Anda di halaman 1dari 12

KECANDUAN GAME ONLINE/ADIKSI

KELOMPOK IV
HANIF AFDAN RIZANI 180203120
SOEHARTO 180203136
Definisi

 Kecanduan Game Online / Adiksi merupakan kondisi terikat pada kebiasaan yang
sangat kuat dan tidak mampu lepas dari keadaan itu, individu kurang mampu
mengontrol dirinya sendiri untuk melakukan kegiatan tertentu. Seseorang yang
kecanduan merasa terhukum apabila tidak memenuhi hasrat kebiasaannya
(Rahayuningsih, 2009:2).

 Cooper (Wulandari, 2015:2) berpendapat bahwa kecanduan merupakan perilaku


ketergantungan pada suatu hal yang disenangi. Individu secara otomatis akan
melakukan apa yang disenangi pada kesempatan yang ada. Orang dikatakan
kecanduan apabila dalam suatu hari melakukan kegiatan yang sama sebanyak
lima kali atau lebih.
Penyebab
Young (Dalam Martanto, 2014:5),

Faktor-faktor yang mempengaruhi kecanduan internet atau game online :


a. Ciri khas (salience)
b. Penggunaan yang berlebihan (excessive use)
c. Pengabaian pekerjaan (neglect to work
d. Antipasi (anticipation)
e. Mengabaikan akan kehidupan social (neglect to social life)
f. Ketidakmampuan mengontrol diri (lack of control)
Tanda dan gejala
Chen dan Chang (Azis, 2011:18)

Empat buah aspek kecanduan game online :


• Compulsion (kompulsif/dorongan untuk melakukan secara terus menerus)
• Withdrawal (penarikan diri)
• Tolerance (toleransi)
• Interpersonal and health-related problems ( masalah hubungan interpersonal dan
kesehatan)
Tanda-tanda mulai kecanduan game online :
• Game online digunakan untuk melarikan diri dari situasi kehidupan
yang sulit
• Bermain terlalu lama
• Melewatkan mandi dan makan untuk bermain
• Kinerja di tempat kerja atau sekolah memburuk
• Berbohong kepada orang lain untuk menyembunyikan aktivitas game
Menunjukkan tanda-tanda iritasi (bingung, cemas, mudah marah, dll)
ketika terpaksa berhenti bermain game
Dampak
dr. Kristiana Siste SpKJ(K)

• Dampak seseorang yang mengalami kecanduan terhadap video atau


permainan berbasis internet (game online) sangat besar. Seseorang yang
mengalami adiksi, di samping mengalami keluhan secara fisik juga mengalami
perubahan struktur dan fungsi otak. “Struktur dan fungsi otaknya mengalami
perubahan. Jadi kalau kita lihat otaknya pake MRI, ada perubahan di bagian otak
pre-frontal cortex”.
• Berperilaku impulsive, bisanya orang yang kecanduan video/game
online kehilangan fokus saat mengerjakan sesuatu sehingga berdampak pada
prestasi dan produktivitasnya. Emosi yang tidak stabil juga seringkali berdampak
buruk pada hubungan relasinya. Sehingga sebagian besar para
pecandu video/game online menunjukkan anti social.
LANJUTAN

• Sementara itu dari sisi kesehatan, seringkali mengalami gangguan tidur sehingga
mempengaruhi sistem metabolisme tubuhnya, sering merasa lelah (fatigue
syndrome), kaku leher dan otot, hingga Karpal Turner Syndrome. Selain itu ,
kecenderungan sedentary life dan memprioritaskan bermain game dibandingkan
aktifitas utama lainnya (misalnya makan), membuat para pecandu
game online mengalami dehidrasi, kurus atau bahkan sebaliknya (obesitas) dan
berisiko menderita penyakit tidak menular (misalnya penyakit jantung)
• WHO telah menetapkan kecanduan game online atau game disorder ke dalam
versi terbaru International Statistical Classification of Diseases (ICD) sebagai
penyakit gangguan mental (mental disorder). Dalam versi terbaru ICD-11, WHO
menyebut bahwa kecanduan game merupakan disorders due to addictive
behavior atau gangguan yang disebabkan oleh kebiasaan atau kecanduan.
Pencegahan

• Sediakan waktu dan kebersamaan dengan anak lebih banyak, menemani anak di
rumah. Jika Anda sangat sibuk, aturlah sedemikian rupa. Anggap saja anak anda
sedang “sakit” dan perlu ditemani.
• Mengembangkan cara berkomunikasi yang lebih enak dan nyambung dengan
anak.Berusaha memahami kebutuhan anak, termasuk bahasa anak. Menyelami
game-game yang dimainkan supaya bisa menjadi pintu masuk anda bicara dengan
anak.
• Rencanakan waktu untuk makan bersama dan rekreasi bersama. Saat ngobrol
dengan remaja yang enak adalah saat situasi mereka juga enak, saat makan dan
santai.
• Jangan bicara apalagi dengan marah-marah kepada anak saat mereka sedang
main game. Hal itu justru membuat mereka bertambah terluka. Berusaha bicara
dengan menatap anak dengan kasih saying.
Pencegahan ketergantungan game online pada siswa
(Jurnal Psikologi Pendidikan & Konseling Vol. 1 No. 1 Juni 2015)

• Bagi pihak sekolah memberikan kepercayaan kepada konselor sekolah atau guru
BK untuk mengadakan seminar / workshop kepada orang tua siswa tentang game
online dan masalah yang akan ditimbulkan.
• Mengatur waktu belajar dan waktu bermain anak
• Dalam kegiatan ekstrakurikuler sekolah sebaiknya memasukkan materi tentang
game online dan dampaknya kepada siswa serta memberikan penyaluran yang
baik dalam memilih jenis-jenis game yang edukatif.
• Menjalin komunikasi interpersonal agar anak dapat terbuka dengan orang tua
• Memberikan waktu khusus untuk bermain game dan mengajarkan anak untuk
bertanggungjawab dengan apa yang dilakukan.
Penanganan
Young (Caldwell & Cunningham, 2010)

• Mengurangi waktu bermain game


• Membuat jadwal pembagian waktu antara bermain game dan kewajiban
• Memberi dukungan sosial melalui orang atau teman bermain
• Terlibat langsung dengan pemain game sehingga mengetahui sejauh mana efek
ketergantungan terjadi dan menjalin komunikasi yang baik agar tercipta suasana
nyaman dan berada dalam control yang baik.
Terapi khusus

• Banyak ahli merekomendasikan terapi perilaku kognitif sebagai pengobatan yang


ideal untuk seseorang dengan kecanduan game online. Terapi ini memungkinkan
pecandu mengalihkan pikiran mereka, dengan mengubah perilaku kompulsif dengan
pola berpikir yang lebih sehat.
• Para terapis menganggap kecanduan sebagai cara berpikir yang mengarah pada
perilaku irasional dan sering tidak sehat. Mereka memulai perawatan dengan
mengidentifikasi dan berfokus pada pikiran yang memicu rantai kecanduan. Dari
sini, pecandu pun dapat memulai transisi mereka. Selain cara itu, bisa juga
dilakukan dengan terapi kelompok dengan para pecandu lainnya serta konseling
psikoterapi.
• Pada akhirnya, sesuatu yang berlebihan seperti kecanduan game online tidak
pernah baik untuk kesehatan. Butuh terapi khusus bagi orang-orang yang
kecanduan hal tersebut. Jika tidak ditangani, tentu akan membahayakan bagi
kehidupan si pecandu dan orang-orang di sekitarnya
ANY QUESTION ?

Anda mungkin juga menyukai