Anda di halaman 1dari 6

Karya Ilmiah Pemanfataan Daun Pepaya

VJ GADIS Thursday, February 4, 2016 Bahasa Indonesia, Biologi, Karya Ilmiah, Karya
Ilmiah Remaja SMA
KATA PENGANTAR

Puji syukur marilah kita haturkan kepada Allah SWT yang telah melimpahkan
rahmat dan karunianya sehingga kami dapat menyelesikan karya tulis ilmiah ini
sesuai dengan yang kami harapkan. Karya ilmiah yang berjudul “Manfaat Daun
Pepaya “ . Kami selaku penyusun sangat berterima kasih kepada Bapak kepala
SMA 1 Sitiung beserta Bapak atau Ibu guru yang telah membimbing kami dan
membantu dalam pembuatan karya ilmiah kami ini.
Kami selaku penyusun menyadari bahwa masih begitu banyah kekurangan
dalam penulisan, penyusunan serta pembahasan.Oleh karena itu kami berharap
kritik dan saran yang membangun agar menjadi pelajaran, dan lebih baik berikutnya.
Dan jika terdapat kekurangan kami mohon maaf.http://www.warnetgadis.com/

Terima kasih.

Dharmasraya, 08 Januari 2016

DAFTAR ISI

KATA
PENGANTAR............................................................................................................. i

BAB 1 PENDAHULUAN
A. Latar Belakang..................................................................................................... 1
B. Rumusan Masalah................................................................................................ 1
C. Tujuan Masalah.................................................................................................... 1
BAB 2 PEMBAHASAN MASALAH
A. 1) Apa kandungan dalam daun pepaya yang dapat mengobati penyakit… 2
B. 2) Penyakit apa saja yang dapat diobati dengan menggunakan daun
pepaya. 3
C. 3) Bagaimana cara mengolah dan mengonsumsi daun pepaya
…………. 4

BAB 3 PENUTUP
A. Kesimpulan........................................................................................................... 5

DAFTAR
PUTAKA.................................................................................................................
6
BAB 1
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Buah pepaya merupakan salah satu buah yang banyak mengandung serat.
Selain buahnya, biji, daun, batang, dan akarnya sangat bermanafaat sebagai obat.
Pepaya telah ditetapkan sebagai buah yang paling menyehatkan,buah pepaya
selain bergizi dan menyehatkan,buah pepaya juga dikenal sebagai buah yang
murah harganya dan enak rasanya. Hal ini menjadi faktor untuk lebih memanfaatkan
buah pepaya. Supaya ketersediaannya dapat dimanfaatkan secara maksimal dan
tentunya untuk kehidupan manusia. Selain menyehatkan, tumbuhan pepaya sangat
mudah kita jumpai.
Para masyarakat menilai bahwa mengkonsumsi buah pepaya sangatlah
praktis dan ekonomis. Mengkonsumsi buah pepaya baik untuk kesehatan kulit dan
pencernaan. Dan juga tidak menimbulkan efek samping. Selain itu buah pepaya juga
tidak kalah dengan buah impor. Akan tetapi pandangan masyarakat ini menilai
bahwa daun pepaya hanya dapat di gunakan sebagai bahan sayur. Hal tersebutpun,
banyak masyarakat yang kurang menyukai daun pepaya karena rasanya yang pahit.
Oleh karena itu, penulis akan membahas tentang pemanfaatan daun pepaya dalam
bentuk lain yang berfungsi untuk menghilangkan jerawat yaitu dalam bentuk masker.

