Anda di halaman 1dari 132

UNIVERSITAS PROF. DR.

MOESTOPO (BERAGAMA)

FAKULTAS ILMU KOMUNIKASI

SKRIPSI

PENGARUH IKLAN SHOPEE VERSI 9.9 SUPER SHOPING


DAY DI YOUTUBE TERHADAP MINAT BELANJA PRODUK
MELALUI APLIKASI SHOPEE DI KALANGAN MAHASISWA
PASCASARJANA UNIVERSITAS PROF. DR. MOESTOPO
(BERAGAMA)

Diajukan Oleh:
Nama : Eko Satria
NIM : 2014-41-429
Konsentrasi : Periklanan

Diajukan Untuk Memenuhi Syarat Guna Mencapai


Gelar Sarjana Ilmu Komunikasi
Program Studi Ilmu Komunikasi
Jakarta
2019
KATA PENGANTAR

Assalamu‟alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.

Skripsi ini disusun untuk memenuhi syarat untuk mendapatkan gelar sarjana

di Fakultas Ilmu Komunikasi dengan konsentrasi Periklanan pada Universitas

Prof. Dr. Moestopo (Beragama) dengan judul “Pengaruh Iklan Shopee Versi 9.9

Super Shopping Day Di Youtube Terhadap Minat Belanja Produk

Dikalangan Mahasiswa Pascasarjana Universitas Prof. Dr. Moestopo

(Beragama).”

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui bagaimana Kualitas Iklan Shopee

9.9 Super Shopping Day di Youtube yang dijalankan oleh PT. Shopee

Internasional Indonesia Terhadap Minat Belanja Produk Di Kalangan Mahasiswa

Pascasarjana Universitas Prof. Dr. Moestopo (Beragama) . iklan yang semakin

banyak bermunculan di berbagai media sosial membuat para pengiklan harus

lebih kreatif dalam pembuatan iklannya karena persaingan iklan yang semakin

gencar untuk menarik para konsumen untuk membeli/menggunakan

produk/aplikasi yang di tawarkan iklan tersebut. Youtube menjadi salah satu

media sosial yang digemari oleh sebagian besar pengiklan untuk media

promosinya karena banyaknya konsumen yang mengakses media Youtube ini.

Pada penelitian ini peneliti ingin mengetahui sejauh mana pengaruh kualitas iklan

shopee 9.9 Super Shopping Day Di Youtube Terhadap Minat Belanja Produk

Melalui Aplikasi Shopee.


Peniliti menyadari bahwa di dalam penyelesaian skripsi ini masih terdapat

kekurangan yang perlu di sempurnakan, penulis mengharapkan saran dari dosen

penguji yang bersifat membangun, guna menyempurnakan penulisan skripsi ini.

Akhir kata penulis berharap semoga skripsi ini bermanfaat bagi pembacanya

terutama dalam perkembangan Ilmu Komunikasi, khususnya yang berkaitan

dengan bidang studi Periklanan.

Wassalamu „alaikum warahmatullahi wabarakatuh

Jakarta, 7 Agustus 2018

Peneliti

Eko Satria
UCAPAN TERIMA KASIH

Puji syukur penulis panjatkan kehadirat Allah SWT karena berkat Rahmat

dan Karunia-Nya penulis dapat menyelesaikan penyusunan skripsi ini dengan

sehat, semangat, dan bahagia.

Penulis sangat menyadari bahwa dalam penyusunan naskah skripsi ini

tidak luput dari bantuan dan bimbingan dari berbagai pihak berupa materil

ataupun moril, memotivasi, serta mendoakan penulis hingga dapat menyelesaikan

naskah skripsi ini. Ucapan terima kasih sebesar-besarnya diberikan penulis

khususnya kepada :

1. Prof. Dr. Dr. Dr. Rudy Harjanto, S.Ikom., M.M., M.Sn selaku Rektor

Universitas Prof. Dr. Moestopo (Beragama).

2. Dr. Prasetya Yoga Santoso, M.M selaku Dekan Fakultas Ilmu Komunikasi

Universitas Prof Dr. Moestopo (Beragama).

3. Dr. Wahyudi M. Pratopo, S.Ip., M.si selaku Ketua Program Studi Ilmu

Komunikasi Universitas Prof Dr. Moestopo (Beragama).

4. Dr.Drs. Maryono Basuki, M, Si selaku dosen Pembimbing I.

5. Drs. Kusnul arifini, M, Si selaku Dosen Pembimbing II.

6. Ibu saya tercinta Nurhelmi yang telah membesarkan saya serta selalu

memberi dukungan, doa, dan semangat kepada saya.

7. Teman-teman komunitas Workshop Skate yang selalu mengingatkan dan

memberikan semangat untuk mengerjakan skripsi ini.


8. Teman-teman FIKOM 2014 yang telah membantu saya dalam segi

informasi dan pengetahuan mengenai skripsi.

9. Teman-teman 404 eatery and coffe yang sudah baik memberikan

kesempatan saya untuk mengerjakan skripsi di tempat mereka.

10. Semua teman-teman yang sudah membantu saya dalam berbagai macam

kesulitan dalam pembuatan skripsi ini

Jakarta, 7 Agustus 2018

Peneliti

Eko Satria
DAFTAR ISI

LEMBAR PERSETUJUAN SKRIPSI

LEMBAR PENGESAHAN SKRIPSI

SURAT PERNYATAAN ORISINALITAS SKRIPSI

KATA PENGANTAR ..................................................................................... i

UCAPAN TERIMA KASIH ............................................................................ iii

DAFTAR ISI .................................................................................................... v

DAFTAR TABEL ............................................................................................ x

DAFTAR GAMBAR ....................................................................................... xii

ABSTRAK ....................................................................................................... xiii

BAB I PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Masalah ...................................................... 1

1.2 Ruang Lingkup Penelitian ................................................... 6

1.2.1 Pembatasan Masalah ................................................ 6

1.2.2 Pembatasan Istilah ................................................... 7

1.2.3 Pembatasan Lokasi dan Waktu ................................ 10

1.3 Perumusan Masalah ............................................................. 11

1.4 Tujuan Penelitian ................................................................. 11

1.5 Signifikansi Penelitian ......................................................... 12

1.5.1 Signifikansi Teoritis................................................. 12

1.5.2 Signifikansi Praktis .................................................. 12


BAB II KAJIAN PUSTAKA, TEORI, HIPOTESIS DAN KERANGKA

KONSEP

2.1 Kajian Pustaka – Penelitian Sejenis Terdahulu ................... 14

2.1.1 Tinjauan Literatur .................................................. 17

2.1.1.1 Komunikasi ............................................. 17

2.1.1.2 Periklanan ................................................ 19

2.1.1.3 Iklan Sebagai Komunikasi Massa ........... 22

2.1.1.4 Periklanan Sebagai Kegiatan Pemasaran

dan Promosi ............................................. 23

2.1.1.5 Digital Marketing (Pemasaran Digital) ... 24

2.1.1.6 New Media .............................................. 25

2.1.1.7 Media Sosial ............................................ 27

2.1.1.8 YouTube .................................................. 28

2.1.1.9 Minat Beli ................................................ 30

2.2 Kerangka Teori .................................................................... 31

2.2.1 Teori S-O-R (Stimulus-Organisme-Respons) ....... 32

2.2.2 Konsep Kreatif Iklan ............................................. 35

2.2.3 AIDCA................................................................... 37

2.2.4 Minat Beli .............................................................. 38

2.3 Hipotesis Penelitian ............................................................. 40

2.4 Kerangka Konsep ................................................................. 40

2.5 Operasional Konsep ............................................................. 42


BAB III METODELOGI PENELITIAN

3.1 Paradigma Penelitian ........................................................... 49

3.2 Pendekatan Penelitian .......................................................... 50

3.3 Jenis Penelitian .................................................................... 51

3.4 Metode Penelitian ................................................................ 52

3.5 Populasi................................................................................ 53

3.6 Teknik Pengambilan Sampel ............................................... 53

3.7 Teknik Pengumpulan Data................................................... 55

3.7.1 Data Primer .............................................................. 55

3.7.2 Data Sekunder .......................................................... 56

3.8 Uji Validitas dan Reabilitas Instrumen ................................ 58

3.8.1 Uji Validitas ............................................................. 58

3.8.2 Uji Reliabilitas ......................................................... 61

3.9 Teknik Analisis Data ........................................................... 65

3.9.1 Analisis Data ............................................................ 65

3.9.2 Uji Regresi Sederhana ............................................. 68

3.9.3 Uji Koefisien Determinasi (KD) .............................. 69

3.9.4 Uji Regresi Linier Sederhana ................................... 69

3.10 Hipotesis Statistik ................................................................ 70

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

4.1 Deskripsi Objek Penelitian .................................................. 71

4.1.1 Gambaran Umum PT. Shopee Internasional

Indonesia .................................................................. 71
4.1.2 Logo Perusahaan Shopee ......................................... 72

