Anda di halaman 1dari 2

RESUME POLI MATA

RSUD ULIN BANJARMASIN

KASUS 1

Ny. Darsinah 65 tahun, jenis kelamin perempuan, alamat Banjarbaru, pendidikan terakhir S1,
status perkawinan kawin, pasien seorang pensiunan PNS, pasien datang ke poli mata RSUD
Ulin Banjarmasin pada tanggal 22 Oktober 2019 dengan tujuan untuk melakukan
pemeriksaan mata setelah melakukan operasi laser mata kiri pada tanggal 10 September 2019
di rumah sakit Syfa Medika. Saat datang klien mengeluhkan mata kanannya terasa kabur
kembali. Klien memiliki riwayat stroke non-hemoragic 8 bulan yang lalu dan mengalami
kelemahan pada ekstremitas kanannya, klien memiliki riwayat hipertensi. Klien
menggunakan tongkat (tripod) untuk membantunya berjalan. Klien mengatakan keluarganya
ada yang memiliki riwayat diabetes, hipertenasi dan kanker. Klien mengatakan pernah
dirawat di rumah sakit selama 2 minggu di rumah sakit Idaman Banjarbaru saat mengalami
stroke. Saat dilakukan pemeriksaan visus didapatkan hasil OD: 5/40 OS: 5/10, pemeriksaan
tekanan intraokuler OS:15 OD: 17. Masalah keperawatan yang terjadi pada pasien adalah
risiko jatauh dengan faktor risiko gangguan visual. Intervensi yang dilakukan adalah
menganjurkan pasien untuk menggunakan tongkat saat berjalan, menyarankan pasien untuk
menggunakan kacamata saat beraktivitas, mendorong pasien untuk rutin berlatih mobilisasi,
menganjurkan pasien untuk istirahat yang cukup.

KASUS 2

Tn. Darmadi usia 54 tahun, alamat Jl. Simp Kuin Selatan, gang 17 Agustus RT 23 No3, status
perkawinan kawin, pendidikan terakhir SD, tidak bekerja. Klien datang ke poli mata RSUD
Ulin Banjarmasin pada tanggal 21 Oktober 2019. Klien datang dengan keluhan mata rabun
dan merasa sakit pada mata kanannya, klien didiagnosa diabetes melitus (+), hipertensi (+)
OD Galaukoma (+), klien memiliki riwayat gula darah sudah 9 tahun dan hipertensi sealama
18 tahun, klien tidak memiliki riwayat asma. Klien mengatakan di keluarganya juga ada yang
memiliki riwayat masalah penglihatan, hipertensi dan diabetes melitus. Klien pernah
dioperasi sebelumnya yaitu pada tanggal 16 Juni 2019. Saat dilakukan pemeriksaan di
dapatkan TB: 161, BB: 63. TTV: TD 170/90 mmHg, N 66 x/menit, RR 20x/menit.
Pemeriksaan visus OS: 5/30 OD: 1/300. Pemeriksaan tekanan intraokuler OS: 17 OD: 31,8.
Masalah keperawatan yang di ambil adalah nyeri akut berhubungan dengan agen cidera
biologis. Intervensi yanh dilakukan adalah menyarankan klien untuk kompres dingin pada
matanya, menganjurkan perbanyak istirahat, menganjurkan pasien banyak minum air putih,
mendorong pasien untuk mendistralsi rasa nyerinya dengan melakukan kegiatan yang di
sukai san kolaborasi dengan dokter terkait pemberian aminodipin 1x10 mg, captopril 3x25
mg, purosemid 1x40 mg.

Anda mungkin juga menyukai