Anda di halaman 1dari 10

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)

Satuan Pendidikan : SMP Negeri Satu Atap 2 Ladang Peris


Mata Pelajaran : IPA
Kelas / Semester : IX / 1
Materi Pokok : Pewarisan Sifat pada Mahkluk Hidup
dan Kelainan Sifat yang Diturunkan
Alokasi Waktu : 2 Pertemuan (5 JP)

A. KOMPETENSI INTI
1. Menghargai dan menghayati ajaran agama yang dianutnya.
2. Menunjukkan perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, peduli (toleransi, gotong royong),
santun, dan percaya diri, dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan
alam dalam jangkauan pergaulan dan keberadaannya
3. Memahami dan menerapkan pengetahuan (faktual, konseptual, dan prosedural)
berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya terkait
fenomena dan kejadian tampak mata
4. Mengolah, menyaji, dan menalar dalam ranah konkret (menggunakan, mengurai,
merangkai, memodifikasi, dan membuat) dan ranah abstrak (menulis, membaca,
menghitung, menggambar, dan mengarang) sesuai dengan yang dipelajari di sekolah dan
sumber lain yang sama dalam sudut pandang/teori.

B. KOMPETENSI DASAR
1.1 Mengagumi keteraturan dan kompleksitas ciptaan Tuhan tentang aspek fisik dan kimiawi,
kehidupan dalam ekosistem, dan peranan manusia dalam lingkungan serta
mewujudkannya dalam pengamalan ajaran agama yang dianutnya.
2.1 Menunjukkan perilaku ilmiah (memiliki rasa ingin tahu; objektif; jujur; teliti; cermat;
tekun; hati-hati; bertanggung jawab; terbuka; kritis; kreatif; inovatif dan peduli
lingkungan) dan bekerja sama dalam aktivitas sehari-hari sebagai wujud implementasi
sikap dalam melakukanpengamatan,percobaan, dan berdiskusi
3.8 Mengidentifikasi proses dan hasil pewarisan sidat serta penerapannya dalam pemuliaan
makhluk hidup.
C. INDIKATOR PENCAPAIAN KOMPETENSI
1.1.1. Dapat mengucap syukur atas ciptaan Tuhan Yang Maha Esa yang beraneka ragam
1.1.2. Menyebutkan kebesaran Tuhan Yang Maha Esa
2.1.1 Menunjukkan perilaku ilmiah (memiliki rasa ingin tahu; objektif; jujur; teliti;
cermat; tekun; hati-hati; bertanggung jawab; terbuka; kritis; kreatif; inovatif
dan peduli lingkungan)
3.8.1 Menganalisis mekanisme pewarisan kelainan sifat-sifat pada manusia.
3.8.2 Mengidentifikasi 4 karakteristik anggota keleluarga untuk menemukan hukum pewarisan
sifat.
3.8.3 Membuktikan hukum pewarisan sifat Mendel melalui percobaan persilangan sederhana.
4.7.1 Membuat persilangan pada pewarisan sifat manusia
D. TUJUAN PEMBELAJARAN
Pertemuan pertama
1. Melalui kajian pustaka(2) peserta didik dapat menjelaskan proses pewarisan sifat menurut
Hukum Mendel dengan tepat
2. Melalui diskusi(3) peserta didik dapat menentukan rasio genotip dan fenotip hasil
persilangan monohibrida dominan (hukum I Mendel)
3. Melalui diskusi(3) peserta didik dapat menentukan rasio genotip dan fenotip hasil
persilangan intermediet
4. Melalui diskusi informasi(3) peserta didik dapat menentukan jumlah macam gamet dari
persilangan yang memiliki beberapa sifat beda
5. Melalui diskusi(3) peserta didik dapat menentukan rasio genotip dan fenotip hasil
persilangan dihibrida (hukum II Mendel)

