Anda di halaman 1dari 12

LAPORAN PRAKTIK BETON

ALAT – ALAT PRAKTIKUM KONSTRUKSI BETON

Dosen Pengampu
Dr. Nuryadin Eko Raharjo, S.Pd., M.Pd.
Hasbi S.Pd., M.Pd.

Disusun Oleh:
Nur Azizah Erawati
19505241072

PENDIDIKAN TEKNIK SIPIL DAN PERENCANAAN


FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA
2021
DAFTAR ISI

DAFTAR ISI.......................................................................................................................................... 2
ALAT PRAKTIK KONSTRUKSI BETON ....................................................................................... 4
1. Saringan standar ASTM .............................................................................................................. 4
2. Shave shaker machine ................................................................................................................. 4
3. Cawan Laboratorium .................................................................................................................. 5
4. Oven Laboratorium ..................................................................................................................... 5
6. Gelas ukur dan piknometer ......................................................................................................... 6
9. Mesin Los Angeles ..................................................................................................................... 8
10. Mistar dan kaliper ................................................................................................................... 8
12. Kerucut Abrams ...................................................................................................................... 9
13. Sekop, cetok dan nampan...................................................................................................... 10
14. Cetakan beton berbentuk silinder dengan diameter 15 cm dan tinggi 30 cm........................ 10
DAFTAR PUSTAKA .......................................................................................................................... 12
DAFTAR GAMBAR
Gambar 1 Saringan ................................................................................................................................. 4
Gambar 2 Shave shaker machine ............................................................................................................ 4
Gambar 3 Cawan Laboratorium .............................................................................................................. 5
Gambar 4 Oven Laboratorium ................................................................................................................ 5
Gambar 5 Desikator ................................................................................................................................ 6
Gambar 6 Gelas ukur dan Piknometer .................................................................................................... 6
Gambar 7 Timbangan Laboratorium....................................................................................................... 7
Gambar 8 Kerucut konus dan batang penumbuk .................................................................................... 7
Gambar 9 Mesin Los Angeles ................................................................................................................. 8
Gambar 10 Mistar dan Kaliper................................................................................................................ 8
Gambar 11 Concrete mixer ..................................................................................................................... 9
Gambar 12 Kerucut Abrams ................................................................................................................... 9
Gambar 13 Sekop, Cetok dan Nampan ................................................................................................. 10
Gambar 14 Cetakan Beton .................................................................................................................... 10
ALAT PRAKTIK KONSTRUKSI BETON

1. Saringan standar ASTM

][=
Gambar 1 Saringan
Saringan adalah alat yang digunakan untuk mengetahui distribusi ukuran agregat
halus dan agregat kasar dengan menggunakan ukuran – ukuran saringan standar
tertentu yang ditunjukkan dengan lubang saringan (mm). Dengan saringan ini akan
didapat juga ukuran agregat yang diinginkan sebagai material campuran pembuatan
beton atau lainya. Saringan digunakan dengan ukuran 19,52 mm ; 12,5 mm ; 9,52 mm
; 4,75 mm ; 2,36 mm ; 1,18 mm ; 0,60 mm ; 0,30 mm ; 0,15 mm.

2. Shave shaker machine

Gambar 2 Shave shaker machine


Sieve shaker adalah alat yang digunakan untuk memisahkan padatan dengan
menggunakan peralatan penyaringan berlapis serta adanya nilai mesh saringan yang
berbeda-beda. Peralatan ini memanfaatkan getaran yang memudahkan bahan yang
hendak dipisahkan untuk melewati saringan. Getaran yang dihasilkan, selain untuk
meratakan permukaan bahan yang akan disaring juga berfungsi untuk mengarahkan
bahan yang tidak tersaring.

3. Cawan Laboratorium

Gambar 3 Cawan Laboratorium


Cawan, digunakan untuk wadah sampel dalam pemeriksaan bahan yang akan
digunakan dalam campuran beton.