4.1.3 Visi dan Misi Shopee ............................................... 72

4.1.4 Roduk dan Layanan ................................................. 72

4.1.5 Iklan Shoppe 9.9 Super Shopping Day .................... 73

4.2 Subyek Penelitian ................................................................ 76

4.2.1 Sejarah Singkat Universitas Prof. Dr. Moestopo

(Beragama)............................................................... 76

4.2.2 Visi dan Misi............................................................ 79

4.2.3 Fasilitas Kampus ...................................................... 81

4.2.4 Identitas Responden ................................................. 81

4.3 Deskripsi Hasil Penelitian.................................................... 83

4.3.1 Kualitas Iklan Shopee .............................................. 83

4.3.2 Minat Belanja Melalui Aplikasi Shopee .................. 85

4.4 Uji Hipotesis ........................................................................ 89

4.4.1 Analisis Koefisien Determinasi ............................... 89

4.4.2 Analisis Persamaan Regresi Linier Sederhana ........ 90

4.5 Pembahasan Hasil Penelitian ............................................... 92

4.5.1 Kualitas Iklan Shope “9.9 Super Shopping Daya di

Youtube .................................................................... 92

4.5.2 Minat Belanja Produk Melalui Aplikasi Shopee ..... 93

4.5.3 Pengaruh Terpaan Iklan Shope “9.9 Super

Shopping Day di Youtube terhadap Minat Belanja

Melalui Aplikasi Shopee.......................................... 94


BAB V KESIMPULAN DAN SARAN

5.1 Kesimpulan ........................................................................................... 95

5.2 Saran......................................................................................................... 95

DAFTAR PUSTAKA
LAMPIRAN
DAFTAR RIWAYAT HIDUP
DAFTAR TABEL

Tabel 2.1 Tabel Perbandingan Penelitian Sejenis .................................. 14

Tabel 2.2 Tabel Operasional Konsep ..................................................... 43

Tabel 3.1 Item-Total Statistics ............................................................... 59

Tabel 3.2 Nilai-Nilai Validitas Instrumen Variabel Y ........................... 60

Tabel 3.3 Case Processing Summary ..................................................... 63

Tabel 3.4 Reabilitas ................................................................................ 63

Tabel 3.5 Case Processing Summary ..................................................... 64

Tabel 3.6 Reabilitas ................................................................................ 64

Tabel 3.7 Skala Likert ............................................................................ 66

Tabel 4.1 Jenis Kelamin ......................................................................... 81

Tabel 4.2 Program Studi......................................................................... 82

Tabel 4.3 Pekerjaan ................................................................................ 82

Tabel 4.4 Rekapitulasi Nilai Skor Variabel Kualitas Iklan Shopee “9.9
Super Shopping Day” Di Youtube ......................................... 83

Tabel 4.5 Deskripsi Variabel X Kualitas Iklan Shopee 9.9 Super


Shopping ................................................................................ 84

Tabel 4.6 Rekapitulasi Nilai Skor Variabel Y........................................ 86

Tabel 4.7 Deskripsi Tabel Y Minat Belanja Melalui Aplikasi Shopee .. 88

Tabel 4.8 Koefisien Determinasi Variabel X dan Y .............................. 89

Tabel 4.9 Koefisien Regresi Kualitas Iklan Shopee “9.9 Super


Shopping Day” Di Youtube dan Minat Belanja Produk
Melalui Aplikasi Shopee ........................................................ 90
DAFTAR GAMBAR

Gambar 1.1 Pertumbuhan Pengguna Internet ............................................ 3

Gambar 2.1 Teori S-O-R (Stimulus, Organism, Response) ....................... 34

Gambar 4.1 Logo Perusahaan Shopee ....................................................... 72


FAKULTAS ILMU KOMUNIKASI
PROGRAM STUDI ILMU KOMUNIKASI
UNIVERSITAS PROF. DR. MOESTOPO (BERAGAMA)

ABSTRAK

Nama : Eko.Satria
NIM : 2014-41-4249
Konsentrasi : Periklanan
Judul Skripsi : Pengaruh Iklan Shopee Versi 9.9 Super Shopping Day Di
Youtube Terhadap Minat Belanja Produk Dikalangan
Mahasiswa Pascasarjana Universitas Prof. Dr. Moestopo
(Beragama)
Jumlah Bab : 5 BAB / 96 Halaman
Bibliografi : Buku, Referensi internet dan sumber-sumber lainnya
Pembimbing I : Dr.Drs. Maryono Basuki, M, Si
Pembimbing II : Drs. Kusnul Arifin M, Si

Di abad millennial seperti saat ini iklan telah menjadi makanan sehari-hari
bagi khalayak Indonesia banyaknya iklan dari yang menarik hingga yang tidak
menarik khalayak tidak banyak mengingat iklan yang tidak menarik . agar
khalayak memberi perhatian , iklan dibuat sedemikan rupa agar masyarakat suka
dan tertarik pada produk atau jasa yang di iklankan sehingga terjadinya aktivitas
jual beli.
Penelitian ini menggunakan metode penelitian Kuantitatif dengan jenis
penelitian eksplanatif. Paradigma yang digunakan adalah. Tujuan dari penelitian
ini adalah 1) Untuk mengetahui penilaian Mahasiswa Pascasarjana Universitas
Prof. Dr. Moestopo (Beragama) Terhadap Kualitas Iklan Shopee Versi 9.9 Super
Shopping Day . 2)Untuk Mengetahui seberapa besar Minat Belanja produk
Melalui Aplikasi Shopee dikalangan Mahasiswa Pascasarjana Prof. Dr. Moestopo
(Beragama) 3) Untuk Mengetahui Sejauh mana “Pengaruh Iklan Shopee Versi 9.9
Super Shopping Day Di Youtube Terhadap Minat Belanja Produk Melalui
Aplikasi Shopee Dikalangan Mahasiswa Pascasarjana Universitas Prof. Dr.
Moestopo (Beragama). Penelitian ini dikaji oleh peneliti menggunakan teori SOR
dan AIDCA. Kemudian di lanjutkan dengan konsep Kreatif Iklan (alur cerita,
setting dan lokasi, model atau tokoh, musik, isi pesan, Slogan )dan Konsep Minat
Beli.
Dalam penelitian ini peneliti mendapati bahwa, adanya pengaruh Iklan
shopee Versi 9.9 Super Shopping Day Di Youtube Terhadap Minat Belanja
Produk Melalui Aplikasi Shopee Dikalangan Mahasiswa Pascasarjana Universitas
Prof. Dr. Moestopo (Beragama)

Kata Kunci : Kualitas Iklan, Minat Belanja Produk, AIDCA, Youtube.


