Anda di halaman 1dari 51

SARS–CoV–2 DAN DIABETES MELLITUS

KARYA TULIS ILMIAH SARJANA

PERIODE 2020/2021

Oleh :

LISA TRIANA ANALINARTA

0130840143

FAKULTAS KEDOKTERAN
UNIVERSITAS CENDERAWASIH
JAYAPURA
2020
SARS–CoV–2 DAN DIABETES MELLITUS

KARYA TULIS ILMIAH SARJANA

PERIODE 2020/2021

“Diajukan sebagai salah satu syarat untuk memperoleh gelar

SARJANA KEDOKTERAN (S.Ked)”

Oleh:

LISA TRIANA ANALINARTA

0130840143

Dosen Pembimbing:

Pembimbing I : dr. Ime Fransisca Adidharma, Sp. PK

Pembimbing II : dr. Astrina R.I. Sidabutar, M.Kes

FAKULTAS KEDOKTERAN

UNIVERSITAS CENDERAWASIH

JAYAPURA

2020

i
HALAMAN PERSETUJUAN

SARS-CoV-2 DAN DIABETES MELLITUS

Oleh :

LISA TRIANA ANALINARTA

0130840143

SKRIPSI

Untuk memenuhi salah satu syarat ujian

guna memperoleh gelar Sarjana Kedokteran

Telah disetujui oleh Tim Pembimbing pada tanggal

Seperti tertera dibawah ini :

Jayapura, 2021

Pembimbing I Pembimbing II

dr. Ime Fransisca A, Sp.PK dr. Astrina R. I. Sidabutar, M.Kes


NIP. 19790208 200501 2 008 NIP. 19800322 200812 2 002

ii
KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis panjatkan kehadirat Tuhan yang Mahakuasa karena

berkat rahmat dan karuniah-Nya penulisan Karya Tulis Ilmiah yang berjudul

“SARS-CoV-2 & Diabetes Mellitus” dapat selesai.

Penulisan Karya Tulis Ilmiah ini merupakan salah satu syarat dalam

menyelesaikan studi pada Program Studi Sarjana Kedokteran, Fakultas Kedokteran

Universitas Cenderawasih.

Karya Tulis Ilmiah ini dapat disusun berkat dorongan, bimbingan, dan

bantuan dari berbagai pihak. Oleh karena itu, penulis menyampaikan terima kasih

kepada :

1. Dr. Ir. Apolo Safanpo, ST.,MT selaku Rektor Universitas Cenderawasih.

2. dr. Trajanus Laurens Jembise, Sp.B. selaku Dekan Fakultas Kedokteran

Universitas Cenderawasih dan para Pembantu Dekan.

3. dr. Renny Sulelino, M.Clint.Ed selaku Kepala Program Studi Sarjana

Kedokteran, Fakultas Kedokteran Universitas Cenderawasih.

4. dr. Ime Fransisca Adidharma, Sp.PK selaku dosen pembimbing 1 yang telah

membimbing saya dan begitu banyak memberi arahan serta masukan untuk

menyelesaikan Karya Tulis Ilmiah ini.

5. dr. Astrina Rosaria I. Sidabutar, M.Kes. selaku dosen pembimbing 2 yang

telah membimbing saya dan begitu banyak memberi arahan serta masukan

untuk menyelesaikan Karya Tulis Ilmiah ini.

6. Bapak/Ibu dosen serta Staf Pengajar Program Studi Sarjana Kedokteran,

Fakultas Kedokteran Universitas Cenderawasih. yang telah memberikan

iii
ilmu pengetahuan dan wawasan sehingga sangat membantu penyelesaikan

Karya Tulis Ilmiah ini.

7. Teman-teman angkatan 2013 Fakultas Kedokteran Universitas

Cenderawasih.

Akhir kata, saya berharap Tuhan Yang Maha Kuasa berkenan membalas segala

kebaikan semua pihak yang telah membantu. Semoga Karya Tulis Ilmiah ini

bermanfaat.

Jayapura , Februari 2021

Penulis

iv
DAFTAR ISI

SARS–CoV–2 DAN DIABETES MELLITUS ................................................... i


HALAMAN PERSETUJUAN ........................................................................... ii
KATA PENGANTAR ....................................................................................... iii
DAFTAR ISI ...................................................................................................... v
DAFTAR TABEL ............................................................................................ vii
DAFTAR GAMBAR ....................................................................................... viii
DAFTAR SINGKATAN ................................................................................... ix
ABSTRAK.......................................................................................................... x
ABSTRACT ...................................................................................................... xi
BAB I .................................................................................................................. 1
PENDAHULUAN .............................................................................................. 1
1.1 Latar Belakang ........................................................................................... 1
1.2 Rumusan Masalah ...................................................................................... 3
1.3 Tujuan Penelitian .................................................................................. 3
1.3.1 Tujuan Umum ...................................................................................... 3
1.3.2 Tujuan Khusus ..................................................................................... 3
1.4 Manfaat Penelitian ................................................................................ 4
1.4.1 Manfaat Teoritis ................................................................................... 4
1.4.2 Manfaat Praktis .................................................................................... 4
BAB II ................................................................................................................ 5
KERANGKA KONSEP, HIPOTESIS DAN METODE PENELITIAN .......... 5
2.1 Kerangka Konsep ....................................................................................... 5
2.2 Pertanyaan Utama Penelitian ...................................................................... 6
2.3 Metode Pencarian Literatur. ........................................................................ 6
2.3.1 Kata Kunci Pencarian Literatur ............................................................ 6
2.3.2 Penetapan Basis Data atau Sumber Literatur Utama. ............................ 6
2.3.3 Skrining Literatur dan Sintesis Kualitas ................................................ 7
2.3.4 Analisis Kualitatif ................................................................................ 7
BAB III1 ............................................................................................................. 9

v
HASIL DAN PEMBAHASAN........................................................................... 9
3.1 Tinjauan Umum Diabetes Mellitus & SARS-CoV-2 ................................... 9
3.1.1 Diabetes Mellitus ................................................................................. 9
3.1.2 SARS-CoV-2 ..................................................................................... 16
3.2 Hasil ......................................................................................................... 22
3.3 Pembahasan .............................................................................................. 26
3.3.1 Gambaran Umum Penelitian............................................................... 26
3.3.3 Asosiasi Diabetes dengan Pandemi Virus Akut di Masa Lalu ............. 26
3.3.4 COVID-19 dan Komorbiditas............................................................. 27
3.3.5 Hubungan antara Covid-19 dan Diabetes ............................................ 28
3.3.7 Aspek Patogenesis SARS-CoV-2 dan Potensi implikasi untuk
Manajemen Klinis Covid-19 dengan Pasien Diabetes Mellitus .................... 32
BAB IV ............................................................................................................. 35
KESIMPULAN & SARAN .............................................................................. 35
4.1 Kesimpulan .............................................................................................. 35
4.2 Saran ........................................................................................................ 35
DAFTAR PUSTAKA ....................................................................................... 37
Lampiran.......................................................................................................... 39

vi
DAFTAR TABEL

Tabel 2.1. Analisis Kualitatif Dan Literatur Yang Diperoleh…………………….. 7

Tabel 3.2 Ringkasan Dari Literatur Tentang Patogenesis Molekular Covid-19 pada
pasien Diabetes Mellitus……………………………………………………… ...22

