Anda di halaman 1dari 6

MODUL AJAR

IPAS
FASE B KELAS IV

Disusun Oleh:
Eka Aditya Nur Kanti
2302114683

PENDIDIKAN PROFESI GURU


FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN
UNIVERSITAS PGRI MADIUN
MARET 2024
INFORMASI UMUM PERANGKAT AJAR
1. Nama Penulis : Eka Aditya Nur Kanti
2. Instansi : SD Negeri 03 Taman Madiun
3. Tahun : 2024
4. Jenjang Sekolah : Sekolah Dasar
5. Kelas : IV
6. Alokasi Waktu : 35 x 2 JP (1 kali pertemuan)
TUJUAN PEMBELAJARAN
 Fase :B
 Elemen : IPAS
 Tujuan Pembelajaran:
1. Kegiatan ekonomi secara global dengan tepat.
Indikator Pencapaian Tujuan Pembelajaran:
- Menjelaskan kegiatan ekonomi secara global dengan tepat. (C4)
- Mengaitkan pemahaman terhadap kebutuhan dan keinginan dengan nilai guna
barang dan skala prioritas. (C6)
- Konsep Utama: Menjelaskan kegiatan ekonomi secara global dengan tepat dan
mengaitkan pemahaman terhadap kebutuhan dan keinginan dengan nilai guna
barang dan skala prioritas.
KOMPETENSI AWAL
- Sebelum pembelajaran, peserta didik belum mampu menjelaskan kegiatan ekonomi
secara global dengan tepat. Sedangkan setelah pembelajaran, peserta didik mampu
menjelaskan kegiatan ekonomi secara global dengan tepat.
- Sebelum pembelajaran, peserta didik belum mampu mengaitkan pemahaman
terhadap kebutuhan dan keinginan dengan nilai guna barang dan skala prioritas.
Sedangkan setelah pembelajaran, peserta didik mampu mengaitkan pemahaman
terhadap kebutuhan dan keinginan dengan nilai guna barang dan skala prioritas.
PROFIL PELAJAR PANCASILA
 Bernalar kritis : Menyimpulkan hasil pendapat dan menyimak pendapat orang lainn
dengan baik.
 Kreatif : Membuat kesepakatan sederhana dengan baik.
 Mandiri : Bertanggung jawab atas proses dan hasil belajarnya.
SARANA DAN PRASARANA
 Papan tulis
 Alat dan bahan pembelajaran (kertas HVS, double tape, dan spidol)
TARGET PESERTA DIDIK
 Peserta reguler : 16 Peserta didik
MODEL PEMBELAJARAN
Problem Based Learning (PBL)
METODE PEMBELAJARAN
Ceramah, Tanya jawab, dan Penugasan
MODA PEMBELAJARAN
Luring
KOMPONEN INTI
PEMAHAMAN BERMAKNA
Menjelaskan kegiatan ekonomi secara global dengan tepat dan mengaitkan pemahaman
terhadap kebutuhan dan keinginan dengan nilai guna barang dan skala prioritas.
PERTANYAAN PEMANTIK
1. Pernahkah kalian lapar?
2. Apa penyebab kalian lapar?
3. Apa yang dibuhkan ketika kalian merasa lapar?
URUTAN KEGIATAN PEMBELAJARAN
Kegiatan Pendahuluan (10 Menit)
1. Guru menyapa dan membuka kegiatan pembelajaran dengan mengucapkan salam serta
mengajak peserta didik berdoa.
2. Peserta didik bersama guru membacakan kembali kesepakatan kelas yang sudah dibuat.
3. Guru menanyakan kabar dan mengecek kehadiran peserta didik.
4. Guru memastikan kesiapan peserta didik untuk belajar.
5. Guru memberikan pertanyaan pemantik. (Apersepsi)
6. Peserta didik mendengarkan guru menyampaikan tujuan pembelajaran.
Kegiatan Inti (50 Menit)
Langkah Pembelajaran Problem Based Learning (PBL)
Orientasi Peserta Didik pada Masalah
1. Peserta didik diarahkan guru untuk mengamati gambar. (Diferensiasi Konten)
2. Peseta didik bersama guru memahami persoalan dari gambar yang diamati. (Diferensiasi
Konten)
3. Peserta didik bertanya kepada guru jika ada hal yang kurang dipahami. (Communication
Skill)
Mengorganisasi Peserta Didik untuk Belajar
1. Peserta didik dibuat empat kelompok dengan anggota 4 anak.
2. Perwakilan kelompok mengambil LKPD kelompok yang disediakan guru.
3. Peserta didik mendengarkan petunjuk kerja yang dijelaskan guru.
4. Peserta didik diarahkan untuk melaksanakan perintah yang ada di LKPD kelompok
dengan berdiskusi untuk menyelesaikan tugas.
Membimbing Penyelidikan Individu dan Kelompok
1. Peserta didik berbagi peran/tugas dalam kelompoknya untuk berdiskusi pada LKPD
