Anda di halaman 1dari 7

PERSIAPAN KANDANG

 Assalamualaikum, Wr.Wb.
Saya Akan Berbagi Pengalaman.Pemeliharaan Ayam Pedaging (Broiler)

              Memelihara Ayam Pedaging (Broiler)  bisa dibilang Mudah-mudah susah,


karena disadari atau tidak hal-hal kecil jika diabaikan bisa menjadi bumerang bagi
para peternak itu sendiri. Contohnya dalam proses Chick In. Chick In adalah proses
masuknya anak ayam (DOC) kedalam kandang. Kelihatan langkah ini cukup mudah
karena tinggal memindahkan ayam dari mobil DOC ke dalam kandang, tapi jika kita
salah dalam pengerjaannya maka akan berdampak stress pada DOC itu sendiri
bahkan bisa menimbulkan kematian massal. Sehingga para peternak menjadikan
tahap ini cukup penting karena akan menentukan keberhasilan pemeliharaan Ayam
Pedaging (Broiler) secara keseluruhan.
Disini Saya Akan Menjelaskan Dari Tahap Awal pembuatan Kandang Sampai
Pemeliharaan dan Perawatan Ayam Pedaging (Broiler)

Pendahuluan
        Managemen perkandangan memegang peran yang penting dalam pemeliharaan broiler
(ayam pedaging). Banyak hal yangharus dipertimbangkan dalam memilih jenis kandang
ayam pedaging dan peralatan kandang yang sesuai. Kandang harus ekonomis dari hal
biaya, mempunyai daya tahan dan lingkungan yang nyaman dan aman bagi ayam.  
Kandang merupakan tempat tinggal ayam dan tempat ayam beraktifitas sehingga kandang
yang nyaman (comfort zone) sangat berpengaruh pada pencapaian produktivitas sehingga
akan diperoleh pertumbuhan optimal dan menghasilkan performa yang baik.
         
 Yang dimaksut dengan tempat setrategis dan ekonomis adalah :

1. Tanah yang datar


2. Jauh dari pemukiman penduduk
3. Jalan atau akses menujukandang aspal, minimal sudah pengerasan
4. Memiliki Sumber mata air yang mencukupi Sumur, Sumur Bor, Belek.
5. Penerang/PLN 
6. Tinggi Kandang
7. Luas/ kapasitas kandang
8. Lantai Kandang
9. Ventilasi Kandang
10. Dinding Kandang dan Dll.
Setelah kita mengetahui Konsep persiapan kandang disini saya akan menjelaskan kosep-
konsep Persiapan Kandang :
1. Tanah yang Datar
     Yang di maksut dengan tanah yang datar adalah, Tanah yang permukaannya rata. dalam
pembuatan kandang diatas tanah yang datar mempermudah kita untuk untuk
mempersiapkan konsep dan bentuk kandang yang baik, di sampin mempermudah dalam
pembuatan kandang selain itu juga kita dapat meng hemat biaya dalam pembuatan kandang
itu sendiri.
- Manfaat Tanah datar
1. Memper Mudah Pengonsepan Pembuatan kandang
2. Mempermudah dalam proses Pembuatan kandang
3. Menghemat Biaya.
4. Mempermudah pengangkatan pakan
5. Mempermudah Pengumpulan kotoran
6. Mempermudah Pembersihan kandang, 
7. Memiliki siklus udara yang baik
8. Mempermudah Penyemprotan kandang

2. Jauh dari Pemukiman Penduduk 


    Mengapa harus jauh dari pemukiman penduduk adalah :

1. Untuk Menghindari dari keramayan


2. Mengurangi Tingkat setres ayam itu sendiri
3. Mencegah Pencemaran lalat masuk perkampungan setelah ayam panen
          Kesimpulan tiga Point diatas adalah untuk menghindari tingkat stres ayam yang di
sebabkan oleh suara-suara misalnya, suara kendaraan yang knalpot nya keras, suara
speaker dan sebagainya, selain itu juga, mengurangi lalat masuk ke perkampungan yang
dapat menyebabkan keresahan masarakat yang mengakibatkan berselisih paham, yang ber
efek tidak evektifnya untuk usaha Ayam Pedaging.

