Anda di halaman 1dari 40

LAPORAN MAGANG

KEGIATAN PEMUPUKAN TANAMAN LADA


DI DESA BORA KECAMATAN SAYAN
KABUPATEN MELAWI

Niken Sulastri
NIM : C1051171093

PROGRAM STUDI ILMU TANAH


PR
JURUSAN ILMU TANAH
FAKULTAS PERTANIAN
UNIVERSITAS TANJUNGPURA
2021
LAPORAN MAGANG

KEGIATAN PEMUPUKAN TANAMAN LADA


DI DESA BORA KECAMATAN SAYAN
KABUPATEN MELAWI

Niken Sulastri
NIM : C1051171093

Diajukan untuk
ntuk Memenuhi
Me Persyaratan Kelulusan Mata Kuliah Magang

PROGRAM STUDI ILMU TANAH


PR
JURUSAN ILMU TANAH
FAKULTAS PERTANIAN
UNIVERSITAS TANJUNGPURA
2021
LAPORAN MAGANG

KEGIATAN PEMUPUKAN TANAMAN LADA


DI DESA BORA KECAMATAN SAYAN
KABUPATEN MELAWI

Tanggungjawab yuridis material pada :


Niken Sulastri
NIM : C1051171093

Telah dipresentasikan dan diuji


pada tanggal : ..............

Mengetahui oleh : Disetujui oleh :


Ketua Program Studi Ilmu Tanah Dosen Pembimbing Magang

Rini Hazriani, S.P., M.Si. Dr. Sulakhudin, S.P., M.P.


NIP : 197712012006042001 NIP : 197505252014041002

Laporan ini telah diterima sebagai salah satu persyaratan untuk Kelulusan
Mata Kuliah Magang
Tanggal :………..
Disahkan :
Ketua Jurusan Ilmu Tanah

Dr. Rossie W. Nusantara, S.P., M.Si.


NIP : 197008041996012001
KATA PENGANTAR

Puji dan syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa, atas berkat dan rahmat-Nya
maka laporan magang ini dapat diselesaikan. Judul laporan magang ini adalah
Kegiatan Pemupukan Tanaman Lada di Desa Bora, Kecamatan Sayan, Kabupaten
Melawi.
Selama persiapan dan pembuatan laporan magang ini penulis mendapatkan
banyak bantuan dari berbagai pihak. Penulis mengucapkan banyak terimakasih
kepada :
1. Kedua Orang Tua dan Keluarga tercinta yang telah memberikan motivasi
dan doa serta finansial yang diberikan selama perkuliahan.
2. Ibu Prof. Dr. Ir. Hj. Denah Suswati, M.P. selaku Dekan Fakultas Pertanian,
Universitas Tanjungpura.
3. Ibu Dr. Rossie W. Nusantara, S.P., M.Si. selaku Ketua Jurusan Ilmu Tanah,
Fakultas Pertanian, Universitas Tanjungpura.
4. Ibu Rini Hazriani, S.P., M.Si. selaku Ketua Program Studi Ilmu, Jurusan
Ilmu Tanah,Fakultas Pertanian, Universitas Tanjungpura.
5. Bapak Dr. Sulakhudin, S.P., M.P. selaku Dosen Pembimbing Kegiatan
Magang yang telah banyak memberikan masukan dan saran selama
penulisan laporan kegiatan magang ini.
Penulis menyadari dalam penulisan laporan magang ini masih terdapat
kekurangan. Penulis sangat mengharapkan masukan dan saran untuk kesempurnaan
laporan magang ini. Penulis berharap semoga laporan magang ini dapat bermanfaat
bagi kita semua.

Pontianak, Agustus 2021

Penulis

i
DAFTAR ISI

Halaman
KATA PENGANTAR .................................................................................................. i
DAFTAR ISI ................................................................................................................ ii
DAFTAR TABEL ....................................................................................................... iii
DAFTAR GAMBAR .................................................................................................. iv
DAFTAR LAMPIRAN ................................................................................................ v
1. PENDAHULUAN ................................................................................................... 1
A. Latar Belakang ................................................................................................. 1
B. Tujuan Magang................................................................................................. 5
C. Manfaat Magang............................................................................................... 5
2. PELAKSANAAN MAGANG .................................................................................. 6
A.Waktu dan Tempat Magang .............................................................................. 6
B. Gambaran Umum Lokasi Magang ................................................................... 9
1. Letak dan Batas Administrasi .................................................................... 9
2. Data Penduduk ........................................................................................... 9
3. Iklim dan Curah Hujan............................................................................. 10
4. Tanah dan Topografi ................................................................................ 10
C. Batasan Masalah ............................................................................................. 10
D. Metode Kegiatan ............................................................................................ 11
E. Pelaksanaan Kegiatan ..................................................................................... 11
1. Pembibitan dan Penanaman ..................................................................... 12
2. Pemupukan ............................................................................................... 13
3. Penyiangan dan penyiraman .................................................................... 13
4. Monitoring pertumbuhan tanaman lada ................................................... 13
3. HASIL DAN PEMBAHASAN .............................................................................. 14
A. Pemupukan ..................................................................................................... 14
4. PENUTUP .............................................................................................................. 21
A. Kesimpulan .................................................................................................... 21
B. Saran ............................................................................................................... 21
DAFTAR PUSTAKA ................................................................................................ 22
LAMPIRAN ............................................................................................................... 24

ii
DAFTAR TABEL

Halaman
Tabel 1. Jadwal Kegiatan Magang di Desa Bora, Kecamatan Sayan, Kabupaten
Melawi ......................................................................................................... 6
Tabel 2. Jadwal Harian Kegiatan Magang di Desa Bora, Kecamatan Sayan,
Kabupaten Melawi ....................................................................................... 7

iii
DAFTAR GAMBAR

Halaman
Gambar 1. Kandungan Pupuk NPK Mutiara 16-16-16 .............................................. 17
Gambar 2. Penyiraman Tanaman Lada ...................................................................... 24
Gambar 3. Pemupukan Tanaman Lada ...................................................................... 24
Gambar 4. Jenis Pupuk dalam Pemupukan Lada ....................................................... 25
Gambar 5. Buah Lada ................................................................................................ 25
Gambar 6. Tanaman Lada .......................................................................................... 26
Gambar 7. Monitoring Tanaman Lada ....................................................................... 26
Gambar 8. Pembersihan Gulma ................................................................................. 27
Gambar 9. Pertumbuhan buah lada ............................................................................ 27
Gambar 10. Penyiraman ............................................................................................. 28
Gambar 11. Tanaman Lada Yang Menguning ........................................................... 28

iv
DAFTAR LAMPIRAN
Halaman
Lampiran 1. Dokumentasi Kegiatan Magang ............................................................ 24
Lampiran 2. Pengantar Surat Jalan............................................................................. 29
Lampiran 3. Surat Pernyataan Magang ...................................................................... 30
Lampiran 4. Surat Izin Magang ................................................................................. 30
Lampiran 5. Surat Keterangan Jalan .......................................................................... 31

