Anda di halaman 1dari 23

MAKALA

WARNA DALAM ESTETIKA BENTUK

Dosen pengampu:
Ir. RM Bambang Setyohadi Kuswarna Putra, M.T.
Ir. Moch Husni Dermawan, M. T.

Disusun oleh:
Peres Raubaba (5112419065)

PROGRAM STUDI TEKNIK ARSITEKTUR


FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG
2020
KATA PENGANTAR
Pujih syukur kehadirat Tuhan yang Maha Esa atas rahmat dan anugrahnya
saya dapat menyelesaikan makala tentang “warna dalam estetika bentuk” ini.
Penulis juga mengucapkan banyak terimakasih kepada semua pihak yang telah
membantu dalam pembuatan makala tentang “ warna dalam estetika bentuk”
ini.
Demikian yang dapat saya sampaikan, semoga makala ini dapat bermanfaat
bagi para pembaca yang membaca makala ini. Saya juga mengharapkan kritik
dan saran terhadap makala ini agar kedepannya saya dapat memperbaikia
kesalahan-kesalahan yang ada dalam makala ini.

Serui, 20 april 2020

Peres raubaba
Daftar isi

Kata pengantar
Daftar isi

BAB I Pendahuluan
a. Latar belakang
b. Rumusan Masalah
c. Tujuan

BAB II pembahasan
a. Pengertian warna
b. Psikologi warna
c. Penggunaan warna
d.
BAB III
A. Kesimpulan
B. Penutup

Daftar pustaka
BAB I
PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG

Kita ini hidup dapat melihat dunia yang luas dan beragam, dunia ini tampak
sangat indah karena adanya warna, warna merupaan hal yang dapat kita lihat
tapi tidak bias kita rasakan. Warna itulah yang dapat menyebabkan dunia
terlihat warna warni.Warna sekarang pun sudah terbagi menjdi bermacam
macam. Dan terus mengalami pengembangan hingga saat ini. Warna pun
sudah diteliti dan digunakan 2000 tahun yang lalu. Warna memiliki banyak
sekali fungsi, Banyak orang mengenal warna tapi, tidak mengetahui dari mana
warna berasal, apa saja makna nya dan apa saja maknanya. Lewat makalah ini
saya ingin memberikan sedikit penjelasan tentanag warna. Agar kita tidak saja
hanya melihat tapi juga memahaminya.

● RUMUSAN MASALAH
● pengertian warna
● Psikologi warna
● Penggunaan warna dalam desain

● TUJUAN

● Mengetahui pengertian warna


● Mengetahui psikologi warna
● Mengetahui penggunaan warna dalam desain
BAB II

A. Pengertian warna

Warna

Warna-warna utama
Warna adalah spektrum tertentu yang terdapat di dalam suatu cahaya sempurna (berwarna putih).
Identitas suatu warna ditentukan panjang gelombang cahaya tersebut. contoh warna biru memiliki pa

njang gelombang 460 nranomete. Panjang gelombang warna yang masih bisa ditangkap mata
manusia berkisar antara 380-780 nanometer.
Dalam peralatan optis, warna bisa pula berarti interpretasi otak terhadap campuran tiga warna
primer cahaya: merah, hijau, biru yang digabungkan dalam komposisi tertentu. Misalnya
pencampuran 100% merah, 0% hijau, dan 100% biru akan menghasilkan interpretasi warna
magenta.
Dalam seni rupa, warna bisa berarti pantulan tertentu dari cahaya yang dipengaruhi oleh
pigmen yang terdapat di permukaan benda. Misalnya pencampuran pigmen magenta dan cyan
dengan proporsi tepat dan disinari cahaya putih sempurna akan menghasilkan sensasi mirip
warna merah.
Setiap warna mampu memberikan kesan dan identitas tertentu sesuai kondisi sosial
pengamatnya. Misalnya warna putih akan memberi kesan suci dan dingin di daerah Barat
karena berasosiasi dengan salju. Sementara di kebanyakan negara Timur warna putih
memberi kesan kematian dan sangat menakutkan karena berasosiasi dengan kain kafan
(meskipun secara teoretis sebenarnya putih bukanlah warna).
Di dalam ilmu warna, hitam dianggap sebagai ketidakhadiran seluruh jenis gelombang warna.
Sementara putih dianggap sebagai representasi kehadiran seluruh gelombang warna dengan
proporsi seimbang. Secara ilmiah, keduanya bukanlah warna, meskipun bisa dihadirkan
dalam bentuk pigmen.
Pengelompokan
Warna netral, adalah warna-warna yang tidak lagi memiliki kemurnian warna atau dengan kata lain
bukan merupakan warna primer maupun sekunder. Warna ini
merupakan campuran ketiga komponen warna sekaligus, tetapi tidak dalam komposisi tepat sama.
Warna kontras atau komplementer, adalah warna yang berkesan berlawanan satu dengan lainnya.
Warna kontras bisa didapatkan dari warna yang berseberangan (memotong titik tengah segitiga)
terdiri atas warna primer dan warna sekunder. Tetapi tidak menutup kemungkinan pula
membentuk kontras warna dengan menolah nilai ataupun kemurnian warna. Contoh warna
kontras adalah merah dengan hijau, kuning dengan ungu dan biru dengan jingga.
Warna panas, adalah kelompok warna dalam rentang setengah lingkaran di dalam lingkaran
warna mulai dari merah hingga kuning. Warna ini menjadi simbol, riang, semangat, marah
dsb. Warna panas mengesankan jarak yang dekat.
Warna dingin, adalah kelompok warna dalam rentang setengah lingkaran di dalam lingkaran
warna mulai dari hijau hingga ungu. Warna ini menjadi simbol kelembutan, sejuk, nyaman
dsb. Warna dingin mengesankan jarak yang jauh.