UNIVERSITY OF PROF. DR. MOESTOPO (BERAGAMA)
FACULTY OF COMMUNICATION
ADVERTISING CONCENTRATION

ABSTRACT

Name : Eko.Satria
NIM : 2014-41-429
Concentration : Advertising
Thesis Title : Viral Marketing Strategy Through Instagran In Improving
Brand Loyalty
Chapters : 5 Chapters/ 96 Pages
Bibliografi : Books, Internet References and Others sources
Mentor I : Dr.Drs. Maryono Basuki, M, Si
Mentor II : Drs. Kusnul Arifin M, Si

in the millennial century, as currently advertising has become a daily food


for the Indonesian public, the number of advertisements from the interesting ones
to those that do not attract audiences do not remember many unattractive
advertisements. so that audiences pay attention, advertisements are made in such
a way that people like and are interested in products or services that are
advertised so that buying and selling activities occur. This study uses quantitative
research methods with explanatory research types. The paradigm used is. The
purpose of this study is 1) To find out the assessment of University Postgraduate
Students Prof. Dr. Moestopo (Beragama) Against the Quality of Shopee 9.9 Super
Shopping Day Ads. 2) To find out how much interest to shop for products through
the Shopee application among postgraduate students Prof. Dr. Moestopo
(Beragama) 3) To find out the extent to which "Shopee Ad Influence" 9.9 Super
Shopping Day on Youtube Against Interest in Product Shopping Through the
Shopee Application Between University Postgraduate Students Prof. Dr.
Moestopo (Beragama). This study was examined by researchers using the theory
of SOR and AIDCA. Then proceed with the concept of Creative Ads (storyline,
settings and location, model or character, music, message content, slogan) and
Concept of Purchase Interest. In this study the researchers found that, the
influence of 9.9 Shopee Ads on Super Shopping Day on Youtube Against Interest
in Product Shopping Through the Shopee Application of University Postgraduate
Students Prof. Dr. Moestopo (Beragama)

Keywords: Ad Quality, Product Shopping Interest, AIDCA, Youtube.


BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Masalah

Di abad millennial seperti saat ini iklan telah menjadi makanan

sehari-hari bagi khalayak Indonesia banyaknya iklan dari yang menarik

hingga yang tidak menarik khalayak tidak banyak mengingat iklan yang

tidak menarik . agar khalayak memberi perhatian , iklan dibuat sedemikan

rupa agar masyarakat suka dan tertarik pada produk atau jasa yang di

iklankan sehingga terjadinya aktivitas jual beli.

Industri periklanan di Indonesia yang semakin pesat menuntut

produsen untuk membuat iklan yang dapat menarik perhatian, memengaruhi

persepsi dan mempermudah ingatan khalayak sehingga konsumen

berkeinginan untuk mencoba produk atau jasa tersebut. Tiap perusahaan

saling berlomba untuk menjadi yang terbaik dengan cara menampilkan dan

memproduksi berbagai macam produk yang diminati ataupun disukai oleh

para konsumennya. Tentunya berbagai cara dan strategi akan diterapkan

guna mendapatkan hasil yang terbaik dan efektif.

Iklan adalah suatu proses komunikasi yang bertujuan untuk

membujuk dan menggiring orang untuk mengambil tindakan yang

menguntungkan bagi pihak pembuat iklan, dan juga merupakan salah satu

cara yang digunakan oleh perusahaan untuk melakukan komunikasi kepada

khalayaknya. Melalui iklan perusahaan dapat mengkomunikasikan,

memberikan informasi, serta mempromosikan barang atau jasa yang mereka

tawarkan pada khalayak.


Komunikasi adalah proses penyampaian pesan dari komunikator

kepada komunikan. Isi pesan yang disampaikan berupa lambang-lambang

yang penuh arti dan bermakna. Salah satunya melalui komunikasi massa,

komunikasi massa merupakan sarana penyampaian pesan dengan khalayak

yang luas. Dapat diartikan bahwa komunikasi massa memerlukan dukungan

berbagai media, yakni media cetak, media elektronik, dan internet atau new

media.

Teknologi yang kemajuannya semakin pesat dan arus globalisasi

menjadikan media internet sebagai media yang dekat dengan konsumen.

Permintaan penggunaan media baru ini dikarenakan kehadiran internet

membuat sebagian besar orang bekerja menjadi lebih praktis, cepat dan

tanpa mengenal jarak kapanpun dan dimanapun.Dengan menggunakan

media internet, berbagai informasi dapat secara mudah dan cepat

disebarluaskan maupun di akses.

Semakin meningkatnya jumlah pengguna internet, pemasaran tidak

menggunakan strategi pemasaran sebagaimana dahulu dilakukan, seperti

lewat media cetak, media elektronik, maupun media luar ruang. Hal inilah

yang melatarbelakangi konsep pemasaran yang berbasis internet, atau lebih

sering disebut dengan online marketing, i-marketing, e-marketing, dan web

marketing.
Gambar 1.1

Asosiasi pengguna jasa internet Indonesia (APJII) merilis hasil

survei tentang penetrasi dan perilaku pengguna internet Indonesia pada

tahun 2017

Sekretaris jendral APJII Henri Kasyfi Soemartono mengatakan ada

pengingkatan jumlah pengguna internet Indonesia menjadi 143,26 juta pada

tahun 2017 . Sebagai catatan, data populasi penduduk Indonesia tercatat

berjumlah 262 juta orang “jadi pengguna internet naik 10 juta dari tahun

sebelumnya yaitu 132,7 juta orang.

(http://purnamadewi17.blogspot.com/2018/03/jumlah-pengguna-internet-di-
indonesia.html ) di akses pada tanggal 27 November 2018 23:00 WIB

Dengan adanya peningkatan jumlah pengguna internet, media

internet mulai menjadi new media dan mulai diminati oleh para produsen

untuk dijadikan sebagai tempat mengiklankan produk mereka.

New media dalam perkembangannya sangat kompleks dan

komplit.Jika seorang pelaku komunikasi ingin mencari informasi, hanya


dengan mengetik keyword dalam sebuah kolom search engine, dapat

menemukan informasi yang dibutuhkan tanpa harus menunggu beberapa

menit.Informasi dalam belahan dunia pun dapat dicari dengan sangat

mudah. Mulai dari informasi tentang teman hingga politik di dalam negeri

maupun di luar negeri.

Dalam hal ini,membuat new media digemari karena memudahkan

pelaku komunikasi dalam mencari informasi tanpa mengenal batas ruang

dan waktu. New media dijadikan alat pemanfaatan komunikasi, yakni media

sosial.

Media sosial adalah fitur berbasis website dan aplikasi yang dapat

membentuk jaringan serta memungkinkan orang untuk berinteraksi dalam

komunitas.Pada media sosial dapat dilakukan berbagai bentuk pertukaran,

kolaborasi dan saling berkenalan dalam bentuk tulisan visual maupun

audiovisual. Contohnya seperti Twitter, Facebook, YouTube dan lainnya.

Media sosial merupakan suatu teknologi web yang mempermudah

siapapun sebagai calon pengguna untuk membuat dan mendistribusikan

konten mereka sendiri atau sering disebut sebagai teknologi, platform atau

media untuk berbagai konten. (Aditya dkk, 2013:131).

YouTube adalah sebuah situs web yang tujuannya untuk berbagi

video. Tetapi sekarang, YouTube menjadi sarana yang dahsyat untuk

mempromosikan bisnis. Melalui YouTube, pelaku bisnis online bisa

mengupload video bisnis atau produknya kedalam YouTube, sehingga

bisnis, produk, ataupun jasa yang ditawarkan bisa dikenal oleh banyak

orang. YouTube menjadi salah satu media yang juga dapat digunakan untuk
meningkatkan sebuah bisnis khususnya promosi, saat ini begitu banyak

pengguna YouTube baik di Indonesia maupun di seluruh dunia.

Melihat kelebihan dari YouTube, perusahaan Shopee membuat iklan

di YouTube yang diberi judul 9.9 Super Shoping day. Iklan tersebut

berdurasi 30 detik dan berisikan tentang kelebihan Shopee promosi diskon

pembelian produk sampai 99 rupiah.

Pergeseran perilaku online yang terjadi di tengah-tengah masyarakat

Indonesia saat ini, yakni dari desktop menjadi mobile telah membuka

peluang baru. Shopee adalah satu dari banyak pihak yang memanfaatkan

peluang tersebut dengan meramaikan segmen mobile marketplace melalui

aplikasi mobile untuk mempermudah transaksi jual beli melalui perangkat

ponsel. Saat ini aplikasi Shopee telah tersedia untuk perangkat dengan

sistem operasi Android dan iOS.

Pada dasarnya, Shopee menyediakan platform online marketplace

yang menjembatani penjual dan pembeli untuk mempermudah transaksi jual

beli online melalui perangkat ponsel mereka. Penjual dapat mendaftarkan

produk dan pembeli dapat berbelanja berbagai penawaran menarik dengan

harga termurah dan gratis ongkos kirim ke seluruh Indonesia.

