Anda di halaman 1dari 21

HPLC – Pengertian, Fungsi, Jenis, Bagian

dan Cara Menggunakan


high performance liquid chromatography, hplc·August 15, 2019

HPLC – Halo labs, gimana kabar anda hari ini? Saya doakan anda dalam kondisi sehat selalu
ya, analisa sample berjalan lancar, instrument dan alat laboratorium juga dalam kondisi baik
semua. Pada artikel kali ini PT. Andaru Persada Mandiri sebagai Distributor Alat
Laboratorium akan membahas tentang HPLC. Supaya pembahasan artikel ini lebih mudah
dipahami oleh orang awam, kita akan mulai pembahasannya dari  pengertian hplc, fungsi hplc,
jenis-jenis hplc, bagian-bagian pada hplc, prinsip kerja hplc, spesifikasi hplc yang
ideal, kisaran harga hplc, istilah yang berhubungan dengan hplc dan gambar hplc.

Untuk anda yang membutuhkan HPLC untuk laboratorium, silahkan menghubungi contact kami
di WhatsApp 087777277740 atau Telepon : (0251) 7504679 untuk mendapat konsultasi gratis
dan penawaran dengan harga terbaik. Link Produk : High Performance Liquid
Chromatography(HPLC) L-3000

Pengertian HPLC
HPLC adalah kepanjangan dari High Performance Liquid Chromatography. HPLC merupan
sebuah instrument laboratorium atau bisa juga disebut specific laboratory equipment yang biasa
digunakan untuk menganalisa sample berupa liquid(cair) atau juga padatan yang melalui proses
preparasi terlebih dahulu. Beberapa pengertian hplc yang mungkin anda perlukan untuk
memahami tentang alat hplc adalah:

Pengertian HPLC Menurut Blog Indonesia Kimia

HPLC adalah salah satu teknik kromatografi untuk zat cair yang biasanya disertai dengan
tekanan tinggi. HPLC digunakan untuk memisahkan molekul berdasarkan perbedaan afinitasnya
terhadap zat padat tertentu.

Pengertian HPLC Menurut Yusuf Himawan

HPLC adalah bentuk kromatografi kolom yang memompa campuran sampel atau analit dalam
suatu pelarut(dikenal sebagai fase gerak) pada tekanan tinggi melalui kolom kromatografi
dengan bahan kemasan(fase diam).

Pengertian HPLC Menurut Wikipedia

HPLC is a technique in analytical chemistry used to separate, identify, and quantify each
component in a mixture. It relies on pumps to pass a pressurized liquid solvent containing the
sample mixture through a column filled with a solid adsorbent material.

Pengertian HPLC Menurut Sphinx

HPLC adalah metode yang tidak destruktif dan dapat digunakan baik untuk analisis kualitatif
dan kuantitatif. HPLC pelarutnya menetes melalui kolom dibawa pengaruh gravitasi, terdapat
pompa yang dapat memberikan tekanan tinggi sampai dengan 400 atm.

Dari beberapa pengertian tentang hplc diatas tentu anda sudah memiliki gambaran tentang apa
itu hplc. Dalam beberapa kasus, hplc juga sering disebut dengan istilah KCKT(Kromatografi
Cair Kinerja Tinggi). Setelah anda memahami pengertian tentang hplc, hal lainnya yang perlu
anda ketahui adalah fase normal, fase terbalik, fase diam, fase bergerak, polar dan non polar.

Fungsi HPLC
Fungsi hplc pada dasarnya digunakan untuk mengukur kadar suatu zat pada suatu material.
Sederhananya seperti ini, ada sebuah obat bernama Decolg*n, sudah tahu kan? Pada obat
tersebut tertulis komposisi:

1. Paracetamol 400mg
2. Phenylpropanolamine HCL 12,5mg
3. Chlorphenamine Maleate 1mg
Nah, fungsi dari alat hplc ini adalah digunakan untuk menganalisa apakah betul kandungan dari
masing-masing zat sesuai dengan komposisi yang tertulis. Jadi, jika ada yang bertanya apa fungsi
hplc? Maka jawaban secara sederhana, hplc digunakan untuk menganalisa kadar suatu zat.

