Anda di halaman 1dari 9

Nama : Novasari Buliang

Nim : 1934021358
Kelas : 309 ( SRJ )
Matkul : Sistem Manajemen Informasi
Dosen : Drs.Rasmansyah , MM
UAS AKHIR SEMESTER 20/21
SOAL :
1. Jelasksan apa yang anda ketahui mengenai system,Sub system dan
system feedback !
2. Jelaskan oleh saudara ciri-ciri informasi dalam lingkup system
informasi
3. Jelaskan oleh saudara model Newell-simon tentang suatu informasi
diolah secara manual apapun / keputusan
4. Jelaskan oleh saudara kelebihan dan kekurangan jika suatu informasi
diolah secara manual ataupun diolah secara computer
5. Sebutkan dan jelaskan oleh saudara mengenai jenis jenis system
6. Sebutkan beberapa metode hubungan lateral yang anda ketahui dan
jelaskan.
7. Ada 3 kelompok peran manejeral yang dikemukan oleh Henry
Mintberg terhadap Henry Payol. Sebutkan dan jelaskan !
8. Jelaskan dalam suatu struktur organisasi dikenal adanya Hirarki
struktur organisasi. Jelaskan !
9. Jelaskan apa itu data base dan jelaskan pula tentang pengolahan data
elektronik ( EDP / Electronic prcessing )!
10. Di dalam melakukan pembuatan sebuah file data base melalui
softwere Microsoft acces langkah –langkah apa saja yang harus
dilakukan oleh saudara .
JAWABAN :
1.
-Sistem adalah sekelompok unsur atau komponen-komponen yang
saling berhubungan dan bekerja sama untuk mencapai suatu tujuan
dengan mengolah input melalui proses transformasi untuk
menghasilkan output (tujuan).
- Subsistem adalah sebuah bentuk dari komponen yang dimana
koheren dan dianggap independen pada sebuah sistem yang
dimana besar.
- Loloh balik atau umpan-balik atau suap-balik (feedback) adalah
suatu proses di mana sebagian dari output (keluaran) di-loloh-
balik-kan ke bagian input (masukan). Contoh konkret dari sistem
kendali dengan loloh-balik ini adalah stir mobil pada saat kita
mengendarai/menyetir mobil kita.
2. informasi memiliki beberapa ciri :
a) Benar atau salah. Ini dapat dihubungkan dengan realitas atau tidak.
Bila penerima informasi yang salah mempercayainya akibatnya
sama seperti yang benar.
b) Baru. Informasi dapat sama sekali baru dan segar bagi
penerimanya.
c) Tambahan. Informasi dapat memperbaharui atau memberikan
tambahan baru pada informasi yang telah ada.
d) Korektif. Informasi dapat menjadi suatu koreksi atau informasi
salah atau palsu sebelumnya.
e) Penegas. Informasi dapat mempertegas informasi yang telah ada.
Ini masih berguna karean meningkatkan persepsi penerimanya atas
kebenaran informasi tersebut.

3. Simon Sistem informasi harus membantu dalam


mendefinisikan ruang persoalan dan dalam proses mencari suatu
pemecahan. Format informasi harus berusaha melonggarkan batas-
batas ikatan rasionalitas. Sistem harus menggunakan ingatan yang
sesuai dengan tugasnya.Kerangka acuan individuProsedur
keputusan normalKeputusan dalam keadaan tertekan.MODEL
NEWELL-SIMON TENTANG MANUSIA SEBAGAI
PENGOLAH INFORMASI/KEPUTUSANAllen Newell Herbert
A. Simon dari Carnegie-Mellon University telah mengajukan
sebuah model mengenai pemecah persoalan manusia yang
menggunakan analogi antara pengolah komputer dan pengolah
informasi manusia seperti gambar 5-b membandingkan model
pengolah informasi Newell-Simon dengan sebuah model umum
sistem pengolah komputer.
Sistem pengolah informasi manusia terdiri dari sebuah
pengolah, indra masukan (sebsory input), penggerak keluaran
(motor output), dan tiga jenis ingatan: ingatan jangka panjang
(long-term memory = LTM), ingatan jangka pendek (short-term
memory =STM) dan ingatan luar (external memory = RM). Sistem
pengolahan bekerja lebih secara serial daripada paralel. Ini berarti
bahwa manusia hanya dapat melaksanakan satu tugas pengolahan
informasi pada saat yang bersamaan.