4. Oven Laboratorium

Gambar 4 Oven Laboratorium


Fungsi oven laboratorium adalah memanaskan atau mengeringkan peralatan laboratorium
atau objek-objek lainnya. Peralatan laboratorium itu termasuk gelas, zat-zat kimia, pelarut
organik, hingga bisa juga untuk mengukur kadar air. Suhu oven laboratorium ini tentu
dapat ditentukan sesuai kebutuhan Anda pula
5. Desikator

Gambar 5 Desikator
Desikator/Exicator adalah panci/wadah yang terbuat dari bahan kaca/gelas yang
tersusun berfungsi menghilangkan air dan kristal hasil pemurnian. Desikator terdiri
dua bagian, pada bagian bawah terdapat gel silika yang berfungsi sebagai zat penguap
uap air dan dibagian atas sebagai tempat pengering bahan yang diuapkan

6. Gelas ukur dan piknometer

Gambar 6 Gelas ukur dan Piknometer


Gelas ukur dan piknometer, digunakan untuk mengukur berat jenis. peralatan
laboratorium umum yang digunakan untuk mengukur volume cairan. Alat ini
memiliki bentuk silinder dan setiap garis penanda pada gelas ukur mewakili jumlah
cairan yang telah terukur.

7. Timbangan

Gambar 7 Timbangan Laboratorium


Timbangan analitik atau juga sering disebut neraca analitik adalah salah satu alat
laboratorium yang digunakan untuk menimbang massa sejumlah bahan kimia hingga
ukuran miligram

8. Kerucut konus dan batang penumbuk

Gambar 8 Kerucut konus dan batang penumbuk


Kerucut konus dan batang penumbuk, digunakan untuk pengujian pasir dalam kondisi
jenuh kering muka (Saturated Surface Dry).
9. Mesin Los Angeles

Gambar 9 Mesin Los Angeles


Mesin Los Angeles merupakan salah satu mesin untuk pengujian keausan / abrasi
agregat kasar, fungsinya adalah kemampuan agregat untuk menahan gesekan,
dihitung berdasarkan kehancuran agregat tersebut yaitu dengan cara mengayak
agregat dalam ayakan no.12 (1.70 mm). Sebelum melakukan pengujian keausan /
abrasi harus melakukan analisa ayak terlebih dahulu untuk mengetahui gradasi
agregat yang paling banyak, apakah masuk pada tipe A, B, C, atau D dan dapat
menentukan banyaknya bola baja yang akan digunakan dapat dilihat pada Grading of
Test Sample.

10. Mistar dan kaliper

Gambar 10 Mistar dan Kaliper


Mistar dan kaliper merupakan alat ukur langsung yang dpat digunakan untuk
mengukur bidang dalam,bidang luar,jarak antar bidang dan bidang bertingkat.

11. Concrete mixer/Molen


Gambar 11 Concrete mixer
Pengaduk beton atau juga molen adalah mesin yang digunakan untuk
mengaduk beton. Mesin ini dapat berupa mesin statis, semi-mobile maupun full
mobile (mixer truck). Truk mixer memiliki beragam jenis namun fungsinya sama,
yaitu mengangkut beton dari pabrik semen ke lokasi kontruksi sambil menjaga
konsistensi beton agar tetap cair dan tidak mengeras dalam perjalanan.

