Anda di halaman 1dari 4

KASUS PEMICU I UNTUK BIMBINGAN PKK KMB II

PEMBIMBING : AGUSTINA BORU GULTOM,SKP,M.KES

1. DUMASI VALENSYIA PAKPAHAN


Seorang pasien laki-laki berumur 39 tahun, mengeluh nyeri pada kaki kiri diatas lutut
tepat pada lokasi yang diamputasi satu hari yang lalu akibat klien mengalami
kecelakaan lalu lintas 4 hari yang lalu. Nyeri meningkat apabila pasien beraktifitas
dan berkurang bila pasien bersitirahat. Nyeri skala 5, tampak pasien meringis
kesakitan, tampak bingung dan bertanya-tanya mengenai penyakit yang dideritanya.
Pasin juga mengeluh tidak dapat berjalan dan tidak mampu melakukan aktifitas
sehari-hari, kurang mengerti mengenai penyakit yang dialami. Pada pemeriksaan
fisik ditemukan TD : 130/80 mmHg, Nadi 82x/menit, RR : 22x/menit. Terpasang
infuse Nacl 0,9% 20 tts/menit, ada perban elastic dikaki kiri. Seluruh aktifitas pasien
dibantu oleh keluarga dan perawat

2. DWI ALDA SYAHRINA DAMANIK


Tn.M datang ke Poli Endokrin dengan keluhan lemah, ada luka dikaki kiri, sering
minum, sering makan dan sering kencing, dan bertanya mengapa terjadi penyakit
seperti ini. Pada pemeriksaan fisik ditemukan TB : 150 cm BB : 68 Kg, Nadi :
76x/menit, TD : 110/70 mmHg, RR : 20x/menit, Suhu : 36,9 derajat Celcius, tampak
ada luka ditelapak kaki kiri ukuran 4 x 3 cm, luka kotor dan bau. Pada pemeriksaan
laboratorium : gula darah sewaktu 260 mg/dl.

3. ESMA JULIANA GULTOM


Seorang perawat mengkaji seorang pasien yang baru masuk rumah sakit dengan
keluhan rasa gatal di daerah tangan dan kaki. Pada pemeriksaan fisik ditemukan
eritema (+),. papula (+), vesikel (+), sudah ada pembentukan krusta, TD = 100/70
mmHg, Nadi : 80x/menit, suhu = 36,7 derjat Celcius.

4. ESRAULINA SIBURIAN
Seorang pasien remaja berumur 17 tahun, menyatakan rasa malu kepada perawat
di unit rawat jalan karena timbul jerawat disekitar kulit wajahnya. Pasien juga
menyatakan rasa gatal pada daerah wajah dan ingin menggaruk jerawat yang ada.
Pada pemeriksaan fisik ditemukan papula (+) di area wajah, komedo (+) di area
wajah, suka menutup wajah dengan sapu tangan, suhu : 36,80C, Nadi : 78x/menit,
TD B: 120/70 mmHg.
5. ESTER JESIKA BR SIGALINGGING
Seorang pasien laki-laki berumur 56 tahun, mengeluh kesulitan dalam berkemih
disertai rasa nyeri. Pada pemeriksaan fisik ditemukan TD : 130/80 mmHg, Nadi :
90x/menit. Pada pemeriksaan colok dubur didapatkan prostat membesar.

6. ESTER MARIANA SITUMORANG


Pasien wanita, 39 tahun, masuk rumah sakit, mengeluh mudah lelah, nyeri sendi,
dan mengeluh mual dan sudah muntah lebih dari 6x. Pada pemeriksaan fisik
ditemukan TD : 85/60 mmHg, Nadi 120x/menit, RR :20x/menit, terdapat eritema
dipipi dan batang hidung, ROM terbatas, produksi urine 600cc/24 jam. Pasien
didiagnosa mengalami SLE.

7. FITRI WULANDARI GULTOM


Pasien 32 tahun, wanita, mengeluh nyeri pada dada skala 5 disertai badan terasa
pegal, badan lemah, badan terasa gatal, demam, nyeri ketika menelan. Pada
pemeriksaan fisik ditemukan TD : 120/80 mmHg, Suhu 385C, RR :20x/menit,
diseluruh tubuh timbul eritema dan bula, pada mukosa bibir tampak stomatitis
ulseratif spectrum luas.

8. GREIZ LAURA HASTUTI


Seorang pasien masuk rumah sakit dan dirawat diruang rawat inap penyakit dalam
dengan keluhan penglihatan mata yang berkurang dan badan lemah serta bertanya
penyakit apa yang sedang diderita. Pada pemeriksaan fisik ditemukan keadaan
umum pasien lemah, TD : 110/70 mmHg, nadi : 70x/menit, RR : 20x/menit, suhu :
36,80C . Pada pemeriksaan darah ditemukan kadar gula darah 267 mg/dl.