vii
DAFTAR GAMBAR

GAMBAR 2.1 Kerangka Konsep Penelitian………………………………………5

viii
DAFTAR SINGKATAN

MERS : Middle East Respiratory Syndrome

SARS : Severe Acute Respiratory Syndrome

COVID-19 : Coronavirus Disease

HbA1c : Hemoglobin A1c

T2DM : Diabetes Mellitus Tipe 2

ACE-2 :Angiotensin-2

TMPRSS-2 : Transmembrane Protase Serine-2

IL-6 : Interleukin-6

TZD : Thiazolidindon

GLP-1 : Glukagon Like Peptide 1

ix
ABSTRAK

Pendahuluan : Coronavirus (CoV) adalah keluarga besar virus yang menyebabkan


penyakit mulai dari gejala ringan sampai berat. Ada setidaknya dua jenis
coronavirus yang diketahui menyebabkan penyakit yang dapat menimbulkan gejala
berat seperti Middle East Respiratory Syndrome (MERS) dan Severe Acute
Respiratory Syndrome (SARS). Severe Acute Respiratory Syndrome Coronavirus-
2 (SARS CoV-2) terus meningkat dengan lebih dari satu juta pasien yang
dikonfirmasi dan lebih dari kematian secara global. Dengan prevalensi diabetes
yang tinggi, penting untuk memahami aspek khusus infeksi COVID-19 pada
penderita diabetes. Sehingga tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui
Hubungan SARS-CoV-2 pada pasien Diabetes Mellitus.
Metode : Pencarian literature menggunakan cara memasukan langsung text word
atau kata kunci di kolom pencarian secara online dengan menggunakan Teknik
Boolean operators (AND, OR, NOT) pada database yang telah ditentukan. Periode
publikasi antara tahun 2019-2020 dengan hasil akhir jumlah literatur yang di review
sebanyak 10 literatur.
Hasil : Dari 10 literatur yang di review, didapatkan bahwa pasien yang terkena
COVID-19 dan memiliki diabetes sebagai penyakit yang mendasari prognosis yang
lebih buruk. Salah satu literature, menunjukan bahwa jumlah komorbiditas
merupakan predictor yang signikan dari kematian. Komorbiditas paling menonjol
pada pasien di Unit Perawatan Intensif (ICU) dengan novel coronavirus disease
(COVID-19) adalah penyakit serebrovaskular dan diabetes. Peradangan kronis,
peningkatan aktivitas koagulasi, gangguan respon imun, dan potensi kerusakan
langsung pancreas oelh SARS-CoV-2 mungkin merupakan salah satu mekanisme
patofisiologis yang mendasari kontribusi pada peningkatan morbiditas dan
mortalitas COVID-19 pada diabetes. Sekarang telah diketahui dengan baik bahwa
SARS-CoV-19 mengikat ke sel targetnya melalui enzim pengubah ACE2. Ekspresi
ACE2 terutama meningkat pada pasien hipertensi yang di obati dengan penghambat
ACE dan pada pasien dengan diabetes.
Kesimpulan : Diabetes berhubungan dengan peningkatan insidensi dan keparahan
SARS-CoV-2 dan peningkatan ekspresi ACE2 secara teoritis dapat meningkatkan
risiko infeksi SARS CoV-2

Kata Kunci : SARS-CoV-2, Covid-19, Diabetes Mellitus

x
ABSTRACT

Introduction : Coronavirus (CoV) is a large family of viruses that cause diseases


ranging from mild to severe symptoms. There are at least two types of coronavirus
known to cause diseases that can cause severe symptoms such as Middle East
Respiratory Syndrome (MERS) and Severe Acute Respiratory Syndrome (SARS).
Severe Acute Respiratory Syndrome Coronavirus-2 (SARS CoV-2) continues to
increase with more than one million confirmed patients and more than death
globally. With the high prevalence of diabetes, it is important to understand the
specific aspects of COVID-19 infection in diabetics. So the purpose of this study is
toknow the relationship ofSARS-CoV-2 in patients with Diabetes Mellitus.
Method : Literature search using the way to enter directly text word or keyword in
the online search field by using Boolean Technique operators (AND, OR, NOT) in
the database that has been determined. Publication period between 2019-2020 with
the final results of the amount of literature reviewed as many as 10 literature.
Results : From 10 literatures reviewed, it was found that patients affected by
COVID-19 and have diabetes as the underlying disease of the worse prognosis. One
of the literature, shows that the number of comorbidities is a predictor that signied
from death. The most prominent comorbidities in patients in the Intensive Care Unit
(ICU) with novel coronavirus disease (COVID-19) are cerebrovascular disease and
diabetes. Chronic inflammation, increased coagulation activity, impaired immune
response, and potential direct damage to pancreas and SARS-CoV-2 may be among
the pathophysiological mechanisms underlying the contribution to increased
morbidity and mortality of COVID-19 in diabetes. It is now well known that SARS-
CoV-19 binds to its target cells through the ace2-altering enzyme. Ace2 expression
is especially increased in hypertensive patients who are treated with ACE inhibitors
and in patients with diabetes.
Conclusion : Diabetes is associated with increased incidence and severity of
SARS-CoV-2 and increased expression of ACE2 could theoretically increase the
risk of SARS CoV-2 infection

Keywords: SARS-CoV-2, Covid-19, Diabetes Mellitus

xi
BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Coronavirus (CoV) adalah keluarga besar virus yang menyebabkan

penyakit mulai dari gejala ringan sampai berat. Ada setidaknya dua jenis

coronavirus yang diketahui menyebabkan penyakit yang dapat menimbulkan

gejala berat seperti Middle East Respiratory Syndrome (MERS) dan Severe

Acute Respiratory Syndrome (SARS). Coronavirus Disease (COVID-19)

adalah virus jenis baru yang belum pernah diidentifikasi sebelumnya pada

manusia. Virus corona adalah zoonosis (ditularkan antara hewan dan manusia).

Penelitian menyebutkan bahwa SARS ditransmisikan dari kucing luwak (civet

cats) ke manusia dan MERS dari unta ke manusia. Beberapa coronavirus yang

dikenal beredar pada hewan namun belum terbukti menginfeksi manusia.

Manifestasi klinis biasanya muncul dalam 2 hari hingga 14 hari setelah

paparan. Tanda dan gejala umum infeksi coronavirus antara lain gejala

gangguan pernapasan akut seperti demam, batuk dan sesak napas. Pada kasus

yang berat dapat menyebabkan pneumonia, sindrom pernapasan akut, gagal

ginjal, dan bahkan kematian.

Pada 31 Desember 2019, WHO China Country Office melaporkan kasus

pneumonia yang tidak diketahui etiologinya di Kota Wuhan, Provinsi Hubei,

Cina. Pada tanggal 7 Januari 2020, Cina mengidentifikasi pneumonia yang tidak

diketahui etiologinya tersebut sebagai jenis baru coronavirus (coronavirus

disease, COVID-19). Pada tanggal 11 Maret 2020 WHO telah menetapkan virus

1
2

corona sebagai pandemi global. Penambahan jumlah kasus COVID-19

berlangsung cukup cepat dan sudah terjadi penyebaran ke luar wilayah Wuhan

dan negara lain. Sampai dengan 04 Mei 2020, secara global dilaporkan

3.561.887 (3,5 juta) kasus konfimasi di 162 negara dengan kematian 248.084

jiwa.

COVID-19 pertama dilaporkan di Indonesia pada tanggal 2 Maret 2020

sejumlah dua kasus. Data 31 Maret 2020 menunjukkan kasus yang

terkonfirmasi berjumlah 1.528 kasus dan 136 kasus kematian. Tingkat

mortalitas COVID-19 di Indonesia sebesar 8,9%, angka ini merupakan yang

tertinggi di Asia Tenggara. Namun, Persentase kasus aktif secara nasional terus

menunjukkan penurunan hingga hari Kamis 22 Oktober 2020. Bahkan jumlah

kasus aktif di Indonesia saat ini mencapai 63.576 kasus (16,8%) lebih rendah

daripada angka dunia yang mencapai 21,9%. Kemudian secara berturut-turut

selama empat bulan angka itu terus menurun, terhitung Mei 2020 71,35%, Juni

2020 57,25%, Juli 2020 44,02%, dan bulan Agustus 2020 28,26%. Untuk bulan

September 2020 bahkan jumlahnya sudah berada di titik 23,74%. Sedangan di

Papua kasus Covid-19 mengalami penambahan kasus berasal dari Kota

Jayapura (19 kasus), Kabupaten Mimika (34 kasus), Kabupaten Biak Numfor

(4 kasus), Kabupaten Jayapura (3 kasus), dan Kabupaten Jayawijaya

(3kasus).Jumlah pasien yang masih dirawat hingga saat ini berjumlah 2.720

atau 23,9 %

WHO melaporkan bahwa penularan dari manusia ke manusia terbatas (pada

kontak erat dan petugas kesehatan). Berdasarkan kejadian MERS dan SARS

sebelumnya, penularan manusia ke manusia terjadi melalui droplet, kontak dan


3

benda yang terkontaminasi, maka penularan COVID-19 diperkirakan sama.

Rekomendasi standar untuk mencegah penyebaran infeksi adalah melalui cuci

tangan secara teratur, menerapkan etika batuk dan bersin, menghindari kontak

secara langsung dengan ternak dan hewan liar serta menghindari kontak dekat

dengan siapa pun yang menunjukkan gejala penyakit pernapasan seperti batuk

dan bersin.

Severe Acute Respiratory Syndrome Coronavirus-2 (SARS CoV-2) terus

meningkat dengan lebih dari satu juta pasien yang dikonfirmasi dan lebih

dari kematian secara global. Dengan prevalensi diabetes yang tinggi, penting

untuk memahami aspek khusus infeksi COVID-19 pada penderita diabetes. Ini

menjadi lebih penting, karena sebagian besar dunia melihat pembatasan

mobilitas pasien untuk mengatasi pandemi.

1.2 Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang diatas maka rumusan masalah yang diambil

dalam penulisan karya tulis ilmiah yaitu “Bagaimana hubungan SARS-CoV-2

pada pasien Diabetes Mellitus”?

1.3 Tujuan Penelitian

1.3.1 Tujuan Umum

Untuk mengetahui Hubungan SARS-CoV-2 pada pasien Diabetes Mellitus.

