Anda di halaman 1dari 7

DATA OBSERVASI

Kemampunan peserta didik dalam menyelesaikan


masalah yang berkaitan dengan menyelesaikan
perkalian dalam bentuk aljabar. Hal tersebut
diketahui dari hasil ulangan harian. Dari 32 peserta
didik pada setiap kelas, rata-rata hanya 8-10
peserta didik yang memenuhi KKM 72. Sedangkan
peserta didik lainnya, masih dibawah KKM. Hal ini
disebabkan peserta didik kurang memahami
penerapan konsep perkalian dalam bentuk aljabar
dalam menyelesaikan soal bentuk cerita.
Identifikasi Masalah
Kurangnya kemampuan kognitif peserta didik dalam
memahami konsep perkalian bentuk aljabar dalam
menyelesaikan soal cerita terkait penerapannya.

Pada saat kegiatan belajar, guru belum menggunakan


media pembelajaran yang tepat untuk membantu
peserta didik dalam pemahaman konsep perkalian
bentuk aljabar terkait dengan penyelesaian soal cerita.

Pada saat kegiatan belajar, guru belum menerapkan


model pembelajaran yang tepat untuk memotivasi
peserta didik dalam menyelesaikan soal cerita
Bagaimana cara yang tepat agar peserta didik
mempunyai tingkat kognitif yang memadai agar
dapat menyelesaikan masalah perkalian bentuk
aljabar?

Apa media pembelajaran yang sesuai untuk


membantu peserta didik dalam pemahaman konsep
perkalian dalam bentuk aljabar terkait dengan
penyelesaian soal cerita?

Model pembelajaran apa yang sesuai dengan


permasalahan memotivasi dan meningkatkan
pemahaman siswa dalam pembelajaran materi
perkalian aljabar.
Merumuskan Alternatif Solusi
Membuat kegiatan pembelajaranyang lebih
menarik lagi, agar siswa tidak bosan.
Menggunakan pembelajaran yang sesuai dengan
kondisi siswa, berorientasi pada pembelajaran
problem bassed learning.
Menyusun LKPD dan media pembelajaran yang
sesuai dengan materi dan ppt yang isi
pembelajaran berbasis maslah ( PBL )
Mendesain matri ajar dengan melibatkan contoh -
contoh konkrit yang ada dilingkungan sekitar
sebagai media.
Model pembelajaran yang tepat diterapkan yaitu
cooperatif learning dan PBL
Merumuskan Alternatif Solusi
RIDWAN - Tuesday, 3 August 2021, 1:53 PM

Sedikit menambahkan ya bu Anna, menurut saya


PBL juga sangat cocok diterapkan pada materi
ini , untuk metode yang bisa ibu gunakan
menurut saya : pemecahan masalah, diskusi
kelompok, dan latihan, serta dengan
menerapkan Pendekatan Saintifik.
Merumuskan Alternatif Solusi
DEWI REVITA SARI - Tuesday, 3 August 2021, 2:11
PM

Menurut saya solusi yang ibu berikan sudah bagus,


untuk membuat kegiatan pembelajaran menarik
dapat disisipkan permainan/ice breaking, video
motivasi singkat, serta memberikan kuis atau
teka-teki singkat yang menarik bagi peserta
didik.
Rencana Aksi/Solusi
1. Membuat kegiatan pembelajaran yang lebih menarik agar
siswa tidak bosan.
2. Menggunakan pembelajaran yang sesuai dengan kondisi
siswa, berorientasi pada pembelajaran problem bassed learning
maupun cooperative learning.
3. Menyusun LKPD dan media pembelajaan yang sesuai dengan
materi dan ppt yang mencakup soal-soal HOTS dengan isi
pembelajaran berbasis masalah (PBL).
4. Mendesaian Materi ajar dengan melibatkan contoh – contoh
konkrit yang ada dilingkungan sekitar sebagai media

Anda mungkin juga menyukai