Anda di halaman 1dari 4

STRATEGI PELAKSANAAN TINDAKAN KEPERAWATAN ( SPTK )

KEPERAWATAN PERAWATAN LUKA DIABETES MILITUS PADA


PASIEN

A. PROSES KEPERAWATAN

1. Kondisi Klien
A. Data Subjektif :
1). Klien mengatakan kaki sebelah kiri sering kesemutan.
2). Klien mengatakan tidak merasakan nyeri.
3). Klien mengatakan lukanya lama sembuh.
4). Klien mengatakan bau luka khas.

B. Data Objektif :
1). Keadaan umum lemah.
2). Klien tampak letih.
3). Luka berbau khas.
4). Warna luka tampak menghitam pada jari kaki.

2. Diagnosa Keperawatan
Kerusakan integritas kulit dan jaringan

3. Tujuan Khusus
a. Integritas kulit yang bisa dipertahankan ( sensasi, elastisitas, temperature,
pigmentasi ).
b. Perfusi jaringan baik.
c. Menunjukkan proses perbaikkan kulit.
d. Mencegah terjadinya cedera berulang.
e. Perawatan luka.

4. Tindakan Keperawatan
Perawatan luka
B. STRATEGI KOMUNIKASI DALAM PELAKSANAAN TINDAKAN
KEPERAWATAN

Daftar Peran :
1. Ni Made Septyari ( Perawat 1 )
2. Ni Kadek Erni Widjayanti ( Perawat 2 )
3. Ni Wayan Yuna Pratiwi ( Perawat 3 )
4. Dewa Ayu Septianti Dewi ( Perawat 4 )
5. I Gede Krisnata Subagio ( Perawat 5 )

1. ORIENTASI

A. Salam Terapeutik
Perawat 1 : “Selamat pagi bu”.
Pasien : “Pagi sus”.
Perawat 1 : “Perkenalkan nama saya saya Septyari, saya yang akan merawat
ibu pagi ini mulai dari jam 07.00-14.00 dan ini teman-teman saya
perawat yang akan membantu merawat ibu juga”.
Perawat 2 : “Sesuai standar prosedur Rumah Sakit ini tolong ibu sebutkan
nama lengkap ibu beserta nama orangtua ibu yang perempuan”.
Pasien : “Nama saya Desi nama ibu kandung saya Maryani”.
Perawat 3 : “Baiklah bu, saya cek gelangnya dulu ya bu, nama yang ibu
sebutkan sesuai dengan identitas ibu”.

B. Evaluasi/Validasi
Perawat 4 : “Bagaimana keadaan ibu hari ini? Apakah tidur ibu nyenyak?”.
Pasien : “Kurang baik sus, luka saya bertambah luas dan menghitam, tidur
saya juga kurang nyenyak karena panas”.
C. Kontrak
1) Topik
Perawat 5 : “Baiklah bu, sesuai yang ibu keluhkan tadi bahwa luka ibu
bertambah luas dan menghitam, pagi ini saya dan teman saya akan
melakukan perawatan luka pada kaki ibu, bagaimana bu? Apa ibu
bersedia?”.
Pasien : “Baiklah sus, saya sangat senang sekali kalau luka saya
dibersihkan”.
Perawat 1 : “Iya bu nanti kita bersihkan”.
2) Waktu
Perawat 2 : “Baiklah bu, saya dan teman saya akan melakukan perawatan
luka pada ibu, waktunya sekitar 15 menit”.
3) Tempat
Perawat 3 : “Kita melakukan perawatan luka diatas tempat tidur ibu saja ya”.

D. Tujuan
Perawat 4 : “Kita melakukan perawatan luka tujuannya untuk membersihkan
dan menjaga luka dari kuman agar tidak terjadi infeksi”.
Pasien : “Iya sus, supaya luka saya juga tidak terlalu bau”.

2. KERJA
Perawat 5 : “Saya mempersiapkan alat-alatnya dulu ya bu”. ( menyiapkan alat-
alat )
Pasien : “Baik sus”.
Perawat 1 : “Baiklah bu, saya bersama teman saya akan melakukan perawatan
luka pada ibu, sekarang kita atur dulu posisi berbaring ibu”.
Perawat mengatur posisi pasien.
Perawat 2 : “Sekarang kita pasang perlak di bawah kaki ibu ya”.
Lalu perawat memasang perlak, kemudian mempersiapkan alat untuk
perawatan luka
Perawat 3 : “Nah, sekarang saya dan teman saya akan membersihkan luka ibu
dulu ya”.
Perawat melakukan perawatan luka pada pasien
Setelah selesai, kemudian perawat membersihkan dan merapikan alat-alat.

3. TERMINASI
Evaluasi respon klien terhadap tindakan keperawatan.
A. Evaluasi Subjektif
Perawat 4 : “Ibu, bagaimana perasaannya setelah lukanya dibersihkan?”.
Pasien : “Sudah agak nyaman sus, bau luka saya sudah berkurang dan luka
saya tampak bersih”.
B. Evaluasi Objektif
1). Luka tampak bersih.
2). Bau luka sudah berkurang.
3). Jaringan yang mati sudah tidak ada.
C. Tindak Lanjut Klien ( apa yang perlu dilatih oleh klien sesuai hasil
tindakan yang telah dilakukan )
Perawat 5 : “Baiklah bu, tindakan perawatan luka sudah dilakukan, saya
minta kerjasamanya dari ibu untuk tetap menjaga balutannya tetap
bersih dan rapi”.
D. Kontrak yang Akan Datang
Perawat 1 : “Baiklah bu, karena tindakan perawatan luka sudah selesai saya
akan kembali lagi untuk melakukan tindakan pemberian obat jam
10 nanti ya bu di tempat tidur ibu, kalau begitu saya dan teman
saya pamit ya”.
Pasien : “Terimakasih Suster”.

Anda mungkin juga menyukai