Pertemuan Kedua
1. Melalui kajian pustaka2 dan diskusi (3) peserta didik dapat menjelaskan pewarisan warna
kulit
2. Melalui kajian pustaka2 dan diskusi (3) peserta didik dapat menjelaskan pewarisan tipe
perlekatan cuping telinga
3. Melalui kajian pustaka2 dan diskusi (3) peserta didik dapat menjelaskan pewarisan bentuk
rambut
4. Melalui kajian pustaka2 dan diskusi (3) peserta didik dapat menjelaskan pewarisan bentuk
pertumbuhan rambut pada dahi
5. Melalui kajian pustaka dan studi lapangan(2) peserta didik dapat menjelaskan kelainan
buta warna
6. Melalui kajian pustaka dan studi lapangan(2) peserta didik dapat menjelaskan kelainan
hemofilia

E. MATERI PEMBELAJARAN
1. Materi Reguler
Pertemuan Pertama
Hukum pewarisan sifat
• Pewarisan sifat menurut Hukum Mendel
• Persilangan dengan satu sifat beda (monohibrida)
• Persilangan dengan dua sifat beda (dihibrida)

Pertemuan Kedua
Pewarisan sifat pada makhluk hidup dan kelainan sifat yang diturunkan
• Kelainan sifat yang diturunkan
• Kelainan yang diturunkan melalui kromosom tubuh
• Kelainan yang diturunkan melalui kromosom kelamin

F. METODE PEMBELAJARAN
a. Metode Pembelajaran Kooperatif
b. Model Pembelajaran Saintifik

G. MEDIA PEMBELAJARAN
 Media / Alat
- Gambar
- HP / laptop
 Bahan
- Lembar kerja siswa dan kelengkapannya

H. SUMBER BELAJAR
a. Kemendikbud RI (2018) Buku IPA SMP kelas IX
b. Kemendikbud RI (2018) Buku Guru IPA kelas IX
c. http://ubaidilahdahlan.blogspot.co.id/2017/01/pewarisan-sifat-pada-mahluk-hidup.html

I. LANGKAH-LANGKAH PEMBELAJARAN

Pertemuan I
Langkah Alokasi
Deskripsi
Pembelajaran Waktu
Kegiatan • Guru menyiapkan peserta didik untuk belajar 10 menit
Pendahuluan (mengajak berdoa(1), mengecek kehadiran siswa)
untuk mengkondisikan suasana belajar yang
menyenangkan.
• Guru mengecek penguasaan kompetensi yang telah
dipelajari sebelumnya dengan meminta siswa
menjelaskan beberapa istilah dalam pewarisan sifat.
• Guru memotivasi peserta didik dengan mengajukan
pertanyaan :

 “Pernahkah kamu melihat jenis bunga yang


memiliki beraneka warna bunga?” 
“Bagaimana jika tanaman dengan warna bunga
merah disilangkan dengan warna bunga putih?”
• Guru menyampaikan kompetensi yang akan dicapai
dan manfaatnya dalam kehidupan sehari-hari.
• Guru menyampaikan garis besar cakupan materi dan
kegiatan yang akan dilakukan
• Guru menyampaikan lingkup dan teknik penilaian
yang akan digunakan.

Kegiatan Inti Mengamati 95 menit


• Peserta didik diberi motivasi atau rangsangan untuk
memusatkan perhatian pada sub topik “Pewarisan
sifat menurut hukum Mendel ” dengan cara :
 Meminta peserta didik untuk mengamati
gambar(2) 3.12 Bagan Persilangan Monohibrida
dengan teliti dan cermat(1).
• Berdasarkan hasil pengamatan, peserta didik diminta
mendiskusikan(3) di dalam kelompok dan
menuliskan hal-hal yang ingin diketahui dari hasil
pengamatan tersebut.

Menanya
• Guru memberikan kesempatan kepada peserta didik
untuk menemukan sebanyak mungkin masalah / hal
yang berhubungan dengan gambar yang diamati
sampai peserta didik dapat merumuskan pertanyaan-
pertanyaan(2) berkaitan dengan gambar yang
diamati.
• Pada saat yang sama guru mengarahkan pada
pertanyaan-pertanyaan ke tujuan pembelajaran

Mengumpulkan Informasi
• Peserta didik mengumpulkan data dari buku teks
pelajaran atau buku lain yang relevan(2)
• Guru membimbing peserta didik melakukan
diskusi(3) pada fitur “Ayo kita diskusikan” pada
halaman 136 Buku Siswa.
• Peserta didik diarahkan untuk membaca fitur
“Tahukah Kamu?” untuk dapat menentukan
kombinasi gen pada suatu persilangan.