1.2 Rumusan Masalah


Berdasarkan data – data yang penulis paparkan di atas dapat di rumuskan beberapa
permasalahan, antara lain ;
1) Apa kandungan dalam daun pepaya yang dapat mengobati jerawat.
2) Mengetahui penyakit apa saja yang dapt diobati selain jerawat.
3) Bagaimana cara mengolah dan mengonsumsi daun pepaya.
1.3 Tujuan Penulisan
1) Mengetahui kandungan pepaya yang dapat digunakan sebagai obat.
2) Mengetahui penyakit-penyakit yang dapat diobati dengan buah pepaya.
3) Mengetahui cara pengolahan dan cara mengonsumsi buah pepaya

BAB 2
PEMBAHASAN
2.1 Tanaman Pepaya
Pepaya merupakan tanaman buah berupa herba dari famili Caricaceae yang
berasal dari Amerika Tengah dan Hindia Barat. Tanaman pepaya banyak ditanam
orang, baik di daeah tropis maupun sub tropis. Di daerah-daerah basah dan kering
atau di daerah-daerah dataran dan pegunungan.Biasanya pohon pepaya tidak
bercabang, tingginya 5-10 meter, daunnya menyirip lima dan tangkai yang panjang.
Ada beberapa macam pepaya yaitu sebagai berikut :
1) Pepaya Jantan
Pohon pepaya ini memiliki bunga majemuk yang bertangkai panjang dan
bercabang-cabang. Bunga pertama terdapat pada pangkal tangkai. Ciri-ciri bunga
jantan ialah putih, benang sari tersusun dengan sempurna.
2) Pepaya Betina
Pepaya ini memiliki bunga majemuk artinya pada satu tangkai bunga terdapat
beberapa bunga. Tangkai bunganya sangat pendek dan terdapat bunga betina kecil
dan besar. Bunga yang besar akan menjadi buah. Memiliki bakal buah yang
sempurna, tetapi tidak mempunyai benang sari, biasanya terus berbunga sepanjang
tahun.
3) Pepaya Sempurna
Buah dan benang sari dapat melakukan penyerbukan sendiri maka dapat ditanam
sendirian.
Terdapat 3 jenis pepaya sempurna, yaitu:
1. Berbenang sari 5 dan bakal buah bulat.
2. Berbenang sari 10 dan bakal buah lonjong.
3. Berbenang sari 2 - 10 dan bakal buah mengkerut.
Pepaya sempurna mempunyai 2 golongan:
1. Yang dapat berbunga dan berbuah sepanjang tahun.
2. Yang berbuah musiman.
Jenis pepaya yang banyak dikenal orang di Indonesia, yaitu:
1 Pepaya semangka, memiliki daging buah berwarna merah semangka, rasanya
manis.
2) Pepaya burung, warna daging buah kuning, harum baunya dan rasanya manis-
asam
Jenis Pepaya di Luar negeri :
1)PepayaBangkok
Pepaya Bangkok diintroduksi dari Thailand. Permukaan buahnya tidak rata
dan kulit luarnya relatif tipis, sehingga sulit dikupas. Kelebihannya, dagingnya manis
dan berair. Buahnya berukuran besar.
2) Pepaya Solo
Ini adalah pepaya kultivar hibrida unggul dari Hawaii. Buahnya kecil-kecil dan
disukai oleh konsumen barat.
2.1.2 Daerah Penyebaran
Di Indonesia tanaman pepaya tersebar dimana-mana bahkan telah menjadi
tanaman perkarangan. Sentra penanaman buah pepaya di Indonesia adalah daerah
Jawa barat (kabupaten Sukabumi), Jawa Timur (kabupaten Malang), Pasar Induk
Kramat Jati DKI, Yogyakarta (Sleman), Lampung Tengah, Sulawesi Selatan
(Toraja),Sulawesi Utara (Manado).