Jenis-Jenis HPLC
Proses pemisahan molekul dengan menggunakan alat hplc pada umumnya terbagi menjadi 2
jenis, yakni fase normal dan fase gerak. Pada fase normal yang menjadi fase diamnya adalah
polar dan fase geraknya adalah non polar. Sedankan pada fase terbalik, fase diamnya adalah non
polar dan fase geraknya adalah polar. Berdasarkan hal ini kromatografi terbagi menjadi beberapa
jenis yakni:

 Adsorbsi
 Fase Terikat
 Penukar Ion
 Pasangan Ion
 Eksklusi Ukuran
 Afinitas

Alat hplc sendiri merupakan alat yang bisa di konfigurasi sesuai dengan kebutuhan
pengguna. Berikut adalah beberapa jenis konfigurasi dari alat hplc:

 Isocratic System With Manual Injector


 Quaternary Sistem With Autosample
 Binary Sistem With Autosample
Bagian-Bagian Pada HPLC
Nah, jika pada point sebelumnya anda masih kebingungan dengan konfigurasi alat hplc. Maka
pada bagian ini penulis akan memberikan informasi tentang bagian-bagian pada hplc. Apa saja
bagiannya, silahkan lihat pada gambar berikut:
Dari gambar di atas tentu kita bisa menyimpulkan, idealnya dalam sebuah instrument hplc
terdapat beberapa bagian penyusun, yakni:

1. Solvent Organizer
2. High Pressure Pump
3. Auto Sampler
4. Column Oven
5. UV-Vis Detector

Adapun mungkin saja ada bagian-bagian lainnya yang memang bisa dikonfigurasikan untuk
kebutuhan yang lebih spesifik.

Solvent Organizer HPLC

Fungsi solvent organizer pada hplc umumnya digunakan untuk menghilangkan pengaruh
gelembung(gas) atau mengurangi fluktuasi tekanan yang menyebabkan base line conditioning
tidak bisa tercapai. Solvent organizer pada konfigurasi hplc haruslah selalu ada, sama seperti
Pump, Column Oven dan UV Vis Detector. Namun jika Auto Sampler masih bisa digantikan
dengan manual sample injector pada konfigurasi isocratic manual.

Solvent organizer pada hplc umumnya hanya memiliki satu channel degasser, namun pada tipe-
tipe tertentu memungkinkan menggunakan 2 channel degasser untuk meminimalisasi noise pada
base line. Berikut adalah gambar solvent organizer dan ilustrasi base line yang mungkin anda
perlukan ketika sedang berhubungan dengan alat hplc.
High Pressure Pump HPLC

Pompa HPLC atau HPLC Pump merupakan komponen yang penting dari instrument hplc
anda. Pada umumnya beberapa hplc memiliki tekanan yang berkisar pada 6000psi, namun ada
beberapa hplc yang mampu memiliki tekanan hingga 9000psi, hal ini tentu saja bisa merubah
tipe hplc dari tipe Normal menjadi hplc dengan tipe UPLC (Ultra Performance Liquid
Chromatography).

Pemilihan pompa hplc yang sesuai bisa saja memberikan dampak yang besar dari setiap aplikasi,
bukan hanya waktu yang lebih singkat tapi juga penggunaaan solvent berkurang dengan
signifikan. Berikut adalah beberapa gambar tentang pompa hplc, pengaruh pompa hplc terhadap
waktu dan efisiensi.
Auto Sampler HPLC

Fungsi Auto Sampler pada hplc sangatlah penting, terlebih jika anda memiliki banyak sample
yang akan dianalisa. Presisi injeksi yang tinggi diperlukan dalam proses auto sampler, perubahan
linearity yang luas diperlukan dari berbagai algoritma yang sudah ditanamkan pada software auto
sampler.

