Anda di halaman 1dari 1

Yayasan Karya Kesehatan Santo Vincentius

RUMAH SAKIT SANTO VINCENTIUS


Jl P. Diponegoro No. 5 Singkawang 79123
Telepon: (0562) 631008, 636768, Fax: 633881, e-mail: rs_vincentius@yahoo.com

TATA CARA PENDAFTARAN PASIEN DI TPP


A. PASIEN BARU
1. Ucapkan salam (Pagi, siang, sore, malam), Bapak / Ibu, ada yang bisa dibantu.
2. Tanyakan tujuan pemeriksaan ke poliklinik, atau akan berobat ke dokter spesialis siapa.
3. Tanyakan apakah pasien sudah pernah periksa / berobat ke Rumah Sakit Santo Vincentius, bila
belum pernah berarti pasien tersebut adalah pasien baru.
4. Tanyakan apakah pasien peserta BPJS, asuransi atau umum, kalau pasien BPJS tanyakan surat
rujukan dan kartu BPJS (minta poto copi kartunya)
5. Tanyakan kepada pasien apakah membawa kartu pengenal seperti KTP, SIM kalau membawa pinjamkan
untuk mencatat data pasien.
6. Kalau tidak membawa kartu pengenal berikan KIUP/ formulir pendaftaran pasien baru
untuk
diisi.oleh pasien atau keluarga.
7. Lakukan konfirmasi ulang data awal yang sudah terisi kepada pasien atau keluarganya
mengenai nama pasien, alamat pasien, tanggal lahir pasien.
8. Input data pasien ke komputer
9. Cetak kartu berobat dan label
10. Serahkan kartu berobat pasien dengan memberi pesan setiap datang berobat kembali ke rumah
sakit untuk membawa kartu berobat
11. Persilahkan pasien untuk menuju klinik yang dituju dengan menyebut nomor kamar dan antrian
pasiennya.
B. PASIEN LAMA
1. Ucapkan salam (Pagi, siang, sore, malam), Bapak / Ibu, ada yang bisa dibantu.
2. Tanyakan tujuan pemeriksaan ke poliklinik, atau akan berobat ke dokter spesialis siapa.
3. Tanyakan apakah pasien sudah pernah periksa / berobat ke Rumah Sakit Santo Vincentius, bila
pernah berarti pasien lama / ulang.
4. Tanyakan apakah pasien peserta BPJS, asuransi atau umum, kalau pasien BPJS tanyakan surat
rujukan dan kartu BPJS (minta poto copi kartunya)
5. Tanyakan kepada pasien atau keluarganya apakah membawa (kartu berobat).
Bila membawa :
1) Ambil kartu berobatnya, registrasi di komputer dan kirim ke gudang ( tekan F3).
2) Serahkan Kartu Berobat kepada pasien atau keluarganya
3) Petugas mempersilahkan pasien menunggu diklinik tujuan sebutkan nomor kamarnya serta
antrian keberapa.
Bila tidak membawa kartu berobat
1) Petugas TPP menanyakan nama pasien dan alamat pasien.
2) Cari data dikomputer dengan cara ketik nama pasien atau alamat pasien.
3) Bila data sudah ditemukan, maka petugas melakukan konfirmasi ulang nama dan alamat
pasien.
4) Lakukan registrasi di komputer data dan kirim ke gudang ( tekan F3).
5) Petugas mempersilahkan pasien menunggu di klinik tujuan sebutkan nomor kamarnya serta
antrian keberapa.
6) Sampaikan pesan untuk membawa Kartu Berobat kepada pasien atau keluarganya apabila
akan berobat kembali.

Anda mungkin juga menyukai