Menalar / Mengasosiasi/ Mengolah Data


• Peserta didik berdiskusi(3) dalam kelompoknya
untuk mengolah dan menganalisa data atau
informasi yang telah dikumpulkan dari berbagai
sumber dan hasil pengamatan untuk dapat menjawab
pertanyaan yang telah dirumuskan.
• Peserta didik diminta untuk mendiskusikan(3) di
dalam kelompok untuk mengambil kesimpulan atas
pertanyaan yang telah dirumuskan

Mengkomunikasikan
• Peserta didik mempresentasikan(2,3) hasil diskusi
kelompok di depan kelas secara bergantian dan
kelompok lain saling menanggapi
• Guru membahas hasil diskusi dan menjelaskan cara
membuat gamet dengan menggunakan tabel Punnet.
• Setelah peserta didik memahami cara menyilangkan,
guru membimbing untuk mencoba melakukan
persilangan dengan dua sifat beda
(dihibrida)
• Guru menuliskan diagaram(2) persilangan dihibrida
dan meminta siswa untuk melengkapi diagram
tersebut.

Kegiatan • Peserta didik bersama guru membuat rangkuman / 15 menit


Penutup simpulan(2) pelajaran.
• Guru bersama peserta didik melakukan refleksi
terhadap kegiatan yang sudah dilakukan
• Peserta didik mengisi kuis yang diberikan guru
tentang persilangan monohibrida dan dihibrida
• Guru menyampaikan rencana pembelajaran pada
pertemuan berikutnya, dan memberikan tugas pada
peserta didik untuk mengetahui sejarah kesehatan
keluarga masing-masing.

Pertemuan II
Langkah Alokasi
Deskripsi
Pembelajaran Waktu
Kegiatan • Guru menyiapkan peserta didik untuk belajar 5 menit
Pendahuluan (mengajak berdoa(1), mengecek kehadiran siswa)
• Guru melakukan apersepsi dengan mengingatkan
peserta didik tentang kegiatan identifikasi sifat
anggota keluarga bahwa sifat dari orang tua akan
diturunkan pada anakmya.
• Guru memotivasi peserta didik dengan mengajukan
pertanyaan “Pernahkah kamu melihat orang albino?”
Kenapa orang tersebut bisa menderita albino?
Kelainan sifat apa saja yang dapat diturunkan?
• Guru menyampaikan kompetensi yang akan dicapai
dan manfaatnya dalam kehidupan sehari-hari.
• Guru menyampaikan garis besar cakupan materi dan
kegiatan yang akan dilakukan
• Guru menyampaikan lingkup dan teknik penilaian
yang akan digunakan.

Kegiatan Inti Mengamati 65 menit


• Peserta didik diberi motivasi atau rangsangan untuk
memusatkan perhatian pada sub topik “Pewarisan
sifat pada makhluk hidup dan kelainan sifat yang
diturunkan ” dengan cara :
 Meminta peserta didik untuk mengamati
gambar(2) anak albino dengan kedua orang
tuanya yang normal, gambar bentuk rambut, dan
gambar pertumbuhan rambut pada dahi.
• Berdasarkan hasil pengamatan, peserta didik diminta
mendiskusikan di dalam kelompok dan menuliskan
hal-hal yang ingin diketahui dari hasil pengamatan
tersebut.

Menanya
• Guru memberikan kesempatan kepada peserta didik
untuk menemukan sebanyak mungkin masalah / hal
yang berhubungan dengan yang diamati sampai
peserta didik dapat merumuskan pertanyaan(2),
misalnya:
 Mengapa orang dalam gambar albino, padahal
kedua orang tuanya normal?
• Pada saat yang sama guru mengarahkan pada
pertanyaan-pertanyaan ke tujuan pembelajaran

Mengumpulkan Informasi
• Peserta didik mengumpulkan data(2) dari buku teks
pelajaran atau buku lain yang relevan menganai
pewarisan sifat pada makhluk hidup dan kelainan
sifat yang diturunkan yaitu tentang :
 Pewarisan warna kulit
 Pewarisan tipe perlekatan cuping telinga
 Pewarisan bentuk rambut
 Pewarisan bentuk pertumbuhan rambut pada
dahi
 Pewarisan kelainan buta warna
 Pewarisan kelainan homofilia
• Peserta didik mengumpulkan data dari penugasan
yang telah diberikan guru pada pertemuan
sebelumnya yaitu wawancara(2) dengan anggota
keluarga untuk mengetahui kesehatan keluarga.