v
1. PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Tanaman Lada (Piper nigrum L.) merupakan komoditas ekspor non migas
yang berperan penting dalam perekonomian Indonesia sebagai penghasil devisa,
penyedia lapangan kerja, bahan baku industri, dan untuk konsumsi langsung.Devisa
dari lada menempati urutan keempat setelah minyak sawit (CPO), karet, dan kopi
(Kemala, 2011). Lada sebagai komoditas ekspor mempunyai nilai ekonomi tinggi
dan sangat menjanjikan yang mempunyai potensi yang besar dalam meningkatkan
devisa negara (Kementerian Pertanian, 2013), sehingga perspektif tanaman lada
terhadap ekonomi daerah maupun nasional sangat besar. Lada dari Indonesia pada
pasar internasional, mempunyai daya jual yang tinggi karena cita rasanya yang khas.
Lada Indonesia dikenal dengan nama Muntok white pepper untuk lada putih dan
Lampung black pepper untuk lada hitam. Lada banyak dimanfaatkan sebagai
bumbu, parfum, industri kosmetik dan farmasi.
Peningkatan jumlah ekspor lada Indonesia tidak lepas dari tingginya tingkat
permintaan lada di pasar internasional yang tiap tahunnya meningkat. Pada tahun
2000 jumlah permintaan lada hanya 269 ribu ton sedangkan pada tahun 2012 jumlah
permintaan meningkat hingga mencapai 420 ribu ton (FAO, 2013). Trend
permintaan yang lebih besar daripada trend penawaran menggambarkan bahwa pada
tahun-tahun yang akan datang jumlah permintaan lada akan melebihi jumlah
persediaan karena konsumsi lada dunia cenderung meningkat dari tahun ke tahun.
Peluang pasar bagi komoditas lada masih terbuka karena tingkat produksi lada di
Indonesia jauh dari kondisi optimal. Produksi lada nasional pada tahun 2014
mencapai 91.941 ton (Direktorat Jenderal Perkebunan, 2014). Lada juga banyak
diminati oleh bangsa-bangsa di Eropa, kebutuhan lada di dunia mencapai angka
350.000 ton/tahun. Kontribusi Indonesia sebagai pengekspor lada mencapai 29%
dari kebutuhan dunia, terbesar kedua setelah Vietnam, harga jual dari lada sekarang
berkisar antara Rp 90.000-96.000/kg. Indonesia mengekspor lada sebesar 45.760
ton atau sekitar 19,80% dari total ekspor lada dunia. Berdasarkan data United
Nations Commodity Trade (2013), pada tahun 2012 Indonesia tercatat sebagai
negara produsen pengekspor lada terbesar kedua di dunia dengan nilai ekspor

1
sebesar US$ 416.32 juta. Sementara itu posisi pertama diduduki oleh Vietnam
dengan nilai ekspor sebesar US$ 687.62 juta, dan posisi ke tiga diduduki oleh Brazil
dengan nilai ekspor sebesar US$ 192.05 juta.Peluang ekspor lada Indonesia masih
terbuka besar bila dilihat dari volume ekspor nya. Peningkatan volume ekspor
membutuhkan perluasan areal tanaman lada.
Tanaman lada telah berkembang di berbagai provinsi, daerah produsen
utama lada di Indonesia adalah Propinsi Lampung untuk lada hitam dan Propinsi
Bangka Belitung untuk lada putih. Total produksi dari dua provinsi ini meliputi
70-80% dari total produksi lada di Indonesia, sedangkan lainnya 20-30%
datang dari Kalimantan Barat, Kalimantan Timur, Sulawesi Selatan dan Jawa Barat
dan pada tahun 2010 produksi lada mencapai 83.663 Ton kemudian pada tahun
2014 meningkat menjadi 91.940 Ton (Kementerian Pertanian, 2015). Budidaya
tanaman lada masih mengalami berbagai hambatan dalam pertumbuhan bibitnya,
sehingga dapat mempengaruhi hasil produksi lada.
Satu diantara hambatan dalam pertumbuhan bibit lada adalah kurang
tersedianya unsur hara dalam tanah. Pemenuhan kebutuhan unsur hara bagi tanaman
dilakukan dengan pemberian pupuk yang sesuai dengan dosis yang tepat sehingga
diharapkan pertumbuhan tanaman lada dapat meningkat (Martin et al. 2015). Satu
diantara alternatif pemecahan yang diusahakan adalah dengan budidaya lada yang
ditunjang dengan tindakan-tindakan budidaya, antara lain penggunaan bibit unggul,
pemupukan, pengairan, pengendalian hama dan penyakit dilakukan dengan optimal
sehingga sangat diharapkan meningkatnya produktivitas lada yang dihasilkan.
Peningkatan produktivitas tanaman lada dapat dilakukan dengan cara memperbaiki
kesuburan tanahnya yaitu dilakukan pemupukan karena tanaman lada memerlukan
unsur hara yang relatif banyak.
Usaha yang dilakukan untuk memperbaiki kesuburan tanah adalah dengan
melakukan pemupukan menggunakan pupuk organik. Kandungan unsur hara dalam
pupuk kandang tidak terlalu tinggi, tetapi jenis pupuk ini mempunyai lain yaitu
dapat memperbaiki sifat-sifat fisik tanah seperti permeabilitas tanah, porositas
tanah, struktur tanah, daya menahan air dan kation kation tanah (Roidah, 2013).
Tjahjana et al. (2012), mengemukakan bahwa lada merupakan tanaman yang
rakus terhadap hara (nutrient demanding crop), sehingga untuk dapat tumbuh

2
dan berproduksi dengan baik, tanaman ini memerlukan jumlah pupuk yang relatif
tinggi.
Pemupukan merupakan cara yang sangat penting untuk meningkatkan
produktivitas tanaman dan mutu tanah (Nath, 2013). Oleh karena itu sangat
penting mengetahui peran setiap unsur hara untuk meningkatkan pertumbuhan
dan perkembangan tanaman.Pemupukan pada tanaman lada selain menambah unsur
hara juga berpengaruh positif terhadap ketahanan tanaman terhadap penyakit dan
cekaman air akibat kekeringan. Menurut Siallagan (2014), pupuk organik dan NPK
majemuk meningkatkan pertumbuhan tinggi tanaman dan lingkar batang kelapa
sawit belum menghasilkan. Pupuk organik dan NPK majemuk berpengaruh nyata
terhadap kadar N dan P daun kelapa sawit namun tidak berpengaruh nyata terhadap
kadar K daun, kadar klorofil daun dan kerapatan stomata.Namun, untuk
mendapatkan dosis pemupukan dan kultivasi yang optimal tanaman lada diperlukan
identifikasi karakter wilayah pengembangan (spesifik lokasi) sehingga formulasi
dan dosis pemupukan yang diberikan menjadi lebih rasional, yaitu pemupukan
berimbang.
Pemupukan berimbang dapat dilakukan dengan memberikan pupuk yang
mengandung unsur hara dalam jumlah yang cukup sesuai dengan jenis unsur hara
yang dibutuhkan tanaman. Menurut Sheoran et al. (2010) unsur hara dibutuhkan
tanaman untuk mendukung pertumbuhan dan hasil tanaman. Faktor pembatas
menjadi penyebab utama pertumbuhan tanaman, seperti pembentukan batang, daun,
buah pada tanaman lada. Upaya menjaga keseimbangan hara di tanah, agar tanaman
tidak kekurangan hara diperlukan tambahan unsur hara dari luar. Tambahan unsur
hara dapat diberikan melalui pemupukan. Banyak hasil penelitian pemupukan
yang telah dilakukan pada berbagai jenis tanaman. Pemberian pupuk pada tanaman
berbeda untuk setiap umur tanaman. Semakin besar umur tanaman, makin banyak
pupuk yang diperlukan tanaman. Selain itu kebutuhan pupuk bagi tanaman berbeda
untuk setiap lokasi. Hal ini dikarenakan adanya perbedaan kondisi lingkungan baik
jenis tanah ataupun iklim. Pemberian pupuk, pertumbuhan dan hasil tanaman dapat
ditingkatkan (Rosman, 2014). Waktu yang digunakan tanaman dalam menyerap
unsur hara dipengaruhi oleh faktor terlarutnya dan ketersediaanya dalam bentuk
senyawa sederhana yang dapat langsung diserap tanaman (Nurmauliet al. 2015).

