Anda di halaman 1dari 21

DIKTAT MATA PELAJARAN

ILMU PENGETAHUAN SOSIAL (IPS)

Untuk Kelas VII


SMP 1 TANAH GROGOT

Berdasarkan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan


(KTSP)

Disusun oleh
Drs Singodimejo Notoboto Songo

DINAS PENDIDIKAN KABUPATEN PASIR


SMP 1 TANAH GROGOT
2006
HALAMAN PENGESAHAN

DIKTAT MATA PELAJARAN


ILMU PENGETAHUAN SOSIAL UNTUK KELAS VII
SMP 1 TANAH GROGOT

Telah disahkan penggunaannya untuk


Siswa di SMP 1 Tanah Grogot

Hari : Senin
Tanggal : 27 November 2006

Mengetahui Pasir, 27 November 2006


Kepala Sekolah Penulis

Drs Suromenggolo Drs Singodimejo Notoboto Songo


Nip130338818 Nip 132054280
KATA PENGANTAR

Alhamdulillah puji syukur kami panjatkan kehadirat Alloh SWT yang telah memberikan
rahmat, hidayah dan karuniaNya kepada kami sehingga kami dapat menyelesaikan pembuatan
diktat mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial ini.
Diktat ini kami susun dengan tujuan untuk memudahkan para siswa dalam memahami
materi pelajaran. Peembuatan diktat ini dapat kami selesaikan atas bantuan beberapa pihak.
Pada kesempatan ini kami mengucapkan terima kasih kepada :
1. Kepala dinas pendidikan kabupaten Pasir yang telah memberikan kesempatan kepada
kami untuk mengikuti pelatihan penulisan karya tulis ilmiah
2. Kepala sekolah SMP 1 Tanah Grogot yang telah memberikan dukungan baik material
maupun non material
3. Semua pihak yang tidak dapat kami sebutkan satu persatu.
Semoga kebaikan dan bantuannya mendapat pahala dari Tuhan Yang Maha Esa. Kami
berharap semoga diktat ini dapat bermanfaat bagi peningkatak kualitas pengajaran Ilmu
Pengetahuan Sosial pada khususnya dan peningkatan kualitas pendidikan pada umumnya.
Kami menyadari bahwa pembuatan diktat ini jauh dari sempurna, maka kami mohon saran
dan kritik dari para pembaca demi perbaikan dalam penyususnan diktat kami selanjutnya.

Pasir, 27 November 2006


Penulis

Drs Singodimejo Notoboto Songo


Nip 132054280
DAFTAR ISI

Halaman
HALAMAN JUDUL .......................................................................... i
HALAMAN PENGESAHAN ............................................................ ii
KATA PENGANTAR ........................................................................ iii
DAFTAR ISI ...................................................................................... iv
DAFTAR TABEL .............................................................................. v
DAFTAR GAMBAR .......................................................................... vi
TUJUAN PENGGUNAAN DIKTAT ................................................ vii

BAB I Peta, Atlas dan Globe ............................................................... 10


1. Peta ........................................................................................ 10
2. Atlas ..................................................................................... 12
3. Globe ................................................................................... 16
4. Mencari informasi dari Atlas .............................................. 20
5. Mencari informasi dari globe ............................................ 25
Dan seterusnya ...................................................................................

DAFTAR PUSTAKA ......................................................................... 89


DAFTAR TABEL

Tabel 1 Jumlah Penduduk Indonesia ................................................. 40


Tabel 2 Perbandingan kepadatan penduduk dunia ............................ .. 60
Dan seterusnya
DAFTAR GAMBAR

Gambar 1 Peta Umum ............................................................................................... 10


Gambar 2 Angin Darat ............................................................................................. 15
Gambar 3 Hujan Orografis ....................................................................................... 24
Dan seterusnya
TUJUAN PENGGUNAAN DIKTAT

Penggunaan diktat ini bertujuan untuk :


1. Sebagai buku pegangan bagi guru
2. Sebagai buku pegangan bagi siswa
3. Sebagai acuan materi pelajaran dalam proses pembelajaran
4. dan lain-lain
BAB
BABII PETA,
PETA,ATLAS
ATLASDAN
DANGLOBE
GLOBE

Standar Kompetensi : Memahami usaha manusia untuk mengenali


perkembangan lingkungannya
Kompetensi Dasar : Menggunakan peta, atlas, dam globe untuk
mendapatkan informasi keruangan

MATERI PELAJARAN

A. Peta
1. Pengertian peta
- Peta adalah gambaran sebagian atau seluruh wilayah permukaan bumi dengan
berbagai kenampakannya pada suatu bidang datar yang diperkecil menggunakan
skala tertentu
- Ilmu yang mempelajari tentang peta disebut kartografi.