B. Psikologi warna

Psikologi Warna dalam Desain


Warna merupakan elemen yang penting dari seni visual. Warna akan menunjukkan sifat dan
mood dari sebuah entitas. Bayangkan saja jika dunia tanpa warna, tentu akan terlihat suram
dan menyedihkan.  Setiap warna yang ada di bumi ini memiliki psikologi warna tersendiri
yang bisa menyimbolkan tentang perasaan atau makna tersendiri. Meskipun dibeberapa
negara simbol warna bisa mempunyai arti yang berbeda, namun sebuah warna bisa memiliki
makna tertentus secara umum.

Psikologi Warna: Putih
Putih adalah warna perdamaian. Simbol kepolosan, kemurnian, kesederhanaan,
kesucian.  Sangat populer di dunia mode karena warna putih akan Nampak
bercahaya, netral dan bisa dikombinasikan dengan warna apapun.  Begitu juga
dalam desain grafis, warna putih sering digunakan sebagai teks yang menyala pada
latar belakang warna yang lebih gelap.

Psikologi Warna: Merah

Warna yang paling emosional dan cenderung ekstrem. Menyimbolkan agresivitas,


keberanian, gairah, kekuatan dan vitalitas. Warna merah akan lebih tampak
menonjol dibandingkan warna lain pada pengaplikasian pekerjaan desain.

Psikologi Warna: Biru
Warna langit dan laut, salah satu warna paling popular diantara yang lain. Biru
melambangkan kewenangan, martabat, keamanan dan kesetiaan. Warna biru yang tenang
menyebabkan tubuh memproduksi bahan kimia yang menenangkan, sehingga sering
digunakan dalam kamar tidur. Orang  juga lebih produktif di ruangan biru. Studi
menunjukkan angkat besi mampu menangani beban lebih berat di pusat kebugaran biru.
Dalam desain logo, biru banyak digunakan sebagai warna dominan logo pemerintahan,
pendidikan dan medis.

Psikologi Warna: Hijau

Warna hijau adalah warna alam dan kesuburan. Warna hijau melambakang
kesegaran, ketenangan, alam, natural, kesehatan.  Dalam relevansi dengan dunia
desain, warna hijau banyak digunakan dalam bidang kesehatan, konstruksi, real
estate, ekologi, konservasi alam dan olahraga semacam golf.
Psikologi Warna: Kuning

Warna kuning adalah warna optimis, akan tetapi warna yang paling sulit ditangkap
oleh mata.  Penggunaan warna kuning dalam desain sebaiknya tidak berlebihan.
 

Psikologi Warna: Coklat

Coklat adalah warna bumi dan alam.  Menunjukkan utilitas, membumi, warna kayu
dan kekayaan alam yang berlimpah.

Psikologi Warna: Oranye
Warna matahari dan senja. Oranye melambangkan energi, antusiasme, flamboyan dan
perhatian. Sifatnya menarik, cerah, ceria sehingga menawarkan keterbukaan dan keramahan
kepada yang melihatnya.

Menyimbolkan agresivitas, keberanian, gairah, kekuatan dan vitalitas. Warna merah akan
lebih tampak menonjol dibandingkan warna lain pada pengaplikasian pekerjaan desain.

