Anda di halaman 1dari 3

Nama : Deitra Alifia

NIM : PO.71.24.3.20.008

Tingkat : 1A

RESUME

KERUKUNAN ANTAR UMAT BERAGAMA

Kerukunan dalam islam diberi istilah “tasamuh“ atau toleransi. Sehingga yang
dimaksud dengan toleransi adalah kerukunan social kemasyarakatan karena qaidah
telah digariskan secara jelas dan ditegaskan dalam Al –Qur’an dan Hadist.

 Definisi Pluralitas Agama dan Pluralisme

Pluralitas adalah paham atas keberagaman untuk dapat hidup secara toleran ditengah-
tengah masyarakat.

Pluralisme itu adalah suatu paham yang mengajarkan bahwa semua agama adalah
sama, oleh karenanya kebenaran semua agama bersifat relatif, oleh sebab itu, semua
pemeluk agama tidak boleh mengklaim bahwa agamanya saja yang benar sedangkan
agama yang lain salah.

 Manfaat Pluralisme
1. Membangkitkan sifat saling menghargai antara satu dengan yang lainnya.
2. Dapat mengembangkan kultur, tradisi dan kepercayaan yang diyakini oleh
masing-masing individu.
3. Meningkatkan kualitas yang dimiliki oleh Sumber Daya Manusia.
4. Membentuk masyarakat yang mengedepankan sikap toleransi dalam
menyikapi perbedaan.
 Dampak Positif dan Negatif Pluralisme

Positif :

1. Memahami adanya perbedaan dalam masyarakat.


2. Membentuk masyarakat yang modern.
3. Meningkatkan pendapatan negara.
4. Menjadi daya tarik bagi turis yang berkunjung ke negara.

Negatif:
1. Timbulnya persaingan antar suku, ras maupun agama.
2. Menimbulkan perpecahan yang disebabkan kurangnya rasa dan sikap
toleransi.
3. Munculnya rasa egois di kalangan masyarakat.
4. Timbulnya gesekan sosial yang terjadi akibat konflik yang terjadi dalam
masyarakat.
5. Timbulnya sikap individualisme yang terjadi di kalangan masyarakat.
 Pluaralisme di indonesia
1. Keberagaman Agama
Terdapat beberapa agama yang diakui di Indonesia yakni Islam, Kristen
Prostestan, Hindu, Kong Hu Cu, Katolik, dan Budha. Bentuk pluralisme
masyarakat Indonesia adalah masyarakat Indonesia menerima, menghargai,
bertoleransi satu dengan yang lain dalam masyarakat atas keberagaman
agama.
2. Keberagaman Suku Bangsa
Berdasarkan data dari Badan Pusat Statistik (BPS) tahun 2010, Indonesia
memiliki sekitar 1.340 suku bangsa. Indonesia memiliki begitu banyak jenis
suku bangsa. Ini merupakan salah satu bentuk pluralisme masyarakat
Indonesia.
3. Keberagaman Kebudayaan
Indonesia memiliki beragam kebudayaan dan juga adat istiadat. Setiap
anggota masyarakat atau kelompok memiliki kebebasan untuk menjaga dan
melestarikan kebudayaan.
4. Keberagaman Jenis Pekerjaan
Salah satu bentuk pluralisme masyarakat Indonesia adalah menerima adanya
keberagaman jenis pekerjaan dalam masyarakat Indonesia.
 Faktor – Faktor yang Mempengaruhi Konflik Umat Beragama
1. Persoalan pendirian rumah ibadah atau cara penyiaran / penyebaran agama
yang tidak sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
2. Penistaan terhadap agama.
3. Adanya salah paham informasi diantara pemeluk agama.
4. Kurang efektifnya pelaksanaan regulasi.
 Manfaat Menciptakan Kerukunan Antar Umat Beragama
1. Terhindar dari adanya perpecahan antar umat beragama
2. Dapat mempererat tali silaturahmi
3. Pembangunan Negara akan lebih terjamin dalam pelaksanaannya
4. Terciptanya ketentraman dalah hidup bermasyarakat
5. Lebih mempertebal keimanan
 Perilaku Kerukunan Umat Beragama
1. Bertetangga yang baik.
2. Mengikuti kegiatan keagamaan.
3. Saling memaafkan antar sesama.
4. Saling tolong menolong dalam berbuat kebaikan.
5. Menghormati para ulama atau pemuka agama satu dengan yang lain.
6. Tidak menjadikan konflik sebuah perbedaan antar umat.
7. Mengaja untuk berbuat kebaikkan tanpa melalui tindak kekerasan.

Sumber :

http://pindriirawan.blogspot.com/2019/03/makalah-pendidikan-agama-
islam.html?m=1

https://www.academia.edu/26279582/MAKALAH_PLURAL

https://id.wikipedia.org/wiki/Pluralisme_agama

https://www.google.com/url?sa=i&url=https%3A%2F
%2Fwww.qureta.com%2Fpost%2Fpentingnya-pluralisme-untuk-
indonesia-
1&psig=AOvVaw1bHNk05ZD_2ltJRr1kAl7c&ust=1600264042844000&s
ource=images&cd=vfe&ved=2ahUKEwj55-
qfpuvrAhXM4TgGHebvDIAQr4kDegUIARCqAQ

http://isbd-alv.blogspot.com/2014/03/pluralisme-agama-di-indonesia.html

Anda mungkin juga menyukai