Anda di halaman 1dari 3

TEKNOLOGI SEDIAAN PADAT

Ibu Silvi

I. Pilihan Ganda

1. Obat yang ditargetkan langsung ke organ tertentu dengan memanfaatkan sistem


fisiologis tubuh termasuk mekanisme pelepasan obat melalui:
a. Extended release
b. Passive targeted release
c. Sustained release
d. Immediate release
e. Active targeted release
2. Kendaraan untuk mengantarkan zat aktif obat ke reseptor tertentu pada targeted
release disebut:
a. Vesikel
b. Limfosit
c. Sel T helper
d. Badan golgi
e. Antigen
3. Beberapa obat yang tidak larut diberikan dalam bentuk prodrug kemudian
dimetabolisme oleh hati menjadi bentuk zat yang bisa memberikan efek. Salah satu
contoh prodrug adalah:
a. Propanolol
b. Cromakalim
c. Doxazosin
d. Enalkiren
e. Clopidogrel
4. Teknik yang digunakan pada nanosizing adalah:
a. Dry milling
b. Wet granulation
c. High pressure homogenizer
d. Nano particulate homogenizer
e. High pressure granulation
5. Permeabilitas dikatakan baik jika absorpsi pada bagian atas usus halus:
a. 10-30%
b. 30-50%
c. 50-70%
d. 80-90%
e. >90%
6. Jika suatu zat aktif memiliki permeabilitas tinggi namun kelarutan kurang baik, maka
zat aktif tersebut termasuk golongan obat kelas:
a. I
b. II
c. III
d. IV
e. V
7. Penyalut yang biasa digunakan untuk sediaan tablet enteric coating adalah:
a. Na CMC
b. HPMC
c. Gelatin
d. HPMC-P
e. Etil selulosa
8. Yang bukan merupakan parameter suatu zat aktif dibuat menjadi tablet lepas lambat
adalah:
a. Dosis
b. Kelarutan
c. Absorpsi
d. pH
e. Therapeutic range
9. Obat yang dihantarkan melalui penggabungan dengan antibodi atau ligan tertentu
untuk menempel pada sel target merupakan mekanisme pelepasan obat melalui:
a. Extended release
b. Passive targeted release
c. Sustained release
d. Immediate release
e. Active targeted release
10. Obat yang memiliki masalah dalam absorpsi dan harus diperbaiki permeabilitasnya
adalah jenis obat golongan:
a. I dan II
b. II dan III
c. III dan IV
d. I dan III
e. II dan IV
11. Karakteristik zat aktif di bawah ini yang tidak boleh dikembangkan menjadi tablet
sustained released adalah:
a. Memiliki laju absorpsi yang tinggi
b. Memiliki waktu paruh 2 – 8 jam
c. Memiliki jendela terapi yang luas
d. Memiliki kelarutan yang rendah
e. Dosis terapi rendah
12. Polimer membran permeasi yang mengontrol pelepasan obat pilocarpine adalah:
a. Progestasert
b. Ocusert
c. Mirena
d. Norplant
e. Implant
13. Karakteristik dari sistem membran polimer yang terkontrol adalah, kecuali:
a. Partikel penyalut dapat berpori atau tidak
b. Orde nol
c. Integritas membran harus dipertahankan
d. Pelepasan dikontrol oleh difusi melalui membran
e. Sistem pengiriman obat dapat dibagi
14. Contoh obat yang tersebar dalam matriks polimer kemudian ditambahkan atau dilapisi
dengan membran polimer yang tidak mengandung zat aktif adalah:
a. Clonidine
b. Nitroglycerin
c. Levonorgestrel
d. Pilocarpine
e. Nikotin
15. Yang bukan merupakan polimer pada sistem reservoir adalah:
a. Etil selulosa
b. Etil akrilat
c. Metil metakrilat
d. Eudragit
e. Xanthan gum

II. Isian
1. Pada sistem reservoir, pelepasan obat yang terjadi akan ... konstan
2. Suatu keadaan dimana konsentrasi obat di GIT sangat rendah dibanding konsentrasi
pada sediaan disebut dengan ... sink condition
3. Jika suatu sediaan terdiri dari zat aktif >30% dapat dibuat sediaan dengan sistem
matriks tipe ... pori
4. Sistem controlled release yang menggabungkan polimer difusi matriks dengan
membran polimer kontrol permeasi disebut ... sistem hybrid
5. Pada sustained release, pelepasan obat yang bersifat hidrofilik akan dikendalikan oleh
... membran polimer
6. Perbedaan antara Nitro-Dur dengan Nitro-Dur II terletak pada ... bentuk sediaan,
Nitro-Dur II mengandung polymer adhesive
7. Pelepasan obat yang memiliki profil kinetika pelepasan orde nol dikendalikan melalui
proses ... difusi
8. Profil pelepasan obat pada sistem matriks polimer terkontrol adalah ... linear jika
diplot sebagai fungsi akar waktu
9. Pada bioerodible sustained-released dosage forms, kecepatan pelepasan obat tidak
lagi tergantung pada difusi, tetapi tergantung pada ... erosi atau degradasi polimer
10. Untuk membuat tablet sustained release, kecepatan disolusi dari obat tersebut harus
diperlambat dengan cara ... meningkatkan ukuran partikel zat aktif sehingga
menurunkan luas permukaan partikel

Anda mungkin juga menyukai