Anda di halaman 1dari 4

TUGAS

METODOLOGI PENELITIAN
DOSEN PENGAMPU

Prof. DR. Ir. R. ABDUL HARRIS, MM.

JUDUL

PENGUMPULAN TUGAS PENELITIAN


(Pengaruh Atribut ATM PT Bank Mandiri
(Persero) Tbk Terhadap Loyalitas Nasabah PT
Bank Mandiri (Persero) Tbk Kantor Cabang
Pembantu Jalan Raya Panglima Sudirman Kota
Probolinggo)

DISUSUN OLEH
NIM
KELAS

:
:
:

MUFTI AMIRUL MUMININ


14. 641. 0311
MANAJEMEN V E ( PAGI )

PROGRAM STUDI MANAJEMEN


FAKULTAS EKONOMI
UNIVERSITAS PANCA MARGA PROBOLINGGO
2016
A. Latar Belakang Masalah

Perkembangan teknologi yang semakin cepat, menimbulkan dampak yang begitu


besar dalam mempengaruhi gaya hidup berpikir di kalangan masyarakat. Berbagai macam
pilihan alternatif untuk mendapatkan informasi yang dibutuhkan, membuat masyarakat
lebih bijak dan leluasa dalam menentukan pilihannya pada produk atau jasa yang
dianggapnya lebih bermutu dan berkualitas. Dengan demikian terjadi pula persaingan
yang semakin ketat di antara perusahaan yang menghasilkan produk maupun jasa.
Apabila perusahaan ingin memenangkan persaingan, maka perusahaan tersebut
harus mampu menentukan strategi yang tepat. Hal yang harus dilakukan perusahaan
tersebut adalah menggali ide-ide baru sesuai dengan keinginan dan kebutuhan konsumen.
Dengan inovasi yang terus menerus perusahaan juga berupaya untuk menarik calon
konsumen menjadi konsumen potensial dan pada akhirnya dapat menjadi pelanggan.
Menurut Mc Kenna (1991:148) bahwa kesuksesan suatu perusahaan sangat ditentukan
oleh konsumennya. Apabila konsumen merasa puas terhadap produk yang kita tawarkan,
maka ia akan melakukan pembelian ulang, bahkan akan mereferensikan kepada orang lain
untuk membeli produk kita.
Dengan semakin meningkatnya persaingan di dunia usaha, terutama di antara
perusahaan yang menghasilkan produk atau jasa sejenis, maka akan semakin
menimbulkan persaingan yang sangat ketat. Masing-masing perusahaan menunjukkan
keunggulan produknya, tetapi perilaku dan selera konsumenlah yang akan melakukan
seleksi apakah produk yang ditawarkan tersebut diterima atau tidak. Di samping itu pihak
perusahaan juga perlu mempelajari dan mengetahui bagaimana tanggapan konsumen atau
masyarakat terhadap produk yang ditawarkan tersebut, faktor apa yang dapat memenuhi
kebutuhan konsumen dalam proses pengambilan kuputusan untuk membeli jasa dan
bagaimana perilaku konsumen setelah melakukan pembelian dan memakainya.
Dalam sudut pandang konsumen, produk merupakan kumpulan dari berbagai
atribut yang dapat memberikan manfaat kepada konsumen dalam memenuhi kebutuhan
dan keinginannya serta dijadikan sebagai dasar pengambilan keputusan pembelian. Suatu
produk harus mempunyai keunggulan dan daya saing dibandingkan produk lain untuk
dapat bersaing di pasar, oleh karena itu, sebuah perusahaan harus mengetahui sikap
konsumen terhadap produk atau jasa yang ditawarkan, apakah produk atau jasa tersebut
dapat memuaskan konsumen atau tidak ?.

Ada beberapa faktor yang mempengaruhi perilaku konsumen yang terdiri dari
faktor intern dan faktor ekstern. Faktor intern meliputi motivasi, belajar, pengamatan serta
kepribadian dan konsep diri. Sedangkan faktor ekstern meliputi kebudayaan, kelas sosial,
kelompok sosial, dan referensi. Terjadinya sikap konsumen terhadapa suatu produk akan
diawali dengan melihat, mendengar, dan merasakan suatu produk. Kegiatan yang
dilakukan oleh konsumen ditentukan oleh pemikiran dan tindakan, sikap konsumen
tersebut. Dengan mengkaji sikap konsumen tersebut, perusahaan diharapkan mampu
membaca

keinginan

dan

kebutuhan

konsumen,

sehingga

perusahaan

mampu

menghasilkan produk sesuai apa yang diinginkan oleh konsumen.


