Anda di halaman 1dari 33

PROPOSAL TUGAS AKHIR

OBSERVASI DAN ANALISA KOLOM PURIFIKASI


T-410 PADA PEMURNIAN ETHYLENE OXIDE AREA 400
UNIT EO/EG PLANT II
PT. POLYCHEM INDONESIA TBK DIVISI KIMIA MERAK

oleh

MUFLIHATUN NAHRIYAH
NIM. 13030020

PROGRAM STUDI TEKNIK KIMIA


AKADEMI MINYAK DAN GAS BALONGAN
INDRAMAYU
2017
PROPOSAL TUGAS AKHIR

OBSERVASI DAN ANALISA KOLOM PURIFIKASI


T-410 PADA PEMURNIAN ETHYLENE OXIDE AREA 400
UNIT EO/EG PLANT II
PT. POLYCHEM INDONESIA TBK DIVISI KIMIA MERAK

oleh

MUFLIHATUN NAHRIYAH
NIM. 13030020

PROGRAM STUDI TEKNIK KIMIA


AKADEMI MINYAK DAN GAS BALONGAN
INDRAMAYU
2017

i
DAFTAR RIWAYAT HIDUP

Data Pribadi

Nama : Muflihatun Nahriyah

Tempat, Tanggal Lahir : Lebak, 02 Juni 1996

Alamat : Jl. Bidin Surya Gunawan RT.02 RW.11 (Sentral),

Rangkasbitung Lebak-Banten

Kode Pos : 42312

Agama : Islam

Jenis Kelamin : Perempuan

Tinggi Badan :165 cm

Berat Badan : 45 kg

Kesehatan : Sehat jasmani dan rohani

Status : Belum Menikah

Telepon/HP : 087828536862

E-Mail : muflihatunnahriyah@gmail.com

iii
Pendidikan Formal

1. D3 Teknik KimiaAkamigas Balongan Indramayu 2014-Sekarang

2. SMA La Tansa 2011-2014

3. SMP La Tansa 2008-2011

4. SD Negeri Kejaksaan 2002-2008

Pengalaman Organisasi

1. Menjabat Sebagai Menteri Departemen Pendidikan

Badan Eksekutif Mahasiswa Perode 2016/2017 2016-sekarang

2. Asisten Praktikum Teknik Reaksi Kimia 2016

3. Relawan Pengajar Inspiratif Akamigas Mengajar 2016

4. Event Organizer Pekan Olahraga Mahasiswa 2016

5. Panitia penyelenggara Seminar Kewirausahaan 2016

6. Panitia Pelatihan Character and Personality Building

AKAMIGAS BALONGAN 2015 dan 2016

7. Anggota Dewan Badan Eksekutif Mahasiswa 2015

8. Panitia acara malam keakraban Mahasiswa

Akamigas Balongan 2014 dan 2015

9. Koordinator Gugus Depan 2014

10. Dewan Kerja Gugus Depan 2013

11. Language Movement 2013

iv
Seminar dan Training

1. Workshop Risk Management Workshop (EIIDIC), (HIRADRC),

according to OHSAS 18001, ISO 14001, And ISO 9001.

Tanggal : 20 Maret 2016

Tempat : Kampus Akamigas Balongan

2. Bedah Buku Safety Mechanical For Petrochemical Industry

Tanggal : 20 Maret 2016

Tempat : Kampus Akamigas Balongan

3. Pelatihan Basic Training Confined Space and HSE Management System

and H 2 S Workshop.

Tanggal : 26 27 Maret 2016

Tempat : GOR Singalodra

4. Studium General Oil and Gas Surface Production System and

Engineering Facilities with Training Hyphotetical system (Aspen Hysys)

2015.

Tanggal : 31 Oktober 2015 1 November 2015

Tempat : Aula Hotel Handayani, Indramayu

v
Kunjungan Lapangan

1. Pengendalian Mutu Produksi di PT. Sido Muncul Semarang,Jawa

Tengah.

2. Proses Industri Kimia di PT. Pupuk Kujang Cikampek.

3. Alat Industri Kimia di PT Sumber Daya Kelola Pertamina LPG.

Indramayu.