4. Jelaskan oleh saudara kelebihan dan kekurangan jika suatu informasi diolah
secara manual ataupun diolah oleh komputer!
Jawab:
Kelebihan Sistem Komputer :
- Membantu mempercepat pekerjaan manusia
- Mempermudah komunikasi jarak jauh
- Mempermudah sistem administrasi
- Mempermudah proses transaksi keuanganLebih hemat dalam memakai
kertas
Kelemahan Sistem komputer :

- Komunikasu menjadi hampaPenyalahgunaan untuk tindakan kriminal


dan asusila
- Penyalahgunaan untuk pencurian keuanganMunculnya perilaku
individualisme,ketergantungan dan egoisManusia menjadi malas
beraktifitas
Kelebihan Sistem Manual :

- Biaya yang dikeluarkan hanya sedikitMemberikan peluang pekerjaan


lebih
- Tidak mengeluarkan biaya listrik lebih
- Meningkatkan kemampuan berpikir seseorang
- Mencatat data lebih detail dan teliti
- Tidak adanya virus atau kesalahan yang menyebabkan data hilang
Kelemahan Sistem Manual:

- Tenaga yang dukeluarkan untuk menulis lebih besarData yang dikerjakan


tidak terlalu rapih
- Memerlukan ruangan penyimpanan yang lebih besar
- Bila ada kesalahan dalam menulis membuat tidak rapihMembutuhkan
waktu yang lama
5. Jenis –jenis system
1. Sistem Informasi Manajemen
Jenis sistem informasi pertama adalah sistem informasi
manajeman. Sesuai dengan namanya, sistem informasi manajemen
merupakan salah satu pengimplementasian dari sistem informasi
yang digunakan pada sasaran kalangan manajerial.
2. Sistem Informasi Eksekutif
Jenis sistem informasi yang kedua adalah sistem informasi
eksekutif. Sistem informasi eksekutif berarti merupakan sebuah
sistem informasi yang dikembangkan dan juga diimplementasikan
untuk memberikan kemudahan arus informasi suatu organisasi atau
perusahaan kepada mereka yang berada pada level eksekutif.
3. Sistem Informasi Akuntansi
Sistem informasi akuntansi atau SIA merupakan salah satu
pengimplementasian dari sistem informasi manajemen, yang
berhubungan dengan kegiatan akuntansi dan juga penghitungan
dari sebuah perusahaan ataupun organisasi.
4. Sistem Informasi Keuangan
Sistem informasi keuangan terkadang merupakan salah satu
implementasi dari sistem informasi yang berada di bawah naungan
manajamen, namun terkadang sistem informasi keuangan juga bisa
merupakan sistem informasi yang berdiri sendiri.
5 . Sistem Informasi Manufaktur
Bagi perusahaan yang bergerak di bidang manufaktur dan
juga produksi, terutama produksi barang, maka sistem informasi
manufaktur merupakan salah satu jenis sistem informasi yang
wajib dimilki.
6 . Sistem Informasi Sumber Daya Manusia
Jenis sistem informasi yang berikutnya adalah sistem
informasi sumber daya manusia alias SDM.
7 . Sistem Informasi Pemasaran
Jenis sistem informasi berikutnya yang banyak
diimplementasikan adalah jenis sistem informasi pemasaran. Jenis
sistem informasi ini sangat penting terutama bagi bagian
pemasaran suatu perusahaan.
6. Hubungan-hubungan lateral (horizontal), melalui
pemotongan rantai perintah, hubungan-hubungan lateral
membiarkan informasi di pertukarkan dan keputusan di buat pada
tingkat hierarki di mna informasi yang di butuhkan ada. Ada
beberapa hubungan lateral, yang dapat di perinci sebagai berikut:
a. Kontak langsung antara individu-individu yang dapat
meningkatkan efektivitas danefisiensi kerja.
b. b.Peranan penghubung, antara yang menanggani komunitas
antar departement sehingga mengurangi panjangnya saluran
komunikasi.
c. Panitia dan satuan tugas. Panitia biasanya diorganisasi secara
formal dengan pertemuan yang di jadwalkan teratur. Satuan
tugas dibentuk bila dibutuhkan untuk masalah-masalah khusus.
d. d.Pengintegrasian peranan-peranan, yang dilakukan oleh misal
manajer produk atau manajer proyek, perlu diciptakan bila suatu
produk, jasa atau proyek khusus memerlukan tingkat koordinasi
yang tinggi dan perhatian yang terus menerus dari seseorang.
e. e.Peranan penghubung manajerial, yang mempunyai kekuasaan
menyetujui perumusan anggaran oleh satuan-satuan yang di
intergrasikan dan implementasinya. Ini di perlukan bila posisi
pengintergrasian yang di jelaskan pada diatas tiddak secara
efektif mengkoordinasikan tugas tertentu.
7.
a) Peran interpersonal:
peran hubungan personal terdiri atas : (a). Figur kepala
(figur head): manajer mewakili organisasi untuk kegiatan-
kegiatan di luar organisasi. (b). Pemimpin (leader): manajer
mengoordinasikan, mengendalikan, memotivasi, dan
mendukung bawahan-bawahannya. (c) Penghubung
(liaison): manajer menghubungkan personal di semua
tingkatan manajemen
b) Peran informational:
peran dari manajer sebagai pusat syaraf (nerve center)
organisasi untuk menerima informasi yang paling mutakhir
dan sebagai penyebar (disseminator) informasi ke seluruh
personel di organisasi. Peran infromasi lainnya adalah
manajer sebagai juru bicara (spokesman)untuk menjawab
pertanyaan-pertanyaan tentang informasi yang dimilikinya.
c) Peran decisional:
yang dilakukan oleh manajer adalah sebagai
entrepreneur, sebagai orang yang menangani gangguan,
orang yang mengalokasikan sumber daya organisasi, dan
negosiator jika terjadi konflik dalam organisasi.
8. Struktur organisasi perusahaan dapat diartikan sebagai
sebuah garis yang bertingkat (hierarki), yang berisi komponen-
komponen penyusun perusahaan. Struktur tersebut akan
menggambarkan kedudukan, fungsi, hak dan kewajiban dari
masing-masing posisi yang ada dalam lingkup perusahaan secara
jelas.
Hirarki adalah adanya hubungan antara atasan-bawahan di dalam
organisasi, yang menyebabkan adanya rantai komando yang
artinya adanya pelapisan atau tingkatan personil dalam suatu
organisasi.
Hirarki dalam organisasi mempengaruhi sistem informasi dan
struktur hirarki merupakan kerangka dasar disekitar mana sistem
informasi diorganisasikan dengan beberapa perkecualian dan
tanpa mempertimbangkan jenis informasi lain yang telah ada,
maka sistem informasi disusun untuk mengalirkan informasi
sesuai dengan hirarki.
Informasi biasanya diringkaskan untuk setiap lapisan dengan cara
sbb :
informasi yang dihasilkan oleh suatu unit organisasi digabungkan
dengan informasi lain dari lapisan yang bersangkutan dan
kemudian dialirkan ke lapisan yang lebih tinggi lagi dan pada
lapisan yang terakhir kemudian terjadi penggabungan dengan
informasi yang dihasilkan oleh lapisan yang bersangkutan dan
selanjutnya dialirkan ke lapisan yang lebih tinggi lagi. Informasi
juga mengalir ke arah bawah sesuai hirarki dalam bentuk
pengarahan, kebijaksanaan dan pedoman tindakan, jenis informasi
ini kurang tercampuri dengan komputer.