C. Penggunaan warna
Memahami Penggunaan Skema Warna Untuk Desain Grafis
Sebagai seorang desainer, sangat penting bahwa desain Anda berbicara dan
terhubung dengan pembaca. Warna pilihan Anda mungkin cocok untuk Anda tetapi
apakah itu menarik perhatian pembaca? Banyak website online yang menyediakan
skema warna seperti Color Scheme Designer, Adobe Kuler, Coolors, dengan adanya
alat tersebut kita semakin mudah untuk menentukan skema warna. Kali ini kita
mendiskusikan 6 skema warna yang berbeda dan metode dasar yang saya gunakan
saat menerapkan skema warna pada desain saya.

Skema Warna Desain Grafis


Skema Warna adalah pola kombinasi warna yang dibentuk sesuai dengan
kepentingan. Berikut adalah 6 standar skema warna standar yang akan membantu
dengan mudah menciptakan kombinasi warna baru, terutama untuk pemula. Kami
akan membahas tiga di antaranya secara detail dengan contoh dan tiga lainnya
secara singkat.
Skema Warna Monochromatic

Skema warna monokromatik hanya menggunakan satu warna pada roda warna
seperti pada gambar disamping.

Kapan digunakan: Ini cocok digunakan ketika Anda ingin fokus pada satu subjek.
Skema warna ini menciptakan tampilan yang seimbang dan profesional.
Tip: Kurangnya keragaman warna menciptakan kontras kurang dari skema warna
lainnya. Gunakan hanya beberapa nuansa dan tints dengan jumlah kontras yang
tinggi untuk memanfaatkan potensi dari skema warna ini.

Berikut ini contoh skema warna monokromatik dalam desain vektor.


Langkah pertama adalah memilih satu warna yang menurut Anda akan
menyampaikan emosi atau isi gambar Anda. Saya memilih merah muda karena saya
ingin memberikan tampilan feminin ke seluruh adegan dan fokus pada subjek saya
yaitu wanita.

Langkah kedua adalah memilih hanya beberapa tints dan nuansa merah muda
dengan kontras tinggi dari warna merah muda pilihan utama.

Saya telah memilih dua tints untuk background dan dua warna untuk subjek saya
untuk dimasukkan di seluruh gambar. Ini adalah langkah terakhir setelah
menggunakan skema warna di atas yang dirancang berdasarkan skema warna
monokromatik.

Di sini, subjek saya terlihat di seluruh bagian dan elemen-elemennya terlihat cocok
dilihat.
2. Skema Warna Analogus

Sebuah skema warna analog menggunakan warna yang saling berdekatan pada
roda warna seperti pada gambar disamping.

Kapan menggunakannya: Mudah digunakan dan menciptakan suasana damai dan


nyaman. Skema ini sebagian besar terlihat di alam.

Tip: Skema ini tidak memiliki kontras tetapi untuk membuat skema warna ini
berfungsi memilih dua warna secara dominan dan memilih tints dan nuansa dari
warna ketiga.
3. Skema Warna Complementary

Skema warna Complementary menggunakan warna yang berlawanan pada roda


warna seperti pada gambar disamping.

Kapan digunakan: Skema ini membuat tampilan yang hidup ketika digunakan pada
saturasi penuh. Ini dapat membuat seluruh gambar muncul tetapi harus diperhatikan
betul-betul untuk menghindari menciptakan efek jarry.

Tips: Gunakan satu warna secara dominan dan gunakan warna yang berlawanan
untuk menyorot elemen yang perlu diperhatikan

Untuk menggunakan skema warna complementary dalam desain Anda, kita harus
mengikuti langkah yang sama seperti yang telah kami bahas di atas untuk tiga
skema warna yang berbeda. Cukup pilih satu warna dominan dan tints, nuansa atau
nada untuk dukungan. Periksa apakah warna kedua berjalan dengan baik dengan
warna utama. Jika tidak, pilih tints dan nuansa warna sekunder dan akhirnya
terapkan pada desain Anda.
4. Skema Warna Split Complementary

Skema warna Split Complementary adalah variasi dari skema warna complementary.
Selain warna dasar, ia menggunakan dua warna yang berdekatan dengan
pelengkapnya.

Kapan digunakan: Ini memberi lebih banyak kebebasan kreatif daripada skema
complementary. Menggunakan skema warna ini untuk desain Anda membuat terlihat
pada keaktifan dan rasa gembira.

Tip: Ini memiliki kontras visual yang kuat seperti skema complementary tetapi
menciptakan lebih sedikit visual. Pilih satu warna utama dan gunakan tints dan
nuansa untuk dukungan. Gunakan tints dan nuansa dari dua warna lainnya untuk
menyoroti sesuatu.
5. Skema Warna Triadic

Skema warna triadic menggunakan warna yang ditempatkan secara merata di


sekitar roda warna seperti pada gambar disamping.

