Anda di halaman 1dari 8

LAPORAN PRAKTIKUM

PEMERIKSAAN KANDUNGAN
GLUKOSA, PROTEIN, DAN KETON PADA URINE

Dosen Pembimbing :

Sunita, RS, SKM, M. Sc

Disusun Oleh :

Hendro Satia Pratama P0 5120217 007


Nofita Sari P0 5120217 016
Rara Andika Afriantari P0 5120217 022
Riadha Pratiwi P0 5120217 025
Vioni Febrianti P0 5120217 035

POLITEKNIK KESEHATAN POLTEKKES KEMENKES BENGKULU


D III KEPERAWATAN BENGKULU
TA. 2017 – 2018
POLTEKKES KEMENKES BENGKULU Kode/No. :
JURUSAN KEPERAWATAN Tgl :
Standar Proses Revisi :
Job Sheet Halaman :

 Nama Keterampilan : Uji Kandungan Urin


 Unit ( Nama Mata Kuliah ) : Ilmu Biomedik Dasar
 Dosen : Sunita RS. SKM., M.Bmd

 Tujuan Pembelajaran : Mahasiswa diharapkan dapat menyiapkan


bahan/peralatan secara lengkap yang dibutuhkan untuk
melakukan praktikum uji kandungan urin.

 Sumber Kepustakaan :
 Petunjuk : 1. Baca dan pahami petunjuk lembar kerja yang
tersedia
2. Siapkan alat dan perlengkapan yang diperlukan
3. Ikuti petunjuk dosen/instruktur
4. Laporkan hasil kerja setelah selesai praktikum

 Keselamatan Kerja : 1. Pusatkan perhatian pada proses praktikum


2. Sebelum melakukan praktikum, letakkan peralatan
pada tempat yang terjangkau
3. Gunakan alat sesuai dengan fungsinya
4. Perhatikan petunjuk yang diberikan dosen/intruktur.
 Peralatan / Perlengkapan :
1. Alat
 Pipet Ukur 10 Ml (1 bh)  Vacum Pump (1 bh)
 Pipet Tetes (1 bh)  Tabung Reaksi (3 bh)
 Rak Tabung Reaksi (1 bh)  Api Bunsen (1 bh)
 Gelas Ukur (1 bh)  Penjepit Tabung RX (1 bh)
2. Bahan
 Sampel urin penderita diabetes mellitus dan gagal ginjal
 Reagen Benedict
 Reagen Asam Asetat
 Reagen Ferichlorida

 Prosedur Pelaksanaan :
a. Persiapan
Memakai alat perlindungan diri lengkap ( jas lab, masker, dan handscoon)
b. Pelaksanaan
1. Uji Kandungan Glukosa
No. Langkah Kerja Gambar

1. Persiapkan alat dan bahan yang


diperlukan

2. Teteskan 5 mL reagen benedict ke


dalam tabung reaksi menggunakan
menggunakan pipet ukur 10 mL dan
vacuum pump
3. Masukkan 5 tetes sampel urin Diabetes
Mellitus ke dalam tabung reaksi yang
terdapat reagen benedict menggunakan
pipet tetes

4. Panaskan tabung reaksi selama ± 3


menit menggunakan api bunsen, angkat
tabung reaksi dan kocok secara perlahan

5. Amati perubahan yang terjadi pada


larutan

Hasil Praktikum :
 Panduan kesimpulan hasil praktikum
Perubahan Warna Keterangan
Biru Jernih / Kehijauan (sedikit) (-)
Hijau Kekuningan (keruh) (+ 1)
Kuning Kehijauan / Kuning Keruh (+ 2)
Jingga / Lumpur Keruh (+ 3)
Merah Bata / Keruh (+ 4)

Larutan dalam tabung reaksi mengalami perubahan warna menjadi warna


kuning kehijauan, dan dilihat berdasarkan panduan kesimpulan hasil
praktikum, sampel urin (+2) untuk kadar glukosa dalam urin penderita
diabetes mellitus dalam tabung reaksi kelompok kami.

2. Uji Kandungan Protein


No. Langkah Kerja Gambar

1. Persiapkan alat dan bahan yang


diperlukan

2. Masukkan sampel urin Gagal Ginjal ke


dalam tabung reaksi sampai ±2⁄3 dari
tabung reaksi menggunakan pipet ukur
10 mL dan vacuum pump.

3. Teteskan 6% (5 tetes) reagen Asam


Asetat ke dalam tabung reaksi yang
terdapat sampel urin gagal ginjal
menggunakan pipet tetes.
4. Panaskan tabung reaksi selama ± 30
detik menggunakan api bunsen.

5. Amati perubahan yang terjadi pada


larutan

Hasil Praktikum

 Panduan kesimpulan hasil praktikum


Perubahan Warna Keterangan

Tidak ada keruh (- 1)

Kekeruhan ringan tanpa butir (+ 1)

Kekeruhan mudah dilihat dan nampak (+ 2)


butir – butir

Urin jelas keruh dan berkeping - keping (+ 3)

Larutan dalam tabung reaksi tidak mengalami perubahan warna, dan


dilihat berdasarkan panduan kesimpulan hasil praktikum, sampel urin (- 1)
untuk kadar protein dalam urin penderita gagal ginjal dalam tabung reaksi
kelompok kami. Dapat disimpulkan penderita gagal ginjal sudah sembuh dari
penyakitnya ataupun dalam proses pengobatan.
3. Uji Kandungan Keton
No. Langkah Kerja Gambar

1. Persiapkan alat dan bahan yang


diperlukan

2. Masukkan 5 mL sampel urin Diabetes


Mellitus ke dalam tabung reaksi
menggunakan pipet ukur 10 mL dan
vacuum pump.

3. Teteskan 10% (5 tetes) reagen FeCl


(Ferichlorida) ke dalam tabung reaksi
yang terdapat sampel urin diabetes
mellitus menggunakan pipet tetes.
4. Amati perubahan yang terjadi pada
larutan

Hasil Praktikum

 Panduan kesimpulan hasil praktikum


Perubahan Warna Keterangan
Tidak terjadi perubahan ( -)
Merah Anggur (+)

Larutan dalam tabung reaksi tidak mengalami perubahan warna, dan


dilihat berdasarkan panduan kesimpulan hasil praktikum, sampel urin (-) untuk
kadar keton / asam asetat dalam urin penderita diabets mellitus dalam tabung
reaksi kelompok kami. Dapat disimpulkan penderita diabetes mellitus sudah
sembuh dari penyakitnya ataupun dalam proses pengobatan.

Anda mungkin juga menyukai