4. Mikrobiologi di PT.Keju Gouda Bukit Baros Sukabumi.

5. Kerja Praktek Lapangan

Judul : Proses Pengolahan Grease Pada Unit Grease Plant

Tempat : PT. Pertamina Lubricants Unit Produksi Jakarta

Periode : 01 November 01 Desember 2016

Demikian daftar riwayat hidup ini saya buat dengan sebenar-benarnya

Hormat Saya,

Muflihatun Nahriyah

vi
KATA PENGANTAR

Puji dan syukur penulis panjatkan atas kehadirat Allah Subhanahu wa

Taala, dimana atas keridhaanNya penulis dapat menyelesaikan proposal tugas

akhir dengan judul Observasi Dan Analisa Kolom Purifikasi T-410 Pada

Pemurnian Ethylene Oxide Area 400 Unit EO/EG Plant II PT. Polychem

Indonesia Tbk Divisi Kimia Merak.

Perwujudan proposal ini adalah berkat bantuan dari berbagai pihak

sehingga Proposal ini dapat diselesaikan. Oleh karena itu, pada kesempatan kali

ini perkenankanlah penulis untuk mengucapkan terima kasih kepada:

1. Ibu Hj.Hanifah Handayani, selaku Ketua Yayasan Bina Islami.

2. Bapak H. Nahdudin Islami M.Si, selaku Direktur Akamigas Balongan

Indramayu.

3. Ibu Hj. Indah Dhamayanthie, MT selaku ketua prodi Teknik Kimia dan

Dosen Pembimbing I tugas akhir.

4. Ibu Puji Astuti Ibrahim, M.Si selaku Dosen Pembimbing II tugas akhir.

5. Orang tua yang telah memberikan dukungan baik secara moral, material

maupun spiritual.

6. Teman-teman Teknik Kimia Akamigas Balongan Indramayu.

Penulis menyadari bahwa dalam penulisan ini masih banyak terdapat

kekurangan baik dilihat dari segi menyajikan data maupun penulisannya. Kritik

dan saran yang membangun sangat penulis harapkan demi penulisan selanjutnya

yang lebih baik.

vii
Semoga proposal tugas akhir ini bermanfaat bagi banyak pihak, khususnya

mahasiswa program studi Teknik Kimia Akamigas Balongan Indramayu.

Indramayu, Maret 2017

Muflihatun Nahriyah

viii
DAFTAR ISI

JUDUL ................................................................................................................. i

LEMBAR PERSETUJUAN ............................................................................... ii

DAFTAR RIWAYAT HIDUP ........................................................................... iii

KATA PENGANTAR .........................................................................................vii

DAFTAR ISI. ....................................................................................................... ix

DAFTAR TABEL. .............................................................................................. xi

DAFTAR GAMBAR ........................................................................................... xii

BAB I PENDAHULUAN .................................................................................... 1

1.1 Latar Belakang ................................................................................... 1

1.2 Tema Tugas Akhir .............................................................................. 3

1.3 Tujuan................................................................................................. 3

1.2.1 Tujuan Umum .......................................................................... 3

1.2.2 Tujuan Khusus.......................................................................... 4

1.4 Manfaat............................................................................................... 4

1.4.1 Manfaat Bagi Perusahaan ......................................................... 4

1.4.2 Manfaat Bagi Akamigas .......................................................... 4

1.4.3 Manfaat Bagi Mahasiswa ......................................................... 5

1.5 Waktu dan Tempat Tugas Akhir ........................................................ 5

BAB II TINJAUAN TEORI ............................................................................... 6

2.1 Teknologi Proses Ethylene Oxide ...................................................... 6

2.2 Purification System ............................................................................ 8

ix
2.3 Distilasi .............................................................................................. 9

2.4 Ethylene Oxide Handling ................................................................... 12

2.4.1 Flammability ........................................................................... 12

2.4.2 Dekomposisi ............................................................................ 13

2.4.3 Polimerisasi ............................................................................. 13

2.4.4 Shut Down System ................................................................... 14

BAB III METODOLOGI PELAKSANAAN .................................................... 15

3.1 Metode Pengumpulan Data ............................................................. 15

3.2 Obyek dan Ruang Lingkup Masalah ................................................ 16

3.3 Sumber Data ..................................................................................... 16

3.4 Akomodasi dan Perlengkapan Tugas Akhir ...................................... 16

BAB IV RENCANA PELAKSANAAN TUGAS AKHIR ............................... 17

4.1 Tempat dan Waktu Pelaksanaan ........................................................ 17

4.2 Pelaksanaan ....................................................................................... 17

4.3 Rencana Tugas Akhir yang Diusulkan .............................................. 18

BAB V PENUTUP ............................................................................................... 19

DAFTAR PUSTAKA

LAMPIRAN

x
DAFTAR TABEL

Tabel 4.1 Rencana Pelaksanaan Tugas Akhir .......................................................... 18

xi
DAFTAR GAMBAR

Gambar 2.1 Diagram Alir Produksi Ethylene Oxide dan Ethylene Glycol .............. 7

xii
BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Dalam perkembangan menuju negara maju di segala bidang,