9. Basis data dapat didefinisikan atau diartikan sebagai


kumpulan data yang disimpan secara sistematis di dalam komputer
yang dapat diolah atau dimanipulasi menggunakan perangkat
lunak (software) program atau aplikasi untuk menghasilkan
informasi
Pengertian Pengolahan Data ElektronikPengolahan data
dengan menggunakan komputer terkenal dengan nama Pengolahan
Data Elektronik (PDE) atau Electronic Data Processing (EDP).
Data adalah kumpulan kejadian yang diangkat dari suatu
kenyataan. Data dapat berupa angka-angka, huruf-huruf atau
simbol-simbol khusus atau gabungan darinya. Data mentah masih
beium bisa berceritera banyak, sehingga perlu diolah lebih lanjut.
Jadi Pengolahan Data Elektronik (PDE) atau Electronic
Data Processing (EDP) adalah manipulasi dari data ke dalam
bentuk yang lebih berarti berupa suatu informasi dengan
menggunakan suatu alat elektronik, yaitu komputer.
10. Langkah - Langkah Membuat Database dan Tabel di
Microsoft Access 2007 Disini saya akan menunjukkan bagaimana
caranya membuat Database dan Tabel di Microsoft Access.
A. MEMBUAT DATABASE1.
1. Pertama, buka Microsoft Access di komputer Anda dengan
cara klik Start - All Programs -     Microsoft Office -
Microsoft Access.
2. Setelah dibuka, pada bagian awal tampilan pilih Blank
Database, tentukan nama database Anda    dan juga lokasi
file-nya.3. Lalu kemudian, klik Create.

B. MEMBUAT TABEL
1. Buat file database yang Anda inginkan atau membuat sebuah
database baru dengan langkah-    langkah yang sudah di
jelaskan di atas.
2. Ketika pertama kali database sudah dibuat, maka yang
pertama kali muncul adalah tampilan    Table1 dalam format
Datasheet View.
3. Kemudian pilih tab Datasheet - View - Design Vie

Anda mungkin juga menyukai