1.3.2 Tujuan Khusus

1. Untuk mengetahui bagaimana hubungan antara Diabetes dan SARS-

CoV-2 dalam hal epidemiologi, patofisiologi dan terapeutik


4

1.4 Manfaat Penelitian

1.4.1 Manfaat Teoritis

Hasil penelitian dapat digunakan untuk menjadi sumber informasi dan

pembelajaran untuk mengembangkan ilmu kedokteran dalam hal menangani

patogenesis molekular Covid-19 pada pasien Diabetes Mellitus.

1.4.2 Manfaat Praktis

1. Bagi Peneliti

Dapat memperoleh pengalaman dan menambah pengetahuan dalam

melaksanakan penelitian dan mendapat pengalaman melakukan skripsi Studi

Literature dan dapat diajukan debagai salah satu syarat memperoleh Gelar

Sarjana Kedokteran (S.Ked)

2. Bagi Masyarakat

Memberi masukan berupa Health Education dan meningkatkan

kesadaran kepada penderita dan masyarakat tentang penyakit Covid-19 dan

Diabetes Mellitus sehingga mampu menjalani pengobatan secara maksimal


BAB II

KERANGKA KONSEP, HIPOTESIS DAN METODE PENELITIAN

2.1 Kerangka Konsep

Kerangka konsep penelitian adalah suatu uraian dan visualisasi hubungan

atau kaitan antara konsep satu terhadap konsep yang lainnya, atau antara

variabel yang satu dengan variabel yang lain dari masalah yang diteliti.

Diabetes Mellitus

Covid - 19

Epidemiologi Patofisiologi Terapeutik

Gambar 2.1. Kerangka Konsep Penelitian

Yang akan diteliti dalam penelitian ini adalah Hubungan antara Diabetes

dan beratnya infeksi SARS-CoV-2. Adapun variabel independen dalam penelitian

ini Peningkatan insiden dan keparahan COVID-19 pada pasien Diabetes.

Sedangkan variabel dependen dalam penelitian ini yaitu Pasien Diabetes Mellitus.

5
6

2.2 Pertanyaan Utama Penelitian

Berdasarkan panduan picot maka pertanyaan utama dalam penelitian ini

adalah :

1. Bagaimana Hubungan antara Diabetes Mellitus dengan keparahan infeksi

SARS-CoV-2

2. Apakah terdapat hubungan antara Covid-19 dan Diabetes Mellitus dalam

hal epidemiologi, patofisilogi, dan terapeutik?

2.3 Metode Pencarian Literatur.

2.3.1 Kata Kunci Pencarian Literatur

Kata Kunci : COVID-19, SARS-CoV-2, Diabetes Mellitus

2.3.2 Penetapan Basis Data atau Sumber Literatur Utama.

Demi mencapai hasil penelitian yang baik maka penulis melakukan

pencarian literatur yang sesuai dengan judul penelitian lewat basis utama

kedokteran secara online, basis data (Google Scholar), basis buku

kedokteran, maupun sumber lain yang relevan dengan topik penelitian.

Pencarian literatur yang dilakukan menggunakan Google Scholar yaitu

dengan memasukan kata kunci. Dan hasil yang didapatkan dari pencarian

tersebut adalah artikel jurnal secara lengkap dengan abstrak berbahasa

inggris dan indonesia dengan kurun waktu lima tahun terakhir atau 2015

keatas.
7

2.3.3 Skrining Literatur dan Sintesis Kualitas

Pencarian literature menggunakan cara memasukan langsung text

word atau kata kunci di kolom pencarian secara online dengan menggunakan

Teknik Boolean operators (AND, OR, NOT) pada database yang telah ditentukan.

Hasil pencarian didapatkan 20 hasil, kemudian pencarian di persempit kedalam

periode publikasi antara tahun 2019-2020 sehinga di dapatkan 12 hasil. Tahap

selanjutnya di lakukan pencarian terfokus sesuai dengan tema Literature review

dengan kriteria hanya untuk jurnal lengkap hingga menyisahkan 10 jurnal yang

digunakan.

2.3.4 Analisis Kualitatif

Tabel 2.1. Analisis Kualitatif Dan Literatur Yang Diperoleh

No Literatur Jenis Penelitian Resiko Bias

1 Diabetes dalam COVID-19: Review


Prevalensi, patofisiologi,
prognosis dan pertimbangan
praktis
2 COVID-19 pandemic, Review
coronaviruses, and diabetes
mellitus
3 SARS-CoV-2 disease severity Review
and diabetes:

4 COVID-19 pada penderita Review


diabetes: memahami alasan
hasil yang lebih buruk
8

5. SARS-CoV-2 dan Diabetes Review

6 COVID-19 and diabetes Case Report


mellitus: What we know, how
our patients should be treated
now, and what should happen
next
7. Diabetes and COVID-19: Case Report
evidence, current status and
unanswered
research questions
8. A Confirmed Covid-19 in Case Report
Newly Diagnosed Diabetes
Mellitus Patient
9. Covid-19 and Diabetes : Cross Sectional
Knowledge in progress
10. Covid-19 and Diabetes Mellitus Cross Sectional
: Implicatons for prognosis and
clinical management
BAB III1

HASIL DAN PEMBAHASAN

3.1 Tinjauan Umum Diabetes Mellitus & SARS-CoV-2

3.1.1 Diabetes Mellitus

3.1.1.1 Definisi

Diabetes melitus adalah suatu gangguan metabolik yang ditandai

dengan peningkatan kadar glukosa darah (hiperglikemia) akibat kerusakan

pada sekresi insulin dan kerja insulin (Smeltzeret al, 2013; Kowalak, 2011).

Diabetes melitus merupakan suatu penyakit yang ditandai dengan kadar

glukosa di dalam darah tinggi karena tubuh tidak dapat melepaskan atau

menggunakan insulin secara adekuat. Kadar glukosa darah setiap hari

bervariasi, kadar gula darah akan meningkat setelah makan dan kembali

normal dalam waktu 2 jam. Kadar glukosa darah normal pada pagi hari

sebelum makan atau berpuasa adalah 70-110 mg/dL darah. Kadar gula darah

normal biasanya kurang dari 120-140 mg/dL pada 2 jam setelah makan atau

minumcairan yang mengandung gula maupun mengandung karbohidrat

(Irianto, 2015).

3.1.1.2 Klasifikasi

Klasifikasi diabetes melitus menurut Smeltzeret al, (2013) ada 3 yaitu:

a. Tipe 1 (Diabetes melitus tergantung insulin)

Sekitar 5% sampai 10% pasien mengalami diabetes tipe 1. Diabetes

melitus tipe 1 ditandai dengan destruksi sel-sel beta pankreas akibat

9
10

faktor genetic imunologis, dan juga lingkungan. DM tipe 1 memerlukan

injeksi insulin untuk mengontrol kadar glukosa darah.

b. Tipe 2 (Diabetes melitus tak –tergantung insulin)

Sekitar 90% sampai 95% pasien mengalami diabetes tipe 2. Diabetes

tipe 2 disebabkan karena adanya penurunan sensitivitas terhadap insulin

(resistensi insulin) atau akibat penurunan jumlah insulin yang

diproduksi.

c. Diabetes mellitus gestasional

Diabetes gestasional ditandai dengan intoleransi glukosa yang muncul

selama kehamilan, biasanya pada trimester kedua atau ketiga. Risiko

diabetes gestasional disebabkan obesitas, riwayat pernah mengalami

diabetes gestasional, glikosuria, atau riwayat keluarga yang pernah

mengalami diabetes.

3.1.1.3 Etiologi

Diabetes melitus menurut Kowalak, (2011); Wilkins, (2011); dan

Andra, (2013)mempunyai beberapa penyebab, yaitu:

1) Hereditas

Peningkatan kerentanan sel-sel beta pancreas dan perkembangan

antibodi autoimun terhadap penghancuran sel-sel beta.

2) Lingkungan (makanan, infeksi, toksin, stress

Kekurangan protein kronik dapat mengakibatkan hipofungsi

pancreas. Infeksi virus coxsakie pada seseorang yang peka secara

genetic. Stress fisiologis dan emosional meningkatkan kadar hormon


11

stress (kortisol, epinefrin, glucagon, dan hormon pertumbuhan),

sehingga meningkatkan kadar glukosa darah.

3) Perubahan gaya hidup

Pada orang secara genetikrentanterkena DM karena perubahan gaya

hidup, menjadikan seseorang kurang aktif sehingga menimbulkan

kegemukan dan beresiko tinggi terkena diabetes melitus.

4) Kehamilan

Kenaikan kadar estrogen dan hormonplasental yang berkaitan

dengan kehamilan, yang mengantagoniskan insulin.

5) Usia

Usia diatas 65 tahun cenderung mengalami diabetes melitus.