9. HENNY YOLANDA
Pasien laki-laki, 35 tahun, masuk rumah sakit, mengeluh sesak nafas, yang
diperberat bila pasien beraktifitas dan berkurang bila pasien istirahat, sesak sudah
beberapa jam dan semakin berat lebih kurang 3 jam ini. Pasien juga mengeluh gatal-
gatal pada kulit, dan mengeluh mual dan sudah muntah lebih dari 4x. Pada
pemeriksaan fisik ditemukan TD : 88/65 mmHg, Nadi 118x/menit, RR :32x/menit,
terdapat sianosis pada bibir, eritema pada wajah dan badan, wajah sembab disertai
edema palpebrae, produksi urine 400cc/24 jam. Pasien didiagnosa mengalami SLE

10. HERAWATI NAIPOSPOS


Seorang pasien 49 tahun dirawat akibat luka bakar derajat II dengan luas 45 %. Hasil
pengkajian didapatkan data suhu tubuh 39oC, pernapasan 22x/menit, nadi 90x/menit.
Pasien mengeluh kesakitan dan terlihat pucat.
11. IRMA SURYANI RITONGA
Seorang laki-laki umur 45 tahun di rawat di bangsal neuro sejak k1 hari lalu dengan
keluhan kelemahan mendadak pada tubuh sebelah kanan. Pasien didiagnosa SNH,
Hasil pengkajian ditemukan kesadaran compos mentis, keadaan umum lemah, TD
140/90 mmHg, Nadi 90x/menit, RR 20x/menit, T 36,70C, kekuatan otot pada
ekstremitas….
KANAN ATAS KIRI ATAS
2 2 2 2 3 4 4 4 4 4

KANAN BAWAH KIRI BAWAH


1 1 1 1 1 4 4 4 4 4

12. JANDRIALDO SIMANJUNTAK


Pasien perempuan dengan usia 27 tahuan dirawat di ruang penyakit saraf. Saat di kaji
pasien dapat membuka mata bila dirangsang suara, menjawab saat dipanggil
nama,namun tidak bisa menjawab tinggal dimana saat ini, bila diberi rangsang nyeri
mendekati rangsang nyeri. dan mengatakan ia sangat mengantuk serta pusing. Hasil
pengkajian didapatkan luka di kepala dan tidak berdarah lagi karena sudah ditutup.
TTV TD= 110/70 mmhg, temp = 36,7 derajat celcius, RR= 20x/i, HR= 86x/mnt.

13. JOSUA SUNARDI HASIBUAN


Seorang pasien 25 tahun, laki-laki, pendidikan SMA, masuk melalui IGD tanggal 2
Mei 2018 jam 14.00, dan pada jam 15.20 dibawah ke ruangan rawat bedah . Pada
tanggal 4 Mei 2018, jam 08.30 pagi perawat B mengkaji pasien mengeluh nyeri pada
bagian tangan kanan apabila tangan digerakkan seperti ditusuk-tusuk akibat
kecelakaan yang terjadi pada saat mau pulang ke rumah yang terjadi dua hari yang
lalu, nyeri berkurang bila pasien istirahat, skala nyeri 6, nyeri terjadi sewaktu-waktu.
Pasien juga mengatakan merasakan takut menghadapi operasi, apa yang akan terjadi
nanti. Operasi akan berlangsung siang ini jam 13.00. Pasien tampak gelisah dan
cemas dan terlihat kesakitan. Tanda-tanda vital TD : 120/80 mmHg, Nadi : 80x/menit,
suhu 36,6 0Celcius, RR : 20x/menit, hasil rontgen fraktur dibagian humerus dextra

14. JUAN KRISMANA SIMANJUNTAK


Pasien masuk rumah sakit dengan keluhan badan terasa panas disertai berkeringat
banyak terutama dalam 2 hari ini ketika dirumah disertai keluhan tidak selera makan,
badan lemah dan pasien bertanya-tanya tentang kondisi penyakitnya. Pada
pemeriksaan fisik ditemukanTD : 120/70 mmHg, Nadi : 88x/menit, Suhu 38 4C,
RR;24x/menit, mukosa bibir kering, tampak makan pagi hari hanya 3 sendok yang
dimakan dari porsi yang disajikan, aktifitas sehari-hari dibantu oleh keluarga dan
perawat, klien tampak bertanya-tanya tentang penyakitnya.. Pasien didiagnosa
mengalami hipertiroid.
UNTUK KE 14 MAHASISWA TUGAS KALIAN
A. Coba bedakan data subjektif dan data objektif
B. Buatlah analisa data dan urutkanlah diagnose keperawatan berdasarkan prioritas
C. Buatlah rencana keperawatan sesuai diagnose yang disusun
D. Lakukanlah minimal satu intervensi dengan menggunakan keluarga sebagai model
dan rekamlah dalam bentuk Video dan dapat dinilai pembimbing dengan Video
Call langsung
E. Buatlah evaluasi dari implementasi yng dilakukan

Anda mungkin juga menyukai