Selain fitur auto sampler, sebetulnya hplc memungkinkan menggunakan manual sampler juga.
Pada tipe konfigurasi isocratic manual hal ini masih sering dilakukan, namun tetap saja hplc
dengan tipe auto sampler bisa mengurangi akumulasi sample yang terlalu banyak dan
menghindari kontaminasi dari luar. Berikut adalah gambar dari auto sampler hplc dan beberapa
grafik tentang pengukuran auto sampler.
Column Oven HPLC
Column Oven pada hplc berfungsi untuk menjaga suhu atau temperature pada range tertentu,
hal ini dilakukan karena pengukuran nilai pada mobile phase bisa berubah pada suhu yang
berbeda. Artinya, jika sample diberikan perlakuan yang sama pada suhu yang sama akan
meningkatkan ke-akuratan proses pengambilan data.

Pada hplc juga anda akan berhubungan dengan phase, orang sering juga menyebutnya fase, fase
dalam hplc ada dua jenis, yakni:

 Fase Normal
 Fase Terbalik

Pada fase normal yang menjadi fase diam adalah kolom yang bersifat polar, sedangkan fase
geraknya non polar. Sedangkan pada fase terbalik, fase diamnya bersifat non polar dan fase
geraknya polar. Polar pada umumnya memiliki sifat larut dalam air atau rantai karbon pendek
seperti metanol, sedangkan non polar tidak larut dalam air atau rantai karbon panjang seperti
C18.

Berikut adalah gambar Column Oven hplc dan mekanisme pemanasan sebelum masuk Column
hplc.
UV-Vis Detector HPLC

UV-Vis ternyata tidak hanya ada pada spektrofotometer, namun ada juga pada hplc. Berikut
adalah gambaran dari UV-Vis Detector pada hplc, mekanisme pengukuran dan hasil pengukuran
dalam bentuk grafik.
Setelah mengetahui komponen atau module pada hplc, kira-kira apa aplikasi yang biasa
menggunakan alat hplc dan apa kegunaan hplc sebenarnya?
Prinsip Kerja HPLC
Bagaimana dengan prinsip kerja hplc? Pada dasarnya hplc bekerja mengacu pada metode fase
gerak(mobile phase) dan fase diam(stationery phase), namun secara detailnya tentu ada banyak
hal yang dilakukan pengukuran. Berikut adalah gambaran sketsa kasar tentang alat hplc.
Oke, dari gambar di atas tentu anda bisa melihat sendiri bagian-bagian pada hplc. Terdapat
solvent organizer, pompa, auto sampler, column dan UV-Vis detector.
Zat pelarut atau yang dikenal dengan istilah solvent akan disimpan pada solvent organizer dan
terhubung dengan inlet maupun outlet dari modul lainnya, begitu pula dengan solute yang
terhubung dengan auto sampler.

Module pompa akan memberikan tekanan yang cukup(berkisar antara 600-900psi) untuk
mendistribusikan solvent maupun solute dengan tekanan yang tinggi ke module-module lainnya.
Selama proses recording base line solute belum dimasukan kedalam solvent, namun ketika base
line dirasa sudah stabil maka auto sampler mulai menjalankan algoritma injeksi sample.

Column oven akan mengkondisikan suhu supaya temperatur solvent maupun solute berada pada
range yang sesuai. Di lain module, detector UV-Vis melakukan recording ketika base line
maupun ketika solute sudah injeksikan. Berbagai pengaturan maupun setting pada instrument
hplc biasanya dikendalikan oleh pengguna melewati software atau antar muka gui. Output dari
hasil pemeriksaan yang ditangkap oleh detector akan ditampilkan dalam bentuk grafik di
komputer.

