Anda di halaman 1dari 3

STANDAR OPERASIONAL PROSEDUR

POSISI PRONE/PRONASI

ITEKES BALI
Jln. TukadBalian No.180
Denpasar-Bali
1 PENGERTIAN posisiprone/pronasi adalah prosedur yang dilakukan untuk membuat posisi
pasien telungkup dengan kepala menghadap kesamping
2 TUJUAN/MANFAAT 1. Mencegah rasa tidak nyaman pada otot
2. Memberikan ekstensi terhadap lutut dan pinggang
3. Mencegah fleksi dan kontraktur pada pinggang dan lutut
4. Mencegah terjadinya komplikasi immobilisasi,
sepertiulkus decubitus,kerusakan saraf superficial, kerusakan
pembuluh darah dan kontraktur
3 INDIKASI 1. Pasien dengan pemeriksaan pada daerah bokong dan
punggung.
PERSIAPAN KERJA A. Persiapanperawat
FASE PRA-INTERAKSI
1. Mempersiapkan diri ( penampilan, pengetahuan dan
prosedur kerja ) sebelum kepasien
2. Perlengkapan administrasi : surat persetujuan tindakan
3. Memastikan tindakan sesuai dengan instruksi dokter

B. Persiapan alat
1. Handschoen
2. Bantal kecil 2
3. Bantal besar 1

C. Persiapanpasien
1. Berisalam dan perkenalkan diri
2. Identifikasi nama pasien
3. Menjelaskan tujuan tindakan
4. Menjelaskan prosedur / langkah yang akan dilakukan

5 FASE ORIENTASI 1. Beri salam dan memperkenalkan diri


2. Identifikasi pasien
3. Pastikan informed consent pasien
4. Menjelaskan tujuan dari pemberian posisi
5. Menjelaskan langkah atau prosedur yang akan
dilakukan
6. Berikan kesempatan klien bertanya sebelum
prosedur dilakukan
FASE KERJA A. Fasekerja
1. Jelaskan tahap-tahap dan tindakan yang akan diberikan
pada pasien
2. cuci tangan
3. gunakan handschoen
4. Buatlah posisi tempat tidur yang memudahkan untuk
bekerja
5. Atur tempat tidur pada posisi datar. Ambil semua
bantal dan perlengkapan lain yang digunakan pada
posisi sebelumnya
6. Bantu pasien pada posisi telungkup
7. Hadapkan kepala pasien pada satu sisi, latakan bantal
kecil dibawah kepala tetapi tidak sampai bahu
8. Letakan bantal kecil dibawah perut mulai dari
diagfragma sampai Krista iliaka
9. Letakan bantal dibawah kaki mulai dari lutut hingga
tumit
10. Rapikan peralatan
11. Mencuci tangan
6 FASE 1. Observasi respon pasien setelah tindakan
TERMINASI/EVALUASI
2. Dokumentasikan hasil dan tindakan yang dilakukan
7 DAFTAR REFERENSI https://id.scribd.com/document/354264605/Sop-Pengaturan-
Posisi-Pronasi

Anda mungkin juga menyukai