Alasan peneliti melakukan penelitian ini karena penulis tertarik

untuk mengetahui apakah kualitas iklan Shopee di YouTube dapat

memengaruhi Minat belanja seseorang. Dengan memperhatikan latar

belakang permasalahan tersebut, sehingga penulis memberikan judul

“Pengaruh Iklan Shopee Versi 9.9 SUPER SHOPING DAY di YouTube


Terhadap Minat Belanja Produk Melalui Aplikasi Shopee Dikalangan

Mahasiswa Pascasarjana Moestopo (Beragama)”.

1.2 Ruang Lingkup Penelitian

1.2.1 Pembatasan Masalah

Pembatasan masalah adalah usaha untuk menetapkan

batasan-batasan dari masalah penelitian yang akan diteliti. Batasan

masalah ini berguna untuk “mengidentifikasi faktor mana saja yang

termasuk dalam ruang lingkup masalah penelitian, dan faktor mana

saja yang tidak termasuk dalam ruang lingkup masalah penelitian”

(Usman 1996:23). Hal ini bertujuan agar peneliti dapat mengetahui

secara terperinci masalah yang akan diteliti dan mengurangi

ketidakfokusan dalam penelitian.

Secara garis besar, materi yang dibahas dalam penelitian ini

adalah mengenai “Pengaruh Tayangan Iklan Shopee Versi 9.9 Super

Shoping Day di YouTube Terhadap Minat Belanja Produk melalui

aplikasi shopee dikalangan Mahasiswa Pascasarjana moestopo.

Pada iklan shopee ini peneliti ingin mengetahui bagaimana

kualitas iklan shopee Versi 9.9 Super Shoping Day di Youtube,

melihat sisi kreatif pada iklan Shopee ini.


1.2.2 Pembatasan Istilah

Dalam penelitian ini, penulis membatasi materi riset tentang

“Pengaruh Tayangan Iklan Shopee Versi 9.9 Super Shoping Day di

YouTube Terhadap Minat Belanja Produk Melalui Aplikasi Shopee

Dikalangan Mahasiswa Pascasarjana Moestopo (Beragama)”.

Pengaruh

Pengaruh dan efek adalah perbedaan antara apa yang

dipikirkan, dirasakan, dan dilakukan oleh penerima sebelum dan

sesudah menerima pesan. Pengaruh ini terjadi juga pada

pengetahuan, sikap dan tingkah laku seseorang. Karena itu pengaruh

biasa juga diartikan “perubahan atau penguatan keyakinan pada

pengetahuan, sikap dan tindakan seseorang sebagai akibat penerima

pesan-pesan.” (Cangara, 2003:163)

Dalam penelitian ini penulis menganalisis “Pengaruh Iklan

Shopee Versi 9.9 Super Shoping Day di YouTube Terhadap Minat

Belanja Melalui Aplikasi Shopee Dikalangan Mahasiswa

Pascasarjana ”. Adapun yang dimaksud dengan pengaruh dalam

penelitian ini ialah dampak atau efek yang dihasilkan kualitas iklan

Shopee.
Iklan

Menurut Frank F. Jefkins (1982:111) Iklan adalah bagian

bauran dari promosi (promotion mix) sedangkan bauran promosi

adalah bagian dari pemasaran (marketing mix). Secara sederhana

iklan didefinisikan sebagai pesan yang menawarkan suatu produk

yang ditujukan kepada masyarakat lewat suatu media. Iklan berusaha

untuk memberikan informasi, membujuk, dan meyakinkan. Iklan

merupakan cara efektif untuk menyampaikan pesan.

Dalam penelitian ini “Pengaruh Tayangan Iklan Shopee

Versi 9.9 Super Shoping day di YouTube Terhadap Minat Belanja

Produk Melalui Aplikasi Shopee Dikalangan Mahasiswa

Pascasarjana Moestopo”

.
YouTube

YouTube merupakan situs video yang menyediakan

berbagai informasi berupa (gambar bergerak) yang bisa diandalkan.

Situs ini disediakan bagi mereka yang ingin melakukan pencarian

informasi video dan menonton secara langsung, dan bisa

berpartisipasi mengunggah (mengupload) video ke server YouTube

serta membaginya ke seluruh dunia (Baskoro, 2009:58).

YouTube adalah media komunikasi global yang banyak

digunakan oleh setiap kalangan untuk mempermudah mencari

informasi berupa gambar visual dan audio. PT Shopee International


Indonesia mengiklankan produknya kepada khalayak pengguna

internet dalam aplikasi YouTube.

Saat ini para pengiklan saling bersaing membuat iklan di

Youtube yang lebih kreatif demi menunjukan perbedaan dan

kelebihan pada suatu produk ataupun jasa demi mendapatkan

perhatian dari konsumennya.

Minat Beli

Menurut pendapat Kartini Kartono, minat adalah “suatu

momen kecenderungan-kecenderungan yang terarah secara intensif

pada obyek yang dianggap penting.”(Kartono,1996:110)

Minat yang didefinisikan Kartini Kartono adalah suatu yang

terarah kepada suatu obyek yang menurut mereka penting sehingga

menimbulkan keingintahuan yang lebih lanjut terhadap obyek

tersebut. Sedangkan beli merupakan suatu kegiatan ekonomi yang

merupakan kegiatan pembelian atau pertukaran, yaitu pertukaran

antara barang yang dibeli dengan sejumlah alat pembayaran yaitu

berupa uang. Jadi minat beli adalah suatu momen kecenderungan

yang terarah terhadap suatu kegiatan ekonomi yang berupa

pembelian yang dianggap penting oleh si pelaku.

Kartini Kartono, menjelaskan bahwa “ Niat pembelian atau

purchase intentions adalah keinginan seseorang untuk membeli suatu

produk sebagai yang diwujudkan dalam bentuk tindakan membeli


yang terencana maupun tidak berencana, berulang maupun tidak

berulang” (Kartono,1996:111).

Untuk mencapai adanya suatu minat maka di perlukan

adanya kegiatan pemasaran yang bagus dari para produsen dalam

memasarkan produknya. Kegiatan pemasaran ini dapat berupa

promosi dan iklan. Kegiatan pemasaran inilah yang nanti akan

menerpa khalayak sehingga dapat menimbulkan minat hingga

melakukan keputusan pembelian.

Minat beli yang dimaksud pada penelitian ini adalah minat

seorang pembeli khususnya Mahasiswa Pascasarjana Universitas

Prof. Dr. Moestopo (Beragama)

1.2.3 Pembatasan Lokasi dan Waktu

Lokasi dari penelitian ini adalah universitas Moestopo

Beragama . Alasan penentuan lokasi ini, karena populasi yang di

pilih sesuai dengan penilitian yang di lakukan .mereka juga termasuk

kalangan yang sudah sadar akan teknologi. Dan pembatasan waktu

dalam penelitian ini dimulai pada Oktober 2018 sampai dengan

Desember 2018
1.3 Perumusan Masalah

Perumusan masalah disini dikaitkan dengan objek penelitian

penulis yaitu :

1. Bagaimana Kualitas Iklan Shopee Versi 9.9 Super Shoping Day di

YouTube ?

2. Seberapa besar Minat Belanja Produk melalui aplikasi Shopee

dikalangan Mahasiswa Pascasarjana Universitas Prof. Dr. Moestopo

(Beragama) ?

3. Sejauh mana Pengaruh Iklan Shopee Versi 9.9 Super Shoping Day di

YouTube Terhadap Minat Belanja Produk Melalui aplikasi Shopee

Dikalangan Mahasiswa Pascasarjana Universitas Prof. Dr. Moestopo

(Beragama).

1.4 Tujuan Penelitian

Adapun tujuan penelitian yang ingin dicapai dalam penulisan skripsi

ini adalah:

1. Untuk mengetahui penilaian Mahasiswa Pascasarjana Universitas Prof.

Dr. Moestopo (Beragama) terhadap Kualitas Iklan Shopee Versi 9.9

Super Shoping Day di YouTube

2. Untuk mengetahui seberapa besar Minat Belanja Produk Melalui

aplikasi Shopee Dikalangan Mahasiswa Pascasarjana Prof. Dr.

