Anda di halaman 1dari 2

1.

Apa yang di maksud torsi (momen gaya)


Momen gaya disebut juga torsi. Berasal dari Bahasa Latin torquere, yang artinya
memutar. Momen gaya dapat diartikan sebagai gaya yang menyebabkan suatu benda
berputar terhadap suatu poros tertentu. Dalam bahasan fisika, momen gaya disimbolkan
dengan (tau).
Dalam istilah lain yang lebih rumit disebutkan, momen gaya adalah ukuran efek
berputar yang diakibatkan oleh suatu gaya di sekitar poros. Momen gaya semakin
besar ditandai dengan semakin mudahnya daun pintu berputar pada porosnya (engsel).
Itulah alasan mengapa gagang pintu dipasang pada posisi paling jauh dari engselnya.
Besar momen gaya
Secara matematis, besar momen gaya adalah hasil kali besar gaya (F) dengan lengan
gaya(1)

Satuan internasional momen gaya atau torsi adalah Newton meter, disingkat N.
m. Satuan internasional momen gaya sama dengan usaha dan energi, tetapi momen
gaya bukan energi sehingga satuannya tidak perlu diganti dengan satuan Joule.
Fisikawan sering menggunakan istilah Torsi sedangkan ahli teknik sering
menggunakan istilah momen gaya.

2. Apa perbedaan gaya dan torsi ?


• Gaya adalah sesuatu kekuatan (tarikan maupun dorongan) yang
mengakibatkan benda yang dikenainya mengalami perubahan posisi atau
kedudukan (bergerak) dan atau berubah bentuk.
• Torsi sama dengan gaya pada gerak translasi. torsi menunjukan kemampuan
sebuah gaya untuk membuat benda melalukan gerak rotasi. sebuah benda
akan berotasi apabila dikenai torsi

3. Rumus torsi ?
Torsi adalah hasil perkalian silang antara vektor posisi r dengan gaya F, dapat
dituliskan :

Sebuah batang dikenai gaya sebesar yang tegak lurus terhadap batang dan berjarak sejauh
r terhadap titik tumpu O. Batang tersebut memiliki momen gaya τ = r × F . Definisi momen
gaya secara matematis dituliskan sebagai berikut.
τ=r×F
dengan:
r = lengan gaya = jarak sumbu rotasi ke titik tangkap gaya (m),
F = gaya yang bekerja pada benda (N)
τ = momen gaya (Nm).

4. Sumber link yang di gunakan?


• https://docplayer.info/73042342-Makalah-momen-gaya-diajukan-untuk-
memenuhi-tugas-mata-kuliah-fisika-mekanik-disusun-oleh-1-heri-kiswanto-2-
m-abdul-aziz.html
• https://brainly.co.id/tugas/7790831

Anda mungkin juga menyukai