Anda di halaman 1dari 6

LEMBAGA MATAKULIAH UMUM (LMU)

UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA

SOAL UJIAN AKHIR SEMESTER GANJIL (0115) 2021/2022

MATAKULIAH : PENDIDIKAN AGAMA ISLAM


WAKTU : 13. 00 s/d 14. 40
DOSEN : DRA. ROSITA ADIANI. MA
PRODI : SOSIOLIGI
Jawablah Pertanyaan dibawah ini dengan ringkas dan tepat serta sistematis

SOAL ESSAY

Nama Mahasiswa : Muhammad Daffa Zahran Widodo (1406621054)


Nama Dosen/No Kode Dosen/NIDN : DRA. Rosita Adiani. MA / 0013086013
Mata Kuliah/Kode Mata Kuliah/Kode Seksi Perkuliahan : Pendidikan Agama
Islam/00052242/1000000180
Kelompok 4 (AL-QUR’AN SEBAGAI SUMBER UTAMA AJARAN ISLAM)
Anggota : 1. Muhammad Daffa Zahran Widodo (1406621054) (Keanekaragaman corak
penafsiran al-qur’an, Dialektika al-qur’an dan budaya, dan Rekonstruksi Penafsiran Al
Qur`an Sebagai Inspirasi Budaya)
2. Rizqy Suryasani (1406621044)
3. Fahri Salman Alfarisi (1406621040)

1. Menjadi Professional Muslim Islami merupakan kekuatan untuk membangun masyarakat muslim
yang Cerdas, kaya, derma yag bertaqwa.

Pertanyaan.

a. Jelaskan konsep IPTEKS dari etika profesi Islami ( definisi, dasar hukum, dan tujuannya)?

Jawab

Definisi : Etika profesi islami adalah aturan-aturan atau nilai-nilai moral islam yang digunakan
dalam diterapkan dalam menjalankan suatu pekerjaan.

Dasar Hukum : Al- Quran (An-Nisa ayat 58 [Sungguh, Allah menyuruhmu menyampaikan
amanat kepada yang berhak menerimanya, dan apabila kamu menetapkan hukum di antara
manusia hendaknya kamu menetapkannya dengan adil. Sungguh, Allah sebaik-baik yang
memberi pengajaran kepadamu. Sungguh, Allah Maha Mendengar, Maha Melihat.]) yang
menjelaskan tentang sifat amanah dan Hadits (HR. Musnad Ibnu Abi Syaibah 8: 129 dan
Thabrani dalam Al-Mu "jam Al-Kabir 8: 166) yang menjelaskan tentang mencari rezeki harus
dengan cara yang halal, jangan sampai menggunakan cara yang mengandung kemaksiatan
Tujuan : Tujuan dari adanya etika profesi adalah agar dalam melakukan suatu pekerjaan kita
dapat sampai pada tingkatan keikhlasan ibadah. Karena pada dasarnya bekerja adalah termasuk
ibadah, Oleh karena itu, dalam bekerja kita juga harus memperhatikan tuntunan yang ada di Al-
Quran maupun Hadits.

b. Bagaimana membangun kecrdasan Islamy bagi generasi Islami modern saat ini dilingkungan
keluarga dan pndidikan, jawablah dengan anlisis sosiologis mu

Jawab

Dalam membangun kecerdasan islami bagi generasi islam modern perlu adanya kontribusi dari
keluarga dan juga lembaga pendidikan. Secara sosiologis, sosialisasi yang paling pertama
diterima oleh seorang anak berasal dari keluarga. Oleh karena itu, peran keluarga sangatlah
penting dalam membangun kecerdasan islami seorang anak. Lalu setelah benih-benih
kecerdasan islami sudah tertanam di dalam diri seorang anak, lembaga pendidikan melanjutkan
tugas keluarga untuk mengembangkan dan merawat nilai tersebut agar sang anak dapat
mengimplementasikan ke lingkungannya dan mempertahankan nilai tersebut sampai akhir
hayatnya.

c. Al qawiyy dan al amin merupakan 2 kekuatan pribadi muslim sebagai wujud ibadah kepada
Allah dalam menjalankan tanggung jawab diri (sebagai hamba dan khalifahNya) dalam
menciptakan mayarakat Islamy yang mandiri dan memiliki gagasan inovatif menjdi kreatif
bagaimana hal itu bias terwujud, jelaskn pendapatmu yang Islamy

Jawab

Al-Qawiy (Yang memiliki kompetensi) dan Al-Amin (Yang dapat dipercaya). Kedua hal ini
adalah konsep penting yang harus dimiliki oleh seorang muslim, terutama seorang pemimpin.
Kedua hal ini diperlukan untuk menciptakan masyarakat islami yang mandiri, inovatif, dan
kreatif. Untuk mewujudkan hal tersebut, seorang muslim dituntut untuk mengembangkan
dirinya dengan belajar banyak hal agar mereka dapat mengembangkan kompetensi dirinya.
Dalam proses mengembangkan kompetensi diri, seorang muslim juga harus dibekali dengan
ilmu-ilmu agama agar individu tersebut dapat menerapkan nilai-nilai yang ada di agama
contohnya adalah menjadi orang yang dapat dipercaya. Apabila semua orang islam
menerapkan hal tersebut, InshaAllah target-target yang disampaikan di atas dapat tercapai