3
Munawar (2011), yang menyatakan optimalisasi penyerapan hara (nutrisi) oleh
tanaman meliputi proses serapan dan asimilasi hara, fungsi hara dalam metabolisme,
dan kontribusinya terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman. Produktivitas lada yang
rendah juga dapat disebabkan oleh berbagai faktor lain yang dapat mempengaruhi
pertumbuhan tanaman lada.
Rendahnya produktivitas lada disebabkan oleh berbagai faktor, antara lain
gangguan hama dan penyakit, belum ada varietas lada unggul yang tahan hama dan
penyakit, serta belum dilakukannya budidaya yang optimal terutama dalam
penggunaan pupuk. Biasanya pemupukan dilakukan saat awal musim hujan dan
akhir musim hujan agar pupuk lebih cepat diserap oleh tanah dan tanaman.
Berikutnya pemberian pestisida yang tepat untuk tanaman lada yang bertujuan
untuk membasmi hama pada tanaman lada agar tanaman lada dapat terhindar dari
berbagai penyakit seperti penyakit busuk pangkal batang (Harni dan Amaria, 2012)
penyakit kuning (Harni dan Ibrahim, 2011) dan penyakit kerdil (Miftakhurohmah et
al., 2016. Mengetahui dosis pemupukan yang baik maka perlu dilakukannya
perbandingan antara pemupukan yang dilakukan oleh petani dengan teori yang
didapatkan selama masa perkuliahan.
Pemupukan yang dilakukan di lokasi oleh masyarakat hanya menggunakan
pupuk NPK atau pupuk mutiara dengan dosis yang sedikit, sehingga tanaman yang
tumbuh ada yang isi buahnya kosong karena adanya kekurangan unsur hara yang
mensuplai pertumbuhan buah. Perbandingan antara pemupukan di lokasi magang
dengan teori yaitu permasalahan nya adalah dosis yang dianjurkan masih belum
banyak diadopsi oleh petani/masyarakat pengguna. Rendahnya adopsi diduga
karena tingginya biaya pupuk yang akan dikeluarkan untuk usahatani lada.
Berdasarkan uraian di atas diharapkan kegiatan magang dapat mengetahui
pemupukan yang benar pada tanaman lada. Magang merupakan suatu sarana bagi
mahasiswa menambah ilmu pengetahuan dan mengaplikasikan ilmu yang telah
diperoleh dengan cara menerapkannya secara langsung di lapangan.

4
B. Tujuan Magang
a. Mengetahui dan memperoleh pengalaman secara langsung kegiatan yang
dilakukan dilokasi magang yaitu pemupukan tanaman lada.
b. Sebagai studi banding antara teori dan praktek yang didapatkan di bangku
kuliah dengan kegiatan lapangan dalam pemupukan tanaman lada.
c. Meningkatkan keterampilan diri, mentalitas dan pengetahuan praktis serta
memperoleh pengalaman kerja sesuai dengan pemupukan tanaman lada.
d. Melatih mahasiswa di dalam mengintegritaskan diri dengan masyarakat di
sekitar lokasi magang.

C. Manfaat Magang
Manfaat yang dapat diambil dari pelaksanaan magang ini baik untuk
mahasiswa maupun petani adalah :
1. Memperoleh pengetahuan yang nyata tentang Ilmu Pertanian khususnya
proses Pemupukan Tanaman Lada.
2. Memperoleh pengalaman nyata yang berguna untuk meningkatkan
kemampuan dan keterampilan dibidang pertanian dan kegiatan-kegiatan
yang dilakukan, khususnya tentang Pupuk dan Pemupukan Tanaman Lada.
3. Mengetahui perkembangan Ilmu pengetahuan di bidang Pertanian
Pemupukan Tanaman Lada.

5
2. PELAKSANAAN MAGANG

A.Waktu dan Tempat Magang


Pelaksanaan kegiatan magang diselenggarakan selama 1 bulan dimulai dari
05 Juli sampai 05 Agustus 2021 di lapangan waktu dan hari menyesuaikan dengan
kondisi dan kegiatan masyarakat di tempat lokasi magang yaitu di Desa Bora,
Kecamatan Sayan, Kabupaten Melawi.
Kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan pada hari senin - sabtu. Jam kerja yang
dimulai pukul 07.00 -14.00 WIB untuk kegiatan di lapangan.
Jadwal kegiatan magang di lapangan, sebagai berikut :

Tabel 1.Jadwal Kegiatan Magang di Desa Bora, Kecamatan Sayan, Kabupaten


Melawi
No Hari/Tanggal Jenis Kegiatan Suvervisor

1. 05/07/2021 Konsultasi kepada kepala desa/dusun Kepala Desa

2. 06/07/2021 Pengenalan atau melihat keadaan desa Kepala Desa

3. 07/07/2021 Monitoring tanaman lada di desa bora Kepala Desa

4. 08/07/2021 – Pengolahan lahan pada tanaman lada Kepala Desa


09/06/2021

5. 10/07/2021 Pembibitan tanaman lada Kepala Desa

6. 17/07/2021 Penanaman tanaman lada Kepala Desa

7. 24/07/2021 Kegiatan Pemupukan Kepala Desa

8. 31/07/2021 Monitoring pertumbuhan lada Kepala Desa

9. 02/08/2021 Konsultasi dengan kades/kepala dusun Kepala Desa

10. 03/08/2021 – Pembuatan presentasi dan Kepala Desa


04/08/2021 penyelesaian laporan magang di desa
bora
11. 05/08/2021 Konsultasi terhadap selesainya Kepala Desa
kegiatan magang