3. Jalan atau akses menuju kandang sudah di aspal, minimal sudah pengerasan.
    Untuk Mempermudah Aktifitas Masuk Keloksasi Kandang yaitu Masuk nya Bibit (DOC),
Pakan, Dan di Waktu Panen.
4.  Memiliki Sumber mata air yang mencukupi Sumur, Sumur Bor, Belek
     Dimana Kebutuhan Minum Ayam Tidak boleh Kurang,  Dengan tersedianya sumber air
yang mencukupi akan mempermudah perawatan Ayang Pedanging (Broiler) Tersebut.

5. PLN (aliran listrik)


    Memper Mudah Kegiatan Pemeliharaan dimana tidak perlu Menggunakan Jengset, dan
sangat membatu untuk mengoprasikan Peralatan-peralatan yang menggunakan Listrik.

6. Tinggi Kandang
     Tinggi kandang juga harus di tentukan dimana mempermudah pemberihan kotoran ayam
dan penyemprotan bagian bawah kandang.

7. Memiliki siklus udara yang baik


    Memiliki siklus udara yang baik sangat Berpengaruh pada pertumbuhan ayam.

8. Lantai kandang
    lantai kandang sangat berpengaruh pada pertumbuhan ayam, apabila kandang terlalu
longgar akan menyebabkan takutnya ayam untuk melangkah, dan pabila terlalu rapat
kotoran ayam tidak langsung jatuh kebawah apabila kotoran ayam tidak langsung jatuh
kebawah maka kotoran tersebut akan menimbulkan bakteri sehingga ayam akan terserang
penyakit.

9. Ventilasi Kandang
     ventilasi kandang sangat berpengaruh pada sirkulasi udara yang berpungsi masuk dan
keluarnya udara(angin)

10. Dinding Kandang


      Dinding kandang harus di buat separuh (tidah tertutup keseluruhan)

Lancung saja Ya.....


Langkah dan Persiapannya...

Persiapan Peralatan Kandang


• Tirai/layer
• Hamparan sekam
• Jumlah tempat pakan
• Jumlah tempat minum
• Seng pemanas (chick guard)
• Jenis Pemanas
• Lampu
• Brooding are
• Thermometer

SANITASI KANDANG DAN LINGKUNGAN 


Sanitasi kandang dan peralatannya sangat penting dilakukan , langkah ini
bertujuan untuk mencegah berkembangnya atau memotong siklus hidup
mikroorganisma yang merugikan kesehatan ayam. Cara sanitasi dengan menyapu,
menyiram/ menyemprot dan menyikat. Bagian-bagian yang dibersihkan : langit-
langit, lantai dinding, lingkungan kandang tempat makan dan minum serta tirai
kandang. Kegiatan ini diawali dengan mengangkut litter keluar kandang. Bahan-
bahan yang digunakan adalah air ditambah dengan bahan sanitasi yang disebut
dengan desinfektan, misal : lisol, karbol, formalin, detergen dan lainnya.

MENGKAPUR KANDANG 
Pengapuran bertujuan mencegah dan membunuh mikroorganisma termasuk
jamur yang merugikan. Kapur merupakan desinfektan yang murah, mudah didapat
dan mudah dalam aplikasin. Cara pemakaian dengan diencerkan dengan air
kemudian dioleskan atau disemprotan pada permukaan kandang (lantai, dinding dan
langi-langit kandang)

MEMASANG LITTER 
Litter berguna sebagai : bantalan, penghangat tubuh, tempat mengais ayam,
menyerap kotoran dan cairan serta menghindarkan dari penyakit bulbul pada kaki
ayam serta kerusakan dada. Bahan yang digunakan : serutan kayu, sekam padi,
serbuk gergaji dan lain-lain. Syaratnya kering, tidak menggumpal dan murah serta
mudah didapat. Ketebalan litter adalah 7 – 10 cm.
MEMASANG ALAT PEMANAS 
Alat pemanas berguna sebagai penyedia suhu yang diperlukan oleh ayam.
Alat pemanas diperlukan ketika ayam umur 1 – 15 hari. Alat yang umum digunakan
adalah pemanas bertenaga listrik (Hover) dan bertenaga gas (Brooder Gas). Kandang
harus dipanasi 24 jam sebelum DOC tiba. Alat pemanas dipasang dengan ketinggian
5 cm diatas kepala ayam, dipinggir alat pemanas didapatkan suhu 350C dan setelah
seminggu diturunkan 30C, demikan seterusnya setiap minggu hingga 4 minggu.

