Anda di halaman 1dari 25

TANDA BAHAYA PADA

NEONATUS,BAYI DAN
BALITA
DOSEN PENGAMPU: BU EKA SUPRIYANTI SST,M.Kes
ASFIKSIA
NEONATRUM
APA ITU ASFIKSIA?

Asfiksia neonatorum adalah kondisi di mana bayi tidak mendapatkan oksigen


yang cukup dalam proses persalinan hingga persalinan selesai. Kondisi ini
tergolong serius karena dapat mengakibatkan kematian.

Kondisi ini dapat pula menyebabkan gangguan perkembangan bayi hingga saat
dewasa nanti. Asfiksia neonatorum kadang disebut juga dengan asfiksia
perinatal
Tanda dan Gejala Asfiksia Neonatorum yang diperlihatkan bayi yaitu:
• Kulit bayi tampak pucat atau kebiruan
• Bibir kebiruan
• Otot-otot di dada terlihat berkontraksi untuk membantu pernapasan
• Denyut jantung terlalu cepat atau terlalu lambat
• Bayi tampak lunglai
• Bayi terdengar merintih
Penyebab Asfiksia Neonatorum beserta
Penanganannya

Penyakit membran hialin :


01 Bila asfiksia neonatorum disebabkan oleh gangguan membran hialin, maka
umumnya bayi akan dipasangi CPAP (continuous positive airway pressure),yaitu
alat untuk membantu pernapasan bayi dengan cara memasukkan tekanan positif ke
paru sehingga paru mengembang.

02 Sindrom aspirasi meconium:Setelah bayi lahir, dokter akan menyedot


mekonium di sepanjang saluran pernapasan menggunakan suction

03 Transient tachypea of newborn (TTN): umumnya akan hilang dengan sendiri dalam
waktu tiga hari setelah lahir. Selama sesak masih terjadi, biasanya bayi cukup
diberikan oksigen.

04 Pneumonia:  pengobatan dengan antibiotik wajib diberikan Agar efektif,


antibiotik akan diberikan dengan cara disuntik atau diinfus ke pembuluh darah
bayi. 
HIPOTERM
I
TANDA GEJALA BAYI MENGALAMI HIPOTERMI
Selain suhu tubuh yang rendah saat diukur dengan termometer,adajuga beberapa
gejala hipotermia lainnya yang akan terjadi pada bayi, misalnya: 
 Bayi terlihat lesu.
 Kerap menolak menyusu akibat nafsu makan yang buruk.
 Menangis namun tak bertenaga.
 Kulit pucat dan terasa dingin.
 Bayi kesulitan bernapas.
Cara Menangani Bayi yang Terkena Hipotermi

Jika kamu menduga bayi memiliki suhu tubuh rendah, hal pertama yang harus
kamu lakukan adalah mengukur suhu tubuhnya. Pengukuran melalui rektum
mungkin lebih akurat, tetapi jika kamu tidak memiliki termometer rektal, kamu
dapat menggunakan termometer aksila. Namun, jangan pernah menggunakan
termometer aksila di rektum atau sebaliknya.
Jika bayi alami hipotermia, kamu tidak dapat meningkatkan suhu mereka
dengan menambahkan pakaian, menggunakan panas tubuh dengan
mendekapnya, atau membedongnya. Kamu harus membawa bayi segera ke
rumah sakit. Perawatan dini dapat membantu mengurangi risiko komplikasi
serius. 
BBLR
Berat Badan Lahir Rendah
PENGERTIAN BBLR

Berat Badan Lahir Rendah (BBLR) adalah kondisi ketika berat badan bayi
yang baru lahir berada di bawah kisaran normalnya.
Sesaat setelah dilahirkan, panjang atau tinggi serta berat badan bayi akan
diukur dan ditimbang.
Berat badan bayi dikatakan normal jika berada di kisaran 2.500 gram (gr) atau
2,5 kilogram (kg) hingga 3.500 gr atau 3,5 kg.
Sementara jika si kecil saat lahir berat badannya kurang dari 2.500 gram,
artinya ia mengalami berat badan lahir rendah (BBLR).
Hasil pengukuran berat badan bayi tersebut berlaku untuk bayi yang lahir di
usia kehamilan normal, yakni sekitar 37-42 minggu
Tanda/Gejala Bayi Mengalami BBLR:

Ada beberapa tanda yang menunjukkan bahwa bayi memiliki berat badan rendah:
-Bobot tubuhnya yang kurang dari 2,5 kg saat ditimbang
• -Fisik tubuhnya tampak jauh lebih kecil ketimbang bayi yang baru lahir
dengan berat normal
-Ukuran kepala bayi biasanya tidak proporsional dengan badannya
DEHIDRASI
Mengapa bisa terjadi Dehidrasi?

