Anda di halaman 1dari 6

PEMODELAN SISTEM PRODUKSI KERTAS

1. Masalah
Masalah yang terjadi adalah fluktuasi jumlah produksi kertas pada tiap perode
akibat berbagai faktor.

2. Latar belakang
Sistem produksi kertas terdiri dari input berupa bahan baku (material), work in
process dan output (produk jadi) berupa kertas. Ketiga variabel ini berperan
penting dalam menentukan jumlah produksi kertas. Faktor-faktor yang
mempengaruhi jumlah produksi kertas diantaranya bahan baku, efisiensi mesin,
jumlah operator dan kapasitas mesin. Selain itu, jumlah produksi kertas yang
berfluaktif serta permintaan pasar berpengaruh terhadap penjualan kertas.
Apabila jumlah produksi tinggi di saat tingkat permintaan masyarakat rendah,
maka hal ini dapat menjadi masalah yang penting.

3. Perumusan Masalah
Permasalahan yang dibahas dalam sistem produksi kertas yaitu jumlah produksi
kertas yang berfluktuatif pada tiap periode. Adapun faktor yang mempengaruhi
produksi kertas yaitu:
a. Bahan baku
b. Permintaan pasar
c. Jumlah operator
d. Kapasitas mesin
e. Efisiensi mesin

3. Tipe masalah
Masalah yang terjadi adalah tipe masalah grey box. Tipe masalah grey box
mencakup masalah yang kabur dengan bentuk & struktur hubungan yang tidak
jelas. Metode dan model-model penyelesaian masalah yang digunakan berfungsi
untuk mengetahui faktor-faktor serta bentuk dan struktur hubungan antar
komponen

Gray Box
Input Metode Output
Y = f(a, X)

Gambar 1. Metode Grey Box

Masalah ini terdiri dari beberapa faktor yang saling mempengaruhi. Penyelesaian
masalah ini diselesaikan dengan pembuatan model simulasi dari sistem produksi
cabai tersebut dengan melibatkan faktor-faktor yang mempengaruhinya serta
pengaruhnya secara kuantitatif. Semua faktor tersebut dihubungkan dalam suatu
causal loop yang menunjukkan hubungan antar komponen yang membentuk
struktur sistem. Hasil dari penyelesaian masalah ini adalah suatu model simulasi
dari sistem produksi cabai dalam beberapa periode. Dari hasil yang diperoleh ini
barulah dapat diputuskan solusi yang tepat, sehingga langkah penyelesaian
masalah ini berikutnya masuk ke level white box.
Adapun penyelesaian dari permasalahan fluktuasi jumlah produksi kertas
dengan metode Grey Box dapat dilihat pada Gambar 2.

INPUT GREY BOX OUTPUT


METODE
a. Produksi Pembuatan model a. Model sistem
simulasi dari sistem b. Simulasi model
Kertas
b. Faktor produksi kertas sistem produksi
berpengaruh kertas
terhadap
produksi kertas

Gambar 2. Penyelesaian Permasalahan Fluktuasi Jumlah Produksi Kertas


dengan Metode Grey Box

4. Komponen Sistem
Komponen dari sistem produksi kertas ini adalah sebagai berikut:
a. Input:
Input dari sistem ini adalah bahan baku dari pembuatan kertas.
b. Proses:
Proses berada di dalam sistem fluktuasi produksi kertas dan terjadi secara
berkelanjutan, hal ini dibuktikan dengan jumlah produksi yang berubah-ubah
tiap periode. Proses ini dapat secara otomatis berakhir apabila faktor-faktor
yang mempengaruhinya dapat dibuat fixed, meskipun hal ini sangat tidak
mungkin.
c. Output:
Output dari sistem ini adalah jumlah produksi kertas tiap periode di suatu
daerah.
d. Perubahan:
Perubahan yang terjadi adalah berubahnya jumlah produksi kertas tiap
periode di suatu daerah.
e. Relasi:
Relasi antara fluktuasi produksi kertas dan faktor yang mempengaruhinya
terjadi atas dasar aksi, sifat relasi ini adalah mengikat, di mana selama faktor-
faktor tersebut terus berubah secara fluktuatif maka jumlah produksi kertas
juga akan terus berfluktuasi.
f. Fungsi:
Fungsi dari faktor-faktor tersebut dalam sistem ini adalah mempengaruhi
jumlah produksi kertas tiap periode.
g. Faktor:
Faktor yang terdapat dalam sistem ini adalah bahan baku, permintaan pasar,
jumlah operator, kapasitas mesin dan efisiensi mesin.
h. Kausal:
Kausal dalam sistem ini adalah dalam hal keadaan jumlah produksi kertas
yang berfluktuasi akibat nilai variabel yang mempengaruhinya yang juga
berfluktuasi.
i. Model:
Model sistem dapat disusun dalam sudut pandang tertentu di atas untuk
tujuan identifikasi, analisis, evaluasi, maupun pengujian terkait pengaruhnya
terhadap ke sistem lain. Hal ini dapat menjadi dasar perbaikan atau
pengembangan sistem tersebut.

5. Pemodelan Sistem
Adapun pemodelan dari sistem produksi kertas dapat dilihat pada Gambar 3.

INPUT OUTPUT
PROSES

a. Bahan baku: kayu Proses Pembuatan Bubur Kertas


b. Mesin: Pulp (bubur kertas): (Pulp)
- Pemotongan kayu
- Mesin pemotong - Pembuangan kulit
- Mesin Drum
kayu
Barker - Pembentukan chip
- Mesin Chipping - Pemasakan

INPUT PROSES OUTPUT


a. Bahan baku: pulp, Proses Pembuatan Kertas dengan
pewarna, filler, zat Kertas: berbagai ukuran
- Pencampuran bahan
retensi
baku
b. Mesin: - Pembersihan
- Headbox - Pembentukan
- Cleaner lembaran kertas
- Press Part - Pembuangan air
- Dryer
- Paper Roll (Pengepresan)
- Pengeringan
- Penggulungan kertas
- Pemotongan sesuai
ukuran kertas

Gambar
Adapun causal 3. Model
loop untuk Sistem Produksi
permasalahan Kertas
produksi kertas adalah sebagai
berikut :
kapasitas jumlah
Efisiensi pangsa pasar
mesin penduduk
s
s
s s

s s
s jumlah
Work In konsumen
Bahan Baku Produk jadi penjualan
Process
s
o
o
o
s
s kebutuhan
permintaan tiap orang
kertas
Jumlah
Operator
s

Gambar 4. Causal Loop Produksi Kertas

Anda mungkin juga menyukai