Anda di halaman 1dari 5

KATA PENGANTAR

Puji dan syukur kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan karunia serta
hidayah-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan tugas kelompok mata kuliah
penunjang keperawat Syndom Down. Tak lupa shalawat serta salam penulis
curahkan kepada junjungan kita Nabi Muhammad SAW. Semoga dengan makalah
ini khususnya yang menulis dan membacanya mendapatkan syafaat dari beliau di
akhir zaman.

Selama penyusunan makalah ini penulis mendapatkan bantuan, dukungan serta


bimbingan dari pihak lain. Oleh karena itu, pada kesempatan ini penulis
menyampaikan terima kasih.

Dengan segala keterbatasan, penulis berharap tugas ini bermanfaat bagi penulis
khususnya serta para pembaca pada umumnya.

Madiun,

penulis
Daftar isi
Bab I

Pendahuluan

1.1. Latar belakang

Tumbuh kembang merupakan proses yang terus berlanjut yang terjadi


sejak kehamilan dan terus berlangsung sampai dewasa. Agar pertumbuhan dapat
terjadi secara optimal perlu perhatian khusus oleh orangtua terhadap calon bayi.
Masa kehamilan merupakan hal yang terpenting dalam menentukan anak yang
akan lahir sehat atau tidak, hal tersebut dapat diketahui dari gizi yang dikonsumsi
oleh sang ibu.

Perhatian yang lebih selama proses kehamilan seperti konsumsi gizi yang
cukup, juga tidak menutup kemungkinan anak akan terlahir cacat, baik itu cacat
fisik maupun mental sepeti sindrom down hal itu disebabkan oleh faktor genetik,
terjadinya sindrom down ditandai dengan berlebihnya jumlah kromoson nomor 21
yang seharusnya dua buah menjadi tiga sehingga jumlah seluruh kromosom
mencapai 47 buah.

Pada manusia normal jumlah kromosom sel mengandung 23 pasangan


kromosom. Prevalensi kelahiran anak SD (Sindrom Down) cukup tinggi sekitar
1:700 kelahiran. Prevalensi ini akan meningkat sesuai dengan umur kehamilan
ibu, resiko terjadinya kelainan kromosom pada anak 4 kali lebih besar pada ibu di
atas 35 tahun, meskipun demikian 80% dari penyandang SD (Sindrom Down)
masih berusia muda.
1.2. Rumusan masalah
1) Apa yang dimaksud Down Syndrome?
2) Apa penyebab Down Syndrome?
3) Bagaimana anatomi fisiologis penderita Down Syndrome?
4) Bagaimana tindakan rehabilitasi medik penderita Down Syndrome?

1.3. Tujuan
1) Agar mahasiswa mengetahui apa yang disebut dengan Down Syndrome.
2) Agar mahasiswa mengetahui penyebab dari Down Syndrome.
3) Agar mahasiswa mengetahui anatomi fisiologi penderita Down Syndrome.
4) Agar mahasiswa mengetahui tindakan rehabilitasi medik untuk penderita
Down Syndrome.

Bab II
Pembahasan

Pengertian Down Syndrome

Down syndrome adalah suatu kondisi keterbelakangan perkembangan fisik dan


mental anak yang diakibatkan adanya abnormalitas perkembangan kromosom.
Kromosom ini terbentuk akibat kegagalan sepasang kromosom untuk saling
memisahkan diri saat terjadi pembelahan. Menurut buku human development
edisi ke-9 karangan diane e.papalia, Sally Wendkos Old, Ruth Duskin Feldman.
Bahwa terjadi ke-abnormalan pada kromosom 21 ekstra atau translokasi
kromosom 21.

Disebabkan dan dapat dicegah dengan cara:

Antara lain usia si ibu yah sudah lebih dari 40 tahun atau pernah menglahirkan
anak yang Down syndrome sebelumnya, dan penggunaan obat-obat penggugur
kehamilan. Pencegahan mungkin dilakuakn dengan cara tidak melakukan
penyebab-penyebab diatas, serta pengontrolan rutin dengan cara pemeriksaan
kromosom melalui amniocentesis bagi para ibu hamil.

Sumber:

http://id.wikipedia.org/wiki/Sindrom_down

Anda mungkin juga menyukai