Anda di halaman 1dari 7

LAPORAN UAS PSIKOLOGI KEPRIBADIAN II

1. Biografi Tokoh (Bill Gates)


Bernama lengkap William Henry Gates III atau lebih dikenal dengan nama Bill Gates
dilahirkan pada 28 Oktober 1955, di Seattle, Washington. Ia adalah adalah anak kedua
dari tiga bersaudara. Ayahnya William Henry Gates adalah seorang pengacara
perusahaan yang punya banyak relasi di kota. Sedangkan ibunya Mary Maxwell seorang
pegawai First Interstate Bank, Pacific Northwest Bell dan anggota Tingkat Nasional
United Way. Bill Gates seorang anak yang cerdas, tetapi dia terlalu penuh semangat dan
cenderung sering mengalami kesulitan di sekolah. Ketika dia berumur sebelas tahun,
orang tuanya memutuskan untuk membuat perubahan pada dirinya dan mengirimnya ke
Lakeside School, sebuah sekolah dasar yang bergengsi khusus bagi anak laki-laki. Di
Lakeside itulah pada tahun 1968 Bill Gates untuk pertama kalinya diperkenalkan dengan
dunia komputer, dalam bentuk mesin teletype yang dihubungkan dengan telepon ke
sebuah komputer pembagian waktu. Dia dengan cepat menguasai BASIC, sebuah bahasa
pemograman komputer, dan bersama dengan para hacker yang belajar sendiri di
Lakeside. Dia melewatkan waktu ber-jam-jam menulis program, melakukan permainan,
dan secara umum mempelajari banyak hal tentang komputer. “Dia adalah seorang
eksentrik,” sebagaimana salah seorang guru memberikannya julukan itu. Bill Gates
menempuh kuliah di Harvard University di Cambridge mulai tahun 1975. Di sana ia
bertemu dengan Paul Allen sewaktu sekolah bersama-sama. Bersama Paul Allen, Bill
Gates terus mengembangkan talentanya di bidang pemograman komputer. Namun, Bill
gates memutuskan keluar (drop out) untuk menyumbangkan wakunya ke Microsoft.
Melalui usaha kerasnya, perusahaan yang ia dirikan yang bernama Microsoft
Corporation menjadi sukses dan Bill Gates melambung menjadi seorang jutawan. Di
tahun 1990 Bill Gates sukses merilis sistem operasi yang sangat sukses di pasaran dunia.
Namun, Bill Gates juga mendapat reputasi yang tidak baik dalam karirnya. Tidak hanya
satu kali, bahkan ia melakukan beberapa kali kesalahan dalam bisnis perangkat
lunaknya. Dalam Biografi Bill Gates diketahui bahwa pada tahun 1990 Bill Gates
mendapat tuntutan dari Departemen Keadilan Amerika Serikat dengan dakwaan Gates
telah melakukan monopoli terhadap perusahaan-perusahaan kecil. Dan sekali lagi Bill
Gates tersandung oleh hukum undang-undang bisnis Amerika Serikat pada tahun 1999.
Pada tahun 2000, Bill gates mengundurkan diri dari jabatannya sebagai Ketua Pegawai
Eksekutif Bill Gates memilih kembali ke profesi lamanya yang ia cintai yaitu Kepala
Penelitian dan Pengembangan Perangkat Lunak di perusahaanya sendiri, Microsoft
Corp. Dan pada awal tahun 2008, Bill Gates memutuskan untuk mengundurkan diri dari
manajemen Microsoft dan mengkonsentrasikan diri pada kerja kedermawanan melalui
yayasan sosial yang didirikannya, yaitu Bill dan Melinda Gates Foundation. Alam
kehidupan pribadinya,
Gates menikah dengan Melinda French pada 1 Januari 1994. Mereka mempunyai tiga
orang anak, Jennifer Katherine Gates (1996), Rory John Gates (1999) dan Phoebe Adele
gates (2002). Dalam Biografi Bill Gates diketahui bahwa ia dengan istrinya, Bill Gates
telah mendirikan Bill & Melinda Gates Foundation, yang merupakan sebuah Yayasan
Sosial yang memperhatikan pederita AIDS, beasiswa bagi universitas-universitas dan
kepedulian pada dunia ketiga. Para kritikus mengatakan ini merupakan pembuktian
terhadap kemarahan banyak orang tentang praktik monopoli, adikuasa perusahaannya
dan beberapa kejahatan yang telah ia lakukan, tetapi beberapa orang yang dekat dengan
Bill Gates berkata bahwa ia memang telah lama berencana untuk menyumbangkan
sebagian besar hartanya. Di tahun 1999 koran Washington Post memberitakan bahwa
“Gates telah menyatakan bahwa dia memutuskan untuk menyumbangkan $5 milyar
kepada organisasi mereka. Hal itu tentu tidak mengherankan karena menurut survei
Majalah Forbes, Bill Gates selalu menjadi orang terkaya di dunia berturut-turut selama
tahun 1996 – 2004 dengan jumlah $ 90 Milyar. Dengan perjuangan dan tekad yang keras
kini Bill Gates telah menggapai cita-citanya. Untuk mencapai kesuksesan memang
diperlukan pengorbanan dan perjuangan yang berat, namun usaha keras dan sikap
pantang menyerah Bill Gates telah membuahkan hasil yang dapat ia nikmati saat ini.
