Anda di halaman 1dari 5

NAMA : AILSA MUMTAZ REFADI

NIM : 19410575

 SISTEM HUKUM INGGRIS (COMMON LAW)

 Asal Usul

Sistem hukum mulai berkembang pada abad XI yang sering disebut sebagai
sistem “Common Law” dan sistem “Unwritten Law” (tidak tertulis).
Walaupun disebut sebagai unwritten law, hal ini tidak sepenuhnya benar.
Alasannya adalah di dalam sistem hukum ini dikenal pula adanya
sumber-sumber hukum yanag tertulis (statutes).sistem hukum ini dalam
perkembangannya melandasi pula hukum positif.

 Persebaran di Dunia

Persebaran di dunia terdapat di negara-negara Amerika Utara seperti Canada,


Inggris, dan Australia.

 Ciri - Ciri Khasnya

a) Pemerintahan berdasarkan hukum tertulis dan tidak tertulis

b) Hakim aktif melakukan penemuan hkum ( law made by judges)

c) Mengedepankan keadilan secara substantif

 Sumber - Sumbernya

Sumbernya adalah “ putusan - putusan hakim/ pengadilan ( Judicial


decisions)

 Lainnya

Dalam perkembangannya, sistem hukum ini mengenal pula pembagian


hukum publik dan hukum privat.

a) Hukum publik mencakup peraturan-peraturan hukum yang mengatur


kekuasaan dan wewenang penguasa atau negara serta
hubungan-hubungan antara masyarakat dan negara. Yang termasuk
dalam hukum publik adalah hukum tata negara, hukum administrasi
negara, hukum pidana.

b) hukum privat lebih ditujukan pada kaidah-kaidah hukum tentang hak


milik ( law of property), hukum tentang orang (law of persons), hukum
perjanjian ( law of contract), dan hukum tentang perbuatan melawan
hukum ( law of torts).

 SISTEM HUKUM EROPA DARATAN (CIVIL LAW)

 Asal Usul

Semula berasal dari kodifikasi hukum yang berlaku di kekaisaran Romawi


pada masa pemerintahan Kaisar Justinianus abad VI sebelum masehi.
Peraturan-peraturan hukumnya merupakan kumpulan dari berbagai kaidah
hukum yang ada sebelum masa Justinianus yang kemudian disebut “Corpus
Juris Civilis”. dalam perkembangannya, prinsip-prinsip hukum yang terdapat
pada Corpus Juris Civilis itu dijadikan dasar perumusan dan kodifikasi hukum.

 Persebaran di Dunia

Persebaran terjadi di negara-negara Eropa daratan seperti Jerman, Belanda,


Perancis, dan Italia.

 Ciri - Ciri Khasnya

a) Prinsip utama yang menjadi dasar sistem hukum ini adalah “hukum
memperoleh kekuatan mengikat, karena diwujudkan dalam
peraturan-peraturan yang berbentuk Undang-Undang dan tersusun secara
sistematik di dalam kodifikasi atau kompilasi tertrntu”.

b) Pemerintahan berdasarkan hukum tertulis

c) Hakim cenderung menjadi corong Undang-Undang

d) Mengedepankan kepastian hukum


 Sumber - Sumbernya

Yang menjadi sumber hukum sistem hukum Eropa daratan ialah


Undang-Undang

 Lainnya

Dalam perkembangannya, sistem hukum ini mengenal pula pembagian


hukum publik dan hukum privat.

a) Hukum publik mencakup peraturan-peraturan hukum yang mengatur


kekuasaan dan wewenang penguasa atau negara serta
hubungan-hubungan antara masyarakat dan negara. Yang termasuk
dalam hukum publik adalah hukum tata negara, hukum administrasi
negara, hukum pidana.

b) Hukum Privat mencakup peraturan-peraturan hukum yang mengatur


tentang hubungan antara individu-individu dalam memenuhi kebutuhan
hidup demi hidupnya. Yang termasuk dalam hukum privat ialah hukum
sipil dan hukum dagang.

 SISTEM HUKUM IS LAM (ISLAMIC LAW)

 Asal Usul

Sistem hukum ini semula dianut oleh masyarakat Arab sebagai awal dari
timbulnya dan penyebaran agama Islam.

 Persebaran di Dunia

Dalam perkembangannya sistem hukum Islam berkembang di negara Asi,


Afrika, Eropa, dan Amerika secara individual atau kelompok.

 Ciri - Ciri Khasnya

a) Tidak terbatas ruang dan waktu


b) Mencakup moralitas

c) Sumber : Allah

d) Bersifat rigid. Rigid adalah sesuatu hal yang tidak mudah berubah dan
menggambarkan sesuatu yang benar-benar kaku.

e) Ciptaan Allah : kekal

f) Bersifat fundamental dan uneversal

g) Syari’ah : satu macam ( mencakup aqidah,akhlak,muamalah), fiqih :


bervariasi (fiqih sendiri adalah produk dari ijtihad,dan fiqih sendiri
merupakan bagian dari syari’ah

 Sumber - Sumbernya

a) Al - Quran dan Hadist sebagai sumber utama Hukum Islam

b) Ijtihad adalah pengarahan segala upaya untuk menarik kesimpulan


hukum melalui penalaran

 Lainnya

a) Subyek hukum islam ialah mukallaf (orang yang dapat


bertanggungjawab), dengan ketentuan:

1. Baligh

2. Berakal sehat

3. Bebas dari penghalang

b) Obyek hukum islam ialah setiap perbuatan yang dilaksanakan oleh


hukum

c) Didalam hukum islam terdapat Azimah dan Rukhshah

1. Azimah adalah suatu kewajiban yang harus dilakukan dlam


kondisi bagaimanapunjuga
2. Rukhsah adalah kebolehan untuk melaksanakan kewajiban tidak
sebagaimana yang berlaku secara umum, atau kebolehan untuk
tidak melaksanakan kewajiban.

Anda mungkin juga menyukai