Anda di halaman 1dari 7

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Obat adalah benda atau zat yang dapat digunakan untuk merawat penyakit, membebaskan
gejala, atau mengubah proses kimia dalam tubuh.untuk itu obat sangat diperlukan. Terkadang
Obat tidak selamanya baik, kadang obat justru berbahaya, karena takaran tertentu dari suatu obat
yang memberikan efek tertentu terhadap suatu penyakit atau gejala sakit.
Salah satu obat yang akan kami bahas adalah gliserilis guayacolas. Karena salah satu
manfaatnya untuk mengobati batuk, dan batuk sudah tidak asing lagi di Indonesia.

1.2 Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah, maka dapat dirumuskan masalah sebagai berikut :
1. Apa pengertian dan kegunaan gliserilis guayacolas
2. bagaimana struktur kimianya ?
3. bagaimana indikasi, kontraindikasi, efek samping, dosis dan segala tentang gliserilis guayacolas
tersebut?

1.3 Tujuan penulisan

1. Untuk memenuhi tugas kimia dasar tentang apa saja kimia yang terkandung pada obat.
2. Untuk mengetahui pengertian dan kegunaan dari gliserilis guayacolas.
3. Untuk mengetahui struktur dan informasi dari gliserilis guayacolas

1.4 Manfaat penulisan

1. Bagi Penulis
Menambah wawasan pengetahuan dan ilmu tentang obat gliserilis guayacolas.

1
BAB II
PEMBAHASAN
GLYSERIL GUAIACOLAT
A. Pengertian
Gliseril guaiacolat merupakan obat batuk ekspektoran yang dapat meredakan batuk dan
melancarkan pengeluaran dahak di saluran napas. Obat ini bekerja dengan cara meningkatkan
volume dahak dan membuatnya lebih encer sehingga lebih mudah dikeluarkan dari saluran
pernapasan. Glyceryl guaiacolate (GG) juga biasa disebut sebagai guaifenesin. Meskipun dapat
meredakan batuk dan dahak obat ini tidak dianjurkan untuk batuk yang sudah berlangsung lama
yang biasanya disebabkan oleh penggunaan rokok atau masalah pernapasan berat seperti kronik
bronkitis atau emphisema. mekanisme kerja Gliseril Guaiakolat dengan cara meningkatkan
volume dan menurunkan viskositas dahak di trakhea dan bronki, kemudian merangsang
pengeluaran dahak menuju faring.

B. Uraian Umum tentang Glyserillis Guayacolas

3-(o-Metoksifenoksi)-1,2-propanadiol [93-14-1]

Nama Kimia : Guaifenesin

Rumus Molekul : 𝐶10 𝐻14 𝑂4

Berat Molekul : 198,22

Pemerian : Serbuk hablur, putih sampai agak kelabu; bau khas lemah; rasa
pahit.

Kelarutan : Larut dalam air, dalam etanol, dalam kloroform dan dalam
propilen glikol; agak sukar larut dalam gliserin.

Syarat kadar : mengandung 𝐶10 𝐻14 𝑂4, tidak kurang dari 90,0% dan tidak lebih
dari 110,0% dari jumlah yang tertera pada etiket (Ditjen
POM,1995).

2
C. Ikhtisar Obat Glyceryl Guaiacolate
Jenis obat: Ekspektoran
Kategori: Obat resep dan obat bebas
Kegunaan: Meredakan batuk dan melancarkan dahak
Konsumen: Dewasa dan anak-anak
Sediaan: Tablet dan syrup
Merek: Bodrex flu dan batuk berdahak, colfin, kidikol, graxine, decolsin, dll.

D. Interaksi Obat
Beberapa jenis obat akan meningkat efek sampingnya jika dikonsumsi bersamaan dengan
obat-obatan lainnya. Sampaikan pada dokter Anda jenis obat apa saja yang Anda konsumsi
bersamaan dengan obat Glyceryl guaicolate ini untuk menghindari interaksi obat yang tidak
diinginkan.

E. Indikasi Gliseril Guaiakolat:


Guafenesin (Gliseril Guaiakolat) meningkatkan volume dan mengurangi kekentalan
sputum yang kuat dan digunakan sebagai ekspektoran untuk batuk produktif. glyceryl
guaiacolate digunakan untuk mengobati batuk yang disebabkan oleh flu biasa, bronkitis , dan
penyakit pernafasan lainnya. Guaifenesin biasanya tidak digunakan untuk batuk
akibat merokok atau masalah pernapasan jangka panjang (seperti bronkitis kronis, emfisema)
kecuali jika diarahkan oleh dokter Anda.

F. Kontraindikasi
hipersensitif atau alergi terhadap kandungan obat ini tidak dianjurkan mengonsumsinya.
Obat batuk pilek secara umum belum terbukti aman atau efektif pada anak di bawah 6
tahun. Karena itu, jangan menggunakan guaifenesin untuk mengobati gejala batuk pilek pada
anak di bawah 6 tahun kecuali secara khusus disarankan oleh dokter. Beberapa produk (seperti
tablet) tidak disarankan untuk digunakan pada anak-anak di bawah 12 tahun. Tanyakan kepada
dokter atau apoteker untuk rincian lebih lanjut tentang penggunaan yang lebih aman.

G. Mekanisme Kerja
Glyceryl Guaiacolate merupakan ekspektoran yang bekerja dengan cara meningkatkan
dahak (sputum) dan sekresi bronkial dengan mengurangi daya rekat dahak pada saluran nafas.
Sehingga menjadikannya lebih encer dan mudah dikeluarkan. Kemudian dahak akan dikeluarkan
melalui jalur nafas dengan proses batuk.