Berturut turut dari tahun ke tahun hingga saat ini Bill Gates bertengger diposisi satu
sebagai orang terkaya di dunia.
2. Teori 1 (Teori Abraham Harold Maslow)
Menurut Maslow, terdapat 5 macam kebutuhan dasar, yang senantiasa dialami seseorang
individu. Teori Hierarki Kebutuhannya sendiri Maslow menyebutknya sebagai sintesis
atau perpaduan teori yang holistic dinamis.
Kebutuhan fisiologis terdiri dari kebutuhan dasar, dan yang bersifat primer. Kadang-
kadang mereka dinamakan kebutuhan-kebutuhan biologikal dalam lingkungan kerja
modern dan termasuk di dalamnya keinginan untuk mendapatkan pembayaran
(upah/gaji), libur, rencana- racana pensiun, periode-periode istirahat, lingkungan kerja
yang menyenangkan, penerangan yang baik dan pada tempattempat kerja tertentu fasilitas
AC. Kebutuhan fisiologis adalah kebutuhan yang paling kuat dan mendesak yang harus
dipenuhi paling utama oleh manusia dalam menjalankan kehidupan kesehariannya. Ini
berarti bahwa pada diri manusia yang sangat merasa kekurangan segala-galanya dalam
kehidupannya, besar sekali kemungkinan bahwa motivasi yang paling besar ialah
kebutuhan fisiologis dan bukan yang lainlainnya. Dengan kata lain, seorang individu yan
melarat kehidupannya, mungkin sekali akan selalu termotivasi
oleh kebutuhan-kebutuhan ini.
Setelah kebutuhan fisiologis terpenuhi, maka akan muncul kebutuhan akan keamanan,
atau kebutuhan akan kepastian. Orang yang merasa tidak aman memiliki kebutuhan akan
keteraturan dan stabilitas serta akan berusaha keras menghindari hal-hal yang bersifat
asing dan tidak diharapkan. Kebutuhan akan keamanan merefleksi beinginan untuk
mengamankan imbalanimbalan yang telah dicapai dan untuk melindungi diri sendiri
terhadap bahaya, cedera, ancaman, kecelakaan, kerugian atau kehilangan. Pada
organisasi- organisasi kebutuhan-kebutuhan demikian terlihat pada keinginan pekerjaan
akan kepastian pekerjaan, sistem-sistem senioritas, serikat pekerja, kondisi kerja aman,
imbalan-imbalan tambahan, asuransi, dan kemungkinan pensiun, tabungan, dan uang
tunggu apabila terjadi hal-hal tertentu.
Seteleh kebutuhan fisiologikal dan keamanan selasai dipenuhi, maka perhatian sang
individu beralih pada keinginan untuk mendapatkan kawan, cinta dan perasaan diterima.
Sebagai mahluk sosial, manusia senang apabila mereka disenangi, dan berusaha
memenuhi kebutuhan sosial pada waktu mereka bekerja, dengan jalan membantu
kelompok-kelompok formal maupun informal, dan mereka bekerja sama dengan rekan-
rekan sekerja mereka, dan mereka turut terlibat dalam kegiatan yang dilaksanakan oleh
perusahaan dimana mereka bekerja.
Pada tingkatan keempat hieraki Maslow, terlihat kebutuhan individu akan
penghargaan, atau juga dinamakan orang kebutuhan “ego”. Kebutuhan ini berhubungan
dengan hasrat yang untuk memiliki citra positif dan menerima perhatian, pengakuan, dan
apresiasi dari orang lain. Dalam organisasi kebutuhan untuk dihargai menunjukan
motivasi untuk diakui, tanggung jawab yang besar, status yang tinggi, dan pengakuan atas
kontribusi pada organisasi.
