Anda di halaman 1dari 5

Sistem Manajemen Keselamatan Pertambangan (SMKP)

Sistem Manajemen Pertambangan (SMKP) mulai terdengar di dunia pertambangan pada tahun 2014
bersamaan dengan di release nya PERMEN KEMENESDM Nomor 38 Tahun 2014 Tentang Penerapan
Sistem Manajemen Keselamatan Pertambangan Mineral dan Batubara.

SMKP ini bersifat Mandatory / Wajib di jalankan untuk semua Perusahaan Pertambangan atau
Perusahaan Jasa Pertambangan.

SMKP menjadi acuan bagi semua perusahaan tambang di indonesia dalam melaksanakan sistem
keselamatan pertambangan walaupun mereka sudah menerapkan sistem manajemen keselamatan yang
sudah ada baik dari dalam/luar negeri seperti : OHSAS 18001, SMK3, AS/NZS 4801:2001, APOSHO
Standar 2000, DR 96311, Safety Map, VPP OSHA, ISRS, SA8000, BS8800, ILO OSH2001.

Dasar Pertimbangan SMKP Minerba

a. Memenuhi ketentuan dalam peraturan perundang-undangan.

b. Menjamin pekerja tambang yang selamat dan sehat serta operasional tambang yang aman, efisen,
dan produktif dalam pelaksanaan kegiatan usaha pertambangan, perlu menerapkan sistem manajemen
keselamatan pertambangan mineral dan batubara.

Sesuai dengan PerMen ESDM 38 tahun 2014 :

Tujuan Penerapan SMKP Minerba pada pasal 2 :

a. Meningkatkan efektifitas keselamatan pertambangan yang terencana, terukur, terstruktur, dan


terintegrasi.

b. Mencegah kecelakaan tambang, penyakit akibat kerja dan kejadian berbahaya.

c. Menciptakan kegiatan operasional tambang yang aman, efisien dan produktif, dan.

d. Menciptakan tempat kerja yang aman, sehat, nyaman dan efisien untuk meningkatkan produktivitas.

Penerapan SMKP Minerba pada pasal 3 :

Perusahaan wajib menerapkan SMKP Minerba.


a. Perusahaan Pertambangan, yaitu pemegang : IUP. IUPK, IUP operasi produksi khusus untuk
pengolahan dan/atau permurnia, KK dan PKP2B.

b. Perusahaan jasa Pertambang, yaiu pemeganag : IUJP, dan SKT.

Elemen didalam SMKP terdiri dari :

 Kebijakan.
 Perencanaan.
 Organisasi dan Personil.
 Implementasi.
 Evaluasi dan Tindak Lanjut.
 Dokumentasi.
 Tinjauan Manajemen.

Sub Elemen didalam SMKP antara lain :

1. Kebijakan :

 1.1. Penyusunan Kebijakan


 1.2. Isi Kebijakan
 1.3. Penetapan Kebijakan
 1.4. Komunikasi kebijakan
 1.5. Tinjauan kebijakan
2. Perencanaan :

 2.1. Penyusunan Kebijakan


 2.2. Isi Kebijakan
 2.3. Penetapan Kebijakan
 2.4. Komunikasi kebijakan
 2.5. Tinjauan kebijakan

3. Organisasi dan Personil :

 3.1. Struktur ,Organisasi, Tugas Tanggung Jawab dan Wewenang


 3.2. KTT, KTBT, KKK
 3.3. PJO Untuk Perusahaan Jasa Pertambangan
 3.4. Bagian K3 dan KO Pertambangan
 3.5. Pengawas Operasional dan Teknik
 3.6. Tenaga Teknik Khusus Pertambangan
 3.7. Komite Keselamatan Pertambangan
 3.8. Penunjukan Team Tanggap Darurat
 3.9. Seleksi dan Penempatan Personal
 3.9. Pendidikan, Pelatihan dan Kompetensi kerja
 3.10.Komunikasi Keselamatan Pertambangan
 3.11.Administrasi Keselamatan Pertambangan
 3.12.Pastisipasi, Konsultasi, Motivasi dan Kesadaran.

4. Implementasi :

 4.1. Pelaksanaan Pengelolaan Operasional


 4.2. Pelaksanaan Pengelolaan Lingkungan
 4.3. Pelaksanaan Pengelolaan Kesehatan Kerja
 4.4. Pelaksanaan Pengelolaan Keselamatan Operasional Pertambangan
 4.5. Pelaksanaan Bahan Peledak dan Peledakan
 4.6. Penetapan Sistem Perancangan dan Rekayasa Penetapan
 4.7. Sistem Pembelian
 4.8. Pemantauan dan Pengelolaan Perusahaan Jasa Pertambangan
 4.9. Pengelolaan Keadaan Darurat
 4.10.Penyediaan dan Penyiapan P3K
 4.11.Pelaksanaan Keselamatan di Luar Pekerjaan (off the job safety)

5. Evaluasi dan Tindak Lanjut.

 5.1. Pemantauan dan Pengukuran Kinerja


 5.2. Inspeksi K3 dan KO
 5.3. Pemenuhan/Kepatuhan Peraturan Perundang – undangan
 5.4. Penyelidikan Kecelakaan, Kejadian Berbahaya dan Penyakit Akibat Kerja
 5.5. Evaluasi Administrasi K3 dan KO
 5.6. Audit Internal SMKP Minerba
 5.7. Tindak Lanjut Ketidaksesuaian

6. Dokumentasi.

 6.1. MANUAL SMKP


 6.2. Pengendalian Dokumen
 6.3. Pengendalian Rekaman
 6.4. Dokumen dan Rekaman

7. Tinjauan Manajemen.

 7.1. Masukan Tinjauan Manajemen


 7.2. Keluaran Tinjauan Manajemen

Anda mungkin juga menyukai