1. Kandungan Pepaya

Batang dan daun pada tumbuhan pepaya mengandung banyak , yang


berpeluang dikembangkan sebagai antikanker. Manfaat getah pepaya untuk
kesehatan adalah untuk mencegah tumor atau kanker.
Buah pepaya juga mengandung senyawa karpain, alkaloid bercincin laktonat
dengan tujuh kelompok rantai metilen. Dengan demikian, tak hanya tumor dan
penyakit kulit yang disembuhkan, papain ternyata juga dapat menghambat kinerja
beberapa mikroorganisme yang menggangu fungsi pencernaan, sehingga efektif
untuk menekan penyebab tifus.
Lebih dari 50 asam amino terkandung dalam getah pepaya. Kandungan
tersebut bersatu padu menjadi bahan baku industri kosmetik untuk menghaluskan
kulit, menguatkan jaringan agar lebih kenyal, dan menjaga gigi dari timbunan plak.
2.1.4 Manfaat Tanaman Pepaya
Setiap bagian dari tumbuhan pepaya memiliki manfaat tersendiri. Bahkan,
getah pepaya yang terdapat di seluruh bagian tanaman, mulai dari buah, daun,
batang, sampai akarnya. Berikut ini adalah manfaat buah pepaya:
1. Sebagai Obat jerawat.
Dengan membuatnya menjadi masker. Masker ini terbuat dari tumbukan daun
yang sudah tua yang sebelumnya telah dikeringkan dan diberi 1 ½ sendok air.
2. Manfaat Memperlancar pencernaan
Daun dari tumbuhan pepaya memiliki kandungan kimia senyawa karpain. Zat
itu dapat membunuh mikroorganisme yang sering mengganggu fungsi pencernaan.
3. Menambah nafsu makan
Manfaat daun pepaya untuk anak-anak yang sulit untuk makan, sari daun
pepaya dapat meningkatkan nafsu makan untuk anak-anak.
4. Nyeri haid
Wanita sering memanfaatkan daun pepaya untuk mengobati nyeri haid.
Ramuan dari sari daun pepaya ditambahkan dengan asam jawa dan garam dapat
digunakan sebagai obat nyeri haid.
5. Anti kanker
Manfaat daun pepaya juga dapat mencegah kanker. Bukan hanya daunnya
saja melainkan batang pepaya juga dapat digunakan. Karena keduanya memiliki
getah putih seperti susu.
Daun pepaya Sebagai Obat jerawat.
Dengan membuatnya menjadi masker. Masker ini terbuat dari tumbukan daun
pepaya dan diberi 1 gelas air.
Cara penggunaan :
1. Ambil potongan daun pepaya

2. Ambil 1 gelas air


3.Tumbuk daun pepaya hingga halus

Campurkan 1 gelas air

5. Daun pepaya siap dijadikan untuk masker obat jerrawat


BAB 3. PENUTUP

3.1 Kesimpulan
Buah pepaya mengandung lebih banyak vitamin C daripada tanaman yang
lainnya, sehingga dapat meningkatkan daya tahan tubuh. Daun pepaya berkhasiat
dalam menyembuhkan penyakit-penyakit seperti jerawat,nyeri haid,kanker dll. Dalam
mengonsumsi daun pepaya sebagai obat, dapat diolah menjadi berbagai olahan
makanan sehingga dapat dikonsumsi setiap hari. Pemakaian daun pepaya sebagai
obat-obatan sudah banyak dilakukan oleh masyarakat dan telah terbukti khasiatnya.

5.2 Saran
Penggunaan obat-obat herbal seperti daun pepaya sebagai obat alternatif
untuk menghindari efek samping yang berbahaya bagi kulit. Serta lebih menghemat
biaya yang dibutuhkan. Gunakan sesuai dengan prosedur yang telah dibuat untuk
mendapatkan hasil yang maksimal.

DAFTAR PUSTAKA

AAK. 1975. Bertanam Pohon Buah-Buahan. Yogyakarta : Kanisius.


Tohir, Kaslan A. 1978. Bercocok Tanam Pohon Buah-Buahan. Jakarta : Pradnya
Paramita.
Suwarno. Pengaruh Cahaya dan Perlakuan Benih Terhadap Perkecambahan
Benih Pepaya. Dalam Buletin Agricultural Vol. XV No. 3
Suprapti, Lies. 2005. Aneka Olahan Pepaya Mentah. http://www.ristek.go.id.
[diakses tanggal 20 Februari 2011]
http://www2.kompas.com/ver1/Kesehatan/0608/16/154236.html

Anda mungkin juga menyukai