Anda di halaman 1dari 6

TUGAS

KEDOKTERAN ISLAM

MUH. TAJRIN

105421104617

FAKULTAS KEDOKTERAN

UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MAKASSAR

2020
1. Sebutkan dalil yang mewajibkan setiap muslim berpuasa ? Apa tujuan utama orang
yang berpuasa? Jelaskan jawaban Anda (min. 5 kalimat).
Jawab :
- QS. Al-Baqarah Ayat 183

- QS. Al-Baqarah Ayat 184

- QS. Al-Baqarah Ayat 185

H.R Al-Bukhari (Dari Ibnu Umar r.a., ia berkata, Rasulullah saw. bersabda, “Islam
itu dibangun di atas lima (pondasi), yaitu bersaksi bahwa tiada Tuhan selain Allah
dan Muhammad adalah utusan Allah, mendirikan shalat, menunaikan zakat, haji, dan
puasa Ramadhan.)
Tujuan utama dari orang berpuasa ialah beribadah dan disyariatkan dalam Islam.
Dalam QS. Al-Baqarah Ayat 183 dijelaskan bahwa puasa untuk membentuk pribadi
Muslim yang bertaqwa kepada Allah SWT. Dimana kita sebagai hamba-Nya
mengerjakan semua perintah-Nya, dan menjauhi seluruh larangan-Nya

2. Para ahli mengatakan bahwa berpuasa bukanlah suatu metode diet penurunan
berat badan. Sebutkan apa saja yang diperoleh oleh orang yang berpuasa dengan
baik. (min. 10 buah)
Jawab :
 Dapat lebih mendekatkan diri kepada Allah SWT.
 Meningkatkan fungsi otak.
 Membersihkan racun di dalam tubuh (detoksifikasi).
 Menyeimbangkan kadar gula darah di dalam tubuh.
 Meningkatkan daya tahan tubuh (imunitas).
 Menyingkirkan/menghindarkan seseorang untuk melakukan kebiasaan buruk
(dosa).
 Belajar untuk dapat disiplin waktu.
 Melatih diri untuk bisa bersabar.
 Meningkatkan jiwa kedermawanan dengan banyak bersedekah kepada orang -
orang yang membutuhkan.
 Melatih mengendalikan nafsu.

3. Puasa memberikan dampak yang luar biasa terhadap kesehatan. Jelaskan secara
singkat 5 mekanisme yang membuat berpuasa itu berdampak terhadap Kesehatan.
Jawab :
Selama berpuasa pemecahan protein tidak terjadi, tetapi berpuasa selama 13-
14 jam dimana waktu pergantian sumber energi dari glukosa liver ke lemak sebagai
sumber energi kedua. Dengan penggunaan lemak sangat bermanfaat dalam
menurunkan berat badan sekaligus penurunan kolesterol darah. Penurunan kolesterol
darah dapat mengurangi resiko terjadinya berbagai penyakit metabolic seperti
obesitas, penyakit Dalam lambung produksinya kan menurun. Sehingga mencegah
terkikisnya dinding lambung oleh asam lambung, akan terhindarkan dari luka di
lambung.
Pada kantung empedu akan memekatkan cairan empedu untuk persiapan
metabolisme lemakSelama puasa produksi insulin berhenti sehingga liver memecah
penyimpanan glukosa yang ada pada liver dan produksi digestive juice pun juga akan
menurun Yang terjadi pada usus kecil produksi olahan makanan berhenti sehingga
proses peyerapan nutrient berhenti sedangkan pada usus besar penyerapan air
terkontrol agar menjaga keseimbangan cairanjantung coroner dan stroke.

4. Puasa berpengaruh juga terhadap derajat Kesehatan mental, spiritual dan social
seseorang. Jelaskan mekanismenya ? (min. 10 kalimat)
Jawab :
Selama berpuasa akan meningkatkan kecerdasan emosional dalam
mengendalikandorongan hawa nafsu. Disaat kita juga berpuasa akan membuat kita
lebih berhati-hati dalam berbuat, sehingga melatih mental kita untuk melakukan
sesuatu yang positif. Dengan menghindari larangan-Nya akan membuat mental
seseorang lebih terjaga, seperti kita akan menghindari bergunjing yang akan membuat
mental seseorang jatuh yang akan mengurangi pahala kita. Dengan berpuasa pula
akan membuat diri kita tidak melakukan berburuk sangka yang akan melatih mental
kita. Dalam hal spiritual selama berpuasa kita akan berlomba-lomba dalam berbuat
kebaikan, seperti lebih peduli sesama dengan memberikan takjil kepada orang yang
kurang mampu dan dapat pula lebih mendekatkan diri kepada Allah SWT. dengan
meninggalkan sesaat kesenangan duniawi . Disaat puasa juga akan mempererat tali
silaturahmi. Dalam melaksanakan puasa dengan sebaik-baiknya akan mendidik
manusia menjadi jujur, disiplin, berbudi luhur, berakhlak mulia, yang kelak
menumbuhkan rasa sosial yang mendalam, sekaligus menghilangkan egoisme dan
kesombongan. Pelaksanaan puasa, pada hakekatnya membentuk jiwa, kepribadian,
sikap dan perilaku manusia ideal dan pada gilirannya membentuk manusia yang
tangguh.