2. Syarat-syarat penggambaran peta


Untuk dapat memahami syarat-syarat suatu peta harus diketahui dulu prinsip
pemetaan, yaitu bagaimana dapat menggambarkan sebagian atau seluruh permukaan
bumi yang bentuknya melengkung itu ke bidang datar (peta) dengan benar atau
mendekati kebenaran. Proses penggambaran tersebut disebut dengan proyeksi peta.
Syarat-syarat proyeksi peta :
a. Konform : bentuk pada peta harus sesuai dengan bentuk sebenarnya di lapangan.
b. Ekuivalen : luas pada peta harus sesuai dengan luas sebenarnya.
c. Ekuidistan : jarak pada peta harus sesuai dengan jarak yang sesungguhnya.

3. Unsur-unsur kelengkapan peta


Secara garis besar peta terdiri dari 2 bagian utama, yaitu :
a. Muka peta, merupakan cakupan wilayah yang digambar pada peta, misalnya Pulau
Jawa. Pada muka peta dicantumkan berbagai macam gambar, sebagai symbol
obyek atau kenampakan muka bumi di wilayah yang bersangkutan
b. Tepi peta, merupakan informasi yang terletak di seputar muka peta. Informasi tepi
peta merupakan unsur-unsur kelengkapan peta. Unsur-unsur kelengkapan peta
antara lain sebagai berikut :
1). Judul Peta
Judul hendaknya mencerminkan isi dan tipe peta, biasanya ditulis dengan huruf
besar dan diletakkan pada bagian atas.
2). Sumber dan tahun pembuatan peta.
Sumber perlu dicantumkan karena kualitas peta dasar yang digunakan sebagai
sumber sangat ditentukan oleh orang atau lembaga pembuat peta, sedangkan
tahun pembuatan menunjukkan waktu peta tersebut dibuat atau diselesaikan.
3). Skala Peta
Skala peta adalah angka yang menunjukkan perbandingan jarak di peta dengan
jarak sebenarnya dilapangan. Skala dapat dibedakan menjadi 3 macam, yaitu :
a). Skala pecahan / angka (numerical scale)
Yaitu skala yang menunjukkan perbandingan antara jarak dipeta dan jarak
yang sebenarnya di lapangan, yang dinyatakan dengan angka pecahan
Contoh : Skala 1 : 180.000
Artinya setiap 1 cm pada peta mewakili 180.000 cm di lapangan atau setiap
1 cm pada peta mewakili 1,8 km di lapangan
b). Skala inci (verbal scale)
Yaitu skala yang menunjukkan jarak inci di petak sesuai dengan sejumlah
mil di lapangan
Contoh : 1 inci = 4 mil
Artinya 1 inci di dalam peta = 4 mil di lapangan
c). Skala grafik (graphic scale)
Yaitu skala yang ditunjukkan dengan garis lurus, yang dibagi-bagi dalam
bagian yang sama. Setiap bagian menunjukkan panjang yang sama pula.
Contoh
0 2 4 6 8 10 12 14 km

0 10 20 30 40 50 60 70 km

Artinya : setiap 2 km pada peta mewakili 10 km di lapangan


Setiap 4 km pada peta mewakili 20 km di lapangan dan seterusnya
Atau setiap 1 km pada peta mewakili 5 km di lapangan

