Anda di halaman 1dari 4

Kelompok 5

PENERAPAN BAURAN PEMASARAN


(MARKETING MIX)

Anggota Kelompok 5 : Irfanda Muzakki , Tiara Anggraini , Ridho Ramadhan

Pertanyaan :

1. Adam Suryawijaya ( 05071381823039 ) Kelompok 1


Bagaimana jika salah satu dari elemen dalam 4 pokok pemasaran tidak diterapkan bagaimana
pengaruh terhadap pemasaran dalam berbisnis ?

2. Yasmin Nurul Huda ( 05071381823045 ) Kelompok 7


Strategi Periklanan yang seperti apa yang paling efektif dilakukan menurut kelompok anda ?

3. Indah Anisyatulusna ( 05071381823052 ) Kelompok 6


Metode seperti apa yang paling berpengaruh dalam strategi pemasaran pada metode
pengukuran kerja promosi ?

Jawaban :

1. Bagaimana jika salah satu dari elemen dalam 4 pokok pemasaran tidak diterapkan
bagaimana pengaruh terhadap pemasaran dalam berbisnis ?
Elemen pokok pemasaran ada 4 yaitu 4P ( Product,Price,Place and Promotions ) keempat
elemen ini harus melengkapi satu sama lain, Suatu perusahaan dalam menjalankan aktivitasnya
harus efisien menjalankan konsep pemasaran agar keuntungan yang diharapkan dapat terealisasi
dengan baik. Ini menandakan bahwa kegiatan pemasaran dalam perusahaan harus dikoordinasi
dan dikelola dengan cara yang labih baik. jika diantara keempat elemen ini tidak diterapkan
salah satunya apakah itu product,price,place or promotions maka akan berpengaruh terhadap
kondisi pasar yang tidak diinginkan, karena Setiap elemen dari strategi ini saling memperkuat
dan sangat berpengaruh pada perkembangan bisnis untuk menciptakan pasar yang diinginkan
Agar suatu program pemasaran dari agribisnis menjadi berhasil, semua unsur dari bauran
pemasaran haruslah mempunyai cerita yang jelas dan konsekuen pada posisi pasar sasaran.
Secara teknik semua elemen harus saling melengkapi, dalam alur pendistribusian, dan para
pelanggan dapat mengambil keuntungan penuh dari efisiensi pemasaran. namun jika kita
menerapkan salah satu dari elemen pemasarannya, maka kemungkinan besar objective atau
target pemasaran produk (barang dan jasa) tidak akan tercapai dengan tepat juga dengan itu
Marketing mix merupakan suatu alat pemasaran yang sangat penting yang mampu membantu
bisnis memahami apa yang produk atau service dapat berikan dan bagaimana menyusun aktivitas
dan strategi pemasaran produk yang sukses, kombinasi dari empat elemen lebih memudahkan
dan lebih mendekatkan ke materi dalam membuat perencanaan pemasaran. elemen-elemen dari 4
Pokok pemasaran perlu saling mempengaruhi karena produk merupakan sesuatu yang di
produksi oleh tenaga kerja ataupun sejenisnya,sedangkan harga merupakan salah satu penentu
keberhasilan perusahaan dalam menentukan seberapa besar keutungan dalam penjualan
produknya baik dalam bentuk barang ataupun jasa, place merupakan suatu tempat untuk usaha
yang akan dikita jalani, dan yang terakhir adalah promotions bentuk-bentuk kegiatan yang untuk
menawarkan produk yang akan dijual .Dengan ini jika salah satu elemen pemasaran ersebut tidak
diterapkan maka akan berdampak pada posisi pasar yang tidak berhasil. Program dalam
penerapan elemen pokok pemasaran yang efektif harus dapat memadukan semua elemen bauran
pemasaran ke dalam suatu program pemasaran yang terintegrasi yang dirancang untuk mencapai
tujuan pemasaran perusahaan dengan menghantarkan nilai bagi konsumen. Marketing sangat
memengaruhi keberhasilan atau kesuksesan dari suatu perusahaan, terutama untuk bisa bertahan
di dalam persaingan yang ketat dengan para kompetitornya. Jadi, suatu strategi marketing
dilakukan untuk membuat sebuah pemasaran yang berhasil membuat orang-orang menginginkan
atau “merasa membutuhkan” Apabila strategi marketing yang dilaksanakan perusahaan tersebut
mampu memasarkan produk dan jasanya dengan baik alias berhasil, hal ini akan berpengaruh
terhadap keberlangsungan perusahaan itu sendiri. Dapat dikatakan bahwa marketing sebenarnya
merupakan ujung tombak dari suatu perusahaan. Elemen 4 pokok pemasaran merupakan
suatu hal yang harus dikuasai untuk mensukseskan bisnis. Strategi marketing ini wajib dilakukan
secara menyeluruh. 4 elemen pokok marketing mix perlu diimplementasikan oleh perusahaan
manapun sebagai suatu upaya dalam memenuhi target penjualan produk maupun layanan yang
ditawarkan.
2. Strategi Periklanan yang seperti apa yang paling efektif dilakukan menurut
kelompok anda ?
Menurut kelompok kami strategi periklanan yang paling cocok dilakukan adalah membuat
strategi periklanan yang menggunakan iklan agar dapar berjalan efektif dan efisien dengan
membuat iklan yang ditampilkan sesuai dengan target dalam apa yang menjadi kebutuhan
pelanggan, Ada dua strategi dalam periklanan yaitu mendorong dan menarik. Dalam strategi