12. Kerucut Abrams

Gambar 12 Kerucut Abrams


Kerucut abrams adalah alat yang digunakan sebagai pengukur nilai slump dan passing
ability pada SCC. Selain itu, terdapat jenis slump berdasarkan cara penentuan nilai,
tata cara pengujian, peraturan mengenai peralatan dalam proses pengujian dan
penggunaan kerucut abrams pada pengujian J ring.
Kemudahan dalam pengerjaan atau workability dapat dikakukan pemeriksaan dengan
cara menguji slump sesuai standar SNI 03-1972-1990. Proses pengujian dilakukan
dengan menggunakan alat berbentuk kerucut dengan bahan baja seperti terpancung
yang dikenal sebagai kerucut abrams.
Ukuran dimensi pada kerucut memiliki diameter 10 sentimeter. Sedangkan, ukuran
bagian bawahnya berkisar 20 sentimeter dan tingginya mencapai 30 sentimeter.
Penggunaan kerucut terdapat kelengkapan pegangan yang berfungsi sebagai
pengangkat kerucut apabila sudah penuh lalu dipadatkan dengan beton mentah atau
segar.

13. Sekop, cetok dan nampan

Gambar 13 Sekop, Cetok dan Nampan


Sekop, cetok dan nampan, digunakan untuk menuangkan dan menampung adukan
beton ke dalam cetakan.

14. Cetakan beton berbentuk silinder dengan diameter 15 cm dan tinggi 30 cm

Gambar 14 Cetakan Beton


Begisting atau cetakan beton adalah sebuah konstruksi khusus untuk menjadikan
beton mempunyai bentuk sesuai yang diinginkan, dimana setelah beton mengeras
konstruksi tersebut dilepas. Begisting menjadi bagian yang sangat menetukan
terhadap penampilan beton anda artinya selain bentuk, begisting juga berperan
terhadap hasil akhir dari permukaan beton anda. Hal ini dikarenakan tekstur beton
dipengaruhi oleh tekstur permukan begisting yang kontak dengan beton.
DAFTAR PUSTAKA

https://www.geolabnemo.com/product/electromechanical-sieve-shaker/
https://docplayer.info/73042648-Laboratorium-beton-program-studi-teknik-sipil-fakultas-
teknik-universitas-muhammadiyah-sumatera-utara-jl-kapten-mukhtar-basri-no.html
https://academia.co.id/oven-laboratorium/
https://id.wikipedia.org/wiki/Gelas_ukur
http://batavialab.com/berita/detail/cara-menggunakan-timbangan-analitik-27936.html
https://sinta.unud.ac.id/uploads/dokumen_dir/8eefdcd7bfdfefee652051bbaedfcc4e.pdf
https://indonesian.alibaba.com/product-detail/los-angeles-abrasion-machine-los-angeles-
abrasion-test-of-aggregate-1600149813223.html
http://nugrohonewadress.blogspot.com/2016/02/kaliper-kaliper-merupakan-alat-ukur.html
https://www.bukalapak.com/p/perlengkapan-kantor/alat-kantor/perlengkapan-kantor-
lainnya/mcptvi-jual-jual-gt-500-l-concrete-mixer-tiger-termurah
https://solusikonstruksi.com/jenis-slump-beton-dan-kerucut-abram-untuk-pengujian-nilai-
workabilitas/
https://www.bukalapak.com/p/industrial/tools/1jwlv5w-jual-sekop-gagang-kayu-papak-dan-
lancip-1-4-mm
https://indonesian.alibaba.com/product-detail/dia-150mmx300mm-cast-iron-concrete-
cylinder-test-mould-62427088827.html
https://id.wikipedia.org/wiki/Pengaduk_beton#:~:text=Pengaduk%20beton%20atau%20juga
%20molen,full%20mobile%20(mixer%20truck).
http://rumahdangriya.blogspot.com/2011/08/begisting-atau-cetakan-beton-seri-cara.html
https://www.kitasipil.com/2017/04/cara-menguji-keausan-agregat-dengan.html
https://ibs.co.id/id/fungsi-timbangan-analitik/
http://silabkemas.ikm.unnes.ac.id/storage/files/PROSEDUR%20DESICATOR.pdf
https://genecraftlabs.com/id/fungsi-oven-laboratorium/
https://elibrary.unikom.ac.id/id/eprint/1356/8/UNIKOM_Faris%20Muhammad%20H_BAB%
202.pdf

Anda mungkin juga menyukai