3
H. Dosis dan cara Pemakaian:
Glyceryl guaicolate tersedia dalam bentuk dan kekuatan dosis

Tablet: 100 mg, 200 mg, 400 mg, 600 mg, 1200 mg

Syrup: 100 mg/5 mL, 200 mg/5 mL

Diberikan secara dosis oral 200-400 mg tiap 4 jam dan maksimum 2.4 gr/hari.

Preparat pelepasan modifikasi, diberikan tiap 12 jam.

Guaifenesin dapat diberikan pada anak dan secara umum dihindari pada anak dibawah umur 2
tahun.

Dosis oral dapat diberikan tiap 4 jam:

6 bulan-2 tahun, 25-50 mg tiap 4 jam dan tidak lebih dari 300 mg/hari.

2 tahun-6 tahun, 50-100 mg tiap 4 jam dan tidak lebih dari 600 mg/hari.

6 tahun-11 tahun, 100-200 mg tiap 4 jam dan tidak lebih dari 1.2 gram/hari.

12 tahun lebih: 200 – 400 mg setiap 4 jam sekali dan tidak lebih dari 2,4 gr/ hari.

I. Efek Samping Gliseril Guaiakolat:


Glyceryl Guaiacolat (GG) Obat ini umumnya dapat ditoleransi dengan baik oleh tubuh. Namun
beberapa efek samping yang mungkin muncul juga perlu diperhatikan, diantaranya:

 Mual dan muntah.


 Diare dan nyeri perut bagian bawah.
 Pusing, berkunang-kunang dan sakit kepala.
 Neprolithiasis.
 Hypouricaemia.
 Ruam pada kulit, kemerahan pada kulit
 Pening dan sakit kepala
 Mengantuk
 level asam urat menurun

Penyalahgunaan obat dapat menyebabkan urinary calcii. Guaifenesin tidak aman pada pasien
dengan porphyria karena menunjukkan porphyrinogenik pada hewan.

4
J. Efek Overdosis Glyceryl Guaiacolat
Glyceryl guaicolat diketahui tingkat toksisitasnya rendah sehingga pada jumlah cukup
besarpun efeknya tidak terlalu membahayakan. Dalam studi di laboratorium penelitian pada
hewan percobaan yang diberikan dosis hingga 5 gr/kg tidak menyebabkan efek toksis.
Namun untuk overdosis yang sangat parah perlu dilakukakan pengurasan saluran cerna untuk
mengurangi penyerapan obat ini.

K. Peringatan dan Perhatian


Sebelum dan selama menggunakan obat ini, harap perhatikan hal-hal dibawah ini:

 Selalu sampaikan pada dokter Anda jika pernah mengalami alergi terhadap
kandungan obat ini atau obat lainnya.
 Sampaikan pada dokter jika Anda menderita asma, bronkitis kronis, emphisema atau
batuk akibat merokok.

L. Kehamilan dan Menyusui


Apakah obat glyceryl guaiacolat boleh dikonsumsi oleh ibu hamil dan ibu menyusui?

 Glyceryl guaiacolat merupakan obat kategori C untuk ibu hamil yang berarti studi
pada binatang percobaan memperlihatkan adanya efek samping pada janin
(teratogenik atau embriosidal atau efek samping lainnya) dan belum ada studi
terkontrol pada wanita, atau studi terhadap wanita dan binatang percobaan tidak dapat
dilakukan. Oleh karena itu penggunaannya hanya jika sangat dibutuhkan oleh ibu
hamil.
 Tidak diketahui apakah guaifenesin diekskresikan dalam ASI; gunakan dengan hati-
hati jika menyusui. Namun beberapa literatur mengatakan bahwa Glyceryl guaiacolat
(GG) aman untuk ibu menyusui.

M. Bentuk kekuatan sediaan:


Guaifenesin 100 mg/5mL syr, 50 mg/5mL syr, 33.33 mg/5mL syr, 150 mg per tablet, 75
mg/5 mL syr, 37.5/5mL syr, 25 mg/5mL syr.

N. Penyimpanan:
Disimpan dalam wadah kedap udara.

5
BAB III
PENUTUP

1.1 KESIMPULAN
Dari pembahan diatas, dapat disimpulkan bahwa Gliseril guaiacolat merupakan obat
batuk ekspektoran yang dapat meredakan batuk dan melancarkan pengeluaran dahak di
saluran napas. Obat ini bekerja dengan cara meningkatkan volume dahak dan membuatnya
lebih encer sehingga lebih mudah dikeluarkan dari saluran pernapasan. Glyceryl guaiacolate
(GG) juga biasa disebut sebagai guaifenesin.

3-(o-Metoksifenoksi)-1,2-propanadiol [93-14-1]

1.2 SARAN
Adapun saran-saran dalam penulisan makalah ini adalah :
 Dapat mengetahui dan dapat meningkatkan wawasan tentang Obat.
 Dengan disusunnya makalah ini kami mengharapkan kepada semua pembaca agar
dapat mengetahui dan memahami arti obat serta dapat memberikan kritik dan
saran nya agar makalah ini dapat menjadi lebih baik dari sebelumnya. Demikian
saran yang dapat penulis sampaikan semoga dapat membawa manfaat bagi semua
pembaca.

6
Daftar Pustaka
https://mediskus.com/glyceryl-guaiacolate
https://www.farmasi-id.com/gliseril-guaiakolat-glyceryl-guaiacolate/
http://www.farmasi.asia/perkembangan-sejarah-obat/

Anda mungkin juga menyukai