Anda di halaman 1dari 3

`

PEMERINTAH KABUPATEN WAJO


DINAS KESEHATAN
UPTD PUSKESMAS SOLO
Jl. Andi Makkaraka No.2 Kelurahan Solo, Kec.Bola, Kode Pos 90948
Email : pkmsolo@yahoo.com

LAPORAN AUDIT INTERNAL I


I. Latar belakang
Dalam rangka untuk meningkatkan mutu pelayanan yang diberikan oleh
puskesmas baik Upaya kesehatan masyarakat, Upaya kesehatan perorangan dan Mutu
administrasi dan manajemen maka Puskesmas memerlukan penilaian yang obyektif
terhadap kinerja yang telah dilakukan.
Penialaian ini bisa dari internal maupun eksternal, adapun penilaian internal
terhadap mutu pelayanan puskesmas maka dilakukanlah audit internal, dari audit yang
dilaksanakan diharapkan diperoleh gambaran terhadap mutu kegiatan pelayanan yang
ada di puskesmas.
Dari hasil audit internal maka diperoleh berbagai kesenjangan kegiatan baik
meliputi proses kinerja maupun sumberdaya yang mendukung pelayanan, sehingga
hal ini menjadi bahan masukan dalam perencanaan peningkatan mutu pelayanan
puskesmas di masa yang akan datang.

II. Tujuan Audit


1. Tujuan umum
Memperoleh data secara obyektif terkait dengan pelayanan yang diberikan oleh
puskesmas sebagai dalam upaya meningkatkan mutu organisasi.
2. Tujuan Khusus
a. Mengetahui kesenjangan yang ada di Puskesmas terhadap standar.
b. Untuk menyelesaikan permasalahan yang ada di puskesmas terkait pelayanan.
c. Sebagai salah satu bahan acuan menetapkan prioritas pelayanan dan
pengembangan pelayanan.

III. Lingkup Audit Internal


Ruang lingkup Audit Internal adalah :
1. Pelayanan UKM yang terdiri dari:
a. Program Promosi Kesehatan
b. Program KIA/KB
c. Program Kesehatan lingkungan.
d. Program Gizi.
e. Program P2P
f. Program pengembangan

2. Pelayanan UKP yang terdiri dari:


a. Poli Umum.
b. Poli Gigi.
c. UGD.
d. Rawat Inap.
e. Laboratorium.
f. Pelayanan Farmasi.
g. Poli KIA/KB
h. Klinik TB.
i. Klinik Sanitasi
j. Klinik Gizi
3. Administrasi (Loket Pendaftaran)

IV. Obyek Audit


1. Pemenuhan Sumberdaya yang ada di puskesmas Solo baik SDM maupun Sarana
dan prasarana.
2. Pemenuhan terhadap Kebijakan/SOP yang harus ada di Puskesmas.
3. Kepatuhan terhadap SOP yang telah ditetapkan.
4. Proses Pelaksnaan Kegiatan sesuai dengan kinerja yang ditetapkan.
5. Kesesuaian terhadap standar akreditasi.

V. Auditor
Auditor berjumlah 5 orang dengan 1 orang sebagai ketua dan 4 orang yang lain
sebagai anggota.
Auditor Audit Internal UPTD PUskesmas Solo :
1. Ketua : Wardin Yusuf, A.Md.Kep.
2. Sekretaris : A. Aswin Dahlan, A.Md.Kep
3. Anggota : a. Muh. Aris, A.Md.Kep
b. Kamariah, A.Md.Keb
c. Fitriani, A.Md.Keb

VI. Proses audit


1. Penyusunan rencana audit.
Pertemuan dengan tim mutu yang dipimpin oleh Kepala Puskesmas untuk
melaksanakan audit internal. Setelah itu tim audit internal melakukan koordinasi
yang meliputi:
a. Menentukan unit kerja yang akan di audit.
b. Menyusun tim yang akan melakukan audit pada tiap-tiap unit.
c. Membuat jadwal audit serta menyampaikan jadwal kepada auditee.
d. Menyiapkan instrument audit yaitu daftar tilik dan check list.

2. Pelaksanaan Audit internal.


a. Auditor melakukan audit terhadap unit yang telah ditunjuk sesuai dengan tim
yang telah dibentuk.
b. Auditor menggunakan daftar tilik dan check list sebagai instrument audit, audit
dilakukan dengan metode wawancara dan observasi sesuai dengan daftar tilik
dan checklist yang ada.
c. Hasil audit dikumpulkan diserahkan kepada ketua audit internal.

VII. Hasil dan Analisa hasil audit (hasil terlampir)


a. Setelah hasil audit terkumpul maka semua anggota auditor dan ketua bersama-
sama melakukan rekapan dan menganalisa hasil audit dan dituangkan dalam
form ketidak sesuaian.
b. Analisa hasil audit dilaporkan kepada Kepala Puskesmas dan Tim Mutu
Puskesmas secara tertulis untuk mendapat masukan dan arahan dan tindak
lanjut.

VIII. Rekomendasi
a. Berdasarkan hasil analisa dan arahan dari kepala Puskesmas dan Tim Mutu
ketua bersama dengan tim audit internal menyampaikan hasil audit kepada
auditee sekaligus memberikan rekomendasi terkait hasil audit dan bersama
dengan auditee menyepakati batas penyelesaian kesenjangan yang ada di
pelayanan Puskesmas.
b. Rekomendasi yang kami sampaikan adalah,
- Untuk hal-hal yang bisa diselesaikan segera sebagai contoh penyusunan
SK dan SOP untuk segera di buat, kebersihan ruangan, obat-obatan
emergensi segera disediakan di unit yang melakukan tindakan.
- Tim audit merekomendasikan agar dilakukan monitoring rutin terhadap
kepatuhan SOP.
- Untuk hal yang berhubungan dengan SDM dan SarPras segera di
komunikasikan dengan Dinas Kesehatan.
c. Tim audit melakukan evaluasi terhadap proses audit internal yang telah
dilakukan
c. Berhubungan dengan hal-hal yang tidak dapat diselesaikan maka Hasil audit
dibawa ke rapat tinjauan manajemen.

IX. Penutup
Dari hasil audit yang dilakukan oleh tim audit internal Puskesmas Solo maka kami
menyimpulkan bahwa:
1. Masih adanya kesenjangan sumberdaya yang ada di Puskesmas Solo dengan
standar yang ditetapkan, baik SDM ataupun sarana dan prasarana.
2. Belum adanya keteapan dan SOP prioritas yang ada di unit kerja.
3. Kurangnya Kepatuhan terhadap SOP yang telah ditetapkan.
4. Adanya kesenjangan standar proses kinerja unit dengan pelaksanaan kegiatan.
Demikian laporan hasil audit internal yang kami susun agar kedepan mutu pelayanan
kesehatan di UPTD Puskesmas Solo semakin meningkat. Besar harapan kita semua
agar pelaksana kegiatan memberikan kontribusi terbaik terhadap mutu pelanan di
masing-masing unit kerjanya.

Anda mungkin juga menyukai