Indonesia harus mampu bersaing dengan negara-negara industri lain di

dunia secara kualitas maupun kuantitas. Peningkatan tersebut juga terjadi

pada industri kimia karena itu industri kimia harus dikembangkan sejak saat

ini agar ketergantungan pada negara lain berkurang.

Pada era 2017 ini perkembangan industri kimia di Indonesia

mengalami peningkatan. Hal tersebut menyebabkan kebutuhan bahan baku

maupun bahan penunjang akan meningkat pula. Salah satu senyawa kimia

yang banyak digunakan sebagai bahan baku dalam industri kimia adalah

ethylene oxide (C 2 H 4 O) yaitu sebagai pembuatan bahan baku monoethylene

glycol, diethylene glycol, trithylene glycol, poliethylene glycol, poliethylene

oxida, ethylene glycol eter, ethanolamyne, nonionic surfactant, akrilonitril,

dan uretan.

PT. Polychem Tbk divisi merak merupakan pabrik ethylene glycol

yang memproduksi satu produk utama, mono-etilena glikol (MEG), dan dua

produk sampingan, dietilena glikol (DEG) dan trietilena glikol (TEG) yang

dihasilkan dari bahan baku etilen oksida. Sekitar 27% produksi MEG

dikonsumsi oleh divisi poliester perseroan. Konsumen utama MEG lainnya

adalah produsen serat sintetis poliester dan produsen resin polyester

1
2

terephtalate (PET). MEG juga digunakan sebagai cooling dan anti freeze

agent. DEG digunakan dalam industri resin poliester tidak jenuh, minyak

rem, dan minyak aditif. TEG digunakan untuk proses pengeringan gas alam

dan pencucian bahan kimia.

Terdapat beberapa tahap untuk menghasilkan ethylene oxide murni

untuk menghasilkan Ethylene glycol yang berkualitas di PT. Polychem Tbk

divisi Merak diantaranya adalah, unit pembentukan Ethylene oxide dan

scrubbing, unit CO 2 removal system, unit enriching ethylene oxide, unit

pemurnian ethylene oxide, unit pembentukan glycol, unit evaporasi glycol,

unit pengeringan dan pemurnian glycol dan unit pemisahan fraksi berat

glycol.

Pada dasarnya tipe proses kimia memiliki masing-masing bagian

untuk proses keseluruhan untuk memproduksi sebuah produk baik dari

bahan baku hingga tahap akhir. Namun, kadangkala tidak semua rentetan

proses dibutuhkan dalam sebuah produksi tergantung spesifikasi produk

yang diinginkan dan perencanaan peralatan proses. Pada proses pengolahan

ethylene oxyde ini memerlukan seluruh proses termasuk proses purifikasi

sebelum dijual produk biasanya di lakukan tahap pemurnian agar produk

yang dihasilkan sesuai spesifikasi yang telah ditentukan (J.M Richardson,

dkk, 1983).

Pada proses pengolahan ethylene oxide pemisahan kompone-

komponen memiliki korelasi yang empiris dalam melengkapi kinteika

ethylene oxyde (Detwiller, Dkk, 1979). Purification system merupakan salah


3

satu proses pemisahan komponen ethylene oxyde yang murni sehingga

proses ini penting pada Ethylene Oxide Plant PT. Polychem Tbk dengan

menggunakan Purification Coloumn. Mengingat pentingnya fungsi dari

Purification Coloumn dengan prinsip kerja yang sama dengan menara

distilasi maka dari pada itu penulis ingin menganalisa kinerja dari alat

tersebut.

1.2 Tema

Tema yang akan diambil dalam tugas akhir ini adalah tentang

Observasi dan Analisa Purification Coloumn T-410 Pada Pemurnian

Ethylene Oxide Area 400 Unit EO/EG Plant II PT. Polychem Indonesia Tbk

Divisi Kimia Merak.

