Anda di halaman 1dari 4

Kelompok 4 :

Khaliza Azzura (2005111286)


Sopia Elisabet (2005134904)
Yolani Fransiska (2005134907)
Mata Kuliah : Kepribadian & Etika
Dosen Pengampu : Dr.Rr.Sri Kartikowati,M.A,Buss

Mengembangkan Positive Mindset

1.Perbandingan cara berfikir positif dan cara berfikir negative

Berpikir positif sama artinya dengan berpikir terbuka, sehingga memberikan peluang bagi kita untuk
terus melangkah. Sementara pikiran negatif adalah pikiran yang tertutup sehingga dirinya akan tertutup
dari keberhasilan. Berpikir positif akan menjadikan kita terus bergerak atau bertindak, sementara
berpikir negatif akan menjadi kita ragu bahkan tidak bertindak. Tanpa adanya tindakan kita tidak akan
mencapai keberhasilan. Berpikir positif merupakan suatu energi yang sangat besar, sementara berpikir
negatif akan mengikis habis energi kita yang dibutuhkan untuk meraih sukses. Banyak hal yang
sebenarnya mungkin tetapi menjadi tidak mungkin karena kita berpikir negatif, sebaliknya apabila kita
berpikir positif maka hal tersebut akan berubah menjadi mungkin. Dengan berpikir positif, beban hidup
akan berkurang karena kita tidak memikirkan hal negatif yang membuat hidup semakin berat. Berpikir
positif, tindakan akan menjadi positif. Berpikir negatif menyebabkan kita bertindak negatif.
Berpikir positif akan menjadikan hubungan kita dengan orang lain akan lebih baik. Mayoritas orang
tidak menyukai orang yang berpikiran negatif. Keluarga akan lebih harmonis apabila anggota keluarga
tersebut selalu berpikir positif. Motivasi akan hancur jika kita selalu berpikir negatif, sebaliknya sumber
motivasi datangnya dari berpikiran positif.

2. Membentuk pikiran positif

Kemampuan berpikir positif tidak muncul dengan sendirinya, tetapi bisa dibentuk seiring waktu.
Bacalah artikel ini untuk mempelajari cara berpikir positif dan membuka cara pandang baru tentang
kehidupan.
 Metode 1 Menumbuhkan Optimisme

•Tulislah hal-hal yang Anda syukuri. Rasa syukur akan memicu emosi positif dan membuat Anda lebih
sehat, lebih bahagia, dan lebih harmonis dalam menjalin hubungan.
• Jadilah sukarelawan. Membantu orang lain dengan menjadi sukarelawan bisa meningkat kepercayaan
diri, membuat Anda merasa memiliki tujuan hidup, mengurangi depresi, dan meningkatkan kesehatan
fisik. Pikirkan keterampilan atau bakat yang bisa Anda bagikan dan temukan cara memanfaatkannya
dengan membantu orang lain.
• Kasihi diri sendiri. Ingatlah bahwa tidak ada manusia yang sempurna termasuk Anda. Mengasihi diri
sendiri berarti menunjukkan kebaikan dan tidak menilai orang lain, mengakui persamaan antarmanusia
dan tidak melihat perbedaan, berfokus menjalani hidup penuh kesadaran dan tidak sibuk mengurusi
masalah pribadi.
• Tertawalah. Pepatah yang mengatakan bahwa “tertawa adalah obat yang paling manjur” memang
benar. Humor bisa memperbaiki fungsi kardiovaskular, merilekskan tubuh, meningkatkan imunitas, dan
membantu otak memproduksi hormon endorfin yang menimbulkan rasa bahagia.
• Berikan pujian kepada orang lain. Pujian bisa meningkatkan harga diri si pemberi dan penerimanya.
Mengatakan kepada orang lain apa yang Anda sukai atau kagumi darinya membuat Anda sendiri merasa
senang.

 Metode 2 Membentuk Pola Hidup Positif

• Dapatkan dukungan positif. Berteman dengan orang-orang yang berpikir positif akan memengaruhi
pola pikir Anda. Jalinlah hubungan dengan orang-orang yang membuat Anda bisa menerima diri sendiri,
merasa tertantang untuk terus berkembang dan meningkatkan diri, serta mendorong Anda memilih pola
hidup positif.
• Lakukan meditasi. Banyak bukti yang menunjukkan pengaruh meditasi terhadap pola pikir positif.
Sebuah penelitian membuktikan bahwa meditasi kesadaran dalam latihan yoga yang dilakukan oleh para
penderita kanker membawa perubahan positif pada struktur DNA mereka.
• Biasakan berolahraga. Melakukan aktivitas fisik membantu otak melepaskan hormon endorfin, yaitu
senyawa kimia yang membuat Anda merasa rileks dan bahagia.
• Biasakan tidur malam yang cukup. Kebiasaan tidur malam 7-9 jam setiap hari berpengaruh besar pada
optimisme seseorang. Berusahalah merilekskan diri dengan menciptakan ritual istirahat dengan
melakukan aktivitas yang menenangkan.
• Hindari alkohol dan narkoba. Alkohol dan narkoba mengandung depresan yang memicu perasaan
negatif dan keinginan menyakiti diri sendiri. Jika kecenderungan Anda berpikir negatif membuat Anda
ingin mengonsumsi alkohol atau narkoba.

3. Cara-cara berfikir positif

• Lihat sisi baiknya. Fokuskan pikiran pada hal-hal baik yang ada di balik persoalan tersebut, meski
hanya berupa hal kecil.
• Biasakan bersyukur. Sebagian orang seringkali membandingkan dirinya dengan orang lain yang
hidupnya terlihat lebih bahagia. Hal bisa membuatnya iri, dengki, rendah diri, dan pikirannya menjadi
kalut.
• Berbicara hal positif pada diri sendiri. Seseorang dapat menjadi kritikus yang buruk bagi dirinya
sendiri. Seiring waktu, hal tersebut dapat menyebabkan kita membentuk opini negatif tentang diri
sendiri yang akan sulit dihilangkan.
• Lebih banyak tersenyum. Dalam sebuah penelitian, orang-orang yang tersenyum ketika melakukan
tugas yang penuh tekanan merasa lebih positif setelahnya, daripada yang tak menunjukkan ekspresi apa
pun.
•Tertawa. Penelitian menunjukkan bahwa tertawa dapat menurunkan stres, kecemasan, dan depresi. Hal
ini juga dapat meningkatkan suasana hati dan membuat beban yang kita miliki terasa berkurang.
•Mengembangkan optimism. Ketika memiliki rasa optimis, kita tidak akan takut gagal dan melihat suatu
hal dengan positif. Namun, kita juga tidak boleh terlalu optimis secara berlebihan karena malah akan
berujung menjadi orang yang terlalu percaya diri.
•Berbuat baik. Berbuat baik dapat membuka pikiran tentang orang lain. Terkadang, kita mungkin hanya
melihat orang dari penampilannya saja dan langsung memiliki pemikiran negatif tentangnya.
• Istirahat. Beristirahat dapat menyegarkan pikiran sehingga dapat berpikir secara jernih dan positif.
• Hilangkan drama. Mendramatisir kehidupan justru akan membuat hidup semakin terasa menyedihkan
dan pikiran menjadi penuh kekacauan.
• Berada di sekitar orang-orang positif.. Berada di sekitar orang-orang positif telah terbukti dapat
meningkatkan harga diri dan peluang untuk mencapai tujuan.
• Membayangkan masa depan yang baik. Penelitian menunjukkan bahwa membayangkan masa depan
yang baik, entah mengenai karir, hubungan, ataupun hal lain, dapat membuat lebih bahagia di masa
sekarang. Membiasakan diri melakukan berbagai cara berpikir positif tersebut bisa diaplikasikan dalam
kehidupan sehari-hari. Jadi, mulailah untuk berpikir positif agar hidup menjadi lebih indah.

4. Cara menghancurkan pikiran negative

•Bergaul atau Berteman dengan Orang yang Berpikir Positif


•Masukkan Pikiran Negatif ke Tempat Sampah
•Alihkan Pikiran ke Hal yang Positif
•Buat Jurnal/Diary
•Pikiran Anda Tidak Mendefinisikan Siapa Anda
•Kenali Dari Mana Asalnya.
•Coba Nilai Diri Anda
•Mengakui Pikiran Anda Sendiri
•Berdebat Dengan Diri Sendiri
•Ekspresikan Pikiran Anda Dengan Cara yang Lucu

Anda mungkin juga menyukai