Anda di halaman 1dari 9

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

( RPP )

Nama Sekolah : SDN TAMBAKSUMUR II

Mata Pelajaran : Ilmu Pengetahuan Alam

Kelas : V (Lima)

Semester : 2 (Dua)

Alokasi Waktu : 2 x45 menit ( 1 pertemuan )

Hari/Tanggal : Rabu, 20 april 2022

I. STANDAR KOMPETENSI
5. Memahami hubungan antara gaya, gerak, dan energi, serta fungsinya.

II. KOMPETENSI DASAR


5.2 Menjelaskan pesawat sederhana yang dapat membuat pekerjaan lebih mudah dan lebih
cepat.

III. INDIKATOR
5.2.1 Mengidentifikasi pengertian pesawat sederhana
5.2.2 Menjelaskan pesawat sederhana
5.2.3 Menggolongkan macam-macam pesawat sederhana
5.2.4 Membedakan kegunaan benda-benda yang termasuk pesawat sederhana dalam
kehidupan sehari-hari.
5.2.5 Menggambar benda-benda pesawat sederhana.

IV. TUJUAN PEMBELAJARAN


➢ Siswa dapat menggolongkan macam-macam pesawat sederhana dan kegunaannya
melalui tebak kata dengan benar secara berpasangan.
➢ Siswa menggambarkan macam-macam pesawat sederhana di buku gambar dengan
baik.

• Karakter siswa yang diharapkan :


- tekun ( diligence)
- tanggung jawab ( responsibility )
- berani ( courage )
- jujur ( fairness )

V. MATERI
PESAWAT SEDERHANA
Pesawat Sederhana ialah alat yang dapat digunakan untuk mempermudah suatu
pekerjaan tanpa memperkecil usaha. Misalkan ketika seorang ibu rumah tangga menimba
air dari dalam sumur menggunakan bantuan katrol, buruh angkut menggunakan bidang
miring untuk menaikkan barang ke atas truk, pelayan restoran membuka botol minuman
dengan menggunakan pembuka botol. Alat-alat tersebut merupakan contoh peswat
sederhana yang dapat dijumpai di kehidupan sehari-hari.
Jenis-Jenis Pesawat Sederhana
Berikut ini terdapat beberapa jenis-jenis pesawat sederhana, yakni sebagai berikut:
1) Pengungkit atau Tuas

Pesawat sederhana yang pertama ialah pengungkit atau tuas. Tuas sering digunakan
untuk mengangkat benda berat ataupun benda yang berukuran besar. Tuas dibagi
menjadi 3 titik, yaitu : Titik Kuasa, Titik Tumpu, dan Beban. Tuas dibagi menjadi
3 golongan berdasarkan letak titiknya. Berikut adalah penggolongan pengungkit
atau kuas, antara lain:

➢ Tuas Golongan Pertama

Tuas jenis golongan pertama ialah tuas dengan titik tumpu terletak diantara
titik beban dan titik kuasa (Ditengah). Contohnya ialah, Gunting, Jungkat-
Jungkit, Gunting kuku dan Linggis.

➢ Tuas Golongan Kedua

Tuas jenis golongan kedua ialah tuas dengan titik beban terletak antara titik
tumpu dan titik kuasa. Contohnya ialah, Gerobak beroda satu, Pemecah biji dan
Pembuka botol.

➢ Tuas Golongan Ketiga


Tuas jenis golongan ketiga ialah tuas dengan titik kuasa terletak antara titik
tumpu dan titik beban. Contohnya ialah Pinset, Pisau dan Pemotong kertas.

2) Bidang Miring

Bidang miring adalah jenis pesawat sederhana yang digunakan untuk


mempermudah memindahkan benda dari bawah ke atas atau sebaliknya. Contoh
bidang miring adalah : tangga, pisau, obeng, jalan berkelok di perbukitan, ulir pada
sekrup.

3) Katrol

➢ katrol tetap

➢ katrol bergerak

➢ katrol ganda

4) Roda berporos

Roda berporos ialah alat yang digunakan untuk mempermudah melakukan perpindahan.
Roda dibuat dengan diberi poros. Saat bergerak roda berputar pada porosnya. Dengan
roda memungkinkan manusia bergerak lebih cepat. Contoh roda berporos ialah, kursi
roda, roda mobil dan roda motor.

