Anda di halaman 1dari 3

TUGAS 1

1. Ada pepatah yang mengatakan bahwa “Bahasa itu lebih tajam dari sebilah pedang”. Apa
maksud pepatah tersebut? Jelaskan.

Jawab :

Maksud dari pepatah yang mengatakan bahwa “Bahasa itu lebih tajam dari sebilah pedang”
adalah setiap bahasa yang hendak terucap oleh lisan atau secara tulisan akan menjadi senjata yang
mematikan bagi orang lain begitu juga diri sendiri. Bahasa yang keluar terucap oleh lisan seseorang,
bisa tersampaikan secara baik, benar, dan sopan ataupun sebaliknya. Terkadang, orang tersebut
bermaksud menyampaikan suatu hal yang baik, namun bisa saja orang lain mengartikannya dengan
makna yang berbeda. Hal itu bisa saja melukai perasaan seseorang yang bisa membekas di hati.

Bahasa juga tertuang dalam tulisan, berkembang pesat dalam era maju dimana penggunaan
berbagai aplikasi media sosial. Di mana setiap orang dapat memaparkan bahasanya dalam tulisan di
media sosial tersebut seperti memberi informasi, berkomentar tentang isu terkini dan lain-lain. Tidak
sedikit bahasa yang mereka tuangkan dalam tulisan tersebut berbau provokatif, fitnah, bernada kasar,
berbau SARA hingga kata-kata yang menebarkan kebencian kepada orang lain. Namun, bahasa juga
bermanfaat bila digunakan secara semestinya, seperti memberikan dorongan motivasi yang
membangkitkan semangat diri sendiri dan orang sekitarnya.

Oleh karena itu, setiap orang haruslah berhati-hati dalam menggunakan bahasa terutama
bahasa Indonesia sehingga tidak merugikan diri sendiri dan orang lain. Gunakan bahasa Indonesia
yang baik dan benar agar tidak menimbulkan kesalahpahaman dalam penyampaiannya dengan
memperhatikan situasi dan kondisi baik secaara lisan maupun tulisan.

2. Buatlah karangan singkat mengenai penggunaan ragam bahasa lisan di kalangan masyarakat
/ keluarga Anda.

Jawab :

Penggunaan ragam bahasa lisan dalam masyarakat sangatlah penting. Ragam bahasa yang
dipakai tergantung dari daerah mana mereka tinggal dan pergaulan setempat. Bahasa yang sering
digunakan ialah bahasa Indonesia yang merupakan bahasa persatuan. Namun, masyarakat juga ada
yang menggunakan bahasa daerah kepada orang yang sesama memahaminya ataupun di keluarga
sebagai bahasa sehari-hari.

Penggunaan bahasa sehari-hari baik di lingkungan masyarakat maupun keluarga tidak terlalu
memperhatikan aturan gramatikal bahasa Indonesia. Bahasa yang digunakan dianggap lebih santai
dan tetap sopan tergantung dari pola hidup tiap-tiap masyarakat atau keluarga, di mana hal yang
terpenting adalah apa yang ingin dibicarakan tersebut tersampaikan dan dimengerti secara jelas.
Namun. ada juga keluarga yang berasal dari kalangan terpandang baik status sosial maupun
ekonominya cenderung lebih formal dalam menggunakan bahasa yang sudah diwarisi turun temurun.

Penggunaan bahasa di keluarga saya sehari-hari ialah menggunakan bahasa Indonesia, juga
diselipkan sedikit bahasa daerah. Bahasa daerah yang digunakan adalah bahasa minang dan melayu
yang merupakan bahasa asal dari kedua orangtua saya yang kini merantau di tanah melayu. Tentu
saja ini merupakan bagian dari cara keluarga saya untuk melestarikan warisan budaya bangsa, namun
tetap yang diprioritaskan adalah penggunaan bahasa Indonesia yang sopan, baik dan benar.

Terlebih lagi, jika memasuki di lingkup sosial masyarakat, tentu saya menggunakan bahasa
Indonesia untuk berkomunikasi. Bahasa yang digunakan saat berbicara yang lebih tua haruslah baik,
benar, sopan dan santun sebagai bentuk rasa menghargai kepada yang lebih tua. Jika bertemu dengan
teman sebaya, bahasa yang digunakan tentu tetap bahasa yang baik dan dimengerti serta tidak
mengandung unsur SARA sesuai pergaulan masing-masing individu. Oleh karena itu, penggunaan
bahasa yang baik dan benar sangatlah penting sebagai media komunikasi antar sesama agar tidak
timbul kesalahpahaman dan memicu perselihan yang merugikan diri sendiri dan orang lain.

3. Sebutkan kelemahan dan kelebihan bila kita mempelajari Bahasa Indonesia.

Jawab :

Kelebihan mempelajari bahasa Indonesia yaitu :

a. Sebagai pembinaan persatuan dan kesatuan bangsa.


b. Sebagai peningkatan pengetahuan dan keterampilan dalam rangka pelestarian dan
pengembangan budaya ,meraih dan mengembangkan ilmu pengetahuan, teknologi, dan seni.
c. Sarana penyebarluasan pemakaian bahasa Indonesia yang baik untuk berbagai keperluan
menyangkut berbagai masalah.
d. Sarana pengembangan penalaran,dan Sarana pemahaman beragam budaya Indonesia.
e. Dapat melatih keterampilan berbahasa indonesia yang sangat dibutuhkan dalam dunia kerja
yang banyak menuntut keformalan dalam berbahasa.
f. Makna kiasan dalam bahasa Indonesia membuat bahasa yang di sampaikan terdengar/terlihat
indah, seperti: puisi, sajak dan lain-lain.

Kekurangan mempelajari bahasa Indonesia yaitu :

a. Makna-makna dalam setiap bahasa Indonesia mempunyai banyak arti sehingga masih
membingungkan.
b. Bahasa Indonesia adalah bahasa yang mempunyai beragam suku kata sehingga kadang
mempunyai makna yang ganda sehingga dapat menimbulkan arti yang berbeda.
c. Banyaknya keragaman bahasa daerah yang lambat laun mempengaruhi dan merubah
kemurnian dari bahasa Indonesia.
d. Kekreatifan masyarakat indonesia yang membuat suatu bahasa pergaulan baru yang
melemahkan penggunaan bahasa indonesia yang baik dan benar.
e. Bahasa indonesia merupakan bahasa yang terlihat mudah untuk dipelajari namun dalam
penerapannya sangat sulit.

Anda mungkin juga menyukai