6
Tabel 2. Jadwal Harian Kegiatan Magang di Desa Bora, Kecamatan Sayan,
Kabupaten Melawi
No Hari/Tanggal Kegiatan Keterangan
1. Senin, 05 Juli 2021 Konsultasi kepada Kepala desa menyetujui
kepala desa/dusun pelaksanaan magang dan
menerima surat penilaian
magang mahasiswa.
2. Selasa, 06 Juli 2021 Pengenalan atau Mengetahui keadaan dan
melihat keadaan kondisi desa, serta melakukan
desa pengenalan diri kepada petani
dan masyarakat.
3. Rabu,07 Juli 2021 Monitoring Memantau keadaan tanaman
tanaman lada di lada yang ditanam oleh petani
desa bora
4. Kamis, 08 Juli 2021 Pengolahan lahan Melakukan pengolahan tanah
pada tanaman lada dengan mencangkul dan
membersihkan lahan, yang
sesuai dengan keadaan
pertumbuhan tanaman lada
yang baik.
5. Jumat, 09 Juli 2021 Pengolahan lahan Memasukkan tanah yang telah
pada tanaman lada disiapkan ke dalam polybag
untuk menanam benih tanaman
lada.
6. Sabtu, 10 Juli 2021 Pembibitan Menanam benih ke dalam
tanaman lada polybag sedalam 7 cm yang
telah diisi tanah, kemudian
dipadatkan dan disirami air.
7. Senin, 12 Juli 2021 Pembibitan Menyirami bibit yang telah
tanaman lada ditanami dengan air.
8. Selasa, 13 Juli 2021 Penanaman Bibit yang telah disiapkan,
tanaman lada ditanam di kebun dan disirami
air.
9. Rabu, 14 Juli 2021 Monitoring Menyiram tanaman lada
pertumbuhan lada dengan air.
10. Kamis, 15 Juli 2021 Monitoring Menyirami tanaman lada dan
pertumbuhan lada memantau pertumbuhan serta
membersihkan gulma apabila
terdapat gulma pada tanaman
lada.
11. Jumat, 16 Juli 2021 Monitoring Menyirami tanaman lada dan
pertumbuhan lada memantau pertumbuhan serta
membersihkan gulma apabila
terdapat gulma pada tanaman

7
lada.
12. Sabtu, 17 Juli 2021 Monitoring Menyirami tanaman lada dan
pertumbuhan lada memantau pertumbuhan serta
membersihkan gulma apabila
terdapat gulma pada tanaman
lada.
13. Senin, 19 Juli 2021 Kegiatan Melakukan pemupukan dengan
Pemupukan dosis 20 gr per tanaman.
14. Selasa, 20 Juli 2021 Monitoring Tanaman lada yang telah diberi
pertumbuhan lada pupuk disirami air satu kali
sehari.
15. Rabu, 21 Juli 2021 Monitoring Menyirami tanaman lada dan
pertumbuhan lada mengamati pertumbuhannya.
16. Kamis, 22 Juli 2021 Monitoring Menyirami tanaman lada dan
pertumbuhan lada mengamati pertumbuhannya.
17. Jumat, 23 Juli 2021 Monitoring Menyirami tanaman lada dan
pertumbuhan lada mengamati pertumbuhannya.
18. Sabtu, 24 Juli 2021 Monitoring Menyirami tanaman lada dan
pertumbuhan lada mengamati pertumbuhannya.
19. Senin, 26 Juli 2021 Monitoring Menyirami tanaman lada dan
pertumbuhan lada mengamati pertumbuhannya.
20. Selasa, 27 Juli 2021 Monitoring Menyirami tanaman lada dan
pertumbuhan lada mengamati pertumbuhannya.
21. Rabu, 28 Juli 2021 Monitoring Menyirami tanaman lada dan
pertumbuhan lada mengamati pertumbuhannya.
22. Kamis,29 Juli 2021 Monitoring Menyirami tanaman lada dan
pertumbuhan lada mengamati pertumbuhannya.
23. Jumat,30 Juli 2021 Monitoring Menyirami tanaman lada dan
pertumbuhan lada mengamati pertumbuhannya,
serta menulis data apa yang
didapat selama mengamati
pertumbuhan tanaman lada.
24. Sabtu, 31 Juli 2021 Konsultasi dengan Berkonsultasi kepada kepala
kades/kepala desa dan petani mengenai hasil
dusun dan petani yang di dapat selama kegiatan
magang.
25. Senin, 02 Agustus Pembuatan Melakukan analisis data
2021 presentasi dan mengenai dosis pemupukan
penyelesaian yang baik, yang didapat dari
laporan magang di hasil kegiatan magang dan
Desa Bora mempresentasikannya kepada
masyarakat, petani.
26. Selasa, 03 Agustus Pembuatan Melakukan analisis data
2021 presentasi dan mengenai dosis pemupukan
penyelesaian yang baik, yang di dapat dari
laporan magang di hasil kegiatan magang dan

8
Desa Bora mempresentasikannya kepada
masyarakat, petani.
27. Rabu, 04 Agustus Konsultasi kepada Mendapatkan penilaian dari
2021 kepala desa kepala desa sebagai suvervisor
dan mengucapkan terimakasih
telah mengizinkan, membantu
selama proses kegiatan
magang.
28. Kamis, 05 Agustus Konsultasi kepada Mengucapkan terimakasih
2021 kepala desa karena telah diizinkan
terhadap melakukan kegiatan magang
selesainya serta yang berkaitan dengan
kegiatan magang kegiatan selama di lapangan

B. Gambaran Umum Lokasi Magang

1. Letak dan Batas Administrasi


Sayan adalah sebuah kecamatan di Kabupaten Melawi, Kalimantan Barat.
Secara geografis, Kecamatan Sayan terletak di 107° 23’ 00” BT. Secara
administratif, batas-batas wilayah Kecamatan Sayan adalah sebagai berikut:
- Utara : Kecamatan Pinoh Utara
- Selatan : Kecamatan Tanah Pinoh
- Barat : Provinsi Kalimantan Tengah
- Timur : Kecamatan Belimbing

Desa Bora terletak pada bagian Kecamatan Sayan di 107° 23’ 00” BT . Batas
administrasi desa terletak antara Kec. Nanga Pinoh, Prop. Kalteng, Kec. Tanah
Pinoh, dan Kec. Belimbing. Kecamatan sayan memiliki luas area 1.166,30 Km2
dengan persentase 10,96 %. Luas wilayah Desa Bora yaitu 17,5 Km2 persentase 1,5
% terhadap luas Kecamatan Sayan.

2. Data Penduduk
Data kependudukan Kabupaten Melawi tahun 2018 diperoleh dari hasil
proyeksi penduduk dengan data dasar penduduk hasil Sensus Penduduk 2010.
Jumlah penduduk Kabupaten Melawi tahun 2018 sebanyak 205.298 jiwa, yang
terdiri dari 104.706 laki-laki dan 100.592 perempuan. Luas wilayah yang didiami

9
oleh 205.298 orang sekitar 10.644 Km2, maka rata-rata tingkat kepadatan penduduk
Kabupaten Melawi yaitu sebesar 19 jiwa/Km2. Kecamatan Sayan dengan
penduduk 16.992 jiwa dengan laki-laki 8.602 jiwa, perempuan 8.930 jiwa. Desa
Bora jumlah penduduk yaitu 1.544 jiwa,laki-laki 775 jiwa dan perempuan 769 jiwa.

3. Iklim dan Curah Hujan


Rata-rata curah hujan tahunan di Kabupaten Melawi pada tahun 2018
sebanyak 254,8 mm. Curah hujan ini lebih rendah dari tahun sebelumnya sebesar
392,4 milimeter. Sementara itu, rata-rata temperatur udara tahunan mencapai 27 °C
dengan kondisi ini naik dibandingkan dengan tahun sebelumnya. Rata-rata
kecepatan angin yang tercatat sebesar 2,5 knot dengan kecepatan angin tertinggi
mencapai 12 knot di Bulan Maret.

