Anda di halaman 1dari 23

Mengukur Exposure terhadap

Fluktuasi Nilai Tukar

Pertemuan 10

Rosyeni Rasyid 1
Pengertian

 Exposure adalah pengaruh yang terjadi terhadap


keuangan perusahaan karena adanya perubahan
kurs mata uang terhadap mata uang domestik
 Eksposur valuta asing adalah kepekaan
perubahan dalam nilai riil aset, kewajiban atau
pendapatan operasi yang dinyatakan dalam mata
uang domestik terhadap perubahan kurs yang tak
terantisipasi.

Rosyeni Rasyid 2
Risiko dan Eksposur

 Risiko didefenisikan sebagai kemungkinan penyimpangan dari nilai yg diharapkan,


yang biasa diukur dengan standar deviasi atau varians.
 Risiko perubahan kurs bisa diukur dengan standar deviasi dari aliran kas yang
diterima perusahaan setelah memperhitungkan pengaruh perubahan kurs
 Eksposur karena perubahan kurs berbeda dengan risiko perubahan kurs
 Eksposur kurs menunjukkan jumlah aliran kas yang akan berubah nilainya karena
perubahan kurs
 Eksposur adalah tingkat dimana perusahaan dipengaruhi oleh perubahan kurs
 Manajemen eksposur dilakukan dengan Hedging, agar nilai aliran kas menjadi
stabil, dan tidak tergantung pada perubahan kurs

Rosyeni Rasyid 3
 Perusahaan Multinasional menghadapi 3 jenis
eksposur, yaitu:
 1. Eksposur transaksi
 2. Eksposur transaksi
 3. Eksposur translasi atau eksposur akuntansi

Rosyeni Rasyid 4
Eksposur Transaksi
 Eksposur transaksi mengukur perubahan pada nilai transaksi karena
terdapat perbedaan antara kurs valuta asing pada saat transaksi
disepakati dan saat transaksi diselesaikan/ dipenuhi. Eksposur transaksi
akan mempengaruhi aliran kas jangka pendek perusahaan.
 Eksposur transaksi dapat timbul karena transaksi berikut ini :
1. Membeli atau menjual barang/jasa secara kredit yang harganya secara
kesepakatan dinyatakan dalam valas
2. Meminjam atau meminjamkan dana dalam valas
3. Terikat dalam kontrak utnuk membeli atau menjual valas pada tanggal
tertentu dimasa mendatang
4. Transaksi ekonomi yang lain untuk memperoleh asset atau
mendapatkan uang yang dinyatakan dalam valas

Rosyeni Rasyid 5
 Dua langkah yang dilakukan dalam mengukur
eksposur transaksi:
1. memprediksi jumlah neto dari arus kas masuk
dan keluar masing-masing valuta
2. menentukan risiko dan eksposur terhadap valuta
yang dimaksud

Rosyeni Rasyid 6
Eksposur Transaksi dari Arus Kas Neto

 Pengukuran eksposur transaksi memerlukan proyeksi atas arus kas


masuk dan keluar dari semua anak perusahaan (arus kas konsolidasi),
dan dikelompokkan menurut masing-masing valuta
 Anak perush X memiliki arus kas masuk neto £500.000, sementara anak
perusahaan Y memiliki arus kas keluar neto - £600.000. Maka arus kas
masuk konsolidasi adalah - £100.000
 Jika pound mengalami depresiasi sebelum transaksi-transaksi arus kas
individual terjadi, hal ini akan merugikan anak perusahaan X, karena
pound akan bernilai lebih rendah pada saat dikonversi kedalam valuta
induk. Namun, depresiasi pound akan menguntungkan bagi anak
perusahaan Y, karena akan membutuhkan sedikit valuta korporasi induk
untuk melakukan pembayaran yang didenominasi dalam pound.
 Sehingga dampak neto dari depresiasi pound atas MNC induk cukup
kecil, karena adanya dampak saling menghilangkan

Rosyeni Rasyid 7
 Peramalan arus kas neto merupakan langkah penting
dalam menilai eksposur sebuah MNC, karena membantu
menentukan posisi MNC secara keseluruhan dalam
masing-masing valuta
 Contoh MNC, Miami company, yang tengah mengestimasi
arus kas konsolidasi untuk satu periode kedepan, sbb

Rosyeni Rasyid 8
Proyeksi arus kas konsolidasi Netto untuk Miami Company

Pengukuran eksposur transaksi memerlukan proyeksi atas arus kas


masuk dan keluar dari semua anak perusahaan

valuta Arus kas masuk Arus kas keluar Arus kas masuk Nilai Arus kas masuk
total total atau keluar tukar atau keluar netto
netto berjalan Dolar AS
Dolar C$2.000.000 C$6.000.000 C$4.000.000 $0,80 $3.200.000
Kanada (keluar) (keluar)
Mark DM10.000.000 DM12.000.000 DM2.000.000 $0,50 $1.000.000
jerman (keluar) (keluar)
Fanc FF100.000.000 FF60.000.000 FF40.000.000 $0,10 $4.000.000
Perancis (masuk) (masuk)
Franc SF1.000.000 SF6.000.000 SF5.000.000 $0,60 $3.000.000
Swiss (keluar) (keluar)

