Anda di halaman 1dari 2

1b.

Jelaskan pemahaman anda terkait segmentasi, targeting dan positioning yang mempengaruhi
kegiatan pemasaran Gojek berbeda dengan produk yang lainnya.

 1. Segmentasi adalah kegiatan membagi suatu pasar menjadi kelompok-kelompok pembeli


yang berbeda yang memiliki kebutuhan, karakteristik, atau perilaku yang berbeda yang mungkin
membutuhkan produk atau bauran pemasaran yang berbeda. Segmentasi juga dapat diartikan
sebagai proses pengidentifikasian dan menganalisis para pembeli di pasar produk, menganalisis
perbedaan antara pembeli di pasar.Dalam bidang segmentasi , Gojek disini bisa memenuhi
hampir semua apa yang dibutuhkan oleh para konsumen tanpa perlu terlalu sulit untuk
mengidentifikasi kebutuhan setiap pelanggan , berbeda dengan segmentasi yang dilakukan oleh
produk lain yang harus mengidentifikasi terlebih dahulu para pembeli di pasar tentang apa yang
butuhkan , bagaimana karakteristik pembeli dan lain-lain. Sehingga hal ini membuat Gojek
mudah dalam melakukan kegiatan pemasaran.

 2. Targeting adalah persoalan bagaimana memilih, menyeleksi, dan menjangkau pasar.


Targeting atau menetapkan target pasar merupakan tahap selanjutnya dari analisis segmentasi.
Produk dari targeting adalah target market (pasar sasaran), yaitu satu atau beberapa segmen
pasar yang akan menjadi fokus kegiatan-kegiatan pemasaran. Proses targeting mencerminkan
kenyataan bahwa perusahaan harus mengidentifikasi pelanggan yang dapat diakses dan dilayani
secara efektif dan efisien. Dalam bidang targeting , Gojek memiliki target pasar yang sangat luas
, dikarenakan Gojek sangat membantu masyarakat dalam berbagai bidang.Contohnya saja bisa
kita lihat dalam kehidupan kita sehari-hari , disaat kita lapar di malam hari , tetapi kita malas
untuk membeli makanan keluar rumah , oleh karena itu dengan adanya Gojek kita bisa
memesan makanan hanya melalui smartphone saja dari rumah tanpa perlu keluar
rumah.Dengan adanya hal ini membuat target pasar yang dituju oleh Gojek sangatlah luas.

 3. Positioning adalah suatu tindakan atau langkah-langkah yang dilakukan oleh perusahan dalam
upaya penawaran nilai dimana dalam satu segmen tertentu konsumen mengerti dan
menghargai apa yang dilakkan suatu perusahan dibandingkan dengan pesaingnya. Jadi
positioning bukan menciptakan produk dengan menempatkan pada segmen tertentu, tateapi
positioning menempatkan produk di benak konsumen pada segmen tertentu dengan cara
komunikasi. Komunikasi yang dibangun oleh pemasar harus menciptakan hubungan yang positif.
Dalam bidang positioning , Gojek dalam bidang positioning sangat baik , karena gojek melayani
para konsumen dengan professional , bisa kita lihat bahwa seteleh orderan kita selesai
dilaksanakan oleh driver Gojek , maka driver akan memberitahu kita untuk menilai dan
memberikan tanggapan terhadap driver tersebut dengan memberikan bintang 1-5 teknik ini
sangat bisa membuat komunikasi antara Gojek dengan konsumen berjalan dengan baik ,
sehingga para konsumen ini akan nyaman dengan Gojek dan selalu memakai Gojek untuk
memenuhi kebutuhkan mereka.
1g. Menurut anda nilai dari pelanggan dalam bentuk apa saja yang diterima Gojek sebagai imbalan dari
kegiatan pemasaran atau Gojek capture the value in return? Jelaskan secara singkat.

Menurut Kotler dan Armstrong (2012:29), “Marketing as the process by which companies create value
for customers and build strong customer relationships in order to capture value from customers in
return”, artinya menyatakan bahwa pemasaran sebagai proses dimana perusahaan menciptakan nilai
bagi pelanggan dan membangun hubungan pelanggan yang kuat untuk menangkap nilai dari pelanggan
sebagai imbalan.dibawah ini cara pelanggan Gojek memberikan imbalan kepada Gojek.

 Adanya rating yang dapat diberikan oleh pelanggan kepada gojek dengan memberikan bintang
1-5 yang terdapat dalam aplikasi Gojek.
 Adanya tip yang bisa diberikan oleh pelanggan kepada driver Gojek didalam aplikasi Gojek , hal
ini merupakan bentuk imbalan yang bermaksud bahwa jika suatu pelanggan sangat puas akan
pelayanan yang diberikan oleh driver Gojek tersebut.

2e. Audio marketing – Podcasting

 Menurut pemahaman saya setelah melihat video https://www.youtube.com/watch?


v=1ccaSiT7QsU , disini dengan kita memahami suatu hal dengan cara mendengerkan , kita akan
lebih fokus dan juga kita akan mudah terintimidasi oleh hal apa yang sedang dibicarakan , dan
juga dengan memakai audio marketing , kita bisa memahami dan lebih mudah mengerti karena
fokus kita akan tertuju kepada hal tersebut , selanjutnya dengan memakai teknik audio
marketing , kita bisa mendengarkan segala hal dimana saja , baik sedang berolahraga ataupun
sedang melakukan hal lain. Dengan adanya teknik audio marketing akan ada teknik pemasaran
baru yang sangat mudah diakses oleh semua orang. Contohnya dengan memanfaatkan media
sosial seperti youtube , instagram , dan lain-lain. Dengan adanya hal ini semua orang bisa
memasarkan produk mereka dengan sangat mudah.

Sumber :
https://faizfzz.wordpress.com/2015/03/28/segmentation-targeting-positioning-dan-perilaku-
konsumen/
https://www.researchgate.net/publication/334957485_Buku_1_Citra_Kualitas_Produk_dan_Ke
puasan_Pelanggan#:~:text=Menurut%20Kotler%20dan%20Armstrong%20(2012,nilai%20bagi
%20pelanggan%20dan%20membangun

Anda mungkin juga menyukai