MENEMPATKAN TEMPAT MINUM DAN PAKAN 


Tempat pakan dan minum harus disediakan setiap hari, dimana jumlah dan
cara penempatan disesuaikan umur ayam. Ayam umur kecil menggunakan box DOC
sebagai tempat pakan sedang tempat minum menggunakan tempat minum dari
plastik. Semakin besar ayam tempat pakan dari box DOC diganti dengan hanging
feeder dengan ketinggian 2,5 cm dari punggung ayam dan ditempatkan pada kedua
sisi tempat minum.

MEMASANG TIRAI KANDANG 

Tujuan tirai kandang adalah sebagai penyedia suasana nyaman bagi ayam
artinya merupakan alat untuk mengatur suhu dan kelembaban kandang, mencegah
terpaan angin, sinar matahari dan hujan secara lansung. Pemasangan tirai tidak
permanen yaitu dapat dibuka dan ditutup sesuai dengan kondisi lingkungan yang
diperlukan oleh ayam. Bahan tirai bisa dari plastik atau karung bekas pembungkus
pakan.

SANITASI ULANG 
Sanitasi ini dilakukan setelah semua langkah-langkah persiapan kandang
selesai, yaitu dengan menyemprot seluruh kandang dan isinya dengan menggunakan
desinfektan. Bertujuan untuk membunuh dan mengurangi mikroorganisme yang
merugikan pada kesehatan ayam

Saat Chick In
Saat chick in, segera buka box DOC dan lakukan penimbangan, penghitungan
serta penyeleksian kualitas DOC. Sampel DOC yang akan ditimbang sekitar 10-20%.
Bobot badan DOC yang tidak sesuai standar breeder (di atas atau di bawah standar)
dipisahkan untuk selanjutnya dipelihara dan diberi perlakuan tersendiri.
Culling DOC yang kualitasnya buruk seperti lesu, bulu kusam, mata keruh
atau sakit. Selain berpotensi menjadi sumber penyakit, DOC berkualitas buruk akan
menurunkan persen keseragaman berat badan. Setelah itu, segera tebar DOC di
brooding.
Saat chick in, peternak juga wajib menyediakan nutrisi dan lingkungan yang baik.
Berikut ulasannya :

Nutrisi
Sediakan air gula 2-5% (20-50 gram dalam 1 liter air minum) untuk
mengganti energi yang hilang dari tubuh ayam dengan segera. Ada baiknya air
minum tersebut hangat (20-240C). Hal ini untuk mencegah cold shock atau ayam
trauma meminum air minum karena suhu air terlalu dingin.
Bersamaan dengan itu, berikan pula ransum. Selain sebagai sumber nutrisi,
pemberian ransum dini akan memacu perkembangan vili dan pemanjangan usus.
Pemberian yang sedikit demi sedikit akan lebih baik daripada sekaligus dalam satu
kali pemberian (satu genggam tangan). Daya tampung tembolok DOC yang terbatas
dan terjaganya kesegaran ransum adalah alasan anjuran tersebut sehingga nafsu
makan ayam tetap tinggi. Keuntungan lain saat memberi ransum yaitu peternak bisa
sekaligus mengontrol kondisi ayam. Berikan air minum biasa setelah air gula habis
atau 1-2 jam setelah chick in. Akan lebih baik, jika air tersebut ditambah Vitamin
sehingga perkembangan tubuh ayam lebih optimal.
Lakukan pemeriksaan konsumsi ransum dan air minum, 2-3 jam setelah
pemberian ransum pertama melalui perabaan tembolok. Konsumsi ransum dikatakan
baik bila minimal 75% sampel DOC teraba kenyal dan lunak yang mengindikasikan
bahwa ayam sudah mengkonsumsi cukup ransum dan juga air minum. Jika perlu,
peternak dapat melakukan pemeriksaan kembali 24 jam setelah pemberian ransum
dengan indikator 95-100% tembolok ayam harus teraba kenyal dan lunak. Tembolok
yang keras menunjukkan bahwa ayam tidak cukup mengkonsumsi air minum atau
bahkan mengkonsumsi sekam (litter). Tetapi jika tembolok berisi air, diduga ayam
cukup mengkonsumsi air namun tidak dengan ransum.

Anda mungkin juga menyukai