1.3 Tujuan

Adapun tujuan yang hendak dicapai sehubungan dengan pelaksanaan

tugas akhir ini adalah sebagai berikut :

1.3.1 Tujuan Umum

1. Menerapkan ilmu pengetahuan yang di dapat dari perkuliahan

2. Mengetahui informasi mengenai gambaran pelaksanaan

pekerjaan perusahaan atau institusi tempat tugas akhir

berlangsung.

3. Untuk meningkatkan daya kreatifitas dan keahlian.


4

1.3.2 Tujuan Khusus

1. Mengetahui prinsip kerja dari purification coloumn T-410 pada

pemurnian ethylene oxide area 400 Unit EO/EG Plant II

2. Menganalisa perhitungan kinerja purification colomn T-410

untuk pemurnian ethylene oxide.

3. Mengevaluasi hasil perhitungan efisiensi kinerja purification

colomn T-410 untuk pemurnian ethylene oxide.

1.4 Manfaat

1.4.1 Manfaat Bagi Perusahaan

1. Perusahaan dapat memanfaatkan tenaga mahasiswa yang

sedang melaksanakan tugas akhir dalam membantu

menyelesaikan tugas-tugas untuk kebutuhan di unit-unit kerja

yang relevan.

2. Perusahaan mendapatkan alternatif calon karyawan pada

spesialisasi yang ada pada perusahaan tersebut

3. Menciptakan kerjasama yang saling menguntungkan dan

bermanfaat antara perusahaan tempat tugas akhir dengan

jurusan Teknik Kimia Akamigas Balongan.

1.4.2 Manfaat Bagi Akamigas

1. Sebagai sarana pemantapan keilmuan bagi mahasiswa dengan

mempraktekkan di dunia kerja.

2. Tersusunnya kurikulum yang sesuai dengan kebutuhan nyata

dilapangan.
5

1.4.3 Manfaat Bagi Mahasiswa

1. Mengetahui serta memahami seluruh komponen yang ada

dalam perusahaan dalam aspek industri kimia.

2. Mengetahui serta memahami perhitungan efisiensi kerja alat

purification coloumn T-410 untuk pemurnian ethylene oxide.

3. Dapat mengaplikasikan keilmuan mengenai Fire and safety

yang diperoleh dibangku kuliah dalam praktek dan kondisi

kerja yang sebenarnya.

1.5 Waktu dan Tempat Tugas akhir

Penulis mengajukan jadwal kegiatan tugas akhir di PT. Polychem

Indonesia Tbk Divisi Merak yaitu pada periode 01-30 April 2017, tetapi

dapat disesuaikan dengan kebijakan perusahaan.


BAB II

TINJAUAN TEORI

2.1 Teknologi Proses Ethylene Oxide

Produksi komersial ethylene oxide dewasa ini lebih mengacu pada

teknologi proses oksidasi langsung yang dilisensikan oleh Shell

Development Co., Ltd. , Scientific Design Co., Ltd. , Union Carbide,

Nippon Shokubai, Snam Progetti dan Huls. Hal ini sesuai dengan

perkembangan dan pengembangan teknologi katalis oleh masing-masing

lisensor tersebut diatas. Perkembangan teknologi di bidang mesin dan

instrumentasi, telah mendorong timbulnya babak baru dalam

perkembangan teknologi ethylene oxide dan ethylene glycol untuk dapat

memperbesar ukuran serta kapasitas dan mempertinggi derajat keamanan

pabrik. Pabrik terbesar saat ini mempunyai kapasitas sampai 650,000

T/Tahun (PT. Polychem Tbk, 2016).

Dua pabrik ethylene glycol perseroan mengadopsi teknologi yang

dipatenkan dari Scientific Desain Co Inc, USA. Dan memiliki kapasitas

produksi tahunan sebesar 216.000 ton. Etilena sebagai bahan baku utama,

disuplai dari pemasok lokal dan internasional (PT. Polychem Tbk, 2016).

Berdekatan dengan fasilitas etilena glikol, pada tahun 2003

perseroan menyelesaikan pembangunan pabrik etoksilat pertama di

Indonesia dengan lisensi dari Scientific Design Co. Inc., USA. pabrik

etoksilat memiliki kapasitas produksi tahunan sebesar 45.000 ton. Bahan

6
7

baku utama yang digunakan dalam memproduksi etoksilat, etilena oxide,

adalah produk antara dari pabrik etilena glikol milik perseroan. Bahan

baku lainnya adalah fatty alcohol, yang dapat dibeli secara lokal, dan

nonyl phenol, yang harus diimpor (PT. Polychem Tbk, 2016).