4). Petunjuk Arah / Orientasi


Petunjuk arah berfungsi untuk mengetahui arah mata angin pada peta. Petunjuk
arah diletakkan disebelah kiri atas atau dibagian bawah peta.
5). Legenda
Legenda berisi keterangan tentang simbol-simbol yang ada di peta, pada umumnya
legenda terletak di sisi kiri atau kanan bagian bawah suatu peta dan sebaliknya
didalam garis peta.
6). Inset/diagram lokasi
Inset adalah peta berukuran kecil yang disisipkan pada peta utama. Inset berupa
peta kecil yang terletak disebelah kanan atau kiri di atas atau di bawah gambar
peta. Inset peta dapat berupa :
a). Gambar wilayah yang lebih luas dari gambar utama. Inset ini dimaksudkan
untuk menjelaskan letak daerah yang digambarkan terhadap wilayah di
sekitarnya. Skala inset ini lebih kecil dibandingkan skala utama
b). Gambar wilayah yang lebih sempit dari gambar utama. Inset ini dimaksudkan
untuk memperjelas bagian wilayah yang kurang jelas.
7). Garis Astronomis
Garis astronomis adalah garis yang menunjukkan koordinat garis lintang dan bujur.
Garis astronomis berguna untuk menentukan lokasi suatu tempat.
8). Garis Tepi/ Border
Garis tepi adalah garis yang berada di bagian pinggir peta. Adapun fungsi garis tepi
adalah untuk :
a). sebagai batas pandang
b). tempat meletakkan garis astronomis
c). menunjukkan letak suatu daerah di dalam bola bumi.

4. Simbol peta
Simbol adalah tanda-tanda konvensional yang umum digunakan untuk mewakili
keadaan yang sebenarnya.
Simbol secara umum ada 2 macam, yaitu :
a. Simbol konvensional, yaitu simbol yang sudah umum digunakan. Simbol ini ada 4
macam yaitu :
1. Simbol titik, digunakan untuk menyatakan lokasi atau bentuk unsur-unsur lain
yang erat hubungannya dengan skala peta.
Contoh :  = gunung
 = kota
 = ibu kota negara
2. Simbol garis, melambangkan sungai, jalan, jalan kereta api, batas wilayah
administratif.
Contoh : = Jalan raya
= Jalan yang lebih kecil
= Jalan setapak
= Batas wilayah
= Sungai
= Jalan kereta api
3. Simbol area, melambangkan pemukiman, areal pertanian dan perkebunan.
4. Simbol Warna
Warna dalam peta mencirikan keadaan obyek tertentu. Warna yang sering
digunakan dalam peta adalah :
a) Warna hijau, melambangkan dataran rendah
b) Warna kuning, melambangkan dataran tinggi
c) Warna coklat, melambangkan pegunungan
d) Merah, melambangkan bentang budidaya manusia, seperti jalan, batas,
kota, ibu kota dan gunung berapi
e) Biru, melambangkan perairan
Biru tua melambangkan laut dalam
Biru muda melambangkan laut dangkal
f) Putih melambangkan daerah es/salju
b. Simbol yang tidak konvensional, yaitu simbol yang belum umum digunakan.
Contoh : simbol barang tambang menggunakan , , +, BB, dan lain-lain

5. Jenis peta
a. Berdasarkan isinya, peta ada 2 macam
a. Peta umum/relief
Yaitu peta yang menggambarkan segala sesuatu yang terdapat disuatu
wilayah. Misalnya, jalan raya, kota, sungai, dan lain-lain.
Contoh : peta Indonesia, peta dunia, peta Pulau Jawa.
b. Peta tematik (khusus)
Peta tematik adalah peta yang menggambarkan kenampakan tertentu dari
suatu wilayah.
Contoh : peta iklim, peta jenis tanah, peta pariwisata.
b. Berdasarkan skalanya, ada 5 jenis peta, yaitu :
1) Peta kadaster, berskala 1:100 – 1:5.000
2) Peta skala besar, berskala 1:5.000 – 1:250.000
3) Peta skala sedang, berskala 1:250.000 – 1:500.000
4) Peta skala kecil, berskala 1:500.000 – 1:1.000.000
5) Peta geografis, berskala 1:1.000.000 keatas