Kebutuhan aktualisasi diri. Kebutuhan ini adalah kebutuhan untuk mengalami
pemenuhan diri, yang merupakan kategori kebutuhan tertinggi. Kebutuhan ini diantaranya
adalah kebutuhan untuk mengembangkan potensi yang ada pada diri sendiri secara
menyeluruh, meningkatkan kemampuan diri, dan menjadi orang yang lebih baik.
Kebutuhan aktualisasi diri oleh organisasi dapat dipenuhi dengan memberikan
kesempatan orang-orang untuk tumbuh, mengembangkan kreativitas, dan mendapatkan
pelatihan untuk mendapatkan tugas yang menantang serta melakukan pencapaian.
3. Analisa berdasarkan teori 1
Berdasarkan biogafi dari Bill Gates jika dianalisa menggunakan teori dia atas yaitu
teori hirarki ynag diungkapkan oleh Maslow maka kita dapat melihat tahap-tahap yan
dilalui oleh Bill Gates berdasarkan teori dari Maslow.
Dilihat dari kebutuhan pertama mengenai kebutuhan fisisologi yaitu dimana Bill
Gates mencoba untuk mengembangkan usahanya dengan tujuan agar bisa mendapatkan
keuntungan dan bisa memenuhi kebutuhan fisiologisnya.
Kebutuhan yang kedua yaitu kebutuhan akan rasa aman. Kita melihat bahwa Bill
Gates mengundurkan diri dari jabatannya sebagai Ketua Pegawai Eksekutif Bill Gates
memilih kembali ke profesi lamanya yang ia cintai yaitu Kepala Penelitian dan
Pengembangan Perangkat Lunak di perusahaanya sendiri, Microsoft Corp. Ini merupakan
bukti bahwa dia mencoba untuk memenuhi rasa amannya.
Kebutuhan yang ketiga yaitu kebutuhan akan cinta. Di lihat dari biografi Gates
menikah dengan Melinda French pada 1 Januari 1994. Mereka mempunyai tiga orang
anak. Ini menandakan bahwa dia membutuhkan individu ynag mencintainya sehingga dia
mencoba untuk mencari pendamping hidupnya.
Kebutuhan keempat yaitu kebutuhan akan penghargaan. Dari biografi tokoh di atas
kita dapat melihat bahwa Bill Gates menyumbangkan sebagian dari hartanya untuk
mengubah pandangan orang yang tidak baik kepada dirinya agar dia lebih dihargai lagi
oeleh orang lain. Hal ini membuktikan bahwa Bill Gates ingin merubah citra dirinya
yang tidak baik kepada masyarakat, dia membutuhkan penghargaan yang baik dari
masyarakat.
Kebutuhan tertinggi yaitu kebutuhan aktualisasi diri. Bill Gates diketahui bahwa ia
dengan istrinya, Bill Gates telah mendirikan Bill & Melinda Gates Foundation, yang
merupakan sebuah Yayasan Sosial yang memperhatikan pederita AIDS, beasiswa bagi
universitas-universitas dan kepedulian pada dunia ketiga. Para kritikus mengatakan ini
merupakan pembuktian terhadap kemarahan banyak orang tentang praktik monopoli,
adikuasa perusahaannya dan beberapa kejahatan yang telah ia lakukan, tetapi beberapa
orang yang dekat dengan Bill Gates berkata bahwa ia memang telah lama berencana
untuk menyumbangkan sebagian besar hartanya. Ini menunjukkan bahwa setelah dia
sudah memperoleh semua kebutuhan dari kebutuhan pertama sampai kebutuhan keempat
dia mencoba untuk memenuhi kebutuhan yang kelima yaitu dengan mengaktualisasikan
dirinya menjadi lebih baik dengan membantu orang lain.

4. Teori 2 (Teori Gordon Allport)


Teori kepribadian Gordon Allport menekankan pada manusia normal, sebab manusia
normal adalah makhluk yang rasional yang diatur terutama oleh tujuan kesadaran yan
berakar di masa kini dan masa yang akan datang, bukan di masa lalu. Prinsip dasar
tingkah laku adalah terus menerus bergerak dan mengalir. Konsep utama teori
kepribadian Gordon Allport menyangkut motivasi yang membuat orang bergerak
sehingga arus aktivitas itu memiliki unsur yang tetap (trait).