5. Berikan contoh perubahan dari masing-masing lima hormone dan lima enzim yang
terjadi pada orang yang berpuasa ?
Jawab :
Hormon insulin, kadar glukosa dalam darah tetap meskipun mendapatkan
masukan glukosa dari makanan dan Insulin meningkatkan penggunaan glukosa
sebagai sumber energi tubuh dan mengkonversi glukosa menjadi glikogen dan lemak.
Hormon glucagon mengkonversi glikogen menjadi glukosa dan mencegah terjadinya
penurunan glukosa secara drastis (hipoglikemia).
Meningkatnya Growth hormon akibat kadar gula darah dan insulin yang
terkontrol akan mempengaruhi pertumbuhan, metabolisme, penurunan berat badan
dan kekuatan otot Hormon endorfin yang lebih banyak akan membuat kita merasa
lebih baik atau lebih Hormon tiroid yang lebih stabil akan meningkatkan daya fokus
dan dapat pula mengontrol metabolisme tubuh lebih baik.bahagia sehingga kesehatan
mental akan lebih baik.

6. Mengapa puasa tidak memberikan efek yang optimal terhadap kesehatan


seseorang ? Jelaskan jawaban Anda (min. 10 kalimat).
Jawab :
Dikarenakan puasa akan membuat seseorang juga terjadi hipoglikemia.
Beberapa penelitian pasien dengan diabetes mellitus baik tipe 1 dan 2 dapat
menjalankan puasa tetapi tetap mengontrol gula darah, tetap konsumsi obat
antidiabetes dan rutin cek gula darah . Jika terjadi perubahan fisiologis seperti
hipoglikemia berat, disarankan agar tidak berpuasa. Pada saat berpuasa juga tubuh
manusia akan kekurangan cairan sehingga menyebabkan dehidrasi. Sehingga pada
saat berbuka puasa alih-alih ingin mengembalikan cairan tubuh selama berpuasa,
namun tidak mendapatkan manfaat dari mngonsumsi cairan-cairan tersebut. Ketika
berbuka puasa orang cenderung memakan semua yang ingin di makan setelah
berpuasa 13-14 jam sehingga metabolisme tubuh tidak stabil.Jika tidak mengatur jenis
makanan yang dikonsumsi baik pada saat sahur maupun berbuka justru malah akan
meningkatkan berat badan akibat gaya hidup yang tidak sehat. Berpuasa pada ibu
hamil juga tidak terlalu dianjurkan dikarenakan akan beresiko terjadi BBLR. Ibu
hamil lebih membutuhkan asupan nutrisi yang adekuat kepada janin.
7. Orang yang berpuasa itu akan membuat sel-sel lapar. Jelaskan hasil penelitian dari
Prof. Dr. Yoshinori Ohsumi yang memenangkan hadiah Nobel Kedokteran tahun
2016.
Jawab :
Menurut hasil penelitian dari Prof. Dr. Yoshinori Ohsumi dimana beliau
membuktikan secara ilmiah bahwa puasa memiliki kaitan dengan autophagy.
Autophagy menurut istilah Yunani ialah “memakan diri sendiri”, secara ilmiah
autophagy ialah kemampuan sel dalam tubuh untuk memakan atau menghancurkan
komponen tertentu di dalam sel itu sendiri. Dimana mekanismenya berperan besar
dalam mengintrol fungsifungsi fisiologis penting dimana komponen sel perlu
didegradasi dan didaur ulang atau komponen-komponen sel yang rusak akan dibangun
dan diperbaharui kembali. Pada saat berpuasa ketika kadar insulin dalam tubuh
menurun, maka glucagon mulai bekerja dan membersihkan sisa-sisa sel yang telah
mati atau rusak.

