Anda di halaman 1dari 4

TUGAS 2

PENGEMBANGAN KURIKULUM DAN PEMBELAJARAN DI SD


Dosen: Isnaini Eddy Saputro, S.Pd., M.Pd.

Nama : Rini Lestari


NIM : 855711917
BI PGSD S1 UPBJJ UT Sorong, Papua Barat.

1. Apa yang anda ketahui tentang prinsip umum dan prinsip khusus pengembangan
kurikulum?
Jawaban :
Prinsip umum pengembangan kurikulum antara lain sebagai berikut :
- Prinsip berorientasi pada tujuan/kompetensi, dalam hal ini guru harus memahami
tujuan dan kompetensi yang ingin dicapai dalam proses pembelajaran baik itu dalam
aspek kognitif,afektif maupun psikomotorik. Sehingga diharapkan guru mampu
mengembangkan kurikulum sesuai dengan kondisi siswanya agar tercapai tujuan
kompetensi yang jelas. Misalnya sekolah menerapkan kurikulum 2013 yang bertujuan
menciptakan generasi masa depan cerdas dalam pengetahuan intelektual, emosi,
sosial dan spiritualnya melalui konsep pembelajaran tematik terpadu.
- Prinsip kontinuitas, seperti dalam kurikulum 2013 misalnya, dimana pelaksanaan
pembelajaran tematik terpadu menyajikan tema yang didalamnya terdapat materi
muatan pelajaran yang saling berkaitan dan berkesinambungan sehingga siswa
memperoleh pembelajaran pengetahuan baru yang bermakna.
- Prinsip Fleksibilitas, guru bebas menerapkan metode maupun strategi mengajar
siswanya sesuai dengan keadaan kelasnya agar tercipta suasana belajar yang efektif
dan menyenangkan sehingga diharapkan minat belajar siswa meningkat dan hasil
belajar memuaskan. Disamping itu, siswa diberi kebebasan dalam memilih program
ekstrakurikuler sesuai bakat dan minatnya.
- Prinsip integritas, dalam hal ini contohnya dalam penerapan kurikulum 2013 melalui
pembelajaran tematik terpadu yang mengintegrasikan pengetahuan, keterampilan,
nilai sikap pembelajaran serta pemikiran siswa yang kreatif dengan menggunakan
tema diharapkan mampu menciptakan proses dan hasil pembelajaran yang
berkualitas.
Sedangkan prinsip khusus pengembangan kurikulum yaitu prinsip yang digunakan
dalam pengembangan tujuan, kemudian mengembangkan materi/isi dan
mengembangkan metode pembelajaran maupun media pembelajaran serta
mengembangkan penilaian evaluasi belajar siswa.

2. Jelaskan dengan singkat menggunakan pemahaman anda tentang langkah – langkah


pengembangan kurikulum!
Jawaban :
Terdapat beberapa langkah dalam pengembangan kurikulum, yaitu :
- Menganalisis dan mendiagnosis berkaitan dengan kebutuhan siswa, tuntutan
masyarakat dan dunia kerja serta harapan pemerintah dengan cara melakukan survey
kebutuhan, studi kompetensi dan menganalisis tugas yang ada.
- Kemudian merumuskan tujuan yang ingin dicapai dari yang paling umum menuju
tujuan paling khusus
- Selanjutnya melakukan pemilihan dan pengorganisasian materi, menetapkan ruang
lingkup dan urutan materi pelajaran yang disediakan dalam mencapai tujuan yang
telah ditentukan
- Setelah itu mengadakan pemilihan berkaitan dengan pengalaman belajar melalui
berbagai pendekatan, strategi, dan metode sesuai dengan karakteristik materi yang
telah ditetapkan
- Langkah terakhir mengembangkan evaluasi pembelajaran sebagai tolak ukur tercapai
atau tidaknya tujuan
3. Jelaskan pengertian kurikulum berbasis kompetensi menurut anda!
Jawaban :
Kurikulum Berbasis Kompetensi mengutamakan untuk meningkatkan mutu hasil belajar
dan mutu lulusan. Dalam hal ini, Kurikulum Berbasis Kompetensi bertujuan dalam
memperluas wawasan ilmu pengetahuan, teknologi dan budaya yang diharapkan mampu
mempertahankan integritas bangsa dalam membentuk siswa yang cerdas, religious,
toleran, mandiri dan disiplin tinggi serta menjunjung tinggi kebersamaan tanpa
membedakan suku, ras, agama maupun etnis tertentu