Secara garis besar begitulah prinsip kerja instrument hplc dengan masing-masing modulenya.
Walaupun belum ahli, semoga bisa memberikan gambaran kepada anda bagaimana hplc bekerja.

Spesifikasi HPLC Yang Ideal


Berikut adalah contoh spesifikasi hplc yang mungkin anda butuhkan ketika memilih hplc untuk
pengujian sample. Link Produk : High Performance Liquid Chromatography(HPLC) L-
3000

Flow Rate Range 0.001mL/ min – 10.000mL/ min


Flow Rate Accuracy ±0.5% (@1mL/ min, water)
Max Pressure up to 9,000 psi
Volume of Sample Loop 100μL (optional for 10, 20 and 100)
Column Oven Temperature Accuracy ±1 °C

Sebelum melakukan pembelian hplc tentu anda sebagai pembeli harus mengetahui masing-
masing keunggulan dan kekurangan dari alat tersebut. Beberapa brand alat hplc yang tersedia di
Indonesia diantaranya: Shimadzu, Rigol, Waters, Agilent

Harga HPLC
Berapa kisaran harga hplc? Tentu perlu anda ketahui juga kan, apalagi jika anda ingin
melakukan pembelian alat hplc yang sesuai dengan kebutuhan anda.

Pada tahun 2019 ini kisaran harga hplc berkisar antara : 500 jutaan hingga 900 jutaan. Jadi,
pastikan anda memahami konfigurasi hplc yang anda butuhkan sebelum melakukan pembelian.
Namun jika saat ini anda sedang sangat membutuhkan alat hplc dengan harga yang murah,
terdapat promo 10 unit hplc yang bisa anda pesan pada link berikut : jual alat laboratorium
Istilah yang Berhubungan dengan HPLC
Beberapa istilah yang mungkin saja berhubungan ketika anda searching atau mempelajari hplc,
sebagai berikut:

 High Performance Liquid Chromatography


 KCKT (Kromatografi Cair Kinerja Tinggi)
 Reverse Phase Chromatography
 Jurnal HPLC

High Performance Liquid Chromatography

High Performance Liquid Chromatography merupakan kepanjangan dari HPLC. HPLC


sendiri merupakan salah satu Teknik dari chromatography, atau dalam bahasa Indonesia adalah
kromatografi.

Lalu apa itu kromatografi? Kromatografi sebuah teknik atau metode pemisahan dan pengukuran
molekul berdasarkan pola pergerakan antara fase gerak(mobile phase) dan fase diam(stationary
phase). Beberapa instrument laboratorium yang sama-sama menggunakan metode
chromatography selain hplc adalah:

 GC (Gas Chromatography)
 LC (Liquid Chromatography)
 FTIR(Fourier Transform Infrared Spectroscopy)

KCKT (Kromatografi Cair Kinerja Tinggi)

KCKT (Kromatografi Cair Kinerja Tinggi) merupakan hasil istilah hplc dalam bahasan
Indonesia. Pengertian, fungsi dan komponennya sama saja seperti penjelasan pada point
sebelumnya.

Reverse Phase Chromatography

Reverse Phase Chromatography merupakan salah satu metode kromatografi juga yang lebih
berfokus pada ekstraksi dan pemisahan senyawa yang tidak mudah menguap.

Jurnal HPLC

Jurnal HPLC merupakan referensi bacaa, atau artikel atau informasi lainnya yang ditulis oleh
ahli dan telah dipertanggungjawakan kebenarannya.

Gambar HPLC
Berikut adalah beberapa gambar alat hplc yang mungkin saja anda perlukan untuk menyesuaikan
dengan desain furniture laboratorium anda:
Demikian pembahasan hplc yang berisi pengertian hplc, fungsi hplc, jenis-jenis hplc, bagian-
bagian pada hplc, prinsip kerja hplc, spesifikasi hplc yang ideal, kisaran harga hplc, istilah
yang berhubungan dengan hplc dan gambar hplc.

Anda mungkin juga menyukai