Bank merupakan salah satu bentuk bisnis yang bergerak dalam bidang jasa, suatu
bank didirikan dengan tujuan untuk menghimpun dana masyarakat dalam bentuk
simpanan dan menyalurkannya kepada masyarakat dalam bentuk kredit dan atau bentukbentuk

lainnya

dalam

rangka

meningkatkan

taraf

hidup

masyarakat.

Dalam

perkembangannya, persaingan antar bank dalam memperebutkan dana masyarakat


tersebut melibatkan teknologi sebagai keunggulan dalam memenangkan persaingan
(Competitive Advantage). Hanya bank-bank yang memiliki visi jauh ke depan yang akan
menempatkan teknologi perbankan sebagai sarana bersaing dengan bank lain. Sebab
harus diakui, untuk melakukan pengembangan teknologi tersebut dibutuhkan biaya yang
sangat besar. PT. Bank Mandiri (Persero) Tbk. merupakan salah satu bank terbesar di
indonesia yang berani melakukan investasi besar-besaran, dalam bidang teknologi, salah
satunya berupa ATM (Automated Teller Machine/Anjungan Tunai Mandiri) dengan
berbagai macam atributnya. Semuanya itu dilakukan demi kenyamanan dan kemudahan
bagi nasabah dalam melakukan transaksi perbankan.
Berdasarkan uraian di atas, penulis melakukan penelitian guna menyusun tugas
metodologi penelitian dengan judul : Pengaruh Atribut ATM PT Bank Mandiri (Persero)
Tbk Terhadap Loyalitas Nasabah PT Bank Mandiri (Persero) Tbk Kantor Cabang
Pembantu Jalan Raya Panglima Sudirman Kota Probolinggo.

B. Perumusan Masalah
Berdasarkan latar belakang tersebut, maka penulis merumuskan masalah dalam
penelitian sebagai berikut :
1. Apakah atribut ATM yang meliputi tampilan menu, kualitas, teknologi, dan
keamanan secara parsial dan simultan berpengaruh terhadap loyalitas nasabah pada
PT. Bank Mandiri (Persero) Tbk Kantor Cabang Pembantu Jalan Raya Panglima
Sudirman Kota Probolinggo ?
2. Atribut ATM manakah yang mempunyai pengaruh paling dominan terhadap loyalitas
nasabah pada PT. Bank Mandiri (Persero) Tbk Kantor Cabang Pembantu Jalan Raya
Panglima Sudirman Kota Probolinggo ?

C. Manfaat Penelitian
1. Bagi PT. Bank Mandiri (persero) Tbk Kantor Cabang Pembantu Jalan Raya Panglima
Sudirman Kota Probolinggo, dapat digunakan sebagai masukan dalam menentukan
strategi maupun hal-hal yang mendukung bank ke arah kemajuan.
2. Bagi pihak lain
Penelitian ini dapat dipergunakan sebagai bahan informasi dan sumbangan pemikiran
untuk penelitian lebih lanjut.
3. Bagi pihak penulis
a. Penelitian ini diharapkan akan memperluas wawasan dan pengetahuan untuk
penerapan teori-teori yang sudah didapatkan di bangku kuliah maupun dari bukubuku referensi khususnya dalam bidang manajemen pemasaran.
b. Penelitian ini merupakan syarat untuk memenuhi tugas metodologi penelitian.
D. Batasan Masalah
Agar penelitian lebih terfokus pada permasalahan dan tidak menyimpang dari
judul, maka diberikan batasan masalah dalam penelitian ini, sebagai berikut :
1. Penelitian ini hanya dibatasi pada responden yang melakukan transaksi ATM pada
mesin ATM di PT. Bank Mandiri (Persero) Tbk Kantor Cabang Pembantu Jalan
Raya Panglima Sudirman Kota Probolinggo.
2. Atribut ATM yang diteliti dibatasi hanya pada tampilan menu, kualitas, teknologi,

dan keamanan saja.

Anda mungkin juga menyukai