Teori Allport memberi definisi yang positif terhadap manusia, teori Allport itu telah
membantu manusia untuk melihat diri sendiri sebagai makhluk yang baik dan penuh
harapan. Hal tersebut terlihat dari teorinya, yaitu “gambaran kodrat manusia adalah
positif, penuh harapan dan menyanjung-nyanjungi”. Memandang satu pribadi positif dan
apa adanya merupakan salah satu definisi pribadi sehat, inilah kelebihan dan kekuasaan
dari teori Allport.
Tingkat kebiasaan yang berisi semua hal yang dicermati pada saat tertentu. Menurut
Allport (dalam Alwisol,2009:222) mengatakan bahwa kebiasaan merupakan
kecenderungan yang bersifat khusus, hanya dipakai untuk merespon satu situasi atau
stimulus dan pengulangan dari situasi atau stimulus itu. Jadi kebiasaan dilakukan terhadap
situasi tertentu yang memepelajari oleh seseorang individu dan yang dilakukan secara
berulang untuk hal yang sama. Oleh karena itu, kebiasaan berbentuk tingkah laku yang
tetap dari usaha menyesuaikan diri terhadap lingkungan yang mengandung unsur afektif
perasaan. Setiap individu tentu memiliki perilaku-perilaku tertentu yang menyenangkan
sehingga diakukan setiap hari. Perilaku-perilaku tersebut dapat sama atau dapat juga
berbeda dengan orang lain.
5. Analisa berdasarkan teori 2
Dilihat dari biografi tokoh di atas jika dianalisa menggunakan teori dari Allport yang
menyatakan bahwa tujuan kesadaran yang berakar di masa kini dan masa yang akan
datang, bukan di masa lalu. Kita dapat melihat dari biografi snag tokoh Bill Gates yang
dimana ketika dia berumur sebelas tahun, orang tuanya memutuskan untuk membuat
perubahan pada dirinya dan mengirimnya ke Lakeside School, sebuah sekolah dasar yang
bergengsi khusus bagi anak laki-laki. Di sana Gates tidak lagi berpatokan pada masa
lalunya yaitu kurang bersemangat dalam bersekolahdi sana dia dengan cepat menguasai
BASIC, sebuah bahasa pemograman komputer, dan bersama dengan para hacker yang
belajar sendiri di Lakeside. Dia melewatkan waktu ber-jam-jam menulis program,
melakukan permainan, dan secara umum mempelajari banyak hal tentang komputer.
Konsep utama teori kepribadian Gordon Allport menyangkut motivasi yang membuat
orang bergerak. Bill Gates terus selalu bekerja keras dan dengan kerja kerasnya dia
berhasil membawa perusahaannya yaitu Microsoft Corporation menjadi sukses.
Kebiasaan merupakan kecenderungan yang bersifat khusus, hanya dipakai untuk
merespon satu situasi atau stimulus dan pengulangan dari situasi atau stimulus itu. Setiap
individu tentu memiliki perilaku-perilaku tertentu yang menyenangkan sehingga diakukan
setiap hari. Perilaku-perilaku tersebut dapat sama atau dapat juga berbeda dengan orang
lain. Di lihat dari biografi Allport di atas bahwa dia mengundurkan diri dari jabatannya
dan berfokus di yayasan yang didirikannya yaitu yayasan untuk membantu orang lain. Di
sini kita dapat melihat bahwa awalnya Allport mungkin ingin mencoba bagaimana
pendapat atau anggapan orang-oarang jika dirinya membantu orang lai. Ternyata setelah
dia melakukan hal tersebut orang-orang berubah pandangan menjadi lebih baik kepada
dirinya. Kemudian hal tersebut menjadi dia sukai dan dia lakukan secara berulang-ulang
hingga kini dan menjadi salah satu kebiasaannya.
Daftar Pustaka
Robert Heller. 2003. Bill Gates. Jakarta. Erlangga h 4
Iskandar. (2016). Implementasi teori hirarki kebutuhan Abraham Maslow terhadap
peningkatan kinerja Pustakawan. Khazinah Al-Hikmah. Vol. 4 No. 1
Aditya Y. (2017). Analisis Psikologi Kepribadian Wanita Jawa Pada Novel Pengakuan
Pariyem Karya Linus Suryadi (Teori Gordon Allport).

Anda mungkin juga menyukai