6. Bentuk peta
a. Peta datar (biasa) yaitu peta yang dibuat pada bidang datar atau kertas. Contoh peta
topografi. Peta datar menggunakan simbol-simbol dua dimensi seperti lingkaran,
segitiga dll.
b. Peta timbul (peta relief) yaitu peta yang dibuat berdasarkan bentuk permukaan
bumi yang sebenarnya di lapangan. Peta timbul menggunakan simbol tiga dimensi
seperti kubus, diagram balok, diagram bola, dsb
7. Manfaat peta
1. Mengetahui jarak satu tempat dengan tempat lainnya
2. Mengetahui arah suatu tempat
3. Menjelaskan kondisi lingkungan suatu tempat
4. Melalui peta tematik kita akan mendapatkan data tentang potensi suatu wilayah
5. Menunjukkan letak atau posisi suatu tempat di permukaan bumi
6. Untuk perencanaan pembangunan suatu wilayah
7. Memberikan gambaran mengenai luas dan bentuk kenampakan di permukaan bumi,
misalnya luas areal hutan, persawahan dan bentuk benua.
8. Menunjukkan ketinggian tempat

8. Informasi Geografis dari Peta


Informasi geografis pada peta dapat diperoleh dengan cara menganalisis peta itu
sendiri berdasarkan data yang ada dan beberapa informasi tepi misalnya legenda,
orientasi, tahun pembuatan, inset dan beberapa informasi lainnya yang bersifat
kuantitatif maupun kualitatif.
Data yang dimasukkan dalam peta dapat berupa simbol-simbol yakni simbol titan,
garis dan bidang (area). Data keruangan berupa keterangan yang dimuat dalam bentuk
titan, garis dan bidang pada umumnya ditentukan oleh letak secara sistem koordinat
dan dalam beberapa jenis peta ditambah dengan ikatan ketinggian.

B. ATLAS
1. Pengertian
Atlas adalah kumpulan beberapa peta dalam bentuk buku
2. Syarat atlas
a. Menggambarkan suatu daerah dengan data yang akurat
b. Memiliki formulasi warna atau simbol lain yang tepat sehingga menarik
c. Menggunakan proyeksi tertentu yang disesuaikan dengan tujuan
d. Dilengkapi dengan atribut yang lengkap sehingga atlas dapat digunakan sebagai
sumber informsi
3. Unsur-unsur atlas
a. Judul atlas, judul pada umumnya diletakkan di halaman sampul atlas.
b. Tahun pembuatan, pada umumnya dicantumkan dibelakang nama penerbit atlas.
c. Daftar isi, memuat judul-judul peta yang ada di atalas beserta halaman petanya.
d. Legenda, memuat keterangan tentang simbol-simbol pada peta yang ada dalam atlas
e. Indeks, adalah petunujk yang berguna untuk memudahkan pengguna peta mencari
nama tempat tertentu dalam atlas. Misalnya : kota, gunung, sungai, pulau dll.
3. Jenis – jenis atlas
a. Atlas nasional, yaitu atlas yang memuat satu negara tertentu. Contoh atlas Indonesia,
atlas Jepang
b. Atlas dunia, yaitu atlas yang memuat negara-negara di seluruh dunia
c. Atlas semesta, yaitu atlas yang debut untuk memaparkan alam semesta yang
berhubungan dengan tata surya, planet, galaksi dan lain-lain
4. Manfaat atlas
a. Untuk mencari informasi tentang keadaan fisik suatu wilayah contoh, peta iklim,
peta flora dan fauna
b. Untuk mencari informasi tentang keadaan sosial ekonomi suatu wilayah, contoh :
peta persebaran penduduk, peta hasil tambang
c. Untuk mencari informasi tentang keadaan budaya, contoh persebaran candi
d. Untuk mencari letak suatu tempat

C. GLOBE
1. Pengertian
Globe adalah tiruan bola bumi dalam bentuk kecil
2. Kedudukan globe
Kedudukan globe disesuaikan dengan kedudukan bumi yang sebenarnya, yaitu
- Miring 66 ½ 0 terhadap bidang horisontal
- Miring 23 ½ 0 terhadap bidang vertikal
3. Penggunaan globe
a. Menunjukkan bentuk bumi yang sebenarnya
b. Menunjukkan sistem garis lintang dan bujur
c. Menunjukkan permukaan bumi secara utuh
d. Memperagakan gerak rotasi bumi
e. Memperagakan terjadinya siang dan malam