6) Obesitas

Obesitas dapat menurunkan jumlah reseptor insulin di dalam tubuh.

Insulin yang tersedia tidak efektif dalam meningkatkan efek

metabolic.

7) Antagonisasi

Efek insulin yang disebabkan oleh beberapa medikasi, antara lain

diuretic thiazide, kortikosteroid adrenal, dan kontraseptif hormonal.

3.1.1.4 Patofisiologi

Ada berbagai macam penyebab diabetes melitus menurut

Price, (2012) dan Kowalak (2011) yang menyebabkan defisiensi

insulin, kemudian menyebabkan glikogen meningkat, sehingga

terjadi proses pemecahan gula baru (glukoneugenesis) dan

menyebabkan metabolism lemak meningkat. Kemudian akan terjadi


12

proses pembentukan keton (ketogenesis). Peningkatan keton

didalam plasma akan mengakibatkan ketonuria (keton dalam urin)

dan kadar natrium akan menurun serta pH serum menurun dan

terjadi asidosis.

Defisiensi insulin mengakibatkan penggunaan glukosa

menurun, sehingga menyebabkan kadar glukosa dalam plasma

tinggi (hiperglikemia). Jika hiperglikemia parah dan lebih dari

ambang ginjal maka akan menyebabkan glukosuria.

Glukosuria akan menyebabkan diuresis osmotik yang

meningkatkan peningkatan air kencing (polyuria) dan akan timbul

rasa haus (polidipsi) yang menyebabkan seseorang

dehidrasi(Kowalak, 2011).Glukosuria juga menyebabkan

keseimbangan kalori negatif sehingga menimbulkan rasa lapar yang

tinggi (polifagia). Penggunaan glukosa oleh sel menurun akan

mengakibatkan produksi metabolisme energi menurun sehingga

tubuh akan menjadi lemah(Price et al, 2012).

Hiperglikemia dapat berpengaruh pada pembuluh darah

kecil, sehingga menyebabkan suplai nutrisi dan oksigen ke perifer

berkurang. Kemudian bisa mengakibatkan luka tidak kunjung

sembuh karena terjadi infeksi dan gangguan pembuluh darah akibat

kurangnya suplai nutrisi dan oksigen(Price et al, 2012).

Gangguan pembuluh darah mengakibatkan aliran darah ke

retina menurun, sehingga terjadi penurunan suplai nutrisi dan


13

oksigen yang menyebabkan pandangan menjadi kabur. Akibat

utama dari perubahan mikrovaskuler adalah perubahan pada struktur

dan fungsi ginjalyang menyebabkan terjadinya nefropati yang

berpengaruh pada saraf perifer, sistem saraf otonom serta

sistemsaraf pusat (Price et al, 2012).

3.1.1.5 Manifestasi Klinis

Tanda dan gejala diabetes melitus menurut Smeltzeret al, (2013) dan

Kowalak (2011), yaitu:

a) Poliuria (air kencing keluar banyak) dan polydipsia (rasa haus yang

berlebih) yang disebabkan karena osmolalitas serum yang tinggi

akibat kadar glukosa serum yang meningkat.

b) Anoreksia dan polifagia (rasa lapar yang berlebih) yang terjadi

karena glukosuria yang menyebabkan keseimbangan kalori

negatif.

c) Keletihan (rasa cepat lelah) dan kelemahan yang disebabkan

penggunaan glukosa oleh sel menurun.

d)Kulit kering, lesi kulit atau luka yang lambat sembuhnya, dan rasa

gatal pada kulit.

e) Sakit kepala, mengantuk, dan gangguan pada aktivitas disebabkan

oleh kadar glukosa intrasel yang rendah.

f) Kram pada otot, iritabilitas, serta emosi yang labil akibat

ketidakseimbangan elektrolit.

g)Gangguan penglihatan seperti pemandangan kabur yang disebabkan

karena pembengkakan akibatglukosa.


14

h) Sensasi kesemutan atau kebas di tangan dan kaki yang disebabkan

kerusakan jaringan saraf.

i) Gangguan rasa nyaman dan nyeri pada abdomen yang disebabkan

karena neuropati otonom yang menimbulkan konstipasi.

j) Mual, diare, dan konstipasi yang disebabkankarena dehidrasi dan

ketidakseimbangan elektrolit serta neuropati otonom.

3.1.1.6 Tatalaksana

Pemberian terapi farmakologi harus diikuti dengan pengaturan pola

makan dan gaya hidup yang sehat. Terapi farmakologi terdiri dari

obat oral dan obat suntikan, yaitu:

1) Obat antihiperglikemia oral

Menurut Perkeni, (2015) berdasarkan carakerjanya obat ini

dibedakan menjadi beberapa golongan, antara lain

a) Pemacu sekresi insulin: Sulfonilurea dan Glinid

Efek utama obat sulfonilurea yaitu memacu sekresi insulin

oleh sel beta pancreas. cara kerja obat glinid sama dengan

cara kerja obat sulfonilurea, dengan penekanan pada

peningkatan sekresi insulin fase pertama yang dapat

mengatasi hiperglikemia post prandial.

b) Penurunan sensitivitas terhadap insulin:

Metformin dan Tiazolidindion (TZD)Efek utama metformin

yaitu mengurangi produksi glukosa hati (gluconeogenesis)

dan memperbaiki glukosa perifer. Sedangkan efek dari


15

Tiazolidindion (TZD) adalah menurunkan resistensi insulin

dengan jumlah protein pengangkut glukosa, sehingga

meningkatkan glukosa di perifer.

c) Penghambat absorpsi glukosa:

penghambat glukosidase alfaFungsi obat ini bekerja dengan

memperlambat absopsi glukosa dalam usus halus, sehingga

memiliki efek menurunkan kadar gula darah dalam tubunh

sesudah makan.

d) Penghambat DPP-IV (Dipeptidyl Peptidase-IV)

Obat golongan penghambat DPP-IV berfungsi untuk

menghambat kerja enzim DPP-IV sehingga GLP-1 (Glucose

Like Peptide-1) tetap dalam konsentrasi yang tinggi dalam

bentuk aktif. Aktivitas GLP-1 untuk meningkatkan sekresi

insulin dan menekan sekresi glukagon sesuai kadar glukosa

darah (glucose dependent).

2) Kombinasi obat oral dan suntikan insulinKombinasi obat

antihiperglikemia oral dan insulin yang banyak dipergunakan

adalah kombinasi obat antihiperglikemia oral dan insulin basal

(insulin kerja menengah atau insulin kerja panjang), yang

diberikanpada malam hari menjelang tidur. Terapi tersebut

biasanya dapat mengendalikan kadar glukosa darah dengan baik

jika dosis insulin kecil atau cukup. Dosis awal insulin kerja

menengah adalah 6-10 unit yang diberikan sekitar jam 22.00,

kemudian dilakukan evaluasi dosis tersebut dengan melihat nilai


16

kadar glukosa darah puasa keesokan harinya. Ketika kadar

glukosa darah sepanjang hari masih tidak terkendali meskipun

sudah mendapat insulin basal, maka perlu diberikan terapi

kombinasi insulin basal dan prandial, serta pemberian obat

antihiperglikemia oral dihentikan(Perkeni, 2015).

3.1.2 SARS-CoV-2

3.1.2.1 Definisi

Coronavirus atau virus corona merupakan keluarga besar virus yang

menyebabkan infeksi saluran pernapasan atas ringan hingga sedang,

seperti penyakit flu. Banyak orang terinfeksi virus ini, setidaknya satu

kali dalam hidupnya.

3.1.2.2 Epidemiologi

Sejak kasus pertama di Wuhan, terjadi peningkatan kasus COVID-

19 di China setiap hari dan memuncak diantara akhir Januari hingga

awal Februari 2020. Awalnya kebanyakan laporan datang dari Hubei

dan provinsi di sekitar, kemudian bertambah hingga ke provinsi-

provinsi lain dan seluruh China. COVID-19 pertama dilaporkan di

Indonesia pada tanggal 2 Maret 2020 sejumlah dua kasus. Data 31

Maret 2020 menunjukkan kasus yang terkonfirmasi berjumlah 1.528

kasus dan 136 kasus kematian. Tingkat mortalitas COVID-19 di

Indonesia sebesar 8,9%, angka ini merupakan yang tertinggi di Asia

Tenggara.5,11Per 30 Maret 2020, terdapat 693.224 kasus dan 33.106

kematian di seluruh dunia. Eropa dan Amerika Utara telah menjadi


17

pusat pandemi COVID-19, dengan kasus dan kematian sudah

melampaui China. Amerika Serikat menduduki peringkat pertama

dengan kasus COVID-19 terbanyak dengan penambahan kasus baru

sebanyak 19.332 kasus pada tanggal 30 Maret 2020 disusul oleh

Spanyol dengan 6.549 kasus baru. Italia memiliki tingkat mortalitas

paling tinggi di dunia, yaitu 11,3%. Tanggal 30 Januari 2020, telah

terdapat 7.736 kasus terkonfirmasi COVID-19 di China, dan 86 kasus

lain dilaporkan dari berbagai negara seperti Taiwan, Thailand,

Vietnam, Malaysia, Nepal, Sri Lanka, Kamboja, Jepang, Singapura,

Arab Saudi, Korea Selatan, Filipina, India, Australia, Kanada,

Finlandia, Prancis, dan Jerman.