4. Tanah dan Topografi


Jenis tanah yang terdapat di Kabupaten Melawi ini pada umumnya terdiri atas
tanah podsolik merah kuning (PMK) dan Latosol yang hampir merata di seluruh
wilayah kabupaten dengan pembagian sebagai berikut :
- Tanah Podsolik seluas 413.562 ha atau 38,85 % dari luas wilayah Kabupaten
Melawi.
- Tanah Latosol seluas 650.838 ha atau 61.15 % dari luas wilayah Kabupaten
Melawi. Kabupaten Melawi juga dialiri oleh dua sungai besar yaitu Sungai Melawi
dan Sungai Pinoh. Sungai Melawi merupakan sungai terpanjang dengan panjang
471 km dan melalui sisi utara wilayah Melawi.Sungai Pinoh melalui wilayah barat
Melawi, Sementara itu juga terdapat sungai-sungai kecil yang merupakan anak
sungai dari sungai besar tersebut.

C. Batasan Masalah
Kegiatan magang yang dilakukan oleh setiap mahasiswa Universitas
Tanjungpura terutama mahasiswa fakultas pertanian harus memiliki tema masalah
yang akan dijadikan judul dalam pembuatan laporan magang. Judul yang diambil
oleh penulis dalam pembuatan laporan magang ialah “Kegiatan Pemupukan

10
Tanaman Lada di Desa Bora, Kecamatan Sayan, Kabupaten Melawi”. Segala
sesuatu informasi tentang pemupukan tanaman lada akan menjadi fokus
pembahasan pada laporan ini.

D. Metode Kegiatan
Pelaksanaan kegiatan magang ini digunakan beberapa metode pendekatan yaitu :
1. Observasi Lapangan
Metode ini dilakukan dengan melakukan pengamatan langsung di lapangan
untuk mengetahui kegiatan aktualnya yang berhubungan dengan kegiatan
Pemupukan Tanaman Lada di Desa Bora, Kecamatan Sayan, Kabupaten Melawi.
2. Wawancara
Metode ini dilakukan dengan cara melakukan dialog kepada koordinator
lapangan, penanggung jawab kegiatan praktek magang, serta para petani di Desa
Bora, Kecamatan Sayan, Kabupaten Melawi..
3. Dokumentasi
Metode ini dilakukan dengan cara pengambilan gambar dan video tentang
kegiatan-kegiatan yang ada di lapangan, yang berkaitan dengan kegiatan
Pemupukan Tanaman Lada.

4. Studi Pustaka
Metode ini dilakukan untuk memperkuat laporan magang melalui referensi
buku-buku yang berkaitan dengan kegiatan di lapangan.

E. Pelaksanaan Kegiatan
Pelaksanaan kegiatan praktik kerja lapangan, mahasiswa diberi kesempatan
untuk melakukan dan melaksanakan kegiatan yang ada dilapangan sesuai dengan
apa yang telah diatur oleh petani dan sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan.
Kegiatan praktik kerja lapang dilakukan selama 1 (satu) bulan. Mahasiswa yang
turun di lapangan mengikuti arahan petani yang berada di lapangan. Kegiatan
praktik kerja lapangan yang meliputi, kegiatan pembibitan dan penanaman bibit

11
lada, pemupukan, dan penyiangan serta penyiraman tanaman lada, dan monitoring
pertumbuhan tanaman lada.

1. Pembibitan dan Penanaman


A. Kegiatan Pembibitan
Setek lada diambil dari sulur panjat yang sudah berkayu berasal dari pohon
induk varietas unggul yang telah berumur 6 bulan sampai dengan 3 tahun dan
belum berproduksi (belum mengalami berbunga dan berbuah), sehat tanpa gejala
serangan hama dan penyakit. Bahan tanaman lada yang telah dipotong dicuci
dengan air mengalir. Upaya memperbanyak lada dapat menggunakan setek 5-7
atau setek 1 ruas. Setek 5-7 ruang dapat langsung ditanam di lahan
perkebunan. Namun, penggunaan setek 1 ruas umunya lebih dipilih oleh petani
karena lebih efisien dalam penggunaan bahan tanaman. Setek satu ruas juga tidak
rentan mengalami kematian karena tidak langsung di tanam di lahan perkebunan.
B. Kegiatan Penanaman
Cara penanaman bibit lada sebagai berikut:
1. Penanaman dilakukan pada saat musim penghujan.
2. Setek lada 5-7 ruas ditanam miring (30 – 45°) dalam alur mengarah
pada pohon panjat. Sebanyak 3 - 4 ruas bagian pangkal daunnya
dibuang kemudian dibenamkan ke dalam lubang tanam, sedangkan
bagian atasnya (2-3 ruas berdaun) disandarkan pada pohon panjat
kemudian diikat dengan tali. Tanah di sekelilingnya dipadatkan dengan
tangan
3. Apabila menggunakan bibit yang berasal dari polybag, polybagnya
dibuang, sedangkan tanahnya harus tetap utuh menempel pada akar. Daun
yang terdapat pada ruas 1-3 dari pangkal batang dibuang, bibit kemudian
ditanam pada lubang tanam. Sulur bagian atas diikat dengan tali pada
pohon panjat.
4. Tanah di sekelilingnya dipadatkan dengan tangan.

12
5. Bibit yang telah ditanam diberi naungan, berupa daun alang-alang atau
daun kelapa yang diikat pada pohon panjat. Setelah tanaman lada cukup
kuat naungan dilepas.

2. Pemupukan
Kegiatan pemupukan di Desa Bora, Kecamatan Sayan, Kabupaten Melawi
ini dilaksanakan satu kali yaitu pada minggu kedua setelah tanam. Pemupukan ini
dilaksanakan berdasarkan usia tanaman lada. Sebelum kegiatan pemupukan
dilaksanakan, petani memberikan arahan tentang pemupukan. Pengarahan ini
dilakukan agar kegiatan pemupukan yang dilaksanakan di lapangan sesuai
target yang ditentukan. Pengarahan yang dilakukan oleh petani ini meliputi dosis
pupuk yang diberikan per tanaman lada, jarak pupuk dengan tanaman lada, dan cara
pemberian pupuk.

3. Penyiangan dan penyiraman


Gulma atau tanaman liar seperti rumput dapat mengganggu tanaman lada
perdu karena kompetisi konsumsi hara sehingga perlu dihilangkan. Pengairan
dibutuhkan lada terutama pada musim kemarau. Pada musim hujan penyiraman
tidak perlu dilakukan intensif, cukup 1 kali sehari, sedangkan pada musim
kemarau 2 kali sehari.

4. Monitoring pertumbuhan tanaman lada


Monitoring pertumbuhan tanaman penting untuk diketahui sudah sejauh
mana perkembangan dan pertumbuhan tanaman. Kegiatan ini dilakukan setelah
kurang lebih 3 – 5 bulan setelah pemindahan tanaman dari polybag ke lahan petani.
Parameter dalam monitoring pertumbuhan tanaman adalah tinggi tanaman dan
diameter batang tanaman. Tiap tanaman dengan jenis tanaman yang berbeda
masing-masing diukur dan didokumentasikan sebagai bukti kegiatan monitoring
pertumbuhan tanaman ini.