D. INFORMASI GEOGRAFIS DARI ATLAS


1. Indeks
Indeks digunakan untuk memudahkan mencari letak suatu tempat dalam atlas, misal
gunung, sungai, kota, pulau, laut dan lain-lain
Contoh : dalam halaman indeks pada kolom sungai tertulis bengawan solo 5010, 20, D2
Artinya : sungai bengawan solo dapat ditemukan pad halaman 20 kolom D, baris 2
2. Daftar isi
Daftar isi digunakan untuk mencari peta yang diinginkan
Contoh : dalam halaman daftar isi tertulis :
Benua Asia ……. 50
Artinya : peta benua asia terletak pada halaman 50
3. Garis lintang / garis pararel
- Garis lintang adalah garis khayal yang melintang melingkari bumi
- Garis lintang yang terletak di sebelah utara katulistiwa disebut lintang utara
(LU) berjumlah 90 (00-900 LU)
- Garis lintang 0o merupakan garis lintang terpanjang, sedang garis lintang 90 0
merupakan garis lintang terpendek yang berupa titan (semakin ke kutub
semakin pendek)
- Garis lintang yang penting :
Garis lintang 00 : garis ekuator, garis lini, garis katulistiwa, adalah garis yang
membagi bola bumi sama besar bagian utara dan selatan
Kota Indonesia yang dilalui garis katulistiwa antara lain Bonjol (sumbar),
Pontianak (Kalbar), Tambulai (Sulteng), Guruapin (P. Kayoa Maluku), Lam
lam (P. Waegeo Papua)
Garis lintang 23 ½ 0 disebut garis balik
- 23 ½ 0 LU disebut garis balik utara (GBU)
- 23 ½ 0 LS disebut garis balik selatan (GBS)
Garis balik merupakan garis batas peredaran semu matahari
- Tanggal 21 Maret dan 23 September matahari tepat di katulistiwa
- Tanggal 21 Juni matahari garis balik utara
- Tanggal 22 Desember matahari di garis balik selatan
Garis lintang 66 ½ disebut garis lingkaran kutub
- 66 ½ 0 LU disebut garis lingkaran kutub utara
- 66 ½ 0 LS disebut garis lingkaran kutub selatan
Guna garis lintang :
1) Untuk mencari letak suatu tempat
2) Membagi daerah iklim yang disebut iklim matahari yaitu :
- 00-23 ½ 0 LU/LS beriklim tropis
- 23 ½ 0-400 LU/Ls beriklim sub tropis
- 400-66 ½ 0 LU/Ls beriklim sedang
- 66 ½ 0-900 LU/LS beriklim dingin
4. Garis bujur / garis meredian
- Garis bujur adalah garis khayal yang menghubungkan kutub utara dengan kutub
selatan pada bola bumi
- Garis bujur yang terletak di sebelah barat bujur 00 disebut bujur barat (BB)
berjumlah 180 (00-1800 BB)
- Garis bujur yang terletak di sebelah timur bujur 0 disebut bujur timur (BT)
berjumlah 180 (00-1800 BT)
- Garis bujur penting :
a. Garis bujur 00 merupakan garis bujur utama yang melalui kota greenwhich di
London, Inggris sebagai standar / patokan perhitungan waktu di seluruh dunia
(GMT : Greenwhich mean time) tiap 15 0 waktunya berbeda 1 jam atau setiap
10 berbeda 4 menit.
b. Garis 1800 BB dan 1800 BT letaknya berhimpitan melewati samudera pasifik
merupakan batas penanggalan internasional atau garis penggantian tanggal /
hari (international date line)