3.1.2.3 Patogenesis

Kebanyakan Coronavirus menginfeksi hewan dan bersirkulasi di

hewan. Coronavirus menyebabkan sejumlah besar penyakit pada hewan

dan kemampuannya menyebabkan penyakit berat pada hewan seperti

babi, sapi, kuda, kucing dan ayam. Coronavirus disebut dengan virus

zoonotik yaitu virus yang ditransmisikan dari hewan ke manusia.

Banyak hewan liar yang dapat membawa patogen dan bertindak sebagai

vektor untuk penyakit menular tertentu. Kelelawar, tikus bambu, unta

dan musang merupakan host yang biasa ditemukan untuk Coronavirus.

Coronavirus pada kelelawar merupakan sumber utama untuk kejadian

severe acute respiratorysyndrome (SARS) dan Middle East respiratory

syndrome (MERS) (PDPI, 2020)


18

Coronavirus hanya bisa memperbanyak diri melalui sel host-nya.

Virus tidak bisa hidup tanpa sel host. Berikut siklus dari Coronavirus

setelah menemukan sel host sesuai tropismenya. Pertama, penempelan

dan masuk virus ke sel host diperantarai oleh Protein S yang ada

dipermukaan virus. Protein S penentu utama dalam menginfeksi spesies

host-nya serta penentu tropisnya (Wang, 2020). Pada studi SARS-CoV

protein S berikatan dengan reseptor di sel host yaitu enzim ACE-2

(angiotensin-converting enzyme 2). ACE-2 dapat ditemukan pada

mukosa oral dan nasal, nasofaring, paru, lambung, usus halus, usus

besar, kulit, timus, sumsum tulang, limpa, hati, ginjal, otak, sel epitel

alveolar paru, sel enterosit usus halus, sel endotel arteri vena, dan sel

otot polos. Setelah berhasil masuk selanjutnya translasi replikasi gen

dari RNA genom virus. Selanjutnya replikasi dan transkripsi dimana

sintesis virus RNA melalui translasi dan perakitan dari kompleks

replikasi virus. Tahap selanjutnya adalah perakitan dan rilis virus (Fehr,

2015).

Setelah terjadi transmisi, virus masuk ke saluran napas atas

kemudian bereplikasi di sel epitel saluran napas atas (melakukan siklus

hidupnya). Setelah itu menyebar ke saluran napas bawah. Pada infeksi

akut terjadi peluruhan virus dari saluran napas dan virus dapat berlanjut

meluruh beberapa waktu di sel gastrointestinal setelah penyembuhan.

Masa inkubasi virus sampai muncul penyakit sekitar 3-7 hari (PDPI,

2020).
19

3.1.2.4 Manifestasi Klinis

Infeksi COVID-19 dapat menimbulkan gejala ringan, sedang atau

berat. Gejala klinis utama yang muncul yaitu demam (suhu >380C),

batuk dan kesulitan bernapas. Selain itu dapat disertai dengan sesak

memberat, fatigue, mialgia, gejala gastrointestinal seperti diare dan

gejala saluran napas lain. Setengah dari pasien timbul sesak dalam satu

minggu. Pada kasus berat perburukan secara cepat dan progresif, seperti

ARDS, syok septik, asidosis metabolik yang sulit dikoreksi dan

perdarahan atau disfungsi sistem koagulasi dalam beberapa hari. Pada

beberapa pasien, gejala yang muncul ringan, bahkan tidak disertai

dengan demam. Kebanyakan pasien memiliki prognosis baik, dengan

sebagian kecil dalam kondisi kritis bahkan meninggal. Berikut sindrom

klinis yang dapat muncul jika terinfeksi. (PDPI, 2020). Berikut sindrom

klinis yang dapat muncul jika terinfeksi. (PDPI, 2020)

a. Tidak berkomplikasi

Kondisi ini merupakan kondisi teringan. Gejala yang muncul berupa

gejala yang tidak spesifik. Gejala utama tetap muncul seperti demam,

batuk, dapat disertai dengan nyeri tenggorok, kongesti hidung, malaise,

sakit kepala, dan nyeri otot. Perlu diperhatikan bahwa pada pasien

dengan lanjut usia dan pasien immunocompromises presentasi gejala

menjadi tidak khas atau atipikal. Selain itu, pada beberapa kasus

ditemui tidak disertai dengan demam dan gejala relatifingan. Pada

kondisi ini pasien tidak memiliki gejala komplikasi diantaranya

dehidrasi, sepsis atau napas pendek.


20

b. Pneumonia ringan

Gejala utama dapat muncul seperti demam, batuk, dan sesak.

Namun tidak ada tanda pneumonia berat. Pada anak-anak dengan

pneumonia tidak berat ditandai dengan batuk atau susah bernapas

c. Pneumonia berat. Pada pasien dewasa:

Gejala yang muncul diantaranya demam atau curiga infeksi

saluran napas

Tanda yang muncul yaitu takipnea (frekuensi napas: >

30x/menit), distress pernapasan berat atau saturasi oksigen

pasien <90% udara luar.

3.1.2.5 Diagnosa

Diagnosis COVID-19 tidak dapat dibuat tanpa analisis

mikrobiologis. Pasien yang memenuhi kriteria yang dibahas di bawah

ini harus menjalani tes SARS-CoV 2, selain tes untuk patogen

pernapasan lainnya (misalnya, influenza, virus pernapasan syncytial,

dll). Karena pengujian COVID-19 dalam kasus yang dicurigai terbatas

karena kapasitas yang tidak memadai, otoritas kesehatan setempat

dapat memperkenalkan kriteria khusus untuk kasus prioritas . Meskipun

banyak tes laboratorium telah dikembangkan, fluoresensi waktu-nyata

(RT-PCR) telah menjadi metode diagnostik standar terkini untuk

diagnosis COVID-19, dengan mendeteksi asam nukleat positif SARS-

CoV-2 dalam dahak, usap tenggorokan, dan sekresi sampel saluran

pernapasan bagian bawah.


21

3.1.2.5 Tatalaksana

Saat ini belum ada penelitian atau bukti talaksana spesifik pada

COVID-19. Belum ada tatalaksana antiviral untuk infeksi Coronavirus

yang terbukti efektif. Pada studi terhadap SARSCoV,

kombinasilopinavir dan ritonavir dikaitkan dengan memberi manfaat

klinis. Saat ini penggunaan lopinavir dan ritonavir masih diteliti terkait

efektivitas dan keamanan pada infeksi COVID-19. Tatalaksana yang

belum teruji / terlisensi hanya boleh diberikan dalam situasi uji klinis

yang disetujui oleh komite etik atau melalui Monitored Emergency Use

of Unregistered Interventions Framework (MEURI), dengan

pemantauan ketat. Selain itu, saat ini belum ada vaksin untuk mencegah

pneumonia COVID-19 ini (PDPI, 2020).


22

3.2 Hasil

Berdasarkan hasil review dari 10 literatur yang memenuhi kriteria inklusi


maka didapatkan hasil sebagai berikut:

Tabel 3.2 Ringkasan Dari Literatur Tentang Patogenesis Molekular


Covid-19 pada pasien Diabetes Mellitus.