Asumsikan bahwa Miamy menggunakan informasi di atas untuk


mengestimasi batas nilai tukar yang mungkin pada akhir periode, sbb
Rosyeni Rasyid 9
Estimasi Kisaran Arus Kas untuk Miami Company

Valuta Arus kas Kisaran nilai Kisaran arus kas masuk


masuk atau tukar yang atau keluar netto dalam
keluar netto mungkin pada Dolar AS
akhir periode
Dolar C$4.000.000 $0,79 - $0,81 $3.160.000 - $3.240.000
Kanada (keluar) (keluar)
Mark DM2.000.000 $0,48 - $0,52 $960.000 - $1.040.000
jerman (keluar) (keluar)
Fanc FF40.000.000 $0,09 - $0,11 $3.600.000 - $4.400.000
Perancis (masuk) (masuk)
Franc SF5.000.000 $0,56 - $0,64 $2.800.000 - $3.200.000
Swiss (keluar) (keluar)

Rosyeni Rasyid 10
 Perhatikan bahwa kisaran kebutuhan dolar AS untuk
mendapatkan franc Swiss lebih lebar dari kisaran kebutuhan
dolar AS untuk mendapatkan dolar Kanada, hal ini
disebabkan karena batas nilai tukar yang mungkin bagi franc
Swiss lebih lebar dari dolar Kanada
 Dalam realitas, arus kas masuk atau keluar netto dalam tiap
valuta asing tidak pasti, karena itu MNC harus mengestimasi
batas-batas arus kas neto yang mungkin untuk tiap valuta.
 Analisa sensitivitas atau simulasi, dapat digunakan untuk
membuat kisaran estimasi untuk eksposur dalam tiap valuta

Rosyeni Rasyid 11
Eksposur Ekonomi
 Sejauh mana present value dari arus kas masa depan
sebuah perusahaan dipengaruhi oleh fluktuasi nilai tukar
disebut dengan eksposur ekonomi terhadap nilai tukar.
 Eksposur ekonomi didefinisi sebagai tingkat sejauh mana
nilai perusahaan akan dipengaruhi oleh perubahan kurs
yang tidak diharapkan
 sensitivitas arus kas perusahaan terhadap perubahan nilai
tukar, eksposur ekonomi bersifat jangka panjang.
 Cara untuk mengukur eksposur ekonomi adalah dengan
analisis sensitivitas

Rosyeni Rasyid 12
Eksposur Ekonomi

 Eksposur transaksi merupakan sub bagian


dari eksposur ekonomi, namun pengaruh
fluktuasi nilai tukar atas arus kas sebuah
perusahaan tidak selalu disebabkan transaksi
valuta, ada sejumlah variabel umum yang
mewakili arus kas sebuah MNC, sbb:

Rosyeni Rasyid 13
Eksposur Ekonomi terhadap fluktuasi Nilai Tukar

Variabel-variabel yang mempengaruhi Dampak Dampak


arus kas masuk Valuta Lokal apresiasi Valuta Depresiasi
Lokal atas Valuta Lokal
variabel atas variabel
Penjualan lokal (relatif terhadap turun Naik
penjualan para pesaing dalam pasar
lokal)
Ekspor yang didenominasi dalam valuta turun Naik
lokal

Ekspor yang didenominasi dalam valuta turun Naik


asing

Bunga yang diterima dari investasi di turun Naik


Luar Negeri
Rosyeni Rasyid 14
Eksposur Ekonomi terhadap fluktuasi Nilai Tukar

Variabel-variabel yang mempengaruhi Dampak Dampak


arus kas keluar Valuta Lokal apresiasi Valuta Depresiasi
Lokal atas Valuta Lokal
variabel atas variabel
Bahan baku impor yang didenominasi Tidak berubah Tidak berubah
dalam valuta lokal

Bahan baku impor yang didenominasi turun Naik


dalam valuta asing

Bunga yang terhutang dari dana luar turun Naik


negeri yang dipinjam

Rosyeni Rasyid 15
Berdasarkan gambar di atas diatas
dapat dijelaskan hal-hal sbb:
 Exposure Ekonomi terhadap Apresiasi Valuta Lokal
 Exposure Ekonomi terhadap Depresiasi Valuta Lokal
 Exposure Ekonomi tidak langsung
 Exposure Ekonomi perusahaan domestik murni
 Exposure Ekonomi perusahaan multinasional