kelompok. (Collaboration)
2. Peserta didik menyelesaikan permasalahan kelompoknya untuk berdiskusi pada LKPD
kelompok, guru mendorong agar semua peserta didik aktif mengumpulkan data untuk
mengerjakan tugas. (Collaboration)
3. Peserta didik menuliskan hasil diskusinya di LKPD kelompok.
Mengembangkan dan Menyajikan Hasil Karya
1. Peserta didik menyajikan hasil diskusi kelompok di depan kelas.
2. Peserta didik kelompok lain saling memberikan tanggapan. (Commication Skill)
3. Peserta didik mendapatkan reward dari hasil kegiatan diskusi.
Menganalisis dan Mengevaluasi Proses Pemecahan Masalah
1. Peserta didik bersama guru menganalisis dan mengevaluasi dari hasil mempresentasikan
tugas kelompok yang telah dilakukan. (Critical Thinking and Problem Solving)
2. Peserta didik bersama guru melakukan tanya jawab mengenai hasil diskusi.
(Communication Skill)
3. Peserta didik mengerjakan LKPD mandiri yang telah diberikan guru.
Kegiatan Penutup (10 Menit)
1. Peserta didik bersama guru melakukan refleksi terkait materi pembelajaran dan perasaan
mereka setelah mengikuti kegiatan pembelajaran hari ini.
2. Peserta didik dibimbing guru untuk dapat menyimpulkan materi pembelajaran terkait
kegiatan ekonomi secara global dengan tepat dan mengaitkan pemahaman terhadap
kebutuhan dan keinginan dengan nilai guna barang dan skala prioritas..
3. Peserta didik mendengarkan hasil evaluasi dari guru dan mendapatkan penguatan materi
kegiatan pembelajaran hari ini.
4. Peserta didik mendapatkan soal evaluasi secara mandiri dari guru.
5. Peserta didik menyimak penjelasan guru tentang pembelajaran untuk pertemuan
selanjutnya.
6. Guru bersama peserta didik mengakhiri kegiatan pembelajaran dengan berdoa dan salam.
REFLEKSI
Refleksi Peserta Didik:
1. Materi apa saja yang telah dipelajari?
2. Bagaimana perasaan kalian dalam mengikuti pembelajaran hari ini?
3. Pada bagian mana yang kalian suka dalam pembelajaran hari ini?
4. Pada bagian mana yang kalian tidak suka dalam pembelajaran hari ini?
Refleksi Pendidik:
1. Apakah tujuan pembelajaran telah tercapai?
2. Apakah seluruh peserta didik mengikuti pembelajaran dengan antusias?
3. Kesulitan apa yang dialami?
4. Langkah apa yang perlu dilakukan untuk memperbaiki proses pembelajaran?
5. Apakah penggunaan media, model, dan metode pembelajaran tepat sasaran?
LAMPIRAN-LAMPIRAN
1. Bahan Ajar
2. Lembar Kerja Peserta Didik
Lembar kerja peserta didik terdiri dari LKPD kelompok dan LKPD mandiri, lembar
evaluasi, lembar remidial, dan lembar pengayaan.
2. Media Pembelajaran
3. Alat Evaluasi (Beserta Kisi-kisinya)
ASESMEN/PENILAIAN
1. Asesmen Diagnostik : Observasi/Lisan
2. Asesmen Formatif : Observasi/Jurnal
3. Asesmen Sumatif : Tertulis
BAHAN BACAAN PENDIDIK
Buku Guru Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial SD Kelas IV. Pusat Perbukuan
Kemendikbudristek.
BAHAN BACAAN PESERTA DIDIK
Buku Siswa Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial SD Kelas IV. Pusat Perbukuan
Kemendikbudristek.
DAFTAR PUSTAKA
Fitri Amalia (2021) Buku Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial SD Kelas IV. Pusat Kurikulum
dan Perbukuan Badan Penelitian dan Pengembangan dan Perbukuan Kementrian Pendidikan
dan Kebudayaan.
Fitri Amalia (2021) Buku Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial SD Kelas IV. Pusat Kurikulum
dan Perbukuan Badan Penelitian dan Pengembangan dan Perbukuan Kementrian Pendidikan
dan Kebudayaan.

Madiun, 05 April 2024


Guru Pamong Mahasiswa PPG Prajabatan UNIPMA

Natal Hari Susanti, S.Pd. Eka Aditya Nur Kanti, S. Pd.


NIP.19801224 201001 2 013 NIM. 2302114683

Mengetahui,
Kepala Sekolah
SD Negeri 03 Taman Madiun

Ida Hayati Waluyaningrum, S. Pd.


NIP. 19830111 201101 2 008

Anda mungkin juga menyukai