Pada dasarnya teknologi dari masing-masing lisensor adalah

sangat serupa namun perbedaan disana-sini selalu ada yang terutama

disebabkan adanya basis yang berbeda yaitu basis udara dan basis

oksigen. Terlihat pada diagram alir berikut.

Oxygen - based process


CH4/N2
Inhibitor Gas Buang CO2

a
Komponen
c d
b Ringan Ethylene
Oxide
~

l m

k
~

O2
EO ke Pabrik Glycol
C2H4 ~ ~

Buangan Glikol

Inhibitor

e f g i
h j

Udara
Gas Buang

C2H4

Air - based Process

Keterangan
a). Reactor ;b). EO scrubber ; c) CO2 scrubber; d) CO2 desorber; e) Pemurnian gas buang;
f)Pemurnian Udara ; g) Reactor I; h) EO scrubber I ; i) reaktor II ; j) EO Scrubber II ;
k) EO desorber; l) Kolom Pelucut ; m) Kolom distilasi EO.

Gambar 2.1 Diagram Alir Proses Produksi Ethylene Oxide dan Ethylene Glycol

(Sumber : PT. Polychem, 2016)


8

Kedua jenis proses menggunakan sistem sirkulasi aliran gas

(Cycle gas stream) secara kontinyu dengan sebuah kompressor

sentrifugal. Sirkulasi gas ini mengalir melalui satu atau lebih Fixed bed

catalytic reactor. Ukuran reaktor akan berbeda antara proses yang satu

dengan proses yang lainnya tergantung dari desain katalis yang dipakai.

Secara umum panjang tube antara 6 - 10 m dengan diameter tube 1 -

1. Adapun katalis jenuh rata-rata mempunyai selektifitas antara 80% -

83% pada tahap awal pemakaian (PT. Polychem Tbk, 2016).

Etilen akan bereaksi dengan oksigen pada suhu antara 200oC -

300oC dan tekanan 1 - 3 Mpa dari kondisi baru sampai kondisi Aging

untuk menghasilkan etilen okside, CO 2 , H 2 O, panas dan beberapa reaksi

samping seperti acetaldehid dan formaldehid pada proses selanjutnya

yaitu pada proses pemurnian atau purification system (PT. Polychem

Tbk, 2016).

2.2 Purification System

Pemurnian merupakan suatu proses memurnikan suatu campuran

larutan untuk mendapatkan zat zat murni. Sedikit ditemukan reaksi

organik yang dapat memberikan hasil yang murni, yaitu suatu senyawa

yang antara lain adalah hasil sampingan bahan baku yang yang tidak larut

atau tidak ikut bereaksi yang berfungsi sebagai pelarut katalisator dalam

suatu reaksi untuk menghasilkan senyawa yang dimaksud maka diperlukan

pemisahan dan pemurnian. Berbagai zat harus dipisahkan untuk

mendapatkan zat zat murni dengan berbagai cara, seperti Filtrasi,


9

Sentrifugasi, Ekstraksi dan Reakristalisasi. Ada beberapa macam

pemurnian diantaranya, filtrasi, dekantasi, resin penukar ion, distilasi,

ekstraksi, dan rekristalisasi (Indriyani, 2013).

Pemurnian merupakan satu bagian alternatif apabila ethylene

oxide murni akan diambil sebagai produk. Sebagian cairan dari bagian

bawah kolom umpan glikol yang mengandung 10% ethylene oxide

dipanaskan sebelum diumpankan ke kolom distilasi pemurnian ethylene

oxide untuk mendapat kondisi umpan yang didesain. Karakteristik bahan

pada distilasi adalah cairan yang mempunyai perbedaan titik didih yang

tidak terlalu jauh yaitu sekitar 30oC atau lebih . Teknologi pemurnian

ethylene oxide ini dikenal dua teknik distilasi yaitu sistem kolom tunggal

dan sistem kolom ganda. Pada kolom tunggal, Side Stream Product dan

distilat yang mengandung asetaldehid dan formaldehid dialirkan dari satu

kolom (PT. Polychem Tbk, 2016).

2.3 Distilasi

Distilasi didefinisikan sebagai sebuah proses dimana campuran

dua atau lebih zat liquid atau vapour dipisahkan menjadi komponen fraksi

yang murni, dengan mengaplikasikan dari perpindahan masa dan panas.