Moestopo (Beragama) .
3. Untuk mengetahui sejauh mana “Pengaruh Iklan Shopee Versi 9.9 Super

Shoping Day di YouTube Terhadap Minat Melanja Produk Melalui

Aplikasi Shopee Dikalangan Mahasiswa Pascasarjana Universitas Prof.

Dr. Moestopo (Beragama)

1.5 Signifikansi Penelitian

Setiap penelitian pasti mempunyai suatu kegunaan yang nantinya

dapat diambil manfaatnya baik secara teoritis maupun secara praktis.

1.5.1 Signifikansi Teoritis

Hasil penelitian ini diharapkan menambah pengetahuan

tentang hal-hal yang berkaitan dengan teori komunikasi massa dan

dapat memberikan kontribusi dalam rangka pengembangan Ilmu

Komunikasi khususnya pada bidang periklanan. Selain itu, penelitian

ini juga diharapkan dapat menjadi bahan rujukan bagi mahasiswa

yang ingin meneliti lebih lanjut mengenai studi bidang periklanan.

1.5.2 Signifikansi Praktis

Secara praktis penelitian ini diharapkan dapat

mengembangkan pemikiran serta pengetahuan mengenai iklan

digital. Selain itu hasil penelitian juga diharapkan dapat menjadi

bahan pertimbangan bagi penelitian lain khususnya komunikasi

periklanan.
Penulis mengharapkan hasil penelitian ini menjadi masukan

bagi PT Shopee International Indonesia atau pihak lain yang terkait

dalam iklan shopee selaku objek bagi penelitian ini sebagai masukan

serta evaluasi dalam pelaksanaan penyampaian iklan di kalangan

Mahasiswa Pascasarjana Moestopo.


BAB II

KAJIAN PUSTAKA, TEORI, HIPOTESIS DAN

KERANGKA KONSEP

2.1 Kajian Pustaka – Penelitian Sejenis Terdahulu

Kajian pustaka merupakan tahapan untuk mendokumentasikan hasil

tinjauan untuk review terhadap teori atau penelitian sebelumnya. Dalam

mengkaji bahan pustaka kita dapat melakukan dengan cara mengidentifikasi

sumber atau bahan yang relevan dengan masalah penelitian, mencari judul-

judul hasil penelitian yang relevan, memilih dan memilah sumber pustaka

yang paling sesuai untuk mendukung penelitian, menuliskan bagian kajian

literatur dan menyusun bahan acuan.

Guna menyusun penelitian dengan komperhensif, peneliti melakukan

kajian terhadap beberapa penelitian sejenis terdahulu, yaitu:

Tabel 2.1
Tabel Perbandingan Penelitian Sejenis
Christian Adimaz Christianto Dwi Eko Satria
Ario Dwi Putro Prasetya Universitas Prof.
Item Universitas Prof. Dr. Universitas Prof Dr. Moestopo
Perbandingan Moestopo Dr.Moestopo (Beragama)
(Beragama)2016 (Beragama) 2016 Tahun 2018
Judul Pengaruh Tayangan Pengaruh Pengaruh Iklan
Penelitian Iklan Vespa ”What`s Tayangan Iklan Shopee Versi 9.9
Your Vespa?” Di Tokopedia Versi Super Shoping
Youtube Terhadap Raket Nyamuk di DayTerhadap
Minat Beli Televisi Terhadap Minat Mengakses
Komunitas Minat Belanja Aplikasi di
Scooterfixed Jakarta Online Remaja Kalangan Anak
Permata Puri Muda
Media
Masalah Adakah Pengaruh Adakah Pengaruh Adakah Pengaruh
penelitian Tayangan iklan Iklan Tokopedia Iklan Shopee
Vespa ”What`s Your Versi Raket Versi 9.9 Super
Vespa”) Nyamuk Shoping Day
Terhadap Minat Beli Terhadap Minat Terhadap Minat
Beli Komunitas Belanja Online Mengakses Di
Scooterfixed Jakarta Remaja Permata Kalangan
Puri Indah Mahasiswa
Pascasarjana
Universitas Prof.
Dr. Moestopo
(Beragama)
Tujuan 1. Untuk mengetahui 1. Untuk 1. Mengetahui
Penelitian tayangan iklan Mengetahu Penilaian
vespa versi ” Iklan Tokopedia terhadap
whats`s your vespa Versi Raket Kualitas iklan
di youtube Nyamuk Di Shopee Versi
2. Untuk mengetahui televisi 9.9 Super
minat beli 2. Untuk Shoping Day di
komunitas Mengetahui YouTube
scooterfixed,jakart Minat Belanja 2. Mengetahui
a Online Remaja seberapa besar
3. Untuk mengetahui Permata Puri Minat Belanja
pengaruh iklan Media. produk Melalui
”What`s your 3. Untuk Aplikasi Shopee
vespa”di youtube Mengetahui Dikalangan
terhadap minat Besar Pengaruh Mahasiswa
beli komunitas Iklan Tokopedia Pascasarja
scooterfixed Versi Raket Moestopo
Nyamuk dan (Beragama)
Terhadap Minat terhadap iklan
Belanja Online Shopee Versi
Remaja Permata 9.9 Super
Puri Media Shoping Day di
YouTube
3. Mengetahui
sejauh mana
Pengaruh
Kualitas Iklan
Shopee Versi
9.9 Super
Shoping Day di
YouTube
Terhadap Minat
Belanja Produk
Melalui
Aplikasi Shopee
Teori 1. Teori S-O-R Teori SOR Teori S-O-R,
Penelitian 2. AIDCA AIDCA AIDCA
Metodologi Kuantitatif Kuantitatif Kuantitatif
Penelitian
Jenis Eksplanatif Eksplanatif Eksplanatif
Penelitian
Populasi Komunitas Remaja Permata Mahasiswa
Scooterfixed Puri Indah Pascasarjana
universitas Prof.
Dr. Moestopo
(Beragama)
Teknik Total sampling Proposional Acidental
Sampling Cluster Random sampling
Sampling

Teknik 1. Kuesioner 1. Kuesioner 1. Kuesioner


Pengumpulan 2. Kajian pustaka 2. Kajian 2. Kajian
Data pustaka pustaka
Hasil Pengaruh tayangan Pengaruh Pengaruh Iklan
Penelitian iklan vespa di tayangan iklan versi Shopee 9.9
youtube mempunyai Tokopedia versi Super Shopping
hubungan yang Raket Nyamuk day
sangat kuat terhadap memiliki nilai
minat beli komunitas hubungan atau
scooterfixed,jakarta. nilai koefisien
Karena uji koefisien kolerasi (r) =
determinasi dengan 0,602 yang
hasil yang berdasarkan
menunjukan pedoman interval
kontribusi tayangan koefisien berada
dengan hasil sebesar pada jarak antara
97,7% sisanya 2,3% 0,60 – 0,799
di pengaruhi oleh artinya terdapat
faktor lain seperti pengaruh yang
media kuat terhadap
cetak,elektronik minat beli remaja
maupun dari mouth- perumahan puri
to-mouth. media
2.1.1 Tinjauan Literatur

2.1.1.1 Komunikasi

”Istilah komunikasi secara etimologi atau menurut kata asalnya

berasal dari kata latin, dan bersumber dari kata ”communis” yang berarti

sama. Maksud dari kata ”sama” adalah sama makna mengenai suatu hal.

Komunikasi merupakan suatu kebutuhan mendasar bagi seorang manusia

dalam kehidupannya. Sebagai makhluk sosial manusia selalu ingin

berhubungan dengan manusia lainnya.

Komunikasi adalah proses dimana suatu ide dialihkan dari sumber

kepada satu penerima atau lebih, dengan maksud untuk mengubah tingkah

laku.

”Harlod D. Lasswel mengatakan bahwa cara yang baik untuk

menjelaskan komunikasi ialah dengan menjawab pertanyaan sebagai

berikut: who, says what, in which channel, to whom, with what effect? ”.

