Anda di halaman 1dari 4

Nama : Danny Rama Putra

Nim : 031331045
Jurusan : Akutansi (S1)
Semester :4
UPBJ : 013 Batam
Tugas : Manajemen Oprasional 1

1. Gambar proses transformasional dan 10 tugas dalam manajemen operasional

Sepuluh tugas dalam manajemen operasional :


- Desain Produk dan jasa
Menentukan tampilan produk atau jasa yang akan ditawarkan pada pelanggan sehingga
menarik perhatian pelanggan secara fisik.
- Kualitas
Menentukan karakteristik produk atau jasa yang dihasilkan dan yang menentukan yang
bertanggung jawab membuatnya
- Desain proses dan kapasitas, yaitu menentukan jenis proses dan besarnya kapasitas yang
dibutuhkan dalam menghasilkan produk atau jasa dan peralatan atau teknologi apakah yang
dibutuhkan dalam proses atau kegiatan operasional tersebut.
- Strategi penentuan lokasi, yaitu menentukan lokasi perusahaan yang tepat sesuai dengan
kriteria yang dibutuhkan dalam menentukan lokasi yang tepat.
- Strategi penentuan tata letak, yaitu menentukan bagaimana mendesain tata letak
perusahaan sesuai dengan karakeristik proses produksi atau operasional perusahaan.
- Sumber daya manusia dan desain pekerjaan, yaitu menentukan desain pekerjaan
operasional yang mendukung kelancaran proses produksi dan berapa banyak karyawan
yang dibutuhkan perusahaan untuk dapat melaksanakan proses produksi atau melakukan
kegiatan operasional.
- Manajemen rantai pasokan, yaitu menentukan bagaimana melakukan pengintegrasian
seluruh kegiatan operasional perusahaan, mulai dari permintaan produk serta penyediaan
bahan baku dan peralatan; melakukan proses produksi; atau memberikan layanan hingga
menyampaikan hasil produksi atau memberikan layanan kepada pelanggan.
- Persediaan, perencanaan kebutuhan material, dan ketepatan waktu pengadaan, yaitu
menentukan berapakah persediaan bahan baku dan persediaan berbagai komponen lain
untuk menunjang kelancaran proses produksi atau kegiatan operasional perusahaan dan
kapan melakukan pemesanan terhadap berbagai bahan baku dan komponen-komponen
yang dibutuhkan tersebut.
- Penjadwalan jangka pendek dan jangka menengah, yaitu menentukan urutan proses atau
pemberian layanan kepada pelanggan dan bagaimana kegiatan atau proses tersebut
dijalankan.
- Pemeliharaan, yaitu menentukan bagaimana keandalan proses produksi atau pelayanan
yang diberikan kepada pelanggan dan siapakah yang melaksanakan fungsi pemeliharaan
tersebut sehingga proses pengelolaan kegiatan operasional dapat berjalan dengan baik

2. Perbedaan produk dan jasa (layanan) dalam keputusan operasional


Jenis Perbedaan Produk Jasa
Desain Pada produk barang adalah suatu Pada produk jasa
benda yang memiliki wujud yang adalah suatu benda yang  tidak memiliki wujud
bisa di lihat,dirasa dan di raba tetapi bisa di rasakan manfaatnya

Kualitas Di ukur berdasarkan pandangan Di ukur berdasarkan pandangan subyektif(yaitu 


obyektif(yaitu  jika orang yang jika orang yang satu  menilai barang  itu bagus
satu  menilai barang  itu bagus maka yang lainnya belum tentu akan
maka yang lainnya juga akan berpandangan sama tentang barang itu)
berpandangan sama)
PROSES DAN Pelanggan tidak terpengaruh atau Pelanggan bisa terlibat secara langsung dalam
KAPASITAS DESAIN terlibat dengan proses barang proses barang
Dan dari segi kapasitas,kadang- Dan dari segi kapasitas,kapasitas harus sesuai
kadang kapasitas bisa lebih dan dengan permintaan customer
bisa kurung

SELEKSI LOKASI Pada produk barang,lokasi harus Pada produk jasa


dekat dengan,bahan baku tenaga Lokasi di perlukan agar memudahkan pelanggan
kerja ,pasar dll...agar perusahaan untuk datang
bisa dengan mudah menekan
biaya (cost)
DESAIN TATA LETAK Diperlukan efisiensi dalam Diperlukan inovasi agar mampu menarik
produksi sehingga produksi pelanggan
meningkat
HUMAN RESOURCE Diperlukan pekerja yang Diperlukan pekerja yang bisa berinteraksi
AND JOB DESIGN memiliki keterampilan teknis dan dengan pelanggan tapi dari segi kualitas agak
yang konsisten,tenaga kerja bisa susah dalam menstandarkan pekeja karena 
di standarkan sertamelakukan karena masing-masing kualitas menurut
peningkatan upah berdasarkan pelanggan itu berbeda-beda
jumlah output yang di hasilkan
RANTAI PASOKAN Diperlukan hubungan baik Diperlukan hubungan baik dengan berbagai
dengan berbagai pihak terutama pihak terutama dengan pelanggan
pihak supplier Hubungan dengan supplier juga perlu tapi tidak
terlalu penting