Pemisahan komponen-komponen dari campuran liquid melalui distilasi

bergantung pada perbedaan titik didih masing-masing komponen juga

bergantung pada konsentrasi komponen yang ada (Robinson and Gilliand,

1950).
10

Campuran liquid akan memiliki karakteristik titik didih yang

berbeda. Komponen yang relative memiliki volatility yang lebih besar

akan lebih mudah pemisahannya. Uap akan mengalir menuju puncak

kolom sedangkan liquid menuju ke bawah kolom secara berlawanan arah.

Uap dan liquid akan terpisah, sebagian kondesat dari kondensor

dikembalikan ke puncak kolom sebagai liquid untuk dipisahkan lagi, dan

sebagian liquid dari dasar kolom diuapkan pada reboiler dan dikembalikan

sebagai uap (Perrys : 1988).

Distilasi vapour-liquid menurut kesetimbangannya dibagi

menjadi 3 bagian yaitu :

1) Binary system

2) Multicomponent system

3) Complex system

Pada proses distilasi pemisahan campuran komponen material

terdiri dari satu atau lebih produk yang diinginkan didapatkan dari

pemisahan tergantung dari kondisi temperatur dan tekanan, kemungkinan

kecil fase upa dan cair dalam satu komponen ada pada konsentrasi yang

relatif berbeda pada komponen yang akan dipisahkan dari dua komponen

yang berbeda. Ketika dua atau lebih fase dalam satu titik kesetimbangan

fisik, maka konsentrasi maksimum relatif berbeda dengan fase material

yang sedang dipisahkan. Karena itu, pencapaian kondisi setimbang yang

diinginkan terjadi pada proses distilasi, dan banyak dari metode


11

perancangan kesetimbanmgan seperti satu dari kondisi batas untuk

kalkulasi perancangan kuantitatif (Matthew, 1967).

Dengan ini, data kesetimbangan harus ada untuk membuat

kalkulasi. Seperti data yang dinginkan dari literatur teknik, yang berpacu

pada percobaanm atau yang dicapai sesuai dengan korelasi antara data

teoritis dan empiris, dan berkaitan baik dengan komponen murni maupun

campuran (Matthew, 1967).

Terdapat beberapa kriteria untuk ideal vapour dan liquid binary

system untuk column distilasi diantaranya adalah :

1) Tidak ada perubahan volume ketika komponen dicampurkan pada fase

liquid atau uap seperti contohnya additive

2) Panas ketika pencampuran adalah nol

3) Tidak ada perubahan molekul baik ketika komponen dicampurkan atau

tidak dicampurkan.

Selain itu terdapat beberapa kriteria untuk non ideal vapour dan

liquid binary system untuk column distilasi diantaranya adalah :

1) Ditentukan pada saat percobaan

2) Sistem dapat diasumsikan dan data dapat dikalkulasikan dari

persamaan ideal

3) Data dapat dikalkulasikan dari beberapa point percobaan dengan

bantuan persamaan empiris

4) Pada kondisi ini estimasi kurang lebih didapatkan dari data fisik atau

komponen murni dengan menggunakan hubungan empiris.


12

Multicomponent system didefinisikan sebagai sistem yang terbuat

dari lebih dua komponen aktual yang diidentifikasi. Seperti halnya binary

system, multicomponent system pada dasarnya dapat ditemukan dibawah

kondisi ideal pada tekanan rendah dan temperatur distilasi normal. Ini

adalah susunan campuran hydrocarbon, campuran komponen isomer, dan

campuran komponen homogen yang mungkin menjadi sifat ideal dari fase

uap dan cair untuk sistem ini. Dimana campuran material memiliki

perbedaan yang sangat berbeda (Matthew, 1967).

Complex system didefinisikan sebagai satu susunan dari nomor

komponen yang besar serta tidak dapat diidentifikasi untuk menentukan

komposisi capuran atau komponen murni. Sistem tipe ini biasanya untuk

campuran komponen minyak, walaupun campuran ini dapat ditemukan

pada industri kimia yang dapat di temukan pada kategori sistem ini. Hal ini

disebabkan oleh campuran yang tidak dapat di samakan dengan komponen

yang benar-benar mempunyai spesifikasi properties, hal ini perlu

karakteristik dari pendekatan empiris secara tidak langsung atau dari

karakteristik rata-rata komponen tersebut (Matthew, 1967).