Menalar / Mengasosiasi/ Mengolah Data


• Peserta didik berdiskusi(3) dalam kelompoknya
untuk mengolah dan menganalisa data atau
informasi yang telah dikumpulkan dari berbagai
sumber dan hasil wawancara dengan keluarga untuk
dapat menyimpulkan(2) jenis penyakit menurun dan
tidak menurun

Mengkomunikasikan
• Peserta didik mempresentasikan(2,3) hasil diskusi
kelompok di depan kelas secara bergantian dan
kelompok lain saling menanggapi
• Guru memberikan konfirmasi jawaban hasil diskusi
peserta didik
Kegiatan • Peserta didik bersama guru membuat rangkuman / 10 menit
Penutup simpulan(2) pelajaran.
• Guru bersama peserta didik melakukan refleksi
terhadap kegiatan yang sudah dilakukan
• Peserta didik mengisi kuis yang diberikan guru
tentang pewarisan sifat pada makhluk hidup dan
kelainan sifat yang diturunkan.
• Guru menyampaikan rencana pembelajaran pada
pertemuan berikutnya dengan menugaskan peserta
didik untuk mengerjakan aktivitas “Ayo, Kita Cari
Tahu” yaitu mencari informasi tentang tanaman dan
hewan hasil pemuliaan serta membuat poster(1,2,3)
berdasarkan informasi yang telah didapatkan secara
berkelompok. Poster yang dibuat akan
dipresentasikan pada pertemuan selanjutnya.

J. PENILAIAN, BENTUK SOAL DAN CONTOH

1. Penilaian Kompetensi Pengetahuan


Soal Uraian
Jawablah Pertanyaan di bawah ini dengan benar!
1. Mawar merah disilangkan dengan mawar putih menghasilkan mawar merah pada
turunan pertama. Tentukan genotif kedua induk pada persilangan tersebut.
2. Kacang berbiji coklat dominan disilangkan dengan kacang berbiji putih resesif.
Tentukan genotip dan fenotip turunan pertama (F1)
3. Tentukan macam gamet dari individu yang bergenotif AaBb
4. Kelinci berambut hitam kasar (HHKK) disilangkan dengan kelinci berambut
putih halus (hhkk) tentukan genotip dan fenotip pada turunan pertama.
5. Kucing hitam ekor panjang disilangkan dengan kucing putih ekor pendek
menghasilkan kucing putih ekor pendek pada turunan pertama. Jika turunan
pertama disilangkan sesamanya tentukan perbandingan fenotip pada turunan
kedua.
Kunci Jawaban

No. Jawaban Skor


1. MM >< mm 20
(merah) (putih)
2. F1 = Cc 20
(kacang coklat)
3. AB, Ab, aB, ab 20

4. F1 = HhKk 20
(kelinci hitam kasar)
5. Putih ekor pendek = 9 20
Putih ekor panjang = 3
Hitam ekor pendek = 3
Hitam ekor panjang = 1
Jumlah Skor Total 100

2. Penilaian Keterampilan

Pernyataan
Pengungkapan Ketepatan
Nama Peserta Kebenaran Jumlah
gagasan yang penggunaan
Didik konsep
orisinil istilah
Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak

Keterangan: diisi dengan ceklis ()


Skor : Ya = 1, Tidak = 0

Nilai = x 100

Mengetahui Ladang Peris, September 2021


Kepala SMPN Satu Atap 2 Ladang Peris, Guru Mata Pelajaran IPA,
Elida Cofriani, S.Pd. Valen Dwi Putri
NIP. 19680906 199103 2 021 NIM. A1C118050

Anda mungkin juga menyukai