periklanan harus dapat menganalisa kapan waktu paling tepat sesuai dengan momen yang tengah
terjadi saat itu. Dalam hal ini untuk periklanan bukan hanya sekedar logo atau nama
perusahaandalam periklanan melainkan lebih ke arah membangun image yang akan melekat di
hati konsumen dalam jangka waktu yang panjang. Buatlah brand iklan yang menarik dengan
pilihan warna, jenis huruf yang mudah diingat namun mewakili produk yang anda jual.Brand ini
harus konsisten agar konsumen tidak bingung apabila ingin membeli produk anda apalagi jika
berubah saat iklan berlangsung ditayangkan. Strategi yang dapat dijalankan agar efektif dan
efisien dengan menggunakan media iklan dan promosi penjualan untuk menarik minat beli
konsumen. Salah satu strategi yang sekarang sering dilakukan yaitu strategi promosi bersama
antar perusahaan, dimana kedua belah pihak perusahaan bekerja sama dalam menjalankan
kegiatan operasionalnya dan saling melengkapi satu sama lain guna mencapai target yang telah
ditentukan sebelumnya. Dengan adanya kerja sama ini penjualan dan pangsa pasar kedua belah
pihak perusahaan akan mengalami peningkatan. Kegiatan promosi bersama ini tidak hanya
menguntungkan bagi pihak konsumen, tetapi juga akan menguntungan kedua belah pihak
perusahaan yang saling bekerja sama. Strategi periklanan merupakan satu diantara strategi
pemasaran yang paling penting untuk usaha kecil. Iklan merupakan metode promosi yang efektif
yang menyediakan informasi mengenai produk dan jasa perusahaan untuk pelanggan potensial,
yang mencari tahu dua jenis informasi mengenai produk yang ingin mereka beli. Iklan perlu
direncanakan dan diterapkan secara professional. Sebuah strategi periklanan yang efektif harus
mengandung tiga elemen utama yakni tujuan iklan, pemilihan media dan anggaran iklan.
Sebelum mendiskusikan ketiga elemen utama tersebut, jadi menurut kelompok kami semua
strategi periklanan merupakan strategi-strategi yang paling efektif dan efisien semuanya
tergantung dari bagaimana iklan tersebut disajikan sebagai bentuk komunikasi yang
mempromosikan ide mengenai barang dan jasa yang akan dijual untuk menarik perhatian
konsumen untuk membeli .
3. Metode seperti apa yang paling berpengaruh dalam strategi pemasaran pada
metode pengukuran kerja promosi ?
Dalam metode yang berpengaruh terhadap strategi pemasaran dalam pengukuran kerja
promosi adalah Metode personal selling karena metode ini dapat lebih mendekatkan calon
konsumen dengan produsen melalui pendekatan pemasar (sales). Personal selling sangat efektif
memberikan pengaruh kepada calon konsumen, biasanya metode ini dikenal dengan “word to
mouth” dalam masyarakat. personal selling adalah komunikasi langsung (tatap muka) antara
penjual dan calon pelanggan untuk memperkenalkan suatu produk kepada calon pelanggan dan
membentuk pemahaman pelanggan terhadap produk sehingga mereka kemudian akan mencoba
dan membelinya. Kegiatan personal selling merupakan bagian dari kegiatan promosi yaitu cara
untuk memperkenalkan dan menarik minat konsumen terhadap produk yang di tawarkan secara
tatap muka. Promosi ini merupakan salah satu variable di dalam marketing mix yang sangat
penting untuk dilaksanakan oleh perusahaan dalam menawarkan produknya. Personal selling
merupakan alat promosi yang sifatnya secara lisan, baik kepada seseorang maupun lebih calon
pembeli dengan maksud untuk menciptakan terjadinya transaksi pembelian yang saling
menguntungkan bagi kedua belah pihak, dengan menggunakan manusia sebagai alat promosinya.
Komunikasi yang dilakukan kedua belah pihak bersifat interaktif atau komunikasi dua arah
sehingga penjual dapat langsung memperoleh tanggapan sebagai umpan balik tentang keinginan
dan pendapat komsumen. Penyampaian berita atau proses komunikasi dapat dilakukan dengan
sangat fleksibel karena dapat disesuaikan dengan situasi yang ada. Sifat-sifat personal selling
antara lain : Personal confrontation, yaitu adanya hubungan yang hidup, langsung, dan interaktif
antara 2 orang atau lebih, Cultivation, yaitu sifat yang memungkinkan berkembangnya segala
macam hubungan, mulai dari sekedar hubungan jual beli sampai dengan suatu hubungan yang
lebih akrab, Response, yaitu situasi yang seolah-olah mengharuskan pelanggan untuk
mendengar, memperhatikan, dan menanggapi. Oleh karena sifat-sifat tersebut maka metode ini
mempunyai kelebihan antara lain operasinya lebih fleksibel karena penjual dapat mengamati
reaksi pelanggan dan menyesuaikan pendekatannya, usaha yang sia-sia dapat diminimalkan,
pelanggan yang berminat biasanya langsung membeli, dan penjual dapat membina hubungan
jangka panjang dengan pelanggannya. Namun karena menggunakan armada penjual yang relatif
besar, maka metode ini biasanya mahal.

Anda mungkin juga menyukai