2.4 Ethylene Oxide Handling

2.4.1 Flammability

Ethylene oxide mempunyai flash point yang sangat

rendah yaitu sekitar -17.8 0 C dan bersifat mudah terbakar pada

konsentrasi diatas 3% di udara. Disamping itu Ethylene oxide juga

merupakan zat yang memiliki kelarutan cukup tinggi di dalam air,


13

sehingga Ethylene oxide terlarut dalam air dengan konsentrasi

kurang dari 4% (berat) masih dikatakan cukup aman dan uapnya

tidak bersifat mudah terbakar di udara pada temperatur ambient

polimerisasi (PT.Polychem 2016).

2.4.2 Dekomposisi

Uap dari Ethylene oxide murni akan terdekomposisi dan


0
explosive apabila dipanaskan sampai suhu 560 C, meskipun

tanpa adanya udara. Sumber-sumber pemicu dari dekomposisi

uap Ethylene oxide antara lain:

a. Open Flame

b. Panas

c. Listrik Statis

d. Hot Spots pada katalis

Dekomposisi uap Ethylene oxide dapat diatasi dengan cara

melarutkannya dengan inert gas yang sesuai, misalnya N2. Inert

gas harus bebas dari impurities seperti udara, sulfur, hidrogen

sulfida, air, ammonia atau karbon dioksida, dan semua zat yang

dapat memicu terjadinya polimerisasi pada phase liquid

polimerisasi (PT.Polychem 2016).

2.4.3 Polimerisasi

Ethylene oxide cair, meskipun cukup stabil untuk tidak

terdekomposisi, tetapi sangat beresiko untuk terpolimerisasi.

Polimerisasi bisa terjadi pada temperatur ambient dengan


14

berbagai macam zat kimia sebagai katalisator nya (misalnya

asam, basa, chloride dan oxide pada semua jenis metal serta

karat). Polimerisasi thermal dapat langsung terjadi pada suhu

1000C meskipun tanpa kehadiran katalisdan bersifat eksotermis

(22 kcal/gram mol), apabila hal tersebut tidak dikontrol maka

polimerisasi thermal tersebut akan membentuk uap Ethylene oxide

dan bisa menyebabkan ledakan. Polimerisasi juga dapat terjadi

pada temperatur rendah, Ethylene oxide yang terpolimerisasi akan

membentuk solid polimer yang meskipun tidak bersifat explosive

tetapi dapat menimbulkan penyumbatan pada jalur pipa dan

instrumentasi polimerisasi (PT.Polychem 2016).

2.4.4 Shut Down System

Jika proses maupun sistem transfer sedang shutdown dan

tidak dijalankan dalam jangka waktu yang lama, maka jalur-jalur

yang dilewati Ethylene oxide untuk sirkulasi maupun pendinginan

harus dibersihkan dengan N2. Hal ini dapat mencegah

kemungkinan terjadinya polimerisasi pada suhu rendah atau solid

polimerisasi (PT.Polychem 2016).


BAB III

METODE PELAKSANAAN

3.1 Metode Pengumpulan Data

Dalam penyusunan laporan tugas akhir nanti di PT. Polichem

Indonesia Tbk, metode yang saya gunakan dalam penulisan laporan tugas

akhir adalah :

1. Metode Pengamatan Lapangan (Observasi)

Dalam metode ini pengumpulan data dilakukan dengan mengamati

secara langsung obyek permasalahan dengan pengamatan dibawah

bimbingan pembimbing di lapangan.

2. Metode Studi Literatur

Dalam metode ini dilakukan dengan cara pengumpulan data-data

yang diperoleh dari buku maupun internet yang ada kaitannya dengan

batasan masalah.

3. Metode Wawancara (Interview)

Dalam metode ini pengumpulan data dilakukan dengan bertanya

secara langsung kepada responden. Data diperoleh melalui proses

wawancara, diskusi, dan tanya jawab dengan pembimbing di lapangan

yang mengetahui banyak tentang masalah yang dibicarakan, sehingga

dapat membantu dan memberikan penjelasan tentang masalah yang

diteliti.

15
16

3.2 Obyek dan Ruang Lingkup Masalah

Obyek penelitian dalam penulisan nanti adalah Observasi dan

Analisa Purification Coloumn T-410 di PT. Polichem Indonesia Tbk, yang

meliputi Mengetahui efiseiensi kerja dan perhitungan serta evaluasi alat

terkait di PT. Polichem Indonesia Tbk.