13
3. HASIL DAN PEMBAHASAN

A. Pemupukan
Kegiatan magang yang penulis laksanakan di Desa Bora, Kecamatan Sayan,
Kabupaten Melawi ialah pengaplikasian pupuk NPK mutiara. Pemupukan sangat
penting dilakukan untuk menunjang kebutuhan unsur hara dalam proses produksi
tanaman lada. Pupuk anorganik seperti NPK sudah umum digunakan dan terbukti
dapat meningkatkan pertumbuhan dan produksi tanaman secara cepat karena
mampu menyediakan hara yang dibutuhkan oleh tanaman pada konsentrasi tinggi
dan mudah larut.
Kegiatan pemupukan tanaman lada di Desa Bora, Kecamatan Sayan,
Kabupaten Melawi ini dilaksanakan satu kali yaitu pada minggu kedua. Pemupukan
ini dilaksanakan berdasarkan usia tanaman lada. Sebelum kegiatan pemupukan
dilaksanakan, petani memberikan arahan tentang pemupukan. Pengarahan ini
dilakukan agar kegiatan pemupukan yang dilaksanakan di lapangan sesuai target
yang ditentukan. Pengarahan yang dilakukan oleh petani ini meliputi dosis pupuk
yang diberikan per tanaman lada, jarak pupuk dengan tanaman lada, dan cara
pengaplikasian pupuk. Pemupukan pertama diberikan dua minggu setelah
pemupukan dasar dengan takaran pemberian sekitar 20 gram (satu sendok makan
per tanaman). Pemupukan selanjutnya dilakukan setiap tiga bulan setelah
pemupukan tahap pertama dengan takaran 20 gram lebih banyak.
Pemupukan yang dilakukan oleh petani yaitu dilakukan dengan tidak
memperhatiakn dosis yang diberikan artinya dilakukan dengan takaran yang
ditentukan petani tersebut. Hal ini dikarenakan tidak adanya pengetahuan petani
mengenai dosis pemupukan yang sesuai dengan anjuran dan dosis yang diperlukan
tanaman lada. Pemupukan yang tidak sesuai dosis akan menyebabkan tanaman
mengalami gajala kekurangan unsur hara atau kelebihan unsur hara. Padahal lada
tergolong tanaman yang membutuhkan hara dalam jumlah banyak sehingga disebut
a high nutrient demanding crop. Tanaman Lada membutuhkan jumlah N, P, K, Ca
dan Mg yang banyak untuk mendapatkan hasil tinggi dan keseimbangan tersedianya
hara tanah.

14
Tersedianya hara di dalam tanah dapat membantu dalam proses
pertumbuhan dan produksi tanaman. Variasi jumlah hara yang dapat diserap
tanaman lada dipengaruhi oleh faktor–faktor seperti varietas, umur, musim, jenis
tanah, dan manajemen kebun yang diterapkan. Sebagai contoh Yap, (2012)
melaporkan bahwa tanaman lada dewasa menyerap unsur hara makro N, P, dan K
secara kumulatif dari tanah masing–masing sebanyak 393,l kg N, 46,4 kg P2O5, dan
364,9 kg K2O/ha. Yap, (2012) menganjurkan pemupukan NPK 390–62–352
kg/ha/tahun untuk tanaman lada umur 3 tahun.
Sebelum magang, petani melakukan pemupukan dengan dosis yang banyak,
yaitu sekitar 75 gram/tanaman sehingga menyebabkan tanaman lada daunnya
menguning. Itu pertama kalinya petani melakukan pemupukan dengan coba-coba
yang artinya petani tidak mengetahui berapa dosis yang tepat untuk melakukan
pemupukan. Hal ini dikarenakan kurangnya pengetahuan petani tentang pemupukan
sehingga petani melakukan pemupukan hanya berdasarkan perkiraan yang
menyebakan tanaman lada bukannya tumbuh menjadi lebih subur malah
menyebakan tanamannya hampir mati. Padahal, belum tentu seluruh pupuk yang di
berikan dapat diserap dengan baik oleh tanaman. Biasanya tanaman hanya
mengambil unsur hara sesuai dengan kebutuhannya. Petani lada di lapangan tidak
pernah melakukan pemupukan karena hasil yang digunakan hanya untuk kebutuhan
pribadi, serta adanya ketidaktahuan petani mengenai pentingnya pemupukan pada
tanaman lada. Lada yang ditanam adalah milik pribadi, hanya sebagian orang yang
menanam lada di lahannya, serta setelah menanam lada akan dibiarkan tanpa adanya
perlakuan pemberian pupuk sama sekali. Padahal pentingnya pemupukan adalah
dapat menyediakan unsur hara bagi tanaman agar tumbuh dengan baik dan
meningkatkan produktivitas tanamannya. Jenis tanah yang digunakan untuk
menanam tanaman lada adalah tanah Ultisol.
Ultisol merupakan tanah yang mempunyai kandungan bahan organik yang
rendah, tanahnya berwarna merah kekuningan, pH masam, kejenuhan basa rendah,
kadar Al yang tinggi serta rendahnya ketersediaan unsur P. Hal ini dapat disebabkan
karena bahan induk tanah miskin hara P dan terjadi pencucian hara karena curah
hujan yang tinggi. Padahal fosfor merupakan unsur hara makro yang diperlukan
dalam jumlah yang besar, fosfor berperan dalam pertumbuhan benih, akar, bunga,

15
dan buah. Kandungan unsur hara pada tanah ultisol rendah karena pencucian serta
kandungan bahan organik yang rendah karena proses dekomposisi bahan organik
berjalan cepat hal ini disebabkan karena pH yang masam pada tanah ultisol. Upaya
untuk meningkatkan dan menyediakan unsur hara di dalam tanah perlu diberikan
pupuk organik maupun anorganik.
Penggunaan pupuk dapat digunakan sebagai salah satu upaya untuk
meningkatkan kandungan unsur hara pada tanah, salah satunya adalah pupuk NPK
Mutiara. Pupuk NPK merupakan pupuk anorganik yang memiliki jenis pupuk
majemuk karena mengandung unsur hara berupa Nitrogen (N), Phosphat (P) dan
Kalium (K), sehingga digabungkan menjadi NPK. Ketiga unsur dalam pupuk NPK
membantu pertumbuhan tanaman, di mana nitrogen membantu pertumbuhan
vegetatif, terutama daun. Sementara itu, unsur fosfor pada pupuk NPK membantu
pertumbuhan akar dan tunas tanaman. Sedangkan kalium membantu pembungaan
dan pembuahan. Hara N, P, dan K merupakan hara esensial untuk tanaman dan
sebagai faktor batas bagi pertumbuhan tanaman.
Hasil dari observasi lapangan yang penulis lakukan dalam kegiatan magang,
pupuk yang sedang di aplikasikan ialah pupuk anorganik makro NPK 16 - 16 - 16.
Sistem pengaplikasian pupuk NPK dilakukan dengan cara manual, yaitu dengan
cara membuat lubang melingkari bibit dengan jarak 2 cm dari tanaman dan pupuk
ditaburkan merata pada lubang kemudian ditutup dengan tanah. Aplikasi
pemupukan ini dilakukan apabila jarak tanam cukup lebar. Keuntungan
pengaplikasian pupuk dengan pola ini yaitu pupuk tidak mudah menguap dan
aplikasi langsung ke dalam tanah dekat dengan akar tanaman. Pemberian pupuk
NPK Mutiara atau pemupukan pertama dilakukan pada saat tanaman berumur
kurang dari 12 bulan setelah tanam di dalam polyag dengan dosis 20 gram/tanaman
(atau 1 sendok makan). Pupuk NPK mutiara merupakan pupuk majemuk yang
memiliki kandungan nitrogen sebesar 16%, fosfor sebesar 16%, dan kalium sebesar
16%. Menurut penelitian (Fiolita et al., 2017), menyatakan bahwa penggunaan
pupuk NPK mutiara dapat meningkatkan pertumbuhan tanaman dan dapat
mempercepat pertumbuhan. Berikut gambar kemasan pupuk NPK mutiara dan
klasifikasi kandungan didalamnya.

