Anda di halaman 1dari 1

HUBUNGAN PROPOSAL LAPORAN DAN ARTIKEL ILMIAH

Penulisan Ilmiah adalah karya tulis yang disusun oleh seorang penulis berdasarkan hasil-hasil
penelitian ilmiah yang telah dilakukannya. Sedangkan karya ilmiah (scientific paper) adalah
laporan tertulis dan dipublikasi yang memaparkan hasil penelitian atau pengkajian yang telah
dilakukan oleh seseorang atau sebuah tim dengan memenuhi kaidah dan etika keilmuan yang
dikukuhkan dan ditaati oleh masyarakat keilmuan . jadi hubungan antara penulisan ilmiah
dengan karya ilmiah hampir sama saja laporan tertulis berdasarkan penelitian akan tetapi kalau
penulisan ilmiah itu tidak di publikasikan penelitiannya kepada masyarakat dan karya ilmiah
hasil penelitiannya di publikasikan kepada semua orang .
2. Langkah – Langkah dalam Penulisan ilmiah
A. Tahap Persiapan
1. Memilih Topik dan Tema
Topik (bahasa Yunani:topoi) adalah inti utama dari seluruh isi tulisan yang hendak disampaikan
atau lebih dikenal dengan dengan topik pembicaraan. Topik adalah hal yang pertama kali
ditentukan ketika penulis akan membuat tulisan. Hal-hal yang perlu dipertimbangkan dalam
pemilihan topik adalah :
a. Isu-isu yang masih hangat.
b. Peristiwa-peristiwa nasional atau internasional.
c. Sesuatu (benda, karya, orang, dan lain-lain) yang dikaitkan dengan permasalahan politik,
pendidikan, agama, dan lain-lain..
2. Mengumpulkan Bahan
Setelah memilih topik dan menentukan tema penulisan, penulis mulai mengumpulkan bahan.
Bahan bisa didapatkan dari berbagai media cetak maupun elektronika. Bahan-bahan tersebut
dikumpulkan terutama yang relevan dengan topik dan tema yang akan ditulis. Pemilihan bahan
yang relevan ini bisa dengan cara membaca atau mempelajari bahan secara sepintas serta
menilai kualitas isi bahan penulisan ilmiah.
3. Survei Lapangan
Langkah ini adalah untuk melakukan pengamatan atas obyek yang akan diteliti. Menetapkan
masalah dan tujuan yang akan diteliti dan dijadikan karya ilmiah. Langkah ini merupakan titik
acuan Anda dalam proses penulisan atau penelitian.
4.  Membangun Bibliografi
Bibliografi berarti kegiatan teknis membuat deskripsi untuk suatu cantuman tertulis atau
pustaka yang telah diterbitkan, yang tersusun secara sistematik berupa daftar menurut aturan
yang dikehendaki. Dengan demikian tujuan bibliofrafi adalah untuk mengetahui adanya suatu
buku/pustaka atau sejumlah buku/pustaka yang pernah diterbitkan.
Artikel ilmiah adalah karya tulis dirancang untuk dimuat dalam jurnal atau bukukumpulan
artikel yang ditulis dengan tata cara ilmiah dan mengikuti pedoman dan konfensi ilmiah yang
telah disepakati ata ditetapkan.artikel ditulis oleh mahasiswa,dosen,dan pustakawan ,peneliti
dan penulis lainnya.

Anda mungkin juga menyukai