2. Kesatuan umat (ummatun wahidatan ) merupakan kekuatan untuk mewujudkan masyarakat


madani (Islamiy). Sementara yang kita lihat sekarang adalah munculnya berbagai paham, aliran
dan kelompok- kelompok keagamaan dengan berbagai issue dalam masyarakat Islam (khususnya
di Indonesia ) bahkan dalam konep pemerintahan kita memiliki multi partai .

Pertanyaan

a. Jelaskan Konsep politik dalam Islam ( definisi, dasar hukum dan kriteria )

Jawab

Definisi : Konsep politik menurut islam memiliki arti segala sesuatu yang digunakan untuk
mengurusi urusan masyarakat yang pada hakikatnya politik dalam islam bertujuan untuk
meraih kebahagian di dunia maupun di akhirat. Konsep politik dekat dengan konsep
pemimpin/khalifah
Dasar Hukum : Al-Quran (An-Nur ayat 55 [Allah telah berjanji pada orang-orang yang
beriman dan beramal saleh, bahwa ia sungguh-sungguh akan menjadikan mereka berkuasa
dimuka bumi, sebagaimana ia telah menjadikan orang-orang sebelum mereka berkuasa]) yang
menjelaskan tentang konsep pemimpin/orang yang berkuasa/khalifah dan Hadits (Adalah
Bani Israil, mereka diurusi urusannya oleh para nabi [tasusuhumul anbiya]. Ketika seorang
nabi wafat, nabi yang lain datang menggantinya. Tidak ada nabi setelahku, namun akan ada
banyak para khalifah;” [HR. Bukhari dan Muslim]) yang menjelaskan tentang konsep
khalifah

Kriteria : Kriteria politik dalam islam memegang prinsip keadilan, persamaan, hak asasi
manusia. kebebasan, dan lain sebagainya

b. Bagaimana menurut anda kondisi diatas dikaitkan dengan moderasi Islam

Jawab

Moderasi islam adalah sebuah sikap yang selalu berusaha untuk mengambil jalan tengah dari
dua permasalahan yang saling berseberangan agar tidak ada salah satu dari keduanya yang
mendominasi satu sama lain. Melihat konteks permasalahan diatas, kita bisa melihat bahwa
moderasi belum dapat berjalan dengan baik. Hal ini bukan tanpa alasan, melainkan ini terjadi
diakibatkan adanya keragaman yang ada di masyarakat itu sendiri. Oleh karena itu, melihat
banyaknya perbedaan pandangan yang ada di masyarakat, moderasi harus tetap dilakukan
agar menghindari adanya perselisihan dan dapat menemukan jalan tengah dalam setiap
permasalahan

c. Jelaskan 6 teknik informasi/komunikai dalam konsep Islam dan implementasinya dalam


lingkungan masyarakat Islam Indonesia yang multikultural ini.

Jawab

1. Qaulan Sadida (Perkataan yang baik dan benar)


2. Qaulan Baligha (Perkataan yang jelas maknanya)
3. Qaulan Ma’ufa (Perkataan yang santun)
4. Qaulan Karima (Perkataan yang mulia)
5. Qaulan Layina (Perkataan yang lemah lembut)
6. Qaulan Masyura (Perkataan yang mudah dimengerti)

Enam prinsip diatas adalah prinsip yang harus dipegang teguh oleh seorang muslim dalam
berkomunikasi khususnya di masyarakat yang multicultural. Hal ini dilakukan agar tidak
adanya miss communication dalam melakukan interaksi di masyarakat yang mengakibatkan
konflik. Contoh implementasinya adalah ketika melakukan pidato. Dalam berpidato, kita
harus menggunakan perkataan yang baik dan benar agar tidak menyinggung pihak tertentu.
3. Pernikahan berbeda agama (Muslim dan non Musli) merupakan suatu trend dikalangan generasi
muda sekarang bahkaan muncul kelompok anti berketurunan “Child Free”sebagai sebuah solusi
dalam pernikahan,

Pertanyaan
a. Jelaskan konsep pernikahan dalam Islam

Jawab

Pernikahan adalah akad yang dilakukan oleh laki-laki dan perempuan dengan tujuan
adalah agar keduanya halal dalam pergaulan dan pernikahan juga memunculkan hak dan
kewajiban yang harus dipenuhi oleh keduanya

b. Bagaimana menurut pendapat anda tentang pernikahan yang dilakukan oleh pasangan
yang berbeda agama (muslim dan non muslim) saat ini