Judul Jurnal,
Desain
No Nama Peneliti, Tujuan Hasil
Penelitian
Tahun Penerbit
1. Diabetes dalam Untuk Jenis penelitian Dari penelitian ini
COVID-19: mengumpulkan ini adalah ditemukan bahwa
Prevalensi, data yang tersedia penelitian Diabetes
patofisiologi, tentang Covid-19 Desain berhubungan dengan
prognosis dan dan Diabetes Literature peningkatan
pertimbangan Mellitus. Secara insidensi dan
praktis (Awadhesh Khusus melihat keparahan COVID -
Kumar Singh,2020 hubungan antara 19. Ada bukti
Covid-19 dan eksperimental
Diabetes dalam hal tentang efek diabetes
epidemiologi, pada masuknya virus
patofisologi, ke dalam sel
terapeutik. dan respons
inflamasi terhadap
infeksi.
2. Jenis penelitian Dari penelitian ini
COVID-19
ini adalah ditemukan bahwa
pandemic,
penelitian ada kekurangan data
coronaviruses, and
Desain di Amerika Serikat
diabetes mellitus
Literature mengenai
(Akhtar Hussain,
komorbiditas Covid-
2020)
19 hasil dan
mekanisme yang
memodulasi
pathogen virus
23

3. SARS-CoV-2 Untuk Jenis penelitian Individu yang


disease severity and melaporkan ini adalah menderita diabetes
diabetes: pengetahuan penelitian lebih cenderung

terkini tentang Desain beresiko lebih tinggi

hubungan antara Literature daripada pasien non-

hiperglikemia, diabetes. Sehingga

diabetes dan infeksi SARS-CoV-2

beratnya infeksi bisa menjadi lebih

SARS-CoV-2. parah

4. Untuk memberikan Jenis penelitian Hubungan antara


COVID-19 pada
penilaian sistematis ini adalah diabetes dan Covid-
penderita diabetes:
tentang faktor penelitian 19 harus memicu
memahami alasan
prognostik Desain lebih banyak riset
hasil yang lebih
potensial pada Literature untuk memahami
buruk (Matteo
pasien diabetes sejauh mana
Apicella,2020
dengan COVID-19 mekanisme spesifik
virus.
5. Untuk Jenis penelitian Ada kemungkinan
SARS-CoV-2 dan
melaporkan ini adalah bahwa ada hubungan
Diabetes
pengetahuan penelitian satu lawan satu

terkini tentang Desain antara infeksi

hubungan antara Literature COVID-19 dan

hiperglikemia, diabetes karena di

diabetes dan satu sisi peradangan

beratnya infeksi kronis yang khas

SARS-CoV-2. pada pasien diabetes

6. Meninjau Dengan Dampak diabetes


COVID-19 and
patogenesis dan menggunakan mellitus sebagai
diabetes mellitus:
tanggapan metode faktor risiko COVID-
What we know,
kekebalan penelitian Case 19 serta untuk
how our patients
terhadap infeksi Report mengeksplorasi
should be treated
SARS-CoV-2 strategi profilaksis
24

now, and what Menguraikan dan terapeutik


should happen next mekanisme yang terbaik untuk

diusulkan yang populasi berisiko

dapat tinggi ini, sangat

mempengaruhi penting untuk

individu dengan merancang dan

diabetes baik melakukan tindakan

untuk infeksi yang berkualitas

dan penyakit tinggi dan kuat

parah
7. Diabetes and Untuk Dengan Penting untuk
COVID-19: mempelajari menggunakan mengenali
evidence, current lebih lanjut metode pentingnya diabetes
status and perjalanan alami penelitian Case sebagai komorbiditas
unanswered Covid-19 pada Report vital pada pasien
research questions pasien dengan dengan Covid-19

diabetes dan
untuk
memahami
variasi individu,
regional dan
etnis dalam
prevalensi dan
perjalanan
penyakit
8. A Confirmed Dengan Kasus ini
Covid-19 in Newly menggunakan menunjukan bahwa
Diagnosed Diabetes metode control glikemik
Mellitus Patient penelitian Case yang komprehensif
Report dan pemantauan
glukosa darah
menghasilkan efek
pengobatan yang
baik pada pasien
25

Covid-19 yang
mengalami Diabetes
Mellitus
9. Untuk meninjau Dengan Usia yang lebih tua,
COVID-19 and
secara singkat menggunakan diabetes dan
Diabetes:
karakteristik metode komorbiditas lainnya
Knowledge in
umum dari penelitian Cross dilaporkan sebagai
Progress
coronavirus baru Sectional predictor signifikan

(SARS-CoV-2) morbiditas dan

dan memberikan mortalitas

pemahaman
yang lebih baik
tentang penyakit
10. Covid-19 and Untuk Dengan Tingkat keparahan
Diabetes Mellitus : mengetahui menggunakan hasil klinis dari
Implicatons for bagimana metode infeksi COVID-19
prognosis and prognosis dan penelitian Cross (termasuk rawat inap
clinical manajemen Sectional dan masuk ke
management klinis covid-19 Intensive Care Unit

pada pasien [ICU]), berhubungan

Diabetes dengan penyakit

Mellitus penyerta, terutama


DM. Prinsip-prinsip
utama pengelolaan
COVID-19 pada
pasien dengan DM
mencakup
pengelolaan rawat
jalan terfokus yang
berkelanjutan (jarak
jauh jika perlu) dan
pemeliharaan kontrol
glikemik yang baik.
26

3.3 Pembahasan

3.3.1 Gambaran Umum Penelitian

Penelitian ini bertujuan untuk Mengetahui apakah ada Hubungan antara

Diabetes Mellitus dengan beratnya infeksi SARS-CoV-2. Studi yang dilakukan

berupa studi kepustakaan.

3.3.3 Asosiasi Diabetes dengan Pandemi Virus Akut di Masa Lalu:

Diabetes dan komplikasi terkait dapat meningkatkan risiko morbiditas

dan mortalitas selama infeksi akut karena penekanan kekebalan bawaan dan

humoral fungsi. Kadar hemoglobin terglikasi (HbA1c)> 9% telah dikaitkan

dengan 160% peningkatan risiko rawat inap dan keparahan terkait pneumonia

selama infeksi bakteri . Pandemi virus di masa lalu telah menyaksikan

hubungan diabetes dengan peningkatan morbiditas dan mortalitas. Diabetes

dianggap sebagai faktor risiko independen untuk komplikasi dan kematian selama

wabah 2002-2003 Sindrom Pernafasan Akut Parah (SARS-CoV-1) . Demikian

pula, kehadiran diabetes tiga kali lipat risiko rawat inap dan empat kali lipat risiko

masuk Unit Intensif Perawatan (ICU) selama wabah infeksi Influenza A (H1N1)

pada tahun 2009. Selama wabah Coronavirus Sindrom Pernafasan Timur

Tengah (MERS-CoV) tahun 2012, diabetes lazim terjadi di hampir 50% populasi

danodds rasio(OR) untuk MERS-CoV parah atau kritis berkisar antara 7,2 hingga

15,7 pada diabetes cohort dibandingkan dengan populasi keseluruhan. Angka

kematian pada pasien MERS yang menderita diabetes adalah 35% (7,8).
27

3.3.4 COVID-19 dan Komorbiditas

Meskipun mekanisme patofisologi masih belum diketahui, telah diamati

bahwa kasus yang paling parah dengan Covid-19 terjadi pada orangtua atau pasien

komorbiditas yang mendasarinya, terutama Kardiovaskular, Diabetes Mellitus,

Paru-Paru kronis dan ginjal, hipertensi dan kanker.

Satu meta-analisis China termasuk 1527 pasien menunjukan bahwa

komorbiditas metabolic kardiovaskuler yang paling umum dengan Covid-19 adalah

hipertensi (17,1%, 95% Cl 9,9 – 24,2%) dan penyakit kardio-serebrovaskular

(16,4% ,95%, Cl 6,6- 26,1%) diikuti diabetes (9,7%, 95%, Cl 6,9 – 12,5%). Dalam

laporan ini, pasien dengan diabetes atau hipertensi memiliki peningkatan resiko

penyakit 2 kali lipat atau memerlukan perawatan Unit Perawatan Insentif (ICU),

sedangkan pasien dengan penyakit Kardio-Serebrovaskuler mengalami

peningkatan 3 kali lipat. Dalam sub-set 355 pasien dengan Covid-19 di Italia yang

meninggal, jumlah rata-rata kondisi yang mendasari sudah ada sebelumnya adalah

2,7 dan hanya 3 subjek yang tidak memilik komorbiditas.

Telah dilaporkan secara konsisten bahwa, selain pneumonia,SARS-CoV-2

dapat menyebabkan kerusakan pada organ-organ lain termasuk jantung, hati dan

ginjal. Oleh karena itu, perhatian penuh harus diberikan pada pengobatan

komorbiditas asli, terutama pada pasien yang lebih tua dengan kondisi mendasar

yang sudah parah.


28

3.3.5 Hubungan antara Covid-19 dan Diabetes

3.3.5.1 Diabetes dan infeksi : Pertimbangan Umum dan Mekanisme


Potensi

Diabetes adalah salah satu penyebab utama morbiditas dan mortalitas di

seluruh dunia. Kondisi ini terkait dengan beberapa komplikasi makrovaskuler dan

mikrovaskuler, yang pada akhirnya berdampak pada kelangsungan hidup pasien

secara keseluruhan . Hubungan antara diabetes dan infeksi telah lama dikenal secara

klinis . Infeksi, terutama influenza dan pneumonia, sering umum dan lebih serius

pada orang lanjut usia dengan Diabetes Mellitus Tipe 2 (T2DM). Namun demikian,

bukti tetap kontroversial mengenai apakah diabetes itu sendiri memang

meningkatkan kerentanan dan dampak hasil dari infeksi, atau komorbiditas

kardiovaskular dan ginjal yang sering dikaitkan dengan diabetes adalah faktor

utama yang terlibat .