PERSEDIAAN Pada produk barang,diperlukan Pada produk jasa,tidak memerlukan tempat


suatu tempat untuk proses penyimpanan
penyimpanan
PENJADWALAN Pada produk barang  Sulit Pada produk jasa jadwal dapat di sesuaikan
merubah jadwal produksi suatu dengan kebutuhan pelanggan
barang
PEMELIHARAAN Diperlukan pengawasan dan Perawatan biasanya dilakukan di tempat
perawatan rutin terhadap barang- pelanggan
barang dan alat-alat produksi dan
perawatan tersebut biasanya di
lakukan di tempat produksi

3. Quality Function Deployment (QFD)


- QFD merupakan sistem untuk merancang suatu proses sebagai tanggapan terhadap
kebutuhan pelanggan. QFD menterjemahkan apa yang dibutuhkan pelanggan menjadi apa
yang dihasilkan oleh organisasi. QFD memungkinkan organisasi untuk memprioritaskan
kebutuhan pelanggan, menemukan tanggapan inovatif terhadap kebutuhan tersebut dan
memperbaiki proses hingga tercapainya efektifitas 19 maksimum. QFD juga merupakan
praktik menuju perbaikan proses yang dapat memungkinkan organisasi untuk melampaui
harapan pelanggan.
4. Faktor-faktor apa saja yang memengaruhi penentuan lokasi perusahaan
- Kedekatan Jarak Dengan Pasar
Konsumen mengharapkan perusahaan untuk memenuhi kebutuhan barang dan jasa pada
saat dibutuhkan dan dengan harga yang terjangkau. Memilih lokasi yang dekat dengan
pasar dianjurkan jika biaya transportasi barang tinggi dan jika produk memiliki masa
kadaluwarsa yang singkat.Kedekatan jarak dengan pasar memberikan jumlah penawaran
produk yang konsisten dan mengurangi biaya transportasi. (Kumar & Suresh, 2009)
-Kedekatan Jarak Dengan Pemasuk (Supplier) dan Sumber Bahan Mentah
Perusahaan yang menggunakan bahan mentah yang berat ataupun mudah hancur
memerlukan kedekatan jarak dengan pemasok. Biaya transportasi menjadi faktor yang
dominan yang tentunya membuat perusahaan perlu memilih lokasi yang dekat dengan
pemasok.Sebagai contoh, membangun pabrik kertas di dekat hutan akan meringankan
biaya dibanding mentransportasikan pohon ke pabrik yang jauh dari hutan.
- Kedekatan Dengan Pesaing (Clustering)
Beberapa perusahaan justru memilih lokasi yang berdekatan dengan pesaing, atau dengan
kata lain, mencari persaingan.Hal tersebut sering kali dilakukan oleh perusahaan ketika
sebuah sumber daya ditemukan di sebuah wilayah. Sumber daya tersebut antara lain
adalah sumber daya alam,, informasi, dan sumber daya manusia.
- Biaya
Biaya, yang dapat dibedakan menjadi 2:
Tangible cost, yaitu biaya yang dapat dengan mudah diidentifikasi dan diukur, seperti
upah kerja, bahan mentah, pajak, depresiasi, dan biaya lainnya yang dapat diidentifikasi
oleh departemen keuangan perusahaan. Intangible cost, yaitu biaya yang agak sulit untuk
diidentifikasi dan diukur, seperti fasilitas transportasi publik, sikap komunitas terhadap
perusahaan, dan kualitas dari karyawan yang prospektif.
- Produktivitas Tenaga Kerja
Ketika merencanakan tentang lokasi, perusahaan sering kali tertarik dengan rasio upah
rendah di suatu daerah, tanpa mempertimbangkan produktivitas.Hal tersebut sepenuhnya
keliru. Masalah tenaga kerja adalah salah satu faktor terpenting yang harus
dipertimbangkan oleh seorang manajer karena berkaitan dengan lokasi dari fasilitas dan
juga komunitas yang ada di sekitar lokasi tersebut.
- Fasilitas Transportasi
Dengan adanya. transportasi yang cepat, perusahaan dapat memberikan efisiensi
pengiriman bahan mentah dari pemasok ke perusahaan dan pengiriman produk dari
perusahaan ke konsumen.Perusahaan perlu mempertimbangkan jenis transportasi apa
yang akan digunakan untuk menjangkau setiap pasar yang ada.
- Infrastruktur
Yang mempengaruhi hal-hal seperti pemakaian listrik, saluran air, saluran pembuangan,
dll. Kurang diperhatikannya hal tersebut dapat menjadi masalah jangka panjang untuk
perusahaan.Sebagai contoh, kurangnya pasokan air yang berkualitas di sebuah fasilitas
dapat mempengaruhi berlangsungnya proses produksi di fasilitas tersebut.
- Dampak Terhadap Lingkungan
Perusahaan perlu mempertimbangkan dampak yang mungkin muncul dari aktivitas
sebuah fasilitas. Hal itu biasanya dilakukan perusahaan dengan mengurangi pemakaian
bahan mentah maupun bahan bangunan yang mengandung terlalu banyak karbon.Hal
paling utama yang perlu diperhatikan oleh perusahaan adalah ke mana limbah yang
dihasilkan dari proses produksi akan dibuang, atau didaur ulang.
- Pertimbangan Komunitas
Kesuksesan sebuah perusahaan dalam melakukan keputusan lokasi dapat dipengaruhi
oleh diterima atau tidaknya perusahaan tersebut oleh masyarakat sekitar Biasanya,
masyarakat sekitar akan lebih mudah untuk menerima sebuah perusahaan jika fasilitas
yang baru dibangun memberikan kesempatan kerja, tidak menghasilkan polusi, dan tidak
menghasilkan kebisingan.

Anda mungkin juga menyukai