E. INFORMASI GEOGRAFIS DARI GLOBE


1. Garis lintang (paralel)
Garis lintang dalam globe memiliki nama-nama tertentu, yaitu
a. 00 sebagai garis khatulistiwa pada globe (equator)
b. 23 ½ 0 LU sebagai garis balik utara disebut tropic of cancer
23 ½ 0 LS sebagai garis balik selatan disebut tropic of carpricorn
c. 66 ½0 LU sebagai lingkaran kutub utara disebut north pole
66 ½0 LS sebagai lingkaran kutub selatan disebut south pole.
d. 900 merupakan suatu titan, yaitu titan kutub utara (90 0 LU) dan titan kutub selatan
(900 LS)
2. Garis bujur (meridian)
Bumi berbentuk bulat dan berputar pada porosnya dengan waktu 24 jam. Salah satu
kegunaan garis bujur adalah untuk menentukan waktu. Garis bujur berjumlah 360 0
yang terdiri dari 1800 BB dan 1800 BT. Untuk menempuh 3600 diperlukan waktu 24
jam, maka setiap ada perbedaan garis bujur sejauh 150 dipermukaan bumi memiliki
selisih waktu 1 jam
Garis bujur pada globe dapat digunakan untuk :
a. Menghitung jarak di khatulistiwa
Panjang lingkar khatulistiwa 40.075 km
40.075 km
Setiap jarak 10 bujur, panjangnya
360 0
10 = 111 km
b. Menghitung kecepatan rotasi bumi
Kecepatan rotasi bumi setiap 1 jam = 150 bujur, maka kecepatan rotasi bumi
adalah 15 x 111 km = 1.665 km/jam

F. MEMPERBESAR DAN MEMPERKECIL PETA DENGAN GARIS KOORDINAT


Cara memperbesar dan memperkecil peta ada 2 macam :
1. Dengan alat yang disebut pantograf
2. Dengan menggunakan garis-garis koordinat
Cara memperbesar dan memperkecil peta dengan garis-garis koordinat :
1. Buatlah garis-garis vertikal dan horisontal pada peta asli sesuai dengan jarak yang
diinginkan.
2. Buatlah garis-garis vertikal dan horisontal pada kertas tempat memindahkan peta
dengan ukuran :
- 2 x peta asli apabila akan diperbesar 2 kalinya
- ½ x peta asli sesuai dengan kotak-kotak/garis-garis dalam peta asli.
3. Gambarlah peta sesuai dengan kotak-kotak/garis dalam peta asli.

