Anda di halaman 1dari 11

BENCANA GLOBAL

DAN
MANAJEMEN
BENCANA DI
INDONESIA
KELOMPOK 1
JUNIANDHITA
RENJANI
14120210135

B6
OUTLINE

01
PENGERTIAN
02
GAMBARAN 03
JENIS-JENIS
BENCANA DALAM
UMUM
BENCANA PASAl 1 UNDANG-
BENCANA UNDANG NO 24
GLOBAL
GLOBAL TAHUN 2007

04 05 06
PENGERTIAN TAHAPAN
MANAJEMEN MANAJEMEN KESIMPULAN
BENCANA BENCANA
APA ITU BENCANA
GLOBAL?
Bencana Global dapat diartikan sebagai suatu
kejadian yang secara alami maupun karena
ulah manusia, terjadi secara mendadak atau
berangsur-angsur, dan menimbulkan akibat
yang merugikan, sehingga masyarakat
dipaksa untuk melakukan tindakan
penanggulangan. Indonesia adalah salah satu
negara di dunia yang rawan akan bencana.
Hal ini disebabkan karena secara geografis,
Indonesia berada diantara dua Samudera yaitu
Samudera Hindia dan Samudera Pasifik.
GAMBARAN UMUM BENCANA
GLOBAL
Pada umumnya gambaran umum bencana alam meliputi
bencana akibat faktor geologi (gempa bumi, tsunami dan
letusan gunung api), bencana akibat faktor hydrometeorologi
(banjir, tanah longsor, kekeringan, angin topan), bencana akibat
faktor biologi (wabah penyakit manusia, penyakit
tanaman/ternak, hama tanaman), akibat kegagalan teknologi
(kecelakan industri, kecelakaan transportasi, radiasi nuklir,
pencemaran bahan kimia), serta kerusakan lingkungan
(kebakaran hutan dan lahan, tumpahan minyak, dan lain lain).
JENIS-JENIS BENCANA DALAM PASAL 1
UNDANG-UNDANG NO 24 TAHUN 2007
Dalam undang-undang ini dijabarkan juga jenis-jenis bencana yang dikelompokan
menjadi 3 (tiga) jenis, yaitu: bencana alam, bencana non alam, dan bencana sosial.
1. Bencana alam didefinisikan sebagai bencana yang diakibatkan oleh peristiwa atau
serangkaian peristiwa yang disebabkan oleh alam antara lain berupa gempa bumi, tsunami,
gunung meletus, banjir, kekeringan, angin topan, dan tanah longsor.
2. Bencana non alam adalah bencana yang diakibatkan oleh peristiwa atau rangkaian peristiwa
non alam yang antara lain berupa gagal teknologi, gagal modernisasi, epidemi, dan wabah
penyakit.
3. Bencana sosial adalah bencana yang diakibatkan oleh peristiwa atau serangkaian peristiwa
yang diakibatkan oleh manusia yang meliputi konflik sosial antar kelompok atau antar
komunitas masyarakat, dan teror.
APA ITU MANAJEMEN BENCANA?
Manajemen penanggulangan bencana dapat didefinisikan sebagai segala upaya
atau kegiatan yang dilaksanakan dalam rangka upaya pencegahan, mitigasi,
kesiapsiagaan, tanggap darurat dan pemulihan berkaitan dengan bencana yang
dilakukan pada tahapan sebelum, saat dan setelah bencana.
Manajemen penanggulangan bencana merupakan suatu proses yang dinamis,
yang dikembangkan dari fungsi manajemen klasik yang meliputi perencanaan,
pengorganisasian, pembagian tugas, pengendalian dan pengawasan dalam
penanggulangan bencana. Proses tersebut juga melibatkan berbagai macam
organisasi yang harus bekerjasama untuk melakukan pencegahan, mitigasi,
kesiapsiagaan, tanggap darurat dan pemulihan akibat bencana.
TAHAPAN MANAJEMEN BENCANA

PASCA
PRA BENCANA SAAT KEJADIAN
BENCANA
BENCANA
TAHAPAN MANAJEMEN BENCANA
Manajemen bencana merupakan suatu proses terencana yang dilakukan untuk mengelola bencana
dengan baik dan aman melalui 3 (tiga) tahapan sebagai berikut:
1. Pra Bencana
Tahapan pra bencana ini merupakan tahapan manajemen bencana pada kondisi sebelum kejadian atau
pra bencana meliputi kesiagaan, peringatan dini, dan mitigasi.

2. Saat Kejadian Bencana


Saat peringatan dini ataupun tanpa peringatan sekalipun namun bencana tetap terjadi maka di situlah
diperlukan langkah-langkah seperti tanggap darurat untuk dapat mengatasi dampak bencana dengan
cepat dan tepat agar jumlah korban atau kerugian dapat diminimalkan.

3. Pasca Bencana
Setelah bencana terjadi dan setelah proses tanggap darurat dilewati, maka langkah berikutnya adalah
melakukan rehabilitasi dan rekonstruksi.
Bencana alam memang tidak selalu bisa
dicegah kemunculannya, begitu juga dengan
kerugian materi maupun korban jiwa yang
ditimbulkannya, namun penting untuk
disadari bahwa kesadaran masyarakat akan
pentingnya pendidikan mengenai bencana
sejak dini, merupakan kunci utama
mengurangi dampak bencana alam.
THANK
YOU
ANY QUESTION?

Anda mungkin juga menyukai