Rosyeni Rasyid 16
Mengukur Eksposur Ekonomi
 Perusahaan perlu menilai tingkat eksposur yang ada , untuk menentukan
perlu tidaknya melindungi diri dari eksposure tersebut
 Salah satu metode pengukuran eksposure ekonomi sebuah MNC adalah
dengan mengklasifikasi arus kas kedalam item-item yang berbeda dalam
laporan L/R dan kemudian secara subjektif memprediksi tiap item
laporan L/R berbasis nilai tukar hasil peramalan. Selanjutnya skenario
nilai tukar yg lain bisa dipertimbangkan dan peramalan atas item-item
laporan L/R dapat direvisi
 Contoh : Madison Inc sebuah MNC yang berbasis di AS, melakukan
sebagian bisnisnya di Kanada. Penjualan di AS didenominasi dalam
dolar AS, sementara penjualan di Kanada didenominasi dalam dolar
Kanada

Rosyeni Rasyid 17
Estimasi pendapatan dan Biaya Madison Inc
Pasar AS Pasar Kanada
Penjualan $304 C$ 4
HPP 50 200
Laba Kotor 254 (C$196)
Beban Operasi:
-Tetap 30 -
-Variabel 30,72 -
Total 69,72 -
EBIT 193,28 (C$196)
Bunga 3 10
EBT 190,28 (C$206)

Skenario nilai tukar C$ Perkiraan penjualan dalam pasar AS (dalam $ juta)


$0,75 $300
$0,80 $304
$0,85 $307

Rosyeni Rasyid 18
Dampak berbagai skenario Nilai Tukar atas laba
Skenario Nilai tukar
C$ = 0,75 C$ = 0,80 C$ = 0,85
Penjualan
(1) AS $300 $304 $307
(2) Kanada C$4 = $ 3 C$4 = $ 3,2 C$4= $ 3,4
(3) Total $303 $ 307,2 $ 310,4
HPP
(4) AS $50 $50 $50
(5) Kanada C$200= $ 150 C$200= $ 160 C$200= $ 170
(6) Total) $200 $210 $220
(7) Laba Kotor $103 $97,2 $90,4
Beban Operasi:
(9) AS : Tetap $ 30 $ 30 $ 30
(9) AS: Variabel* $ 30,3 $ 30,72 $ 31,04
(10) Total $ 60,3 $ 60,72 $ 61,04
(10) EBIT $ 42,7 $ 36,48 $ 29,36
Beban Bunga:
(12) AS $3 $3 $3
(13) Kanada C$10= $ 7,5 C$10= $ 8 C$10= $ 8,5
(14) Total $10,5 $11 $11,5
(15) EBT) $32,2 $25,48 $17,86

*10% dari penjualan total


Rosyeni Rasyid 19
Kesimpulan
 Perusahaan yang memiliki lebih banyak biaya dalam valuta
asing, relatif terhadap pendapatan yang diperoleh dalam
valuta asing, akan dirugikan oleh menguatnya valuta asing
 Perusahaan yang memiliki lebih sedikit biaya dalam valuta
asing, relatif terhadap pendapatan yang diperoleh dalam
valuta asing, akan diuntungkan oleh menguatnya valuta
asing

Rosyeni Rasyid 20
Sensitivitas Arus Kas terhadap Nilai Tukar

 Metode lain untuk menilai eksposur ekonomi sebuah perusahaan terhadap


fluktuasi valuta adalah dengan meregresikan data-data arus kas dan nilai tukar
historis dengan persamaan sbb :

 FCF t
 a  a e 
0 1 t t

Dimana :
FCF t
 Persentase perubahan dalam arus kas yang telah disesuaikan dengan inflasi

Rosyeni Rasyid 21
Eksposur translasi atau eksposur akuntansi

 Eksposur translasi adalah eksposur MNC yang merubah


pernyataan finansial perusahaan terhadap perubahan nilai
tukar.
 Eksposur translasi didefinisi sebagai potensi peningkatan
atau penurunan nilai bersih perusahaan induk dan laba
bersih yang dilaporkannya, yang disebabkan oleh fluktuasi
kurs sejak tanggal laporan keuangan konsolidasian periode
sebelumnya.
 Tujuan dari translasi adalah membantu dalam mengevaluasi
kinerja semua perusahaan afiliasi dimanapun dengan
mengubah anka laporan kedalam sebuah valuta perusahaan
induk.
Rosyeni Rasyid 22
Eksposur Translasi
 Relevansi translation exposure dapat dilihat dari 2 perspektif,
yang pertama yaitu dari perspektif arus kas, dan yang kedua
adalah perspektif harga saham.
 Ada 3 determinan yang menentuka translation exposure :
1. Proporsi bisnis yang dilakukan di anak perusahaan LN.
2. Lokasi dari anak perusahaan.
3. Metode akunting yang digunakan.

Rosyeni Rasyid 23

Anda mungkin juga menyukai