8. Puasa sunnah selain puasa wajib sangat dibutuhkan. Mengapa manusia perlu rutin
berpuasa. Jelaskan (min. 10 kalimat).
Jawab :
Sama seperti sebelumnya puasa memiliki banyak manfaat baik dari segi
mental,
spiritual dan sosial. Ketika seseorang berpuasa sunnah akan lebih meningkatkan amal
ibadah maupun amalan-amalan lainnya yang nantinya akan mendatangkan pahala dari
Allah SWT. Dapat pula meningkatkan kecerdasan emosional dalam mengendalikan
hawa nafsu. Seperti kita ketahui puasa juga merupakan suatu ibadah yang dapat
membantu membentuk pribadi islam yang bertaqwa kepada Allah SWT. Salah satu
puasa sunnah yang sangat dibutuhkan ialah puasa Arafah. Puasa Arafah dalam
putusan Tarjih pada Munas XXVI tahun 2003 hikmah puasa Arafah diberi peringatan
bahwa: Hendaknya jangan terjadi salah pengertian dan jangan timbul anggapan yang
mengarah kepada bermudah-mudah melakukan perbuatan maksiat dan dosa semata
karena anggapan bahwa dengan berpuasa sunnah sehari saja dosa-dosa itu, bahkan
dosa setahun yang lalu dan yang akan datang, segera akan terhapus, dan orang
tersebut akan dijauhkan dari api neraka sejauh tujuh puluh tahun.Berdasarkan pada
hadits Nabi SAW yang bersumber dari Abu Ayyub al-Anshari RA, bahwa Rasulullah
SAW bersabda, "Barangsiapa berpuasa Ramadhan, kemudian mengikutinya dengan
puasa enam hari di bulan Syawwal maka ia seperti berpuasa ad-dahar (sepanjang
tahun)." (HR. Muslim). puasa 3 hari setiap bulan yaitu dilakukan pada ayyamul bidh
(hari-hari putih/terang, yakni malam-malam purnama) pada tanggal 13, 14 dan 15
setiap bulannya. Rasulullah SAW bersabda, "Tiga hari dalam setiap bulan (hijriyah),
serta dari Ramadhan ke Ramadhan, semua itu seolah-olah menjadikan pelakunya
berpuasa setahun penuh." (HR. Ahmad dan Muslim). Diriwayatkan dari Abu Hurairah
radhiyallahu ‘anhu bahwa Nabi SAW bersabda, "Amalamal itu diperlihatkan pada
hari Senin dan Kamis, maka aku senang jika amalku ditampakkan pada saat aku
sedang berpuasa." (HR at-Tirmidzi).

9. Sebutkan minimal 10 penyakit yang dapat dicegah dengan berpuasa yang rutin
(misalnya setiap Senin Kamis) sepanjang hidupnya.
Jawab :
 Penyakit Jantung Koroner
 Obesitas (kegemukan)
 Diabetes Mellitus tipe 2
 Depresi (gangguan psikis)
 Alzheimer dan Parkinson
 Hipertensi
 Kolesterol tinggi
 Gastritis (maag)
 Diare
 Rheumatoid Arthritis

10. Puasa di bulan Ramadhan ini akan dapat memperkuat imunitas seseorang terhadap
Virus Covid-19 sehingga Virus Covid-19 dapat segera diatasi di negara
Muslim. Apakah Anda setuju dengan pernyataan ini. Jelaskan jawaban Anda (min. 10
kalimat).
Jawab :
Saya setuju dengan pernyataan diatas karena pada saat berpuasa di bulan
Ramadhan tidak membuat imunitas tubuh menurun. Selama asupan gizi yang
tercukupi dengan baik atau adekuat, tidak akan ada masalah dengan imunitas tubuh.
Pada dasarnya proses berpuasa ialah proses mengistirahatkan organ terutama organ
pencernaan dan regenerasi sel yang dapat meningkatkan imunitas tubuh untuk
pertahanan tubuh terhadap berbagai virus atau kuman penyakit. Ketika berpuasa
hematopoietik akan bekerja dengan cara mengeluarkan sel-sel imunitas tubuh lebih
baik seperti sel limfosit T dan sel limfosit B yang akan menghasilkan antibodi untuk
pertahanan tubuh. Beda halnya jika seseorang tersebut memiliki penyakit seperti
diabetes, asma, penyakit autoimun, atau penyakit lainnya dan jika sudah berusia lanjut
akan membuat imunitas lebih memiliki faktor risiko terkena virus. Untuk lebih
meningkatkan imunitas disarankan mengkonsumsi obat penekan imun. Dibantu juga
dengan mencukupi cairan dan nutrisi bagi tubuh maka akan meningkatkan imunitas
tubuh

Anda mungkin juga menyukai