Anda di halaman 1dari 8

RMK KELOMPOK 6

PENGANTAR EKONOMI PEMBANGUNAN

“Rintangan-Rintangan Pembangunan”

Dosen Pengampu : Drs. I Ketut Sutrisna, M.Si.

Oleh:
Kelompok 13
Nyoman Trianka Arisandi (1907511256)
Kadek Dwi Reditiani (1907511257)
Frima Halasson Rajagukguk (1907511265)

PROGRAM STUDI EKONOMI PEMBANGUNAN

FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS

UNIVERSITAS UDAYANA

2020
1. Ketidaksempurnaan Pasar

Market imperfection atau ketidaksempurnaan pasar adalah sebuah teori


perdagangan internasional di mana persaingan sempurna tidak ada. Jika, setidaknya
salah satu asumsi untuk persaingan sempurna dilanggar, pasar kita katakan tidak
sempurna. Jenis ketidaksempurnaan pasar yang paling umum adalah munculnya
kekuatan monopoli, intervensi pemerintah dan eksternalitas. Ketidaksempurnaan pasar
juga dapat diartikan dimana kondisi perekonomian tidak Efisien sehingga menganggu
agen ekonomi dalam memaksimalkan kesejahteraan mereka sendiri. Ketidak
sempurnaan pasar terjadi karena pembeli memiliki pengetahuan yang sangat terbatas
sehingga penjual memainkan harga. Sebabnya adalah informasi yang tidak tersebar
merata. Dimasa lampau yang sudah lampau sekali, ketidak sempurnaan pasar terjadi
karena pembeli memiliki pengetahuan yang sangat terbatas sehingga penjual
memainkan harga. Sebabnya adalah informasi yang tidak tersebar merata.

Unsur Ketidaksempurnaan Pasar


Alokasi sumber-sumber ekonomi yang efisien tidak dapat diserahkan pada
mekanisme pasar oleh karena adanya monopoli, atau adanya usaha yang mempunyai
biaya marjinal yang selalu menurun , dan adanya usaha yang mempunyai biaya
marginal nol. Mekanisme pasar dapat melakukan alokasi factor-faktor ekonomi secara
efisien hanya pada pasar persaingan sempurna oleh karena hanya pada pasar
persaingan sempurna terdapat kesamaan antar motivasi pengusaha dan tingkat
produksi yang oleh masyarakat dianggap efisien .
Adanya Unsur Ketidaksempurnaan Pasar disebabkan oleh perkembangan ekspor tidak
menciptakan perkembangan yang cukup laju pada sektor-sektor ekonomi lainnya,
seperti faktor :
1) Mobilitas, adalah perpindahan posisi atau kedudukan seseorang atau kelompok
orang dari satu lapisan ke lapisan lainnya
2) Produksi yang terbatas
3) Tingkat pendidikan masyarakat sangat rendah
4) Kurangnya pengembangan teknologi
5) Kurangnya tenaga wirausaha.

2. Lingkaran Setan

Istilah lingkaran setan mengambarkan sebuah lingkaran yang menghubungkan


masalah dengan masalah yang tidak berujung.

MISKIN

TIDAK DAPAT UANG TIDAK PUNYA MODAL

TIDAK BISNIS

Ini hanya salah satu contoh lingkaran setan. Sebenarnya sangat banyak,tidak terbatas. Ini
hanya contoh untuk memudahkan kita memahaminya.

i. Karena seseorang miskin, maka dia tidak punya modal.


ii. Karena tidak punya modal, dia tidak bisa berbisnis.
iii. Karena dia tidak bisa berbisnis, dia tidak menghasilkan uang.
iv. Karena dia tidak menghasilkan uang, dia miskin.
v. Dan kembali ke awal, melingkar, tidak berujung seterusnya.

Lingkaran setan kemiskinan adalah suatu keadaan-keadaan yang saling


mempengaruhi dimana dapat menimbulkan suatu negara atau seseorang miskin dan
akan sulit untuk mencapai tingkat pembangunan yang lebih tinggi (bangkit dari
kemiskinan). Keadaan-keadaan tersebut meliputi faktor pendidikan dimana apabila
tingkat pendidikan rendah maka pengetahuan rendah, faktor pendapatan dimana
pendapatan rendah berakibat tabungan rendah bahkan bisa tidak memiliki tabungan
dan modal rendah, kemudian faktor kesehatan dimana tingkat konsumsi rendah
berakibat gizi rendah dan kesehatan rendah. Lingkar setan kemiskinan bisa juga
muncul akibat international demonstration effect,yaitu kecenderungan Negara sedang
berkembang untuk mencontoh corak konsumsi dikalangan Negara maju.