Kapan digunakan: Warna triadic cenderung cukup bersemangat. Ini dapat


digunakan untuk menciptakan kontras dan harmoni visual yang simultan, membuat
setiap item menonjol dan juga membuat gambar jelas secara keseluruhan.
Tip: Untuk menggunakan skema warna triadic berhasil, warna harus benar benar
seimbang – biarkan satu warna mendominasi dan menggunakan dua lainnya
sebagai tints and shades.

Berikut ini contoh penggunaan skema warna Triadic dalam desain vektor.
Langkah pertama adalah memilih 3 warna utama diberi jarak yang sama-sama pada
roda warna.

Langkah kedua adalah memilih satu warna yang ingin mendominasi di seluruh
desain. Kemudian cobalah menempatkan dua warna lainnya di atasnya. Lihat
apakah mereka seimbang dengan warna utama Anda atau terlalu cerah di mata
Anda.

Jika Anda lihat, kuning cocok dengan background tetapi terasa terlalu cerah. Biru
terasa kasar di mata karena kurangnya kontras dengan warna background. Langkah
selanjutnya adalah memiliki nuansa, tints dan nada dari kuning dan biru yang cocok
dengan background dan cocok ke mata.

Berikut adalah langkah terakhir setelah menggunakan skema warna di atas yang
dirancang berdasarkan skema warna triadic.
6. Skema Warna Tetradic

Skema warna tetradic menggunakan dua pasang warna yang berlawanan pada roda
warna.

Kapan menggunakan: Paling baik digunakan ketika Anda memiliki elemen


background dan foreground yang berbeda. Skema warna kaya ini menawarkan
banyak variasi. Sulit untuk diputuskan tetapi jika ada keseimbangan warna-warna
warm dan cool, itu sangat cocok dengan mata.

Tip: Jangan gunakan semua warna dengan rasio yang sama. Lebih baik
menggunakan satu warna untuk menjadi dominan dan menggunakan tints, nuansa
atau nada dari tiga warna lainnya.

Berikut ini contoh skema warna Tetradic dalam desain vektor.


Metodologi yang sama diterapkan untuk skema warna triadic, akan digunakan untuk
tetradic juga. Langkah pertama adalah memilih 4 warna utama yang merupakan dua
pasang warna yang berlawanan pada roda warna.

Langkah kedua adalah memilih satu warna yang ingin Anda buat dominan dalam
desain ini. Kemudian cobalah menempatkan tiga warna lainnya di atasnya. Lihat
apakah mereka seimbang dengan warna utama Anda atau sangat cerah.

Dimulai dengan warna hijau, itu menyatu dengan warna biru dan tidak menonjol
dengan baik. Kuning pas pada warna biru, tetapi nuansa merah dan hijau terlihat
cerah. Jadi, langkah selanjutnya adalah memiliki nuansa, warna atau nada dari tiga
warna hijau, kuning dan merah yang cocok dengan background dan cocok bagi
mata. Kita juga dapat mencoba tints, nuansa atau nada biru (warna dominan).

Ini adalah langkah terakhir setelah menggunakan skema di atas yang didisain
berdasarkan skema warna tetradic.

Jika Anda melihat hasil akhir, ada keseimbangan warna-warna hangat dan sejuk. Itu
cocok bagi mata kita. Karakter di foreground menonjol dengan background. Seperti
yang
dikatakan sebelumnya, skema warna tetradic bekerja dengan baik ketika kita
memiliki elemen foreground dan background yang berbeda.

BAB III

A. Kesimpulan
Warna dalam desain sangat dibutuhkan, lebih lagi lewat materi ini kita dapat
menyimpulkan bahwa, penggunaan penggunan warna bukan lagi hal yang dapat
di sepelehkan, karena dari warna kita dapat menciptakan sesuatu yang terlihat
lebih indah, dengan perpaduan perpaduan berbagai macam warna yang
bercocokan, dari warna juga kita dapat meciptakan rasa bagi orang yang melihat
dan menikmati warna tesebut, entah itu rasa marah, rasa nyaman, rasa panas,
dingin. Semua tergantung pada cara bagaimana kita menggunakan warna-warna
tersebut
https://id.wikipedia.org/wiki/Warna

https://idesainesia.com/psikologi-warna-dalam-desain

https://bikinnow.com/penggunaan-warna-desain-grafis/

Anda mungkin juga menyukai