Anda di halaman 1dari 7

SILABUS MATA KULIAH

PENGANTAR MANAJEMEN

PROGRAM STUDI MANAJEMEN


UNIVERSITAS NUSA PUTRA SUKABUMI
SEMESTER GANJIL
2019/2020
Nama Mata Kuliah : Pengantar Manajemen
Kode Mata Kuliah : MN1101
Jumlah SKS : 2 (Dua) SKS
Semester : 1 (Satu)
Program Studi/Program : Manajemen/S1

Status Mata Kuliah : Wajib


Dosen : Harini Fajar Ningrum, S.Pd., M.M.

Tujuan Umum Mata Kuliah


Mengantarkan mahasiswa untuk memahami dan menjelaskan
mengenai konsep dasar, fungsi, peranan, prinsip, praktek, ruang
lingkup, dan berbagai kajian terkait yang diimplementasikan dalam
bidang ilmu manajemen.
Deskripsi Mata Kuliah

Mata kuliah ini membahas tentang konsep dasar manajemen,


perkembangan teori manajemen, praktek dan lingkungan/ruang
lingkup manajemen, serta implementasi fungsi-fungsi manajemen
yaitu Perencanaan (peran manajer dalam merumuskan strategi
dan pengambilan keputusan), Pengorganisasian (peran manajer
dalam mengelola organisasi dan sumber daya di dalamnya),
Pengarahan (peran manajer dalam memahami perilaku SDM
melalui komunikasi, kepemimpinan, dan motivasi) dan
Pengendalian (peran manajer dalam mengontrol proses
operasional sebuah organisasi).
Evaluasi Hasil Belajar Mahasiswa
Penilaian dilakukan melalui evaluasi hasil belajar tertulis (UTS dan UAS) dan proses pembelajaran di kelas, juga
berdasarkan hasil kerja atas tugas-tugas yang diberikan serta ketepatan waktu penyerahannya. Selajutnya
dilakukan pembobotan dengan pembagian sbb :
Ujian Akhir Semester (UAS) : 30 %
Ujian Tengah Semester (UTS) : 30 %
Quiz & Tugas : 25 %
Kehadiran/Keaktifan : 15 %

(Prosentase kehadiran di kelas minimum 80% turut dipertimbangkan dalam penentuan Nilai Akhir)
Atas dasar evaluasi pembelajaran tersebut maka ditentukan derajat keberhasilan mahasiswa dalam bentuk nilai
huruf dan nilai angka sbb :

HURUF BOBOT SEBUTAN KEBERHASILAN KETERANGAN


A 4 Amat Baik 85 < NA < 100
B 3 Baik 70 < NA < 85
C 2 Cukup 55 < NA < 70

D 1 Hampir Cukup 45 < NA < 55

E 0 Gagal NA < 45
Garis Besar Materi Setiap Pertemuan
PERT.
GARIS BESAR MATERI KULIAH
KE
1&2 Konsep Dasar Manajemen
3 Perkembangan Teori Manajemen
4 Praktik & Lingkungan Manajemen
5 Manajer sebagai Pembuat Keputusan
6 Dasar – Dasar Perencanaan
7 Manajemen Strategik

8 Ujian Tengah Semester


9 Struktur & Desain Organisasi
10 Mengelola SDM
11 Memahami Perilaku Individu
12 Mengelola Komunikasi
13 Motivasi & Kepemimpinan
14 Dasar – Dasar Pengendalian
15 Manajemen Operasi & Rantai Nilai
16 Ujian Akhir Semester
Refrensi Utama

1. Griffin, Ricky W. (2013). Management 11Ed. Prentice Hall: Pearson Education, Inc.
2. Robbins, Stephen P. dan Mary Coulter. (2012). Management 11Ed. Prentice Hall:
Pearson Education, Inc.
3. Gomez, Luis R. Mejia, dan David B. Balkin. (2012). Management (People,
Performance, Charge). Prentice Hall: Pearson Education, Inc
Refrensi Pendukung

1. Handoko, T. Hani. (2009). Manajemen Edisi Kedua. Yogyakarta: BPFE - Yogyakarta.


2. Hasibuan, Malayu. (2001). Manajemen: Dasar, Pengertian, dan Masalah.
Jakarta:Bumi Aksara.
3. Kadarman, AM dan Udaya Jusuf. (2001). Pengantar Ilmu Manajemen. Jakarta: PT
PrenthallIndo.
4. Rafiee, Said Achmad K. (2017). Manajemen: Teori dan Aplikasi. Bandung: Alfabeta
5. Badrudin. (2016). Dasar-Dasar Manajemen. Bandung: Alfabeta.
6. Priyono. (2007). Pengantar Manajemen. Sidoarjo: Zifatama Publisher.
7. Sarinah. (2017). Pengantar Manajemen. Yogyakarta: CV Budi Utama.
8. Berbagai Jurnal & Artikell di bidang ilmu Manajemen.

Anda mungkin juga menyukai