3.3 Sumber Data

1. Data Primer

Data primer adalah data yang diperoleh langsung di lapangan.

Dalam masalah ini, data primer berasal dari wawancara dengan pihak

yang berwenang di PT. Polichem Indonesia Tbk. Data primer juga

didapatkan dari observasi lapangan yang akan dilakukan selama tugas

akhir di PT. Polichem Indonesia Tbk.

2. Data Sekunder

Data sekunder didapatkan dari dokumen perusahaan, buku-buku

referensi tentang kebakaran, dan laporan sebelumnya yang berkaitan

dengan topik pembahasan.

3.4 Akomodasi dan Perlengkapan Tugas Akhir

Ketentuan mengenai akomodasi, tunjangan, serta kebutuhan

mahasiswa selama tugas akhir selanjutnya di atur sesuai kebijaksanaan dari

pihak PT. Polichem Indonesia Tbk.


BAB IV

RENCANA PELAKSANAAN TUGAS AKHIR

4.1 Tempat dan Waktu Pelaksanaan

Tugas akhir ini akan dilaksanakan di PT. Polichem Indonesia Tbk

Divisi Kimia Merak. Setelah disesuaikan dengan jadwal akademik,

penyusun mengajukan tugas akhir selama 1 (satu) bulan, terhitung pada

tanggal 01 April 30 April 2017.

4.2 Pelaksanaan

Tahap pelaksanaan terbagi ke dalam beberapa tahap, yakni :

1. Tahap Persiapan

Persiapan yang dilakukan sebelum tugas akhir dilaksanakan adalah

mengajukan proposal permohonan tugas akhir kepada HRD PT.

Polichem Indonesia Tbk), di samping itu persiapan yang dilakukan

adalah mempelajari kepustakaan yang berhubungan dengan Purification

Coloumn.

2. Tahap Pelaksanaan

A. Penjelasan umum tentang profil dan perkenalan PT. Polichem

Indonesia Tbk.

B. Observasi awal dengan wawancara kepada pegawai.

C. Pencarian data pelengkap melalui dokumen perusahaan dan buku

referensi.

17
18

4.3 Rencana Tugas Akhir Yang Diusulkan

Tabel 4.1 Rencana Pelaksanaan Tugas Akhir

Minggu
No. Rencana Kegiatan
I II III IV
1 Pengenalan
2 Observasi
3 Pengumpulan Data
4 Pengolahan Data
5 Penyusunan Laporan
BAB V

PENUTUP

Demikian proposal yang penyusun sampaikan, besar harapan agar proposal

ini dapat menjadi pertimbangan. Pelaksanan tugas akhir ini merupakan bentuk

kerjasama yang baik antara lembaga pendidikan dengan pihak perusahaan,

khususnya antara Akamigas Balongan - Indramayu dengan PT. Polychem

Indonesia Tbk, Divisi Merak. Ini merupakan suatu kesempatan yang sangat

berharga apabila penyusun dapat melakukan tugas akhir yang didukung oleh

perusahaan, baik berupa sarana maupun prasarana yang dapat menambah

pengetahuan dan pengembangan diri secara progresif. Besar harapan penyusun,

permohonan ini dapat dikabulkan.

Proposal ini masih bersifat fleksibel, segala hal dan ketentuan yang belum

ada dan tercakup dalam proposal ini dapat direncanakan dan disusun atas

kesepakatan bersama.

Atas perhatiannya penyusun ucapkan terima kasih.

Hormat Saya,

Muflihatun Nahriyah

19
DAFTAR PUSTAKA

Coulson, J.M Ricardson, R.K. 1983.Chemical Engineering Volume 6 Design.

Oxford :Pergamon Press.

Dettwiller,H.R., Baiker, A. And Richardz,W. 1979.Kinetics of Ethylene

Oxidation on a Supported Silver Catalyst : Helvetica Chimica

Acta.

Indriyani, Devi. 2013.Laporan Praktikum Kimia Dasar Pemurnian. Bandung

:FK.Pasundan

Perrys. 1988. Chemical Engineering Handbook.

Robinson and Gilliand.1950.Elements of Fractional Distillation: Mc Graw Hill

Book Co.,inc

Winkle, Matthew Van.1967.Distillation. United States of America : McGraw-

Hill, Inc.

Anda mungkin juga menyukai