VI. PENDEKATAN, MODEL, DAN METODE

1. Pendekatan : cooperative learning

2. Model : jigsaw

3. Metode : tebak kata

VII. KEGIATAN PEMBELAJARAN

A. Pendahuluan ( 10 menit )

• Mengucapkan salam

• Guru mengkondisikan kelas

• Menanyakan kabar dan berdoa

• Mengabsen siswa

• Menyampaikan tujuan pembelajaran

• Melakukan apersepsi dengan menanyakan pertanyaan kepada siswa benda apa


yang sedang dibawa oleh guru dan kegunaannya untuk apa? ( benda gunting_)

B. Kegiatan Inti ( 70 menit )

➢ Mengamati

• Siswa mengamati beberapa benda dan gambar ( gunting kuku, pisau, ban
sepeda, baut, pinset, dan tang ).

• Siswa memegang benda yang diperlihatkan oleh guru.


➢ Menanya

• Siswa mulai menuliskan hasil pengamatan gambarnya disebuah kertas secara


perseorangan.

• Kemudian siswa saling bertukar pertanyaan dengan temannya dan siswa juga
mulai menjawab pertanyaan dari temannya.

➢ Mengumpulkan informasi

Kegiatan 1

• Siswa dibagi kelompok menjadi dengan jumlah kelompoknya 4 siswa.

• Setiap kelompok ditentukan mana yang menjadi pengarah kata, mana yang
menebak jawaban.

• Setiap kelompok mendapatkan 2 buah kartu ( 1 kartu jawaban dan satu lagi
kisi-kisi)

• Kelompok yang berhasil menjawab pertanyaan dari guru ialah kelompok


yang duluam menjawab pertanyaan.

Kegiatan 2

• Setiap siswa mencari gambar benda-benda yang termasuk tuas, bidang


miring, katrol, dan roda berporos masing-masing satu buah bisa di buku
baket ataupun google.

➢ Menalar

Kegiatan 1

• Mencocokan kartu berupa kisi-kisi dengan kartu jawaban kemudian


menuliskannya di LKS

Kegiatan 2
• Menggambar gambar benda -benda yang termasuk tuas, bidang miring,
katrol dan roda berporos masing-masing 1 buah.

➢ Mengkomunikasikan

• Kegiatan 1 : membacakan hasil tulisannya di depan kelas sebagai


perwakilan kelompoknya.

• Kegiatan 2 : memperlihatkan kepada siswa lain hasil gambar pesawat


sederhana.

C. Penutup ( 10 menit )

• Salah satu siswa menyimpulkan hasil pembelajaran pada hari ini yaitu pesawat
sederhana

• Merefleksikan pembelajaran pada hari ini dengan memberikan sebuah


pertanyaan dan bertanya bagaimana perasaan teman-teman setelah belajar?

• Doa dan salam

VIII. SUMBER DAN ALAT

a. Sumber :

- Buku IPA kelas V Penerbit yudisira

- Buku IPA BSE kelas V SD

- Internet/ google

b. Alat :

- Gambar

- Kertas HVS

- Buku gambar
- Pensil

- Solasi

- Kartu 10cmx10cm

IX. PENILAIAN

▪ Tekhnik

- Tes performance/ unjuk kerja

- Tes tertulis/ penugasan

- Tes lisan

▪ Bentuk

- Tes performance/ unjuk kerja : aktivitas siswa pada saat berdiskusi dengan
kelompok sendiri ataupun kelompok lain

- Tes tertulis : menjawab pertanyaan secara berkelompok

- Tes lisan : menjawab soal kuis secara lisan

▪ Soal/ instrument

Diskusikanlah tugas dibawah ini Bersama-sama dengan kelompokmu !

1. Guru memberikan 4 buah kartu pada setiap kelompok ( 2 kartu kisi-kisi dan 2 kartu
jawaban).

2. Setiap gambar yang benar memiliki skor 100x 2 = 200 point

3. Hasil tulisan di LKS 100 point ( apabila benar )

4. Skor total 300 points

5. Setiap siswa menggambar 4 buah ( tuas, bidang miring, katrol dan roda berporos)
6. Penilaian: keteapatan gambar (50 point) kerapihan (30 point) dan keindahan ( 20
point )

Mengetahui Tirtajaya, 20 April 2022

Kepala Sekolah, Guru Kelas

UDIN FAHRUDIN S.Pd Sd TUTIAH

NIP. 196710071992121001 NIM : 857051552

Anda mungkin juga menyukai