16
Gambar 1. Kandungan Pupuk NPK Mutiara 16-16-16

Awal pertumbuhan, setek lada belum mampu menyerap unsur hara yang
terdapat pada media tanam karena jumlah akar yang masih sedikit. Oleh karena itu,
perlu dilakukan pemupukan untuk menambah ketersediaan hara bagi tanaman
terutama unsur- unsur N, P, dan K.
Pupuk merupakan satu diantara bahan yang dapat menyediakan unsur hara
bagi pertumbuhan dan produksi tanaman. Pemupukan dapat diartikan sebagai
pemberian bahan organik maupun bahan non organik ke dalam tanah untuk
memenuhi kebutuhan unsur hara bagi tanaman sehingga produktivitas tanaman
meningkat. Kata lain pemupukan adalah tindakan mengaplikasikan pupuk pada
tanaman.
Adapun tujuan pemupukan adalah sebagai berikut :
1. Melengkapi penyediaan unsur hara secara alami yang ada di dalam tanah
untuk memenuhi kebutuhan tanaman.

17
2. Menggantikan unsur hara yang hilang karena terangkut dengan hasil panen,
pencucian dan sebagainya.
3. Memperbaiki kondisi tanah yang kurang baik atau mempertahankan kondisi
tanah yang sudah baik untuk pertumbuhan tanaman.
Tindakan pengembalian/penambahan zat-zat hara ke dalam tanah ini disebut
pemupukan. Pemupukan harus didasarkan pada konsep yang tepat dan jelas, yaitu
harus sesuai dengan kebutuhan tanaman, pemupukan secara berimbang serta
terjaminnya kelestarian lingkungan berkelanjutan. Dosis pupuk yang digunakan
untuk memupuk satu jenis tanaman akan berbeda untuk masing-masing jenis tanah.
Hal ini disebabkan setiap jenis tanah memiliki karakteristik dan susunan kimia tanah
yang berbeda. Agar tanaman tumbuh dengan bai, maka di dalam tanah harus
tersedia unsur hara yang cukup untuk memenuhi kebutuhan tanaman. Jika jumlah
salah satu unsur hara dalam tanah berada dalam jumlah yang kurang, maka akan
mempengaruhi pertumbuhan dan produksi tanaman. Oleh karena itu, pemupukan
harus berimbang yaitu pemupukan dilakukan berdasarkan kemampuan tanah
menyediakan hara dan kebutuhan hara tanaman.
Pemupukan pada tanaman lada selain menambah unsur hara juga
berpengaruh pada ketahanan tanaman terhadap penyakit dan kekurangan air akibat
kekeringan. Ada beberapa keuntungan dari pupuk anorganik tetap diminati orang
sampai sekarang, yaitu sebagai berikut:
1. Pemberiannya dapat terukur dengan tepat karena pupuk anorganik umumnya
memiliki takaran hara yang tepat.
2. Kebutuhan tanaman akan hara dapat dipenuhi dengan perbandingan yang
tepat.
3. Pupuk anorganik tersedia dalam jumlah cukup. Artinya, kebutuhan akan pupuk
ini bisa dipenuhi dengan mudah apabila petani memberikan pupuk pada
tanaman.
4. Pupuk anorganik mudah terangkut karena jumlahnya relatif sedikit
dibandingkan pupuk organik seperti kompos atau pupuk kandang.
Menurut (Pardamean, 2014) Efektivitas dan efisiensi pemupukan dapat
dicapai dengan mengacu lima tepat pemupukan (kaidah 5T), yaitu tepat jenis, tepat
dosis, tepat waktu, tepat cara, dan tepat sasaran.

18
Berikut cara pemupukan yang tepat dengan 5 Tepat, yaitu Tepat jenis, Tepat
dosis, Tepat waktu, Tepat tempat, dan Tepat cara :
1. Tepat jenis : Tepat jenis yaitu pada saat pemupukan haruslah tepat dalam
menentukan jenis pupuk apa yang dibutuhkan oleh tanaman. Pupuk Urea jika
tanaman kekurangan unsur N, SP 36 jika tanaman kekurangan unsur P. Jika
pupuk yang digunakan salah, tanaman yang kita pupuk tidak akan bagus.
2. Tepat dosis : Tepat dosis yaitu pada saat pemupukan dosis yang diberikan harus
tepat atau sesuai dengan kebutuhan tanaman. Tepat dosis disini dimaksudkan
agar dosis yang diberikan ke tanaman tidak terlalu banyak atau terlalu sedikit jika
pemberian pupuk sedikit tanaman masih kekurangan unsur yang dibutuhkan,
terlalu banyak tentu tanaman akan overdosis dan bisa menjadi toksisitas.
3. Tepat waktu : Tepat waktu disini yaitu pada saat pemberian pupuk yang baik dan
benar hendaknya disesuaikan kapan tanaman tersebut membutuhkan asupan lebih
unsur hara atau pada waktu yang tepat.
4. Tepat tempat : Tepat tempat maksudnya pada saat pemupukan harus
memperhatikan tempat atau lokasi tanaman sehingga dapat mengaplikasikan
pemupukan secara tepat. Misal lokasi pemupukan berada pada ketinggian dan
kecepatan angin besar, maka tidak disarankan menggunakan pupuk yang
berbentuk cair dan disemprotkan.
5. Tepat cara : Pemupukan juga memperhatikan cara peletakan pupuk, pemberian
pupuk yang salah akan membuat pupuk terbuang sia-sia ataupun tercuci oleh air
danterdenitrifikasi sehingga tidak dapat diserap atau ditangkap langsung oleh
tanaman.Untuk itu cara pemupukan harus benar dan tepat sasaran.
Aplikasi pemupukan yang tepat cara dan sasaran dapat menyebakan pupuk
dapat mencapai zona perakaran dengan cepat dan tidak mudah menguap karena
penguapan dan aliran permukaan.. Keseimbangan hara merupakan keseimbangan
antara hara yang ditambah dan diambil oleh tanaman pada proses penyerapan hara.
Jika hara yang ditambah lebih kecil dari hara yang diambil tanaman maka akan
terjadi kekurangan hara, jika hara yang ditambah lebih besar dari hara yang diambil
tanaman maka akan terjadi kelebihan hara. Produktivitas tanaman sangat tergantung
dengan ketersediaan hara, dimana dibatasi oleh ketersediaan hara dalam tanah yang
paling sedikit. Penambahan hara yang kurang, berpengaruh terhadap ketersediaan

19
hara lain. Jika hara yang kurang tergolong hara utama, maka produksi akan rendah
dan sangat berpengaruh bagi tanaman. Hara nitrogen (N) sangat dibutuhkan, hara P
dan K tergantung status haranya. Sedangkan waktu pemupukan disesuaikan dengan
umur pertumbuhan tanaman.