(Effendy,2004:10)

Paradigma Lasswell menunjukan bahwa komunikasi meliputi lima

unsur sebagai jawaban dari pertanyaan yang diajukan itu, yakni:

1. Who (Komunikator atau orang yang menyampaikan pesan)


Komunikator atau sumber merupakan alat penyampaian pesan
yang digunakan dalam memperkuat pesan itu sendiri.
Komunikator dapat berupa individu, sekelompok orang,
organisasi komunikasi seperti : surat kabar, radio, televisi dan
sebagainya.
2. Says What ( Isi Pesan atau pernyataan yang didukung oleh
lambang)
Keseluruhan dari apa yang disampaikan oleh komunikator.
Pesan harus mempunyai inti pesan (tema) sebagai pengaruh
didalam usaha mengubah sikap dan tingkah laku komunikan.
3. In Which Channel (media yang digunakan)
Saluran komunikasi selalu menyampaikan pesan yang diterima
melalui panca indra atau menggunakan media. ”Media dapat
menyangkut semua peralatan yang dipergunakan untuk
menyebarluaskan pesan-pesan komunikasi massa. Tanpa saluran
tersebut, pesan yang disampaikan tidak dapat menyebar secara
cepat, luas dan simultan”. (Widjaya, 1993:11).
Dalam komunikasi massa, media adalah ”alat yang dapat
menghubungkan antar sumber dan penerima yang sifatnya
terbuka, dimana setiap orang dapat melihat, membaca, dan
mendengar. Media dalam komunikasi massa dapat dibedakan
atas dua macam, yakni media cetak dan media elektronik.”
(Cangara,2003:25)
4. To Whom (orang yang menerima pesan)
Komunikator dapat digolongkan dalam tiga jenis, yaitu
personal, kelompok, dan massa. Faktor lain dari komunikan
yang patut diperhatikan adalah :
a. Frame of reference (rangka pengetahuan)
b. Field of experience (lingkup pengalaman)
5. With What Effect (dampak dari pesan tersebut)
Adalah hasil akhir dari suatu proses komunikasi yakni sikap
dan tingkah laku orang, sesuai atau tidak dengan apa yang kita
inginkan.” (Widjaya, 1993:11)

Dengan komunikasi manusia dapat menyampaikan gagasan dan

sikapnya akan suatu hal kepada orang lain, sehingga diharapkan pihak

komunikator dapat memengaruhi komunikannya. Komunikasi yang

komunikatif atau efektif dapat terjadi apabila terdapat dua orang atau lebih

yang berperan sebagai komunikator (penyampai pesan) dan komunikan

(penerima pesan) memiliki kesamaan pola pikir (Frame of reference) dan

kesamaan pengalaman (Field of experience).

Penulis menyimpulkan bahwa komunikasi terjadi antara dua orang

atau lebih dengan tujuan menyampaikan suatu pesan tertentu dan unsur-

unsur komunikasi yang harus ada, yaitu: sumber, pesan, media, umpan

balik, serta efek dan komunikasi yang dilakukan tidak hanya bersifat
informatif tetapi juga bersifat persuasif yaitu agar orang lain mengubah

tingkah lakunya seperti apa yang kita inginkan.

2.1.1.2 Periklanan

Menurut Frank Jefkins, ”Periklanan merupakan pesan-pesan

penjualan yang paling persuasif, diarahkan kepada calon pembeli paling

potensial atas produk barang atau jasa tertentu dengan biaya semurah-

murahnya.” (Jefkins, 1995:5)

Periklanan adalah sarana dalam pemasaran yang membantu

jalannya promosi suatu produk untuk dapat lebih dikenal oleh masyarakat

luas. Melalui iklan, segala pesan dan informasi suatu produk dapat

ditangkap dan diterima oleh konsumen.

Komunikasi periklanan adalah suatu sarana informasi dari

produsen kepada konsumen. Periklanan digunakan sebagai salah satu

kekuatan untuk mencapai tujuan pemasaran barang atau jasa, baik tujuan

jangka panjang maupun jangka pendek. (Sudiana, 1986:4)

Periklanan menurut penulis adalah suatu sarana untuk

memperkenalkan produk kepada khalayak luas dan berusaha memengaruhi

sikap konsumen secara persuasif melalui media massa.

Iklan adalah bauran promosi (promotion mix) dan bauran promosi

adalah bagian dari pemasaran (marketing mix). Secara sederhana iklan

didefinisikan sebagai pesan yang menawarkan suatu produk yang

ditujukan kepada masyarakat lewat media. Iklan berusaha untuk


memberikan informasi, membujuk, dan meyakinkan khalayak, iklan

merupakan cara efektif untuk menyampaikan pesan.

Fungsi Periklanan

Adapun fungsi dari periklanan itu sendiri adalah sebagai berikut :

1. Informing
Periklanan membuat konsumen sadar (aware) akan merek-merek
baru, mendidik tentang berbagai fitur dan manfaat merek, serta
memfasilitasi citra positif.
2. Persuading
Iklan positif akan mampu mempersuasi (membujuk) pelanggan
terhadap produk dan jasa.hmjggj
3. Reminding
Iklan positif suatu perusahaan tetap di ingat dalam ingatan
konsumen.
4. Adding Value
Terdapat tiga cara mendasar dimana perusahaan memberi nilai
tambah penawaran-penawaran terhadap : inovasi, penyempurnaan
kualitas dan persepsi konsumen.

Tujuan Periklanan

Menurut Frank Jefkins, pada dasarnya tujuan periklanan adalah

”Mengubah atau memengaruhi sikap khalayak, dalam hal ini tentunya

sikap konsumen. Tujuan periklanan komersial adalah membujuk khalayak

untuk membeli produk A, bukannya produk B, atau mempromosikan

kelanjutan membeli produk A dan seterusnya.” Selain itu Frank Jefkins

mengatakan bahwa ”Tujuan periklanan tidak sama dengan tujuan

pemasaran. Tujuan disini adalah tujuan yang dihasilkan oleh komunikasi,

bukan oleh penjualan. Ukurannya adalah pada berhasil atau tidak nya

pesan yang dikomunikasikan.


Hal tersebut terlihat dari tujuan periklanan yang dapat

dikategorikan sebagai berikut :

1. ”Memberitahu (Awareness)
Tujuan iklan sebatas memberi informasi kepada khalayak melalui
pesan agar khalayak mengerti dan mengetahui pesan iklan.

2. Membujuk (Persuasive)

Tujuan iklan ini berusaha membujuk khalyak agar melakukan sesuatu


sesuai dengan apa yang disampaikan dalam pesan.
3. Mengingatkan (Reminding)

Iklan ini bertujuan mengingatkan khalayak dengan pesan-pesan yang


sudah disampaikan sebelumnya.”. (Jefkins, 1999:17).

Efek Periklanan

Efek adalah hasil yang diperoleh setelah terjadinya proses

komunikasi (penyampaian yang dilakukan) oleh komunikator terhadap

komunikan. Iklan juga merupakan proses komunikasi berupa penyampaian

pesan tentang produk kepada khalayak luas. Oleh karena itu, iklan dapat

menimbulkan efek tertentu kepada khalayak. Efek-efek yang dihasilkan

dalam proses komunikasi, yaitu :

1. ”Efek kognitif, berhubungan dengan pikiran atau penalaran,


sehingga khayalak yang sebelumnya tidak tahu, tidak mengerti,
bingung menjadi jelas.

2. Efek afektif berkaitan dengan perasaan. Akibat dari membaca


surat kabar, majalah, mendengarkan radio, menonton acara
televisi atau film di bioskop, timbul perasaan dan pemahaman
khalayak.

3. Efek konatif bersangkutan dengan niat, tekad, upaya dan usaha


yang cenderung menjadi suatu kegiatan atau tindakan.”
(Effendy,2003:318-319)
Efek konatif tidak langsung timbul sebagai akibat dari pengaruh

media massa melainkan didahului oleh kognitif dan efek afektif. Dengan

kata lain, timbulnya efek konatif muncul setelah di dahului oleh kognitif

dan afektif.

Media Periklanan

Media periklanan memegang peran penting dalam proses

komunikasi. Tanpa adanya media, pesan tidak akan sampai pada khalayak

yang dituju. Media begitu penting sebagai alat penyampaian pesan.

Sebagai salah satu bentuk komunikasi, iklan memerlukan media massa

untuk menyampaikan pesannya.

Umumnya para praktisi periklanan membagi media iklan dalam

dua bagian, yaitu :

1. Media lini atas atau above the line, yakni kelompok media
promo yang memerlukan luar ruang, seperti : media cetak surat
kabar, radio, televisi dan sebagainya.

2. Media lini bawah atau below the line, yakni kelompok media
promo yang tidak memerlukan media luar ruang, seperti barang-
barang cetak (brosur, flier,company profile dan sebagainya).

2.1.1.3 Iklan Sebagai Komunikasi Massa

Iklan merupakan bentuk komunikasi massa yang menawarkan janji

kepada konsumen. Melalui pesan informatif sekaligus persuasif

menjanjikan adanya barang dan jasa yang dapat memenuhi kebutuhan,

tempat untuk memperolehnya, kualitas barang dan jasa. Iklan dibuat

dengan tujuan yang jelas. Penentuan tujuan dalam manajemen merupakan


aspek penting yang mendapat perhatian serius. Tujuan periklanan

mengacu pada tujuan dan dapat dioperasionalkan.

Perbedaan iklan dengan teknik komunikasi pemasaran yang lain

adalah komunikasi non-personal. Iklan memakai media dengan menyewa

ruang dan waktu.

Disamping itu, peran iklan antara lain dirancang untuk memberi

saran agar mereka membeli produk tertentu, membentuk hasrat untuk

memilikinya.

”Komunikasi massa terutama dipengaruhi oleh kemampuan media

massa untuk membuat produksi massal dan untuk menjangkau khalayak

dalam jumlah besar.” (Mc.Quail,1996:31)

Komunikasi massa merupakan salah satu proses komunikasi

masyarakat luas, dan identifikasinya ditentukan oleh gabungan antara

tujuan, organisasi dan kegiatan sebenarnya. Dewasa ini, komunikasi massa

lebih banyak mempelajari masyarakat luas.

2.1.1.4 Periklanan sebagai Kegiatan Pemasaran dan Promosi

Pemasaran meliputi semua tahapan, mulai dari penciptaan produk

hingga pelayanan jual setelah transaksi penjualan. Salah satu tahapan

pemasaran adalah periklanan. Tahapan-tahapan tersebut merupakan mata

rantai yang saling berhubungan dan jalinannya akan terputus jika salah

satu mata rantai itu lemah. Dengan demikian, periklanan merupakan tahap

yang sangat penting.


”Pemasaran sangat erat kaitannya dengan promosi. Promosi adalah

tindakan perencanaan, implementasi dan pengendalian komunikasi dari

organisasi kepada pelanggan dan audience sasaran lainnya.”

(Crawen,1994:499)

Menurut Purnama ”Strategi promosi mengkombinasikan periklanan

(advertising), penjualan personal (personal selling), promosi penjualan

(sales promotion), publisitas dan hubungan masyarakat (publicity and

public relation), serta pemasaran langsung (direct marketing) dalam suatu

program terkoordinasi untuk berkomunikasi dengan pembeli dan pihak

lain nya yang memengaruhi keputusan pembelian.” (Purnama 2011:150).

Keberhasilan suatu program periklanan tidak terlepas dari strategi

pemilihan media yang sesuai dengan target market yang dituju. Dalam

penelitian ini, penulis memfokuskan pada penggunaan media iklan

kategori above the line khususnya iklan internet new media YouTube.

2.1.1.5 Digital Marketing (Pemasaran Digital)

Perkembangan internet sebagai media komunikasi masyarakat

menjadikan internet sebagai media komunikasi pemasaran saat ini,

sehingga menimbulkan istilah baru yaitu pemasaran digital. Dalam buku

”DigiMarketing”, Kent Wertime dan Ian Fenwick (2008:30) menjelaskan

definisi dari pemasaran digital sebagai berikut : Pemasaran digital adalah

evolusi pemasaran. Hal itu terjadi ketika mayoritas atau hampir semua

pemasaran perusahaan menggunakan jalur digital.

Jalur digital mampu lebih terarah, memungkinkan pemasaran yang

berkelanjutan, berdialog dua arah secara personal dengan setiap


konsumen. Dialog ini mengangkat data dari setiap interaksi dengan

konsumen untuk menginformasikan kelanjutannya seperti kebanyakan

jaringan yang netral. Apalagi, pemasar menggunakan kebiasaan informasi

yang real time dan langsung feed back konsumen secara terus menerus

untuk meningkatkan dan mengoptimalkan interaksi.

Dapat dikatakan, bahwa pemasaran digital adalah sebuah kondisi

perusahaan yang memanfaatkan media digital sebagai media komunikasi

pemasarannya. Aktivitas pemasaran digital salah satunya dengan

penggunaan media internet sebagai media beriklan, menggunakan internet

di telepon seluler, mobile advertising.

2.1.1.6 New Media

Media Baru adalah istilah yang dimaksudkan untuk mencakup

kemunculan digital, komputer, atau jaringan teknologi informasi dan

komunikasi di akhir abad ke-20. Sebagian besar teknologi yang

digambarkan sebagai media baru adalah digital.

Secara sederhana media baru adalah media yang terbentuk dari

interaksi antara manusia dengan komputer dan internet secara khusus.

Termasuk di dalamnya adalah web, blog, online social network, online

forum dan lain-lain yang menggunakan komputer sebagai medianya.

New media merupakan sebuah set berbeda dari teknologi

komunikasi yang memiliki fitur tertentu yang terbaru, dibuat dengan cara

digital dan banyak tersedia untuk digunakan oleh personal sebagai alat

komunikasi. (Novianti dkk, 2010: 243).


Everett M. Rogers (dalam Abrar, 2003:17-18) merangkumkan

perkembangan media komunikasi ke dalam empat era. Pertama, era

komunikasi tulisan, kedua, era komunikasi cetak, ketiga, era

telekomunikasi, dan keempat, era komunikasi interaktif. Media baru

adalah media yang berkembang pada era komunikasi interaktif.

Ron Rice mendefinisikan media baru adalah media teknologi

komunikasi yang melibatkan komputer di dalamnya (baik mainframe, PC

maupun Notebook) yang memfasilitasi penggunanya untuk berinteraksi

antar sesama pengguna ataupun dengan informasi yang diinginkan.

Kesimpulan penulis, new media adalah media komunikasi yang

memberikan informasi serta hiburan kepada khalayak dan dapat

menghubungkan setiap individu dari belahan dunia untuk bisa

berkomunikasi dan berinteraksi tanpa dibatasi oleh tempat dan waktu.

Keterkaitan teori ini dengan penelitian penulis adalah media yang

digunakan dalam mempromosikan Produk Shopee menggunakan media

sosial YouTube, yang merupakan sebuah media sosial bagian dari new

media.

Manfaat New Media

a. Bidang Sosial
Bidang ini banyak menyita perhatian masyarakat, misalnya berbagai
macam jejaring sosial yang sekarang di minati masyarakat seperti
facebook, twitter, skype, yahoo messenger, my space, hello dll.
Dengan menggunakan jejaring sosial ini siapapun dapat menjalin
komunikasi dengan semua user dibelahan dunia manapun.

b. Bidang Industri/Dagang
Dalam bidang ini memudahkan bagi siapa pun yang ingin
menawarkan/mempromosikan produk tertentu sehingga tidak susah
susah untuk membuka toko dan promosi langsung, melalui new
media pedagang dapat mempromosikan produk nya melalui online
shop, facebook, twitter atau kaskus.

c. Bidang Pendidikan
Dalam bidang ini sangat memudahkan bagi pelajar maupun pengajar
dalam mendapatkan materi yang di inginkan. Bisa melalui search
engine kita bisa mendapatkan segala informasi, atau dengan fasilitas
E-book, fasilitas email juga bisa membantu dalan proses pengerjaan
tugas atau saling tukar informasi.

d. Bidang Lowongan Kerja


Bagi yang ingin mencari pekerjaan cukup dengan searching di
internet lalu mendaftar secara online, bahkan bisa mengikuti tes
masuk secara online juga, tidak perlu lagi susah payah datang dari
kantor ke kantor.

2.1.1.7 Media Sosial

Media sosial adalah sebuah media online, dengan para

penggunanya bisa dengan mudah berpartisipasi, berbagi dan menciptakan

isi pesan meliputi blog, jejaring sosial, wiki, forum dan dunia virtual.

Media sosial mempermudah siapapun sebagai calon pengguna

untuk membuat dan mendistribusikan konten mereka sendiri atau sering

disebut sebagai sebuah teknologi, platform atau media untuk berbagai

konten. (Aditya dkk, 2013:131).

Media sosial adalah seperangkat alat baru, teknologi baru yang

lebih efisien terhubung dan membangun hubungan dengan pelanggan,

seperti : telepon, direct mail, iklan cetak, radio, televisi, billboard. (Lon

Safko, 2010 :5).


Dari uraian diatas, penulis menyimpulkan bahwa media sosial

adalah teknologi baru, yang sangat mempermudah semua orang untuk

mencari informasi, berinteraksi dan mudah diakses oleh semua orang,

seperti :Facebook, Twitter, Instagram, dan YouTube.

Facebook, Twitter, Instagram, dan YouTube merupakan media

sosial yang tidak asing lagi bagi masyarakat modern, selain sebagai alat

untuk berkomunikasi, media sosial juga dapat digunakan sebagai alat

menyampaian informasi baru, termasuk dalam pemanfaatan dunia

perbisnisan seperti YouTube.

Dalam penelitian ini, penulis menggunakan YouTube sebagai

bahan penelitian karena perusahaan Shopee menggunakan sosial media

YouTube sebagai media promosi yang dianggap efektif untuk

mengenalkan produk mereka.Keterkaitan media sosial dalam penelitian

ini adalah karena penulis menggunakan YouTube yang merupakan bagian

dari media sosial.

2.1.1.8 YouTube

YouTube adalah sebuah situs web berbagi video yang dibuat oleh

tiga mantan karyawan PayPal pada Februari 2005. Situs ini

memungkinkan pengguna mengunggah, menonton, dan berbagi video.

Perusahaan ini berkantor pusat di San Bruno, California, dan memakai

teknologi Adobe Flash Video dan HTML5 untuk menampilkan berbagai

macam konten video buatan pengguna, termasuk klip film, klip TV, dan

video musik. Selain itu ada pula konten amatir seperti blog video, video

orisinal pendek, dan video pendidikan.


Kebanyakan konten di YouTube diunggah oleh individu, meskipun

perusahaan-perusahaan media seperti CBS, BBC, Vevo, Hulu, dan

organisasi lain sudah mengunggah material mereka ke situs ini sebagai

bagian dari program kemitraan YouTube.Pengguna tak terdaftar dapat

menonton video, sementara pengguna terdaftar dapat mengunggah video

dalam jumlah tak terbatas.Video-video yang dianggap berisi konten

ofensif hanya bisa ditonton oleh pengguna terdaftar berusia 18 tahun atau

lebih.

YouTube merupakan situs video yang menyediakan berbagai

informasi berupa (gambar bergerak) dan bisa diandalkan.Situs ini

disediakan bagi mereka yang ingin melakukan pencarian informasi video

dan menontonnya langsung, dan bisa berpartisipasi mengunggah

(mengupload) video ke server YouTube dan membaginya ke seluruh

dunia (Baskoro, 2009:58).

Dari pengertian di atas, YouTube adalah sebuah media komunikasi

global yang banyak digunakan oleh setiap kalangan untuk mempermudah

mencari informasi berupa gambar visual dan audio, sehingga PT Shopee

International Indonesia mengiklankan produknya kepada khalayak

pengguna internet dalam aplikasi YouTube.

YouTube menjadi sarana yang dahsyat untuk mempromosikan

bisnis. Melalui YouTube, pelaku bisnis online bisa mengupload video

bisnis atau produknya kedalam YouTube, sehingga bisnis, produk,

ataupun jasa yang ditawarkan bisa dikenal. YouTube menjadi salah satu
media yang juga dapat digunakan untuk meningkatkan promosi sehingga

sampai saat ini banyak pengguna YouTube baik di Indonesia maupun di

seluruh dunia.

2.1.1.9 Minat beli

Minat (interest) digambarkan sebagai suatu situasi seseorang

sebelum melakukan suatu tindakan tersebut. Minat beli merupakan

perilaku yang muncul sebagai respon terhadap objek yang menunjukan

keinginan pelanggan untuk melakukan pembelian ( Kotler 2002 : 15).

Beberapa pengertian dari minat sebagai berikut : i. Minat dianggap

sebagai sebuah perangkap atau perantara antara faktor-faktor

motivasional yang mempengaruhi perilaku. ii. Minat juga

mengindikasikan seberapa jauh seseorang mempunyai kemampuan untuk

mencoba. iii. Minat menunjukan pengukuran kehendak seseorang. iv.

Minat berhubungan dengan perilaku yang terus-menerus. Minat beli

merupakan suatu proses pengambilan keputusan yang dilakukan untuk

konsumen dalam pembelian atas produk yang ditawarkan atau yang

dibutuhkan oleh konsumen tersebut. Ada 5 tahap dalam proses

pengambilan keputusan untuk membeli yang umum dilakukan oleh

seseorang yaitu : Pengenalan kebutuhan, proses informasi, evaluasi

produk atau merek pembelian, dan evaluasi pasca pembelian. Terdapat

perbedaan antara pembelian aktual yang benar-benar dilakukan untuk

konsumen dengan minat beli. Minat beli adalah kecendrungan pembelian


untuk melakukan pembelian dimasa mendatang, namun pengukuran

terhadap kecendrungan terhadap pembelian umumnya dilakukan guna

memaksimalkan prediksi terhadap pembelian aktual itu sendiri. Dari

uraian tersebut dapat disimpulkan mengenai pengertian minat beli adalah

tahap kecendrungan perilaku membeli dari konsumen pada suatu produk

atau jasa yang dilakukan pada jangka waktu tertentu dan secara aktif

menyukai dan mempunyai sikap positif terhadap suatu produk barang

atau jasa didasarkan pada pengalaman pembelian yang telah dilakukan

dimasa lampau. Minat beli merupakan pembelian yang dilakukan oleh

konsumen setelah mereka melakukan pembelian yang pertama kali. Ada

2 cara untuk mengukur minat perilaku membeli yang paling mudah

adalah dengan menanyakan konsumen. Dimana salah satu tipe minat

konsumen adalah minat pembelian mengantisipasi yang mereflesikan

apakah konsumen mengantifikasikan pembelian produk atau merek yang

sama lagi ( Engel, Blockwell dan Miniard, 2001 : 283).

2.2 Kerangka Teori

Kerangka teori merupakan uraian dasar teori dan model yang

digunakan sebagai acuan penelitian. Dalam penelitian ini penulis

mengungkapkan teori-teori relevan yang dapat menjelaskan variabel-variabel

yang ada kaitannya dengan penelitian ini, sebagai dasar jawaban sementara

terhadap rumusan masalah yang akan diajukan.


Menurut Neumen, (2003) teori adalah seperangkat konstruk (konsep),

definisi, dan proporsi yang berfungsi untuk melihat fenomena secara

sistematik, melalui spesifikasi hubungan antar variabel, sehingga dapat

berguna untuk menjelaskan dan meramalkan fenomena. (Sugiyono, 2010:52).

Menurut Cooper and Schindler (2003), teori adalah seperangkat

konsep, definisi dan proposisi yang tersusun secara sistematis sehingga dapat

digunakan untuk menjelaskan dan meramalkan fenomena.

Dalam penelitian ini, penulis menggunakan dua variabel yang saling

berhubungan, yaitu variabel bebas (independent) dan variabel terikat

(dependent). Variabel bebas adalah variabel yang menjadi sebab timbulnya

atau berubahnya variabel dependent (variabel terikat). Variabel terkait

merupakan variabel yang mempengaruhi atau menjadi akibat, karena adanya

variabel bebas. Dari uraian tersebut, maka variabel bebas dalam penelitian ini

adalah Kualitas Iklan Shopee versi ”9.9 Super Shoping