UJI KOMPETENSI I

I. Berilah tanda silang pada jawaban yang paling tepat !


1. Ilmu yang mempelajari tentang peta b. kota kabupaten
disebut …. c. gedung sekolah
a. topografi d. sungai
b. kartografi 6. Simbol berupa melambangkan ….
c. geografi a. batas wilayah
d. sosiometri b. batas propinsi
2. Yang dimaksud dengan syarat peta c. jalan raya
Ekuivalen adalah …. d. jalan setapak
a. Luas peta sesuai luas sebenarnya 7. Untuk melambangkan daerah perkebunan
b. Jarak peta sesuai jarak sebenarnya digunakan simbol ….
c. Bentuk peta harus sesuai dengan a. titik
bentuk sebenarnya b. garis
d. Panjang peta sesuai panjang c. area
sebenarnya d. warna
3. Untuk mengetahui jarak satu tempat 8. Jalan, batas, kota dan gunung berapi
dengan tempat lainnya maka pada peta dilambangkan dengan warna ….
harus tercantum …. a. putih
a. judul b. kuning
b. simbol c. coklat
c. skala d. merah
d. orientasi 9. Perhatikan tabel !
4. Sisi peta bagian bawah adalah arah …. I II III IV
Biru Merah Biru Hijau
a. utara
Hijau Biru Hijau Kuning
b. timur Kuning Coklat Kuning Coklat
c. selatan Putih Hijau Coklat Putih
d. barat Berdasarkan tabel diatas warna pokok
5. Kenampakan di muka bumi yang peta ditunjukkan oleh angka romawi ….
digambar dalam bentuk symbol garis a. I
adalah …. b. II
a. gunung c. III
d. IV 15. Perhatikan data !
10. Perhatikan data ! 1. skala
1. Peta iklim Jawa 2. inset
2. Peta Eropa 3. indeks
3. peta Pariwisata Indonesia 4. legenda
4. Peta Jawa 5. judul
5. Peta Geologi Asia 6. daftar isi
6. Peta Singapura Berdasarkan data diatas yang merupakan
Berdasarkan data diatas yang merupakan unsur-unsur atlas adalah nomor ….
peta tematik adalah nomor …. a. 1, 2, 3
a. 1, 2, 3 b. 1, 3, 5
b. 1, 3, 5
c. 2, 4, 6
c. 2, 4, 6
d. 4, 5, 6 d. 4, 5, 6
11. Peta dengan skala 1: 400.000 tergolong 16. Peta iklim, flora fauna dan jenis tanah
jenis peta berskala …. dapat digunakan untuk mencari informasi
a. besar tentang keadaan ….
b. sedang a. fisik
c. kecil b. sosial
d. geografis c. ekonomi
12. Peta yang sering digunakan di sekolah- d. budaya
sekolah sebagai media pembelajaran 17. Atlas semesta memuat data tentang ….
menurut bentuknya adalah peta …. a. negara-negara di dunia
a. datar b. penduduk dunia
b. timbul c. iklim dan bentang alam
c. relief d. galaksi dan tata surya
d. digital 18. Kemiringan globe bidang horisontalnya
13. Salah satu kegunaan dari peta umum adalah sebesar ….
adalah …. a. 23 ½ 0
a. menunjukkan jalur transportasi darat b. 33 ½ 0
b. menunjukkan jenis batuan yang ada c. 66 ½ 0
c. mengetahui jenis tanah dan kesu- d. 900
burannya 19. Berikut ini adalah kegunaan globe, kecuali
d. menunjukkan flora fauna yang ada a. menunjukkan bentuk bumi yang se-
diwilayah yang dipetakan benarnya
14. Peta yang dibukukan akan membentuk …. b. menunjukkan gerak peredaran mata-
a. globe hari
b. maket c. memperagakan terjadinya siang dan
c. atlas malam
d. denah d. memperagakan gerak rotasi bumi
20. Pada halaman indeks kolom gunung
tertulis Gunung Agung, 36, D3 arti G.
Agung terdapat pada ….
a. hal 36, baris D, kolom 3 Berdasarkan gambar di atas daerah
b. hal 36, kolom D, kolom 3 dengan kode huruf C dan F adalah daerah
c. hal 36, baris D, baris 3 iklim ….
d. hal 36, kolom D, kolom 3 a. Tropis
21. Garis yang membagi bola bumi menjadi 2 b. Sub tropis
bagian yang sama besar yaitu bagian utara c. Sedang
dan selatan disebut garis …. d. dingin
a. meridian 25. Matahari berada di khatulistiwa pada
b. katulistiwa tanggal ….
c. balik utara a. 22 Desember
d. balik selatan b. 22 September
22. Perhatikan data ! c. 21 Juni
1) Bonjol d. 21 Maret
2) Sampit 26. Lingkaran kutub selatan terletak pada
3) Pontianak garis ….
4) Palembang a. 23 ½ 0 LU
5) Tambulai b. 400 LS
6) Sorong c. 66 ½ 0 LU
Berdasarkan data di atas, kota yang dilalui d. 900 LS
garis khatulistiwa adalah …. 27. Daerah antara 00 – 23 ½ 0 LU beriklim ….
a. 1, 3, 5 a. dingin
b. 1, 4, 6 b. sedang
c. 2, 4, 6 c. sub tropis
d. 2, 5, 6 d. tropis
23. Yang disebut dengan garis balik utara 28. Kota yang terletak pada garis 500 LU
adalah …. beriklim ….
a. 23 ½ 0 LU a. tropis
b. 400 LS b. sub tropis
c. 66 ½ 0 LU c. sedang
d. 900 LS d. dingin
24. Perhatikan gambar ! 29. Garis 400 LS merupakan batas antara
iklim….
a. tropis dengan sub tropis
b. sub tropis dengan sedang
c. tropis dengan sedang
d. sedang dengan dingin
30. Garis yang menghubungkan kutub utara c. 1: 750.000
dengan kutub selatan disebut garis …. d. 1:7.500.0
a. meridian
b. lintang
c. paralel
d. ekuator
31. Jumlah garis bujur tiap belahan bumi
adalah ….
a. 60
b. 90
c. 180
d. 360
32. Garis bujur 00 melewati kota ….
a. Greenwich
b. New York
c. Paris
d. Washington
33. Yang disebut Tropic of cancer adalah garis
….
a. 00
b. 23 ½ 0 LU
c. 23 ½ 0 LS
d. 66 ½ 0 LS
34. Apabila suatu peta mempunyai skala 1 :
2.000.000, maka berarti setiap 1 cm pada
peta mewakili ….. dilapangan.
a. 2 km
b. 20 km
c. 200 km
d. 2000 km
35. Dalam sebuah peta tertulis skala garis