20
4. PENUTUP

A. Kesimpulan
Kegiatan magang yang dilakukan di Desa Bora, Kecamatan Sayan,
Kabupaten Melawi memberikan manfaat yang banyak bagi penulis baik secara
langsung maupun tidak langsung. Adapun kesimpulan dari laporan kegiatan magang
sebagai berikut:
1. Mahasiswa mendapatkan keterampilan di lapangan, selain itu mahasiswa juga
mengetahui secara langsung kendala dan permasalahan yang dihadapi para
petani.
2. Kegiatan pengelolaan lahan serta penanaman Ladadi Desa Bora, Kecamatan
Sayan, Kabupaten Melawi masih secara tradisional.
3. Pemupukan dilakukan sebelum tanam untuk pemupukan dasar di dalam tanah dan
setelah tanam untuk pertumbuhan dan perkembangan tanaman lada. Pupuk yang
digunakan para petani yaitu pupuk NPK Mutiara 16 – 16 - 16.

B. Saran
Adapun saran yang dapat disampaikan dari laporan magang ini sebagai berikut:
1. Perlu adanya pengetahuan lebih kepada para petani melalui penyuluh pertanian
bahwa pentingnya pemupukan yang dapat mensuplai hara dan mendukung
pertumbuhan lada.
2. Diharapkan dapat memperluas lahan tanaman lada agar hasil yang di dapatkan
lebih banyak sehingga dapat dijual dan menjadi penghasilan lebih tinggi untuk
meningkatkan investasi daerah dan juga para petani setempat.

21
DAFTAR PUSTAKA

Alibasyah, R. 2016. Perubahan Beberapa Sifat Fisika dan Kimia Ultisol Akibat
Pemberian Pupuk Kompos dan Kapur Dolomit Pada Lahan Berteras. Jurnal
Floratek Vol. 11 No. 1 (75-87).

Food and Agriculture Organization. 2013. Detailed Production Data 2000– 2012.
www.faostat.fao.org. Diakses tanggal 22 Maret 2014

Harni, R dan Ibrahim. 2011. Potensi bakteri endofit menginduksi ketahanan


tanaman lada terhadap infeksi Meloidogyne incognita. Jurnal Littri 17 (3) :
118-123.

Harni, R. dan W. Amaria. 2012. Potensi bakteri kitinolitik untuk pengendalian


penyakit busuk pangkal batang lada (Phytophthora capsici). Bul. Riset
Tanaman Rempah dan Industri 3(1): 7-12

Kemala, S. 2011. Strategi Pengembangan Sistem Agribisnis Lada Untuk


Meningkatkan Pendapatan Petani. Pengembangan Inovasi Pertanian
4(2):137-155.

Martin, A. B,. Same, M., dan Indrawati, W .2015. Pengaruh Media Pembibitan pada
Pertumbuhan Setek Lada (Piper nigrum L.). Jurnal Agro Industri
Perkebunan, 3(2), 94-107.

Miftakhurohmah, M. Mariana dan D. Wahyuno.2016. Deteksi piper yellow mottle


virus (PYMoV) penyebab penyakit kerdil pada tanaman lada secara
Polymerase Chain Reaction (PCR). Bul Littro 27 (1) : 77-84.

Munawar A. 2011. Kesuburan Tanah dan NutrisiTanaman. Bogor: PT. Penerbit


IPB Press.

Nath, T.N. 2013. The Macronutrients Status of Long Term Tea Cultivated Soils
in Dibugrah and Sivasgar Districts Of Assam, India International Journal Of
Scientific Research. 2(5):273-275.

Nurmauli N, Hamim H, Prabukesuma A M. 2015.Pengaruh Waktu Aplikasi dan


Dosis Pupuk NPK terhadap Pertumbuhan dan Hasil Padi Gogo (Oryza
sativa L.). Jurnal Agrotek Tropika 3(1):106-112.

22
Pardamean, M. 2014. Mengelola Kebun dan Pabrik Kelapa Sawit secara
Profesional. Penebar Swadaya. Jakarta

Roidah, I. S. 2013. Manfaat Penggunaan Pupuk Organik untuk Kesuburan Tanah. J.


UniversitasTulungagungBonorowo,1(1),30-42.

Rosman R, O. Trisilawati dan Setiawan. 2013. Pemupukan Nitrogen, Fosfor dan


Kalium pada Tanaman Akar Wangi. Jurnal Littri 19 (1):33-40

Siallagan, I. 2014. Optimasi Dosis Pupuk Organik dan NPK Majemuk pada
Tanaman Kelapa Sawit Belum Menghasilkan. Optimasi Dosis Pupuk
Organik Dan NPK Majemuk Pada Tanaman Kelapa Sawit Belum
Menghasilkan.

Sheoran V, Sheoran, A. S, Poonia P. 2010. Soil Reclamation of Abandoned


Mine Land by Revegetation: A Review. International Journalof Soil,
Sediment and Water 3(2): 1-13.

Statistik Perkebunan Indonesisa Komoditas Lada 2013-2015. 2014. Direktorat


Jenderal Perkebunan, Kementrian Pertanian. Jakarta. 47 Halaman.

Tjahjana, B.E., U. Daras dan N. Heryana .2012. Formula Pupuk Berimbang


Tanaman Lada di Lampung. Buletin RISTRI, 3(3), 239-244.

United Nationals Comtrade Statistic, 2013. Data Trade Statistic.


http://comtrade.un.org/data/. Diakses pada tanggal 28 Agustus 2014.

Yap, C. A. 2012. Determination of Nutrient Uptake Characteristic of Black


Pepper (Piper nigrum L.). Journal of Agricultural Science and
Technology B 2: 1090–1099.

23
LAMPIRAN

Lampiran 1. Dokumentasi Kegiatan Magang

Gambar 2. Penyiraman Tanaman Lada

Gambar 3. Pemupukan Tanaman Lada

24
Gambar 4. Jenis Pupuk dalam Pemupukan Lada

Gambar 5. Buah Lada

25
Gambar 6. Tanaman Lada

Gambar 7. Monitoring Tanaman Lada

26
Gambar 8. Pembersihan Gulma

Gambar 9. Pertumbuhan buah lada

27
Gambar 10. Penyiraman

Gambar 11. Tanaman Lada Yang Menguning

28
Lampiran 2. Pengantar Surat Jalan

29
Lampiran 3. Surat Pernyataan Magang

Lampiran 4. Surat Izin Magang

30
Lampiran 5. Surat Keterangan Jalan

31
32

Anda mungkin juga menyukai