Dehidrasi terjadi saat asupan cairan tubuh tidak


terpenuhi atau cairan yang keluar tubuh lebih
banyak dibandingkan dengan cairan yang masuk.
Cairan tubuh dapat terbuang saat muntah, buang air
kecil, berkeringat, dan diare.
Tanda dehidrasi ringan – sedang pada anak dan bayi
1.Lebih jarang buang air kecil (Pada bayi, kurang dari enam popok basah per hari)
2.Mulut terasa kering
3.Lebih sedikit air mata saat menangis
4.Terlihat kurang aktif seperti lebih sedikit bermain
5.Kepala menjadi lebih lunak dna terlihat cekung pada bayi atau balita
6.Kotoran akan menjadi lebih encer karena diare
7.Apabila muntah, akan terjadi penurunan pergerakan usus
Tanda dehidrasi parah pada anak dan bayi
1.Menjadi sangat rewel
2.Terlihat lebih mengantuk dari biasanya
3.Tampilan mata menjadi lebih cekung
4.Tangan dan kaki menjadi dingin serta berubah warna
5.Kulit menjadi lebih keriput
6.Buang air kecil hanya satu hingga dua kali dalam sehari
7.Tidak keluar air mata saat menangis
IKTERUS
NEONATURUM
PENGERTIAN IKTERUS NEONATURUM BESERTA
PENYEBABNYA

Ikterus Neonaturum atau Bayi kuning adalah kondisi yang


sering terjadi pada bayi baru lahir dan umumnya tidak
berbahaya. Tanda-tanda bayi kuning mudah terlihat karena ciri
khas pewarnaan kuning pada kulit dan juga pada bagian putih
mata.
Penyebab bayi kuning adalah kadar bilirubin yang tinggi dalam
darah. Penyebab lain adalah berat bayi lahir rendah (kurang
dari 2500 gram), bayi lahir premature (usia kehamilan <37
minggu), kurangnya pemberian ASI, infeksi, gangguan fungsi
hati dan ketidakcocokan golongan darah ibu dan bayi.
Tanda/Gejala Bayi Kuning:
Warna kadang-kadang dimulai pada wajah dan kemudian menyebar ke dada, perut, kaki,
dan telapak kaki. Terkadang, bayi dengan ikterus parah bertubuh lemah dan tidak mau
menyusu.
CARA PENCEGAHANNYA:
-Pemberian ASI yang cukup kepada bayi.
-Pemberian makanan dilakukan dengan pemberian ASI 8 hingga 12 kali sehari. -Dengan
mencukupi asupan bayi, maka bilirubin dapat dikeluarkan lebih cepat dari tubuh melalui
kencing dan tinja.
-Selain itu jemur bayi di pagi hari antara jam 7-8 pagi selama 30 menit dengan badan
terbuka dan gunakan penutup mata serta popok (untuk bayi laki-laki).
OBSTIPASI
APA ITU OBSTIPASI?

Obstipasi adalah pengeluaran mekonium tidak terjadi pada 24 jam pertama


sesudah kelahiran atau Obstipasi  adalah konstipasi hebat yang tidak terobati.
Konstipasi adalah kelainan pada sistem pencernaan di mana seorang manusia
mengalami pengerasan feses yang sulit untuk dibuang, yang dapat menyebabkan
kesakitan hebat pada penderitanya
• Gejala Obstipasi

.Gejala obstipasi berupa pengeluaran feses yang keras dalam


jangka waktu tiap 3-5 hari, kadang disertai adanya perasaan perut
penuh akibat adanya feses atau gas dalam perut.
· Tinja yang dikeluarkan terlihat keras
· Kering dan berbentuk bulatan kecil
· Ada darah pada tinja
· Bayi rewel dan mengerang kesakitan
· Penurunan nafsu makan pada bayi
PENYEBAB OBSTIPASI DAN
PENANGANANANNYA
Penyebab
a.Obstipasi akibat obstruksi dari intralumen usus
meliputi akibat adanya kanker dalam dinding usus.
b.Obstipasi akibat obstruksi dari ekstralumen usus, biasanya akibat penekanan usus oleh massa
intraabdomen misalnya adanya tumor dalam abdomen yang menekan rectum.
c.Ada kelainan dalam sistem metabolisme tubuh yang disebabkan oleh :
o Kelainan pada persarafan segmen usus yaitu hiscprung
o Gangguan persarafan usus besar paling bawah
o Gangguan perkembangan neurologis
o Kelainan sistem endokrin

Penanganan obstipasi :
1. Perawatan medis
2. Operasi
.
INFEKSI
Penyebab Penyakit Infeksi Pada Bayi Baru Lahir

Salah satu penyebab umum terjadinya infeksi pada bayi baru lahir adalah Grup
B Streptococcus (GBS).
Ini adalah bakteri yang muncul dan hilang secara alami di dalam tubuh,
menurut Centers for Disease Control and Prevention (CDC).
Bayi mengalami infeksi ini karena mendapatakannya dari ibu saat melahirkan.
Sejumlah wanita diketahui membawa bakteri ini di vagina mereka, sehingga
akan dengan mudah menular ke bayi jika ibu belum sempat diobati dengan
antibiotik.
Bayi yang mengalami penyakit infeksi GBS akan menunjukkan gejalanya pada
minggu pertama setelah lahir, tapi juga ada yang baru muncul beberapa
minggu atau bulan kemudian.
Gejala Penyakit Infeksi Pada Bayi Baru
Lahir
1. Tidak makan atau menyusu dengan bayik
2. Sulit bernapas
3. Nampak sangat lesu
4. Penurunan atau peningkatan suhu
5. Munculnya ruam di kulit yang tidak biasa
6. Warna kulitnya berubah
7. Sering menangis
8. Lebih sensitif
TERIMA KASIH
Bangsa yang bahagia adalah bangsa yang bebas korupsi

Anda mungkin juga menyukai