Disamping itu ada lagi lingkar setan kemiskinan yang menimbulkan hubungan
saling mempengaruhi antara masyarakat yang terbelakang dan tradisional dengan
keadaan alam yang belum berkembang. Keadaan itu akan dimanfaatkan oleh Negara
asing untuk mengeruk kekayaan Negara sedang berkembang dan itu akan membuat
Negara sedang berkembang semakin miskin. Negara sedang berkembang tidak
memiliki tenaga kerja yang ahli dalam mengolah kekayaan alam karena pendidikan
masyarakat masih relative rendah. Sehingga pemerintah tidak bisa berbuat banyak, lalu
menyerahkan kekayaan alam dikelola oleh investasi asing.
Cara memutuskan lingkar setan kemiskinan dalam pembangunan adalah dengan ada
kerja sama masyarakat,Negara dan pemerintah dalam mengatasi masalah ini.
1. Cara pertama yang harus dilakukan adalah dengan
memberikan tingkat pendidikan yang bermutu kepada
masyarakat agar kebodohan masyarakat dapat dikurangi
dinegara sedang berkembang. Dengan ada pendidikan yang
tinggi maka akan tercipta tenaga kerja ahli dan itu akan
membantu Negara sedang berkembang dalam mengelola
kekayaan alam mereka sendiri tanpa melibatkan Negara asing
lagi, jadi Negara sedang berkembang bisa mandiri tanpa
tergantung Negara lain. Untuk itu pemerintah harus
mewajidkan Negara sedang berkembang untuk sekolah
setinggi-tingginya.
2. Cara kedua adalah pemerintah harus memberikan bantuan
modal kepada pengusaha kecil, agar pengusaha kecil bisa
mengembang usahanya dan juga dapat menciptakan produk-
produk yang berkualitas agar bisa bersaing dengan produk Negara
asing. Dan itu akan memberikan pendapatan nasional yang bisa
dijadikan modal dalam pembangunan.
3. Cara ketiga Negara sedang berkembang harus menghapuskan
budaya korupsi, sebab budaya itu sangat menyiksa Negara
sedang berkembang, karena budaya itu merupakan factor
yang juga berperan penting dalam terciptanya lingkar setan
kemiskinan pembangunan. Modal-modal yang seharusnya
untuk pembangunan menjadi tidak ada karena ada oknum
pemerintah yang melakukan korupsi,sehingga pembangunan
tertunda dan bahwakan tidak berjalan semestinya.
3. Kekuatan Internasional

1. Kekuatan hukum

Bisnis internasional dipengaruhi oleh beribu-ribu undang-undang dan peraturan


yang dikeluarkan oleh negara bagian, negara dan organisasi-organisasi internasional.
Beberapa dari undang-undang dan peraturan tersebut saling berlawanan, sementara
yang sebagian lagi mengurangi kemampuan perusahaan untuk bersaing dengan
perusahaan-perusahaan asing. Perusahaan yang ingin melakukan investasi di negara
lain sangat berkepentingan untuk mengetahui apakah suatu negara menegakkan
hukum. System hukum yang ditegakkan di suatu negara di atas aturan hukum
memudahkan untuk mendorong investasi asing, karena perusahaan-perusahaan asing
mengetahui bahwa kepentingannya akan dilindungi.

2. Kekuatan hukum internasional

Hukum internasional terbagi menjadi 2 yaitu :

1) Hukum internasional public, yaitu hubungan hukum antar pemerintah


2) Hukum internasional swasta, yaitu hukum yang mengatur transaksi dari para
individu dan perusahaan yang melintasi perbatasan internasional.

Sumber hukum internasional yang terpenting adalah fakta. Fakta adalah


persetujuan antar negara bisa bersifat bilateral (antar dua negara) atau multilateral
(melibatkan lebih dari dua negara) fakta bisa juga disebut sebagai konvensi,
persetujuan, atau protocol. Sumber hukum internasional lainnya adalah hukum adat
internasional yaitu aturan internasional yang diturunkan dari kebiasaan dan pemakaian
selama berabad-abad membentuk apa yang disebut dengan hukum adat internasional.
Ekstratertorialitas atau penerapan hukum teritorialitas adalah Ketika suatu negara
mencoba untuk memberlakukan hukum negara tersebut diluar perbatasannya.
3. Perdagangan luar negeri