Jawab

Menurut pendapat saya, hal tersebut seharusnya dihindari karena dalam hukum agama
pun dilarang. Hal ini dikarenakan pernikahan berbeda agama dapat membawa banyak
kemudhorotan.

c. Setuju atau tidak anda sebagai generasi muslim yang beriman dan hidup di era modern
sekarang ini dengan gerakan :”Child Free”ini? Jelaskan jawaban anda disertai argument
dan dalil yang tepat

Jawab

Saya tidak setuju dengan generasi muslim yang mendukung adanya gerakan Child Free.
Karena konsep Child Free ini tidak sesuai dengan fitrah manusia dan kebahagian orang
tua adalah memiliki anak. Hal ini sesuai dengan dalil yang ada di Al-Quran, yaitu :

Dijadikan indah pada (pandangan) manusia kecintaan kepada apa-apa yang diingini,
berupa wanita-wanita, anak-anak, harta yang banyak dari jenis emas, perak, kuda pilihan,
binatang-binatang ternak, dan sawah ladang. Itulah kesenangan hidup di dunia, dan di sisi
Allah-lah tempat kembali yang baik (surga).” (QS. Ali ‘Imran: 14).

Dan juga dalam hadits nabi, yaitu :

“Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam memerintahkan untuk menikah dan melarang


keras untuk membujang dan berkata, “Nikahilah wanita yang sangat penyayang dan yang
mudah beranak banyak karena aku akan berbangga dengan kalian dihadapan para nabi
pada hari kiamat.” (HR. Ibnu Hibban. Lihat Al-Irwa’ no. 1784)

4. Indonesia memiliki anekaragam budaya, suku, ras dan agama. Sehingga kita megenal masyrakat
Indonesia sebagai masyarakat yang multicultural, namun tetap hidup berdampingan secara
harmonis dalam bingkai Pancasila dan Bhinneka tuggalIk. Satu hal yang dapat kita banggakan
sebagai ummat Islam bahwa di Indoesia myoritas penduduknya Beragama Islam dan mereka
juga hidup berdampingan secara baik meski berbeda keyakinan, hal ini karenaIslam memiliki satu
konsep kerukunan hidup bermasyarakat yaitu UKHUWAT yang antra lain dibalut dengan
SikapTOLERANSI

Pertanyaan

a. Jelaskan konsep Multikultural tersebut (definisi, karakteristik dan srtategi pemudayaan


Islam di Indoesia)

Jawab

Definisi : Multikultural adalah suatu konsep yang menjelaskan tentang masyarakat yang
memiliki ragam nilai-nilai kebudayaan

Karakteristik :

1. Adanya beragam budaya, suku, kebiasaan, dan pemahaman agama


2. Relatif mudah untuk terjadi konflik
3. Adanya segmentasi di dalam masyarakat

Strategi Pembudayaan Islam di Indonesia : Strategi pembudayaan dalam islam umumnya


adalah ketika ingin memasukan budaya baru, kita harus tetap menghargai budaya lama
dan mencoba untuk memasukan budaya baru tersebut dengan gaya budaya lama, seperti
penyebaran agam islam menggunakan wayang yang dilakukan oleh wali songo

b. Jelaskan 3 konsep ukhuwah dalam Islam dan beri contoh( Islamiyah, Inaniyah dn
Wathoniyah

Jawab

1. Ukhuwah Islamiyah (Persaudaraan Sesama Umat Islam) : Bertoleransi dalam


menanggapi perbedaan pendapat antar sesama umat islam
2. Ukhuwah Wathaniyah (Persaudaraan Sebangsa) : Bertoleransi terhadap perbedaan
yang ada, seperti perbedaan agama, perbedaan kebudayaan, dan lain sebagainya
3. Ukhuwah Insaniyah (Persaudaraan Sesama Umat Manusia) : Berkontribusi dalam
menjaga perdamaian dan ketertiban dunia

c. Bagaimana menurut pendapat anda sikap umat Islam dalam menjaga kerukunan hidup
dinegara Indonesia yg multicultural ini dan bagaimanasikap muli/muslimat mnghadpi
peringatan natal nantiya

Jawab

Menurut pendapat saya kita harus saling bertoleransi satu sama lain untuk menyikapi
adanya perbedaan yang ada. Kita menjalankan ibadah sesuai dengan keyakinan kita
begitupula orang lain dengan keyakinannya masing-masing. Untuk menyikapi peringatan
natal nanti, kita akan tetap saling menghormati dengan tidak mengganggu kegiatan
peribadatan mereka. Namun hal tersebut hanya sebatas tidak mengganggu bukan ikut
memperingatinya juga.

Selamat berjuang sukses Selalu

Ingat Allah dan Malaikat yang selalu hadir bersamamu ananda untuk menolong sekaligus
memonitor perbuatan ananda.

Anda mungkin juga menyukai