Anda di halaman 1dari 6

SATUAN ACARA PENYULUHAN

(SAP)

Pokok Bahasan : Sarapan Pagi


Sub Pokok Bahasan : Sarapan Pagi pada Anak Sekolah
Sasaran : Anak dan keluarga
Waktu : 30 menit
Jam : 16.00 WIT
Tanggal :
Tempat : Rumah Tn. Y RW 01 RT 01 Kampung Ifalle
Oleh : Yuniar Susilo Wati

II.   Tujuan Umum


Setelah selesai mengikuti penyuluhan tentang gizi seimbang pada
anak sekolah selama 30 menit keluarga mengetahui makanan yang
baik pada anak dan menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari.

III.  Tujuan Khusus


Setelah selesai mengikuti penyuluhan, peserta mampu:
1. Mengetahui manfaat gizi seimbang pada anak
2. Mengetahui gizi yang baik bagi anak

V.  Materi
Terlampir

VI. Metode
1. Ceramah
2. Tanya Jawab

VII. Media
1. Leaflet
VIII.   Kegiatan Penyuluhan
No Waktu Kegiatan Kegiatan Peserta
1. 5 menit Pembukaan:
1. Memberikan salam 1. Menjawab salam
2. Menjelaskan tujuan 2. Mendengarkan dan
penyuluhan. menyimak.
3. Menyebutkan materi
dan pokok bahasan
yang akan
disampaikan.
2. 10 menit Pelaksanaan Materi Menyimak dan
(pelaksanaan materi memperhatikan.
penyuluhan secara berurutan
teratur)
3. 10 menit Evaluasi:
1. Menyimpulkan isi Bertanya dan menjawab
penyuluhan. pertanyaan
2. Mengulang secara
singkat isi
penyuluhan.
3. Memberi kesempatan
kepada peserta
penyuluhan untuk
bertanya.
4. Menjawab pertanyaan
yang diberikan
4. 5 menit Penutup:
1. Menyimpulan materi Menjawab salam dan
yang telah bersedia memberikan
disampaikan. waktu untuk pertemuan
2. Menyampaikan berikutnya.
terimakasih atas
waktu yang diberikan
3. Membuat janji untuk
pertemuan berikutnya.
4. Mengucapkan salam
Materi Terlampir

PENTINGNYA SARAPAN PAGI

A. Definisi
Sarapan adalah salah satu rahasia untuk menjaga kesehatan. Waktu
sarapan bermula dari pukul 06.00 pagi sehingga pukul 10.00 pagi. Tak
peduli seberapa sibuknya Anda, penting mengisi bahan bakar untuk
tubuh sehingga energi terpenuhi sepanjang hari.

B. Manfaat Sarapan Pagi


Beberapa manfaat Sarapan pagi antara lain :
1. Menghasilkan Energi Tubuh
2. Bahan Bakar untuk otak
3. Rahasia hidup sehat
4. Rahasia berat badan ideal
5. Kemampuan untuk mengambil ‘keputusan’ yang lebih baik
6. Memberikan ‘mood’ yang nyaman sepanjang hari

C. Makan yang Baik Untuk Sarapan Pagi


1. Sarapan Karbohidrat
Di pagi hari, karbohidrat simple (cereal olahan, roti putih, roti
panggang atau makanan pokok lainnya) akan menyebabkan
kenaikan level gula darah yang mendadak, yang menyebabkan
badan melepaskan jumlah insulin yang cukup besar. Hasilnya
adalah penurunan tingkat kadar gula dalam darah dan keinginan
untuk makan lebih banyak karbohidrat. Siklus ini berulang 2-3 kali
sehari. Dan siklus naik turunnya kadar gula dalam darah ini akan
memperberat kerja pankreas dan memperlemahnya. Inilah salah
satu alasan utama penyebab Diabetes, Hypertensi dan kenaikan
berat badan.
Ketika Anda Sarapan pagi dengan karbohidrat yang berasal dari
roti tawar, mie, nasi, dll akan menyebabkan gula darah Anda
melonjak drastis dan menghasilkan emisi besar Insulin. Insulin ini
akan menyingkirkan gula dari gula darah, dan menyebabkan
Andaakan sering merasa lapar. Siklus ini berulang 2-3 kali sehari.
Tak heran, Anda sering Lapar dan Ngemil terus menjadi penyebab
Diabetes, Hypertensi dan Obesitas (kegemukan).
2. Sarapan yang baik Berdasarkan Protein & Nutrisi
Sarapan seperti ini akan mensuplai badan kita dengan nutrisi
penting dan energi tanpa meningkatkan kadar gula dalam darah
dan kadar insulin. Sarapan pagi seperti ini akan menghindarikan
kita dari ketergantungan terhadap karbohidrat setiap hari. Dengan
cara ini nafsu makan dapat terkontrol dengan baik, keinginan
makan makanan berkarbohidrat (cemilan, coklat, kue, junk food,
soft drink, nasi dan mie) akan berkurang. Sebagai hasilnya badan
akan menggunakan kelebihan lemak yang tersimpan dalam tubuh
untuk mendapatkan energi atau sebagai sumber energi.Hasilnya
berat badan kita tidak akan bertambah dan malah cenderung
menurun. Semua orang perlu sarapan pagi yang baik, dan lebih
khusus lagi bagi :
a. Orang-0rang yang sering mengalami stress.
b. Lingkungan kerja yang tidak sehat
c. Perokok
d. Pengkonsumsi Alkohol
e. Atlit
f. Manula
g. Ibu Hamil & Menyusui
h. Anak kecil & pelajar
i. Orang2 dengan kesehatan yang buruk

D. Kriteria Sarapan Pagi yang Ideal antara lain :


1. Memberikan tubuh kita semua nutrisi yang penting
2. Memberikan tubuh kita untuk energi yang baik sepanjang hari
3. Memberikan tubuh kita asupan air yang baik
4. Membantu menjaga tingkat kadar gula dalam darah kita tetap normal

E. Akibat tidak sarapan pagi


1. Merasa kelaparan dan penurunan tingkat energi
2. Sering gemetaran
3. Lemas
4. Tidak bersemangat
DAFTAR PUSTAKA

   Eva Ellya Sibagariang. 2010. Gizi dalam Kesehatan Reproduksi. Jakarta:


Trans Info Media.

Anda mungkin juga menyukai