2 4 6 km
15 30 45 km

Berdasarkan skala garis diatas apabila


diubah menjadi skala angka maka ….
a. 1 : 750
b. 1 : 7.500
II. Isilah titik-titik di bawah ini dengan singkat dan benar!
1. Bentuk peta harus sesuai dengan bentuk sebenarnya merupakan syarat
peta ….
2. Dataran tinggi pada peta dilambangkan dengan warna ….
3. Untuk mengetahui arah barat, utara, selatan dan timur pada peta digunakan
….
4. Berdasarkan skalanya, peta geografis adalah peta dengan skala ….
5. Simbol yang sudah umum digunakan disebut ….
6. Atlas negara Jepang, atlas Indonesia dan atlas Singapura termasuk jenis
atlas ….
7. Kemiringan globe terhadap bidang vertikal sebesar ….
8. Untuk memudahkan mencari letak suatu tempat dalam atlas digunakan ….
9. Yang disebut garis arktika adalah garis ….
10. Daerah iklim sedang terletak antara lintang ….
11. Kota di pulau Sumatra yang dilalui oleh garis khatulistiwa adalah ….
12. Garis bujur 1800 BB dan 1800 BT berimpit melalui ….
13. Titik kutub utara berada pada lintang ….
14. Skala yang dinyatakan dalam bentuk pecahan disebut skala ….
15. Alat bantu untuk memperbesar dan memperkecil peta adalah ….

III. Jawablah pertanyaan di bawah ini !


1. Jelaskan 3 syarat peta!
2. Apakah yang dimaksud dengan peta tematik? Berilah 2 contohnya!
3. Sebutkan 3 kegunaan peta umum!
4. Kota A terletak pada garis 1200 BB. Sedangkan waktu GMT menunjukkan
pukul 10.00. Pukul berapakah di kota A pada saat itu ?
5. Jelaskan cara memperbesar dan memperkecil peta dengan garis
koordinat !
DAFTAR PUSTAKA

Asdak. Chay. 2002. Hidrologi dan Pengelolaan Daerah Aliran Sungai.


Yogyakarta : Gadjah Mada University Press
Bale Wim. 2002. Atlas Pelajar. Indonesia Dan Dunia. Jakarta : Erlangga
Depdiknas. 2004. Pengetahuan Sosial. Materi Pelatihan Terintegrasi. Buku 1.
Jakarta : Depdiknas
Hartono, Rudi. 1999. Pengetahuan Peta. Bahan Sajian Untuk Penataran
Instruktur. PPPG IPS Dan PMP.
Idris, Yusuf. 1999. Kartografi. Bahan Sajian Untuk Penataran Instruktur,
Malang : PPG IPS Dan PMP
Ischak. 1987. Berbagai Jenis Peta Dan Kegunaannya. Yogyakarta : Liberty
Kerrod, Robin. 1985. Bantuan Dan Mineral. Jakarta : PT Widyadara
Marbun, M.A. 1982. Kamus Geografi. Jakarta : Yudhistira
Rusyanto, Suwardi Dan Soetjipto. 1999. Geomorfologi. Bahan Sajian Untuk
Penataran Instruktur. Malang : PPG IPS Dan PMP
Subagio. 2003. Pengetahuan Peta. Bandung : ITB
Tjasyono, Bayong. 2004. Klimatologi. Bandung : ITB
Wardiyatmoko. K. 2004. Geografi SMA. Jakarta : Erlangga
Yusman Hestiyanto. 2005. Geografi. Program Ilmu alam SMA kelas XI. Jakarta :
Yudhistira

Anda mungkin juga menyukai