Diabetes dan glikemia yang tidak terkontrol dilaporkan sebagai prediktor

signifikan dari keparahan dan kematian pada pasien yang terinfeksi virus yang

berbeda, termasuk pandemi influenza A (H1N1) , SARS-CoV dan MERS-CoV

tahun 2009. Dalam pandemi SARS-CoV-2 saat ini, beberapa penelitian tidak

menemukan hubungan yang jelas antara diabetes dan penyakit parah . Namun,

laporan lain dari China dan Italia menunjukkan bahwa pasien yang lebih tua

dengan penyakit kronis, termasuk diabetes, berisiko lebih tinggi terkena COVID-

19 dan kematian yang parah.


29

3.3.6 Aspek Khusus Patofisiologi Diabetes dan Hubungan Obat Anti Diabetik

Dalam Konteks COVID-19:

SARS CoV-2, seperti SARS CoV menggunakan ACE-2 sebagai reseptor

untuk masuk ke dalam sel . ACE2 diekspresikan tidak hanya dalam sel epitel

alveolar tipe I dan II di paru-paru dan saluran pernapasan bagian atas, tetapi juga

beberapa lokasi lain seperti jantung, endotelium, epitel tubulus ginjal, epitel usus,

dan pankreas. S-glikoprotein di permukaan SARS CoV2 berikatan dengan ACE-2

dan menyebabkan perubahan konformasi pada S-glikoprotein. Hal ini

memungkinkan pencernaan proteolitik oleh protease sel inang (TMPRSS2 dan

Furin) yang pada akhirnya mengarah ke internalisasi virion . Masuknya sel virus

memicu respon inflamasi dengan perekrutan sel T helper yang menghasilkan

interferon γ. Ini mengarah pada perekrutan sel-sel inflamasi lain yang mengarah ke

'badan sitokin' yang dapat menyebabkan kerusakan organ dan kegagalan multi-

organ yang terlihat pada penyakit parah.

Seperti yang telah dibahas, diabetes dikaitkan dengan hasil yang lebih buruk

pada COVID-19. Sebuah studi pada 161 pasien dengan COVID-19 di Wuhan

menemukan peningkatan waktu pembersihan virus pada pasien diabetes . Terlepas

dari mekanisme yang biasa (gangguan kemotaksis neutrofil dan fagositosis) yang

menyebabkan diabetes menjadi predisposisi infeksi secara umum, ada beberapa

faktor spesifik yang bertanggung jawab atas peningkatan risiko dan keparahan

infeksi SARS CoV2 pada diabetes .

a) Peningkatan Ekspresi ACE-2: Tikus yang ditemukan mengalami peningkatan

ekspresi ACE-2 di korteks ginjal, hati dan pankreas, tetapi tidak di paru-paru . Baru-

baru ini, studi pengacakan Mendelian di seluruh fenom menemukan bahwa diabetes
30

berhubungan secara kausal dengan ekspresi ACE-2. Meskipun signifikansi

pengamatan ini tidak jelas saat ini, peningkatan ACE-2 ekspresi mungkin

mempengaruhi orang dengan diabetes untuk terinfeksi SARS CoV2.

b) Peningkatan Furin: Diabetes dikaitkan dengan peningkatan furin, yang

merupakan tipe-membran1-protease terikat, yang termasuk dalam keluarga

proprotein convertase subtilisin / kexin (PCSK). Ini terlibat dalam masuknya virus

korona ke dalam sel dan peningkatan Furin telah dilaporkan pada diabetes, yang

mungkin virus memfasilitasi replikasi virus.

c) Gangguan fungsi Sel-T: Perubahan pada limfosit CD4 telah dilaporkan pada

model hewan dengan MERS. Limfositopenia telah diamati pada pasien dengan

COVID-19 dan berkorelasi dengan prognosis.

d) Peningkatan Interleukin-6 (IL-6): Beberapa sitokin meningkat

pada infeksi Covid-19. Di antaranya, IL-6 meningkat pada diabetes dan mungkin

memainkan peran yang lebih merusak dalam infeksi Covid-19. Antibodi

monoklonal terhadap reseptor IL-6 (tocilizumab) sedang diuji dalam uji coba pada

COVID-19 .

3.3.6.1 Pengaruh SARS CoV2 pada Glukosa Darah

Reseptor ACE-2 diekspresikan di pulau-pulau pankreas dan infeksi

SARS CoV telah terlihat menyebabkan hiperglikemia pada orang yang sebelumnya

mengalami Diabetes. Hiperglikemia terlihat bertahan selama 3 tahun setelah

pemulihan dari SARS yang menunjukkan kerusakan sementara pada sel beta.

Meskipun serupa efek belum dilaporkan pada COVID-19, mungkin penting untuk

memantau kadar glukosa darah pada tahap akut dan selama masa tindak lanjut.
31

3.3.6.2 Peran Obat Antidiabetik dalam Konteks Saat Ini

Tidak ada data tentang efek diferensial dari obat antidiabetik oral pada

perjalanan penyakit di COVID-19. Metformin memilikiantiproliferatif dan

imunomodulator .Efek berdasarkan penghambatan AMP protein kinase yang

diaktifkan dan telah menunjukkan peran protektif dalam pneumonia pada model

tikus. Dalam satu studi pada pasien dengan tuberkulosis, pasien yang diobati

dengan metformin memiliki kelangsungan hidup yang lebih baik daripada mereka

yang tidak menerima metformin. Dalam rata-rata 6,2 tahun masa tindak lanjut dari

5.266 pasien diabetes, Mendy dkk menunjukkan bahwa metformin secara

signifikan dikaitkan dengan penurunan risiko kematian pada pasien dengan

penyakitbawah kronis pernapasan(HR: 0,30, 95% CI, 0,10 hingga 0,93), bahkan

setelah penyesuaian untuk beberapa faktor perancu. Dalam sebuah penelitian

terhadap 4321 pasien dengan tindak lanjut 2 periode tahun, pada pasien dengan

penyakit paru obstruktif kronik dan diabetes. Thiazolidinediones (TZD) terlihat

meningkatkan risiko pneumonia dalam sebuah penelitian jika dibandingkan dengan

sulfonylureas. Studi eksperimental menunjukkan bahwa pioglitazone mengurangi

steatohepatitis dengan meningkatkan ekspresi ACE2 di jaringan hati.

Peningkatan yang diakui dalam ekspresi ACE2 dan hubungannya dengan COVID-

19 telah menyebabkan beberapa peneliti mengusulkan untuk menghindari TZD

pada pasien dengan diabetes dan COVID- 19. Studi eksperimental juga

menunjukkan bahwa liraglutide, agonis reseptor GLP-1 meningkatkan ekspresi

ACE2 di paru-paru tikus diabetes tipe1 dan meningkatkan hipertrofi ventrikel

kanan. Implikasi dari temuan ini dalam konteks COVID-19 saat ini dan

hubungannya dengan obat antidiabetik belum sepenuhnya jelas.


32

3.3.7 Aspek Patogenesis SARS-CoV-2 dan Potensi implikasi untuk


Manajemen Klinis Covid-19 dengan Pasien Diabetes Mellitus

Pasien dengan Covid-19 biasanya menunjukan limfositopenia, dan taraf

yang lebih rendah pada trombositopenia dan leukopenia. Dalam T2DM selain

proses inflamasi terjadi ketidak seimbangan antara koagulasi dan fibrinolysis,

dengan peningkatan factor kadar pembekuan dan penghambatan relatif. Penelitian

pada hewan yang melibatkan SARS-CoV melaporkan bahwa usia yang lebih tua

terkait dengan cacat pada fungsi sel T dan sel B sebagai penanda inflamasi berlebih.

Dengan demikian T2DM sendiri atau dalam hubungan dengan usia yang lebih tua,

hipertensi dan kardiovaskuler dapt berkontribusi pada control yang dari replikasi

SARS-CoV-2 dan respon proinflamasi yang lebih lama, yang berpotensi mengarah

pada hasil yang buruk.

Pemantauan glukosa darah merupakan tantangan khusus karena

memerlukan kunjungan yang sering ke sisi tempat tidur pasien, terutama jika pasien

sakit kritis dan menerima insulin intravena. Namun, upaya dapat dilakukan untuk

meminimalkan eksposur. Jika pasien tidak sakit kritis, dia mungkin diberikan alat

tes glukosa dan pemantauan diri dapat diajarkan. Pembacaan glukosa darah

kemudian dapat dikomunikasikan di telepon dan tindakan yang diperlukan diambil.

