Anda di halaman 1dari 2

AKHLAK DAN BEBERAPA TINJAUAN TERHADAPNYA

1. Pengertian Akhlak, Etika, Moral dan Kesusilaan


a. Akhlak
Pengertian Akhlak menurut para ahli :
1. Muhammad bin Ali Asy Syarif Al Jurjani : Akhlak ialah sesuatu sifat (baik/buruk)
yg tertanam kuat dalam diri, yg darinya terlahir perbuatan-perbuatan dengan
mudah dan ringan tanpa perlu berpikir dan merenung.
2. Ahmad bin Mushthafa : Ilmu yg darinya dapat diketahui jenis-jenis keutamaan
dan keutamaan itu adalah terwujudnya keseimbangan antara 3 kekuatan (berpikir,
marah, syahwat)
3. Ibnu Maskawaih : Sifat yg tertanam dalam jiwa yg mendorong untuk melakukan
perbuatan tanpa pemikiran dan pertimbangan.
b. Etika
Pengertian Etika menurut para ahli :
1. Drs. Sidi Gajalba : Etika ialah teori tentang tingkah laku perbuatan manusia
dipandang dari segi baik dan buruk, sejauh yg dapat ditentukan oleh akal.
2. Drs. Burhanudin Salam : Etika ialah cabang filsafat yg berbicara mengenai nilai
dan norma moral yg menentukan perilaku manusia dalam hidupnya.
c. Moral
Pengertian moral menurut para ahli :
1. Dian Ibung : Moral ialah nilai yg berlaku dalam suatu lingkungan sosial dan
mengatur tingkah laku seseorang.
2. Maria Assumpta : Moral ialah aturan mengenai sikap dan perilaku manusia
sebagai manusia.
3. Imam Sukardi : Moral ialah suatu kebaikan yg disesuaikan dengan ukuran-ukuran
tindakan yg diterima oleh umum, meliputi kesatuan sosial atau lingkungan
tertentu.
d. Kesusilaan
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, Kesusilaan ialah (1) Perihal susila yg
berkaitan dengan adab dan sopan santun, (2) Norma yg baik, kelakuan yg baik, tata
karma yg luhur.
2. Perbedaan dan Persamaan Akhlak, Etika, dan Moral
Dilihat dari segi fungsi dan peranannya, dapat dikatakan bahwa Akhlak, Etika, dan
Moral sama. Yaitu menentukan nilai dari suatu perbuatan manusia untuk menentukan
baik buruk perilakunya.
Sedangkan perbaedaan antara ketiganya dapat dilihat dari sifat dan kaawasan
permbahasannya. Etika lebih bersifat teoritis dan memandang tingkah laku manusia
secara umum. Sedangkan moral lebih bersifat praktis.

3. Landasan dan Kedudukan Akhlak


Landasan dasar dari akhlak adalah Al-Quran dan Al Hadist
Kedudukan akhlak dalam kehidupan manusia menempati tempat yg penting, sebagai
individu maupun masyarakat dan bangsa, sebab jatuh bangunnya suatu masyarakat
tergantung kepada bagaimana akhlaknya.
4. Tujuan Akhlak dan Manfaat Mempelajarinya
Tujuan mempelajari ilmu akhlak adalah untuk menyempurnakan perilaku manusia
dengan menyodorkan kebaikan.
Manfaat mempelajari ilmu akhlak menurut Dr. Hamzah Yacub adalah :
a. Meningkatkan derajat manusia
b. Menuntun kepada kebaikan
c. Menginvestasi kesempurnaan iman
d. Membina kerukunan
e. Mensukseskan pembangunan bangsa dan Negara
5. Pembagian Akhlak
a. Berdasarkan sifatnya :
Akhlak mahmudah (akhlak terpuji) atau Akhlak mahmudah (akhlak yg mulia)
Akhlak mazhmumah (akhlak tercela) atau Akhlak sayyiah (akhlak yg jelek)
b. Berdasarkan objeknya :
Akhlak kepada khalik
Akhlak kepada makhluk
Sumber :
1. www.pengertian ahli.com/2013/10/pengertian-akhlak-menurut-para-ahli.html?m=1
2. 10menit.wordpress.com/tugas-kuliah/pengertian-etika
3. Artikel2.com/kumpulan-bermacam2-artikel/04/pengertian-moral
4. Kamusbahasaindonesia.org/kesusilaan/mirip
5. Lia20andani2b.wordpress.com/2013/06/03/manfaat-mempelajari-akhlak-danhubungan-tashawuf-dengan-ilmu-lainnya

Anda mungkin juga menyukai