Bagi negara berembang pada umumnya mengekspor bahan mentah yang


mempunyai permintaan dan penawaran elastis atas perubahan harga yang inelastis.
Jadi apabila harga barang diluar negeri naik atau turun, jumlah yang ditawarkan tidak
dapat diatambah ataupun dikurangi. Hal tersebut sangat merugikan negara miskin yang
mengekspor bahan mentah. Hal yang sering terjadi adalah setelah melakukan
perdagangan luar negeri, perekonomian negara miskin menjadi tidak elastis. Sektor
ekspor berkembang, sedangkan sektor lain mengalami ketinggalan, hal ini
menyebabkan negara miskin sangat bergantung terhadap ekspor di negara maju, hal itu
dapat membahayakan negara miskin karena sering terjadi fluktuasi di negara maju

4. Aspek Internasional dalam Pembangunan

Pembangunan ekonomi akan mengakibatkan perubahan dalam komposisi


perdagangan internasional. Hakikatnya aspek internasional dalam pembangunan
internasional dalam pembangunan ekonomi negara sedang berkembang dalam
hubungannya dengan industri yang telah maju ialah negara berkembang dapat
mendatangkan alat kapital dari negara maju. Kestabilan harga di pasar dunia juga
mempengaruhi kegiatan ekspor negara yang belum maju terutama pada produksi
primer. Investasi modal asing dapat membantu negara sedang berkembang. Tetapi
membutuhkan banyak syarat antara lain adanya kestabilan politik dan keamanaan di
negara yang sedang berkembang tersebut.

4. Iklim Tropis

Iklim merupakan kondisi cuaca rata-rata secara tahunan yang mencangkup


wilayah yang relative luas. Tropis dapat diartikan sebagai suatu daerah yang terletak di
antara garis isotherm di bumi bagian utara dan selatan. Pada dasarnya wilayah yang
termasuk iklim tropis dapat dibedakan menjadi daerah tropis kering yang meliputi
stepa, savanna kering, dan gurun pasir. Lalu daerah tropis lembab yang meliputi hutan
hujan tropis, daerah-daerah dengan musim basah, dan savanna lembab.

Indonesia sendiri termasuk dalam iklim tropis basah dan daerah hangat lembab yang di
tandai dengan :

i. Kelembaban udara yang relative tinggi (pada umumnya diatas 90%) curah
hujan yang tinggi.
ii. Temperature tahunan di atas 18% (dan dapat mencapai 380c pada musim
kemarau)
iii. Perbedaan antar musim tidak terlalu terlihat, kecuali periode sedikit hujan dan
banyak hujan yang disertai angin kencang.

Selain iklim tropis basah, ada pula iklim tropis kering dengan ciri-ciri :

1) Kelembaban udara yang relative rendah (umumnya dibawah 50%) curah hujan
yang juga rendah.
2) Radiasi matahari ke wilayah yang memiliki iklim tropis kering langsung tinggi
dan maksimal karena jarang terdapat awan.
3) Banyak terdapat gurun pasir karena sangat jarang terjadi hujan.
4) Pada sore hari sering terdengar ledakan batu-batu akibat perubahan suhu.

Iklim tropis yang panas dan basah sangat cocok untuk kegiatan pertanian
dan perkebunan, (aktivitas agraris). Daerah-daerah tropis di kawasan Asia Tenggara
dapat memanfaatkan sumber daya alam di laut berupa bahan tambang, minyak bumi,
gas alam, garam, dan protein hewani (ikan). Daerah-daerah tropis di kawasan Afrika
juga dapat memanfaatkan iklim wilayahnya untuk pertanian, pertambangan, juga
perindustrian.

Pada umumnya daerah-daerah terbelakang itu berada di daerah iklim tropis. Hal ini
disebabkan oleh karenanya:

1) Kurangnya usaha manusia

Iklim panas dan lembab (tropis) akan melemahkan kegiatan manusia karena
iklim inilah memungkinkan mudah untuk hidup pohon-pohon dan buah-buahan
dapat tumbuh dengan baik, serta tidak membutuhkan bahan bakar bila musim
dingin. Jadi manusia tidak banyak berusaha, berbeda dengan iklim dingin.

2) Banyaknya penyakit

Misalnya, Selat Panama terdapat penyakit kuning dan malaria, maka di daerah
tersebut belum diberantas penyakit kuning, malaria dan sebagainya. Masalah
yang dihadapi ini adalah kesulitan yang menyebabkan hambatan pembangunan
ekonomi.

3) Keadaan pertanian yang tidak menguntungkan


Iklim tropis telah membuat kesuburan, tetapi karena pertumbuhan penduduk
lebih cepat maka harus diadakan pengerjaan pertanian dengan cara yang
sistematis. Sebaliknya karena hujan turun terlalu banyak, yang akan
melarutkan zat-zat yang diperlukan untuk kesuburan tanah, sehingga tanah
menjadi miskin.

Anda mungkin juga menyukai