Pemantauan glukosa berkelanjutan (CGM) dapat membantu, terutama sistem di

mana data dapat diakses dari jarak jauh tanpa mengunjungi pasien. Meskipun, ada

beberapa bukti gangguan CGM dengan obat yang biasa diresepkan seperti

acetaminophen, atenolol dan lisinopril, itu telah terbukti berguna dan dapat

diandalkan pada pasien sakit kritis


33

Pengobatan dengan ACE inhibitor dan ARB berpotensi menyebabkan

regulasi ACE. Tikus dengan cedera paru yang diinduksi virus corona menunjukkan

perbaikan ketika diobati dengan penghambat reseptor angiotensin, losartan.

Analisis retrospektif menunjukkan penurunan tingkat kematian dan intubasi

endotrakeal pada pasien dengan pneumonia virus yang dilanjutkan dengan ACE

inhibitor. Namun, pandangan sebaliknya adalah bahwa peningkatan ekspresi ACE2

secara teoritis dapat meningkatkan risiko infeksi SARS CoV-2. Ini bisa menjadi

perhatian pada penderita diabetes yang sudah berisiko tinggi terkena infeksi karena

banyak faktor lainnya. Namun, tidak ada bukti yang mendukung hipotesis ini.

Dalam analisis retrospektif terhadap 112 pasien COVID-19 yang dirawat di rumah

sakit dengan penyakit kardiovaskular di Wuhan, tidak ada perbedaan yang

signifikan dalam proporsi pengobatan ACEI / ARB.

Efek kortikosteroid pada Covid-19 juga sedang diselidiki. Kerusakan paru-

paru akut dan ARDS sebagian disebabkan oleh respon imun. Sementara

kortikosteroid menekan peradangan paru-paru, mereka juga menghambat imunitas

dan pembersihan patogen. Oleh karena itu, kortikosteroid diterapkan secara luas.

Namun bukti tidak menunjukan manfaat, melainkan dilaporkan penundaan

pembersihan RNA virus atau peningkatan mortalitas dan tingkat komplikasi,

termasuk diabetes, psikosis,dan nekrosis avascular.

Tidak ada data yang tersedia mengenai penaganan yang paling tepat untuk

pasien Diabetes yang terinfeksi SARS-CoV-2, serta para pasien dengan Covid-19

yang berkembang kompensasi Glikemik. Pemantauan yang ketat glukosa dan

pertimbangan yang cermat. Pendekatan tim multi disiplin, termasuk infectologis,

endrocrinologis, psikologis, ahli gizi dan spesialis rehabilitasi exercise mungkin


34

diperlukan selama masa rawat inap dan pemulihan. Perhatian khusu harus diberikan

kepada penderita nefropati, atau komplikasi jantung akibat diabetes, karena

penyakit ini juga beresiko lebih tinggi untuk menderita Covid-19 dan kematian.

Dan pada akhirnya meningkatnya kesiagaan dan uji coba di klinik-klinik untuk

rawat jalan Covid-19 pada pasien diabetes.


BAB IV

KESIMPULAN & SARAN

4.1 Kesimpulan

Berdasarkan hasil penelitian tentang “SARS-CoV-2 Dan Diabetes Mellitus

”, disimpulkan sebagai berikut :

1. Dari data hasil literature-literatur yang didapatkan Diabetes berhubungan

dengan peningkatan insidensi dan keparahan SARS-CoV-2

2. Peningkatan ekspresi ACE2 secara teoritis dapat meningkatkan risiko

infeksi SARS CoV-2

3. Penting untuk mengontrol glukosa darah pada pasien yang terinfeksi

COVID-19. Mengobati diabetes saat ini dengan pembatasan gerakan

merupakan tantangan; namun, inovasi seperti telemedicine dapat berguna

di masa-masa sulit ini.

4.2 Saran

Berdasarkan hasil pembahasan diatas dapat diberikan saran-sara dengan harapan

dapat memberikan masukan bermamfaat sebagai berikut :

1. Bagi Masyarakat

Sebaiknya meningkatkan kesadaran dan pengetahuan tentang

pentingnya mencegah segala resiko dari jangkitan virus SARS-CoV-2.

35
37

2. Bagi Fakultas Kedokteran

Hasil penelitian ini dapat dijadikan referensi serta dapat melakukan

pengabdian masyarakat membuat program tentang pencegahan virus

Covid-19 terutama pada pasien Diabetes Mellitus

3. Bagi Dinas Kesehatan

Dinas kesehatan mengadakan penyuluhan tentang SARS-CoV-2

(Covid-19) kepada masyarakat agar pengetahuannya bertambah. Peran

penyuluhan kesehatan dari Dinas Kesehatan sangat penting dalam

menanamkan pentingnya dampak Covid-19 bagi kesehatan.


DAFTAR PUSTAKA

Awadhesh Kumar Singh, Ritesh Gupta, Amerta Ghosh, Anoop Misra, 2020.
Diabetes in COVID-19: Prevalence, pathophysiology, prognosis and
practical considerations.

Annisa Nidya Rahmatika Sitepu*, Santi Syafril,2020. Case Report: A Confirmed


COVID-19 in Newly Diagnosed Diabetes Mellitus Patient. Journal of
Endocrinology, Tropical Medicine, and Infectious Disease (JETROMI) Vol. 02,
No. 3, 2020 / 144-152

Lisa E Gralinski, Ralph S Baric, 2015. Molecular pathology of emerging


coronavirus infections

Daniel J. Drucker, 2020. Coronavirus Infections and Type 2 Diabetes— Shared


Pathways with Therapeutic Implications

Wang T, Du Z, Zhu F, Cao Z, An Y, Gao Y, Jiang B. Comorbidities and multi


organ injuries in the treatment of COVID-19. Published Online March 9,
2020. https://doi.org/10.1016/S0140-6736(20)30558-4(Accessed on
March 31, 2020)

Akhtar Hussain, Bishwajit Bhowmik, Nayla Cristina do Vale Moreira,2020.


COVID-19 and Diabetes: Knowledge in Progress

Bhatraju PK, Ghassemieh BJ, Nichols M, Kim R, Jerome KR, Nalla AK,
dkk. Covid-19 pada Pasien Sakit Kritis di Wilayah Seattle - Seri Kasus.
Dipublikasikan pada 30 Maret 2020, di NEJM.

Matteo Apicella*, Maria Cristina Campopiano*, Michele Mantuano*, Laura


Mazoni*, Alberto Coppelli, Stefano Del Prato, 2020. COVID-19 in people
with diabetes: understanding the reasons for worse outcomes

37
Susilo, CM Rumende, CW Pitoyo, WD Santoso, M. Yulianti, H.
Herikurniawan, dkk,
“Coronavirus Disease 2019: Tinjauan Literatur Terkini,” Jurnal Penyakit
Dalam Indonesia, vol. 7, tidak. 1, hlm. 45–67, Maret 2020.

J. Wu, J. Zhang, X. Sun, L. Wang, Y. Xu, Y. Zhang, dkk, “Pengaruh diabetes


Mellitus tentang tingkat keparahan dan kematian infeksi SARS ‐ CoV ‐ 2
(COVID ‐19), " Diabetes, Obesitas dan Metabolisme, Jun. 2020.

JK Yang, Y. Feng, MY Yuan, SY Yuan, HJ Fu, OLEH Wu, dkk, “Glukosa


plasma tingkat dan diabetes adalah prediktor independen untuk mortalitas
dan morbiditas pada pasien dengan SARS, ” Pengobatan Diabetes, vol. 23,
tidak. 6, hlm. 623–628, Mei 2006.
https://doi.org/10.1111/j.1464-5491.2006.01861.x

E. Maddaloni dan R. Buzzetti, “Covid-19 dan diabetes mellitus: mengungkap


interaksi dari dua pandemi, ” Diabetes / Metabolism Research and
Reviews, Apr. 2020. https://doi.org/10.1002/dmrr.3321

Huang C, Wang Y, Li X, Ren L, Zhao J, dkk. (2020) Gambaran klinis pasien yang

terinfeksi novel coronavirus 2019 di Wuhan, China. Lancet 395 (10223):

497-506

Guo W, Li M, Dong Y, Zhou H, Zhang Z, dkk. (2020) Diabetes adalah

faktor risiko untuk perkembangan dan prognosis COVID-19. Diabetes

Metab Res Rev 31: e3319

38
Lampiran

DAFTAR RIWAYAT HIDUP

Nama : Lisa Triana Analinarta

NIM : 0130840143

Tempat/Tanggal Lahir: 14 September 1995

Jenis Kelamin : Perempuan

Agama : Kristen Protestan

Pekerjaan : Mahasiswa

Alamat : Jln. Sumber Kayu I No.3, Entrop

Riwayat Pendidikan :

TK : TK Kristen Kalam Kudus Jayapura

SD : SD Negeri Entrop

SMP : SMP Negeri 5 Jayapura

SMA : SMA Kristen Barana’ Toraja Utara

39

Anda mungkin juga menyukai