4. Apa fungsi kurikulum berbasis kompetensi di era globalisasi ini?


Jawaban : Kurikulum Berbasis Kompetensi ini diharapkan mampu mengakomodasi
berbagai perbedaan yang ada sebagai bentuk kesiapan disertai potensi akademik dan
minat siswa serta lokalitas lingkungan dan budaya yang ada. Bentuk keragaman tersebut
bisa dimanfaatkan dalam memaksimalkan tujuan pencapaian hasil belajar agar tercapai
keunggulan dalam berbagai bidang untuk menghadapi persaingan global. Kurikulum
Berbasis Kompetensi ini juga bermanfaat sebagai usaha dalam mengantisipasitantangan
masa depan dengan cara memberdayakan segala potensi yang diperoleh dari
keanekaragaman sumber daya alam maupun sumber daya manusianya.

5. Jelaskan 9 prinsip pengembangan kurikulum berbasis kompetensi!


Jawaban :
Sembilan prinsip pengembangan kurikulum berbasis kompetensi yaitu sebagai berikut :
a. Iman dan takwa, nilai, dan berbudi pekerti: kurikulum harus memuat dan
mengimplementasikan pendidikan yang memungkinkan para siswa untuk menggali,
memahami, menguatkan keimanan dan ketakwaan kepda Tuhan Yang Maha Esa,
serta mengamalkannya sesuai dengan sistem nilai dan budi pekerti luhur dalam
kehidupan sehari-hari.
b. Ketahan dan integritas bangsa: kurikulum harus memuat dan mengaktualkan subtansi
pendidikan/pembelajaran yang memungkinkan para siswa memahami bangsa dan
negaranya, jiwa nasionalisme dan cinta tanah air, persatuan dan kesatuan bangsa serta
demokrasi.
c. Kebersinambungan: kurikulum harus memberikan keseimbangan pengalaman belajar
yang meliputi etika, logika, estetika, dan kinestetik.
d. Berorientasi global: kurikulum harus memberikan pengalaman belajar yang
memungkinkan siswa memiliki kompetensi untuk melakukan komparasi, kompetensi,
dan pergaulan secara internasional.
e. Berbasis teknologi informasi: kurikulum harus memberikan pengalaman belajar yang
berbasis teknologi informasi sehingga para siswa dapat mengakses informasi dan
ilmu pengetahuan serta teknologi dan seni lebih cepat.
f. Berorientasi pada kecakapan hidup: kurikulum harus memberikan pengalaman
belajar yang memungkinkan siswa dapat memiliki kemampuan (satu atau lebih)
keterampilan kecakapan hidup sebagai bekal hidup di masyarakat.
g. Berorientasi pada siswa: kurikulum harus memberikan acuan kepada pendidik dan
tenaga kependidikan (konselor, laboran, instruktur, teknisi, sumber belajar, dan
pustakawan) untuk memberikan pengalaman belajar yang membentuk siswa memiliki
kemandirian, kooperatif, dan prososial.
h. Berkesinambungan: kurikulum harus memberikan pengalaman belajar secara
berkesinambungan berdasarkan tahapan dan urutan serta atas dasar cakupan yang
memungkinkan para siswa memiliki kemampuan komprehensif yang dibangun dari
konsep-konsep dasarb yang mensyaratinya.
i. Berorientasi pada hasil: kurikulum harus memberikan acuan bahwa pengalaman
belajar siswa yang dikemas dalam bentuk kegiatan belajar dan mengajar merupakan
sesuatu yang teramat penting dalam rangka mengupayakan pemilikan kompetensi
yang dapat ditunjuk-nyatakan.

Anda mungkin juga menyukai