Anda di halaman 1dari 23

MOMENTUM DAN IMPULS

OLEH :

RAHMIA PRATIWI
INDIKATOR PENCAPAIAN:
1. MENGAMATI TENTANG
MOMENTUM, IMPULS,
HUBUNGAN ANTARA IMPULS DAN
MOMENTUM SERTA TUMBUKAN
DARI BERBAGAI SUMBER BELAJAR
2. MENDISKUSIKAN KONSEP
MOMENTUM,
IMPULS,HUBUNGAN ANTARA
IMPULS DAN MOMENTUM SERTA
HUKUM KEKEKALAN MOMENTUM
DALAM BERBAGAI PENYELESAIAN
TUJUAN PEMBELAJARAN :
1. MENGAMATI TENTANG
MOMENTUM, IMPULS, HUBUNGAN
ANTARA IMPULS DAN MOMENTUM
SERTA TUMBUKAN DARI BERBAGAI
SUMBER BELAJAR
2. MENDISKUSIKAN KONSEP
MOMENTUM, IMPULS, HUBUNGAN
ANTARA IMPULS DAN MOMENTUM
SERTA HUKUM KEKEKALAN
MOMENTUM DALAM BERBAGAI
PENYELESAIAN MASALAH
MATERI:
MOMENTUM
 Jika kedua kendaraan tersebut bergerak dengan
kecepatan yang sama, manakah yang lebih sukar
anda hentikan: kendaraan yang bermassa besar
atau kecil? Jika dua kendaraan bermassa sama
( misalnya truck dengan truck, atau mobil dengan
mobil) bergerak mendekati anda, manakah yang
lebih sukar anda hentikan: kendaraan dengan
kecepatan tinggi atau rendah?
 Momentum didefinisikan sebagai ukuran kesukaran
untuk memberhentikan suatu benda. Dari jawaban
anda terhadap dua pernyataan diatas, momentum
merupakan hasil kali massa dengan kecepatan.
Secara matematis momentum dapat dirumuskan:
 p = m× v
 p = momentum ( kgm/s)
 m = massa benda ( kg)
 v = kecepatan (m/s)
Momentum merupakan besaran vektor yang
memiliki arah. Arah vektor momentum
searah dengan kecepatannya.
IMPULS
 Bola golf yang mula-mula diam akan bergerak
ketika gaya pukulan stik golf anda bekerja pada
bola golf tersebut. Gaya pukulan stik anda pada
bola termasuk gaya kontak yang bekerja dalam
waktu yang singkat. Gaya seperti ini di sebut
gaya impulsif. Perkalian antara gaya tersebut
dengan selang waktu gaya itu bekerja pada benda
disebut impuls.
Impuls adalah hasil kali antara gaya yang
bekerja pada suatu benda dengan
lamanya waktu benda tersebut bergerak.
Secara matematis , impuls dinyatakan
dengan persamaan:
I = F . Δt
Dengan :
I = Impuls ( Ns)
F = Gaya ( N)
Δt = Selang waktu ( s)
HUBUNGAN IMPULS DAN MOMENTUM
 Sebuah bola datang ke arah pemain bola dengan
kecepatan vak sesaat sebelum ditendang. Sesaat
sesudah ditendang (impuls bekerja), kecepatan
akhir bola vak. Sesuai dengan hukum II Newton.
 Jika sebuah gaya ( F ) bekerja pada sebuah benda bermassa dalam
selang waktu tertentu sehingga kecepatan benda tersebut, berubah
maka momentum benda tersebut akan berubah pula. Berdasarkan
hukum II Newton dan definisi percepatan diperoleh persamaan
berikut:
 F = m . a dan a = Δv/Δt
 Sehingga
 F = m.Δv/Δt
 F Δt = m Δv
 Dari persamaan diatas FΔt merupakan impuls dan m Δv merupakan
perubahan momentum ( Δp), sehingga:
FΔt = mΔv
FΔt = m(v2 – v1)
FΔt = mv2 – mv1
I = P2 – P1
I = ΔP
Dengan : v2 = kecepatan akhir ( m/s)
v1 = kecepatan awal ( m/s)
Δp = perubahan momentum ( kg m/s)
I = impuls ( Ns)
Berdasarkan persamaan diatas dapat dinyatakan dengan kalimat berikut dan dikenal
sebagai Teorema Impuls – Momentum:
Impuls yang dikerjakan pada suatu benda sama dengan perubahan momentum yang
dialami benda itu, yaitu beda antara momentum akhir dengan momentum awalnya.
HUKUM KEKEKALAN MOMENTUM
 Suatu tumbukan selalu melibatkan sedikitnya dua benda. Misalnya
benda itu adalah bola biliar A dan B ( gambar diatas). Sesaat
sebelum tumbukan, bola A bergerak mendatar ke kanan dengan
momentum mAvA dan bola B bergerak mendatar ke kiri dengan
momentum mBvB. Momentum sistem partikel sebelum tumbukan
tentu saja sama dengan jumlah momentum bola A dan bola B
sebelum tumbukan.
 PA + PB = mAvA + mBvB
 Momentum sistem partikel sesudah tumbukan tentu saja sama
dengan jumlah momentum bola A dan bola B sesudah tumbukan.
 P´A + P´B = mAv´A + mBv´B
HUKUM KEKEKALAN MOMENTUM LINEAR
 Dalam peristiwa tumbukan, momentum total sistem
sesaat sebelum tumbukan sama dengan momentum
total sistem sesaat sesudah tumbukan, asalkan tidak
ada gaya luar yang bekerja pada sistem.
 Formulasi hukum kekekalan momentum linear
diatas dinyatakan oleh:
 PA + PB = P´A + P´B
 mAvA + mBvB = mAv´A + mBv´B
KEGIATAN
* PESERTA DIDIK
MEMBENTUK KELOMPOK
KECIL TERDIRI ATAS 4
ORANG.
* SETIAP KELOMPOK
MENGERJAKAN TUGAS
SEBAGAI BERIKUT :
1. Sebuah mobil bermassa 900 kg
bergerak dengan kecepatan 36
km/jam. Berapakah momentum mobil
tersebut?
2. Sebuah bola biliard dipukul dengan
gaya 40 N dalam selang waktu 0,5 sekon.
Tentukan impuls yang bekerja pada bola
biliard tersebut!
3. Sebuah bola bergerak ke utara
dengan kelajuan 36 km/jam,
kemudian bola ditendang ke selatan
dengan gaya 60 N. Hingga kelajuan
bola menjadi 72 km/jam ke selatan.
Jika massa bola 400 gram. Tentukan:
a. Impuls pada peristiwa tersebut
b. Lama bola bersentuhan dengan kaki
4. Sebuah bola yang massanya 500 gram bergerak
dengan kecepatan 15 m/s dan menumbuk di
dalam selang waktu 4 sekon kemudian berbalik
arah dengan kecepatan 10 m/s.
Tentukan :
a. Perubahan momentum yang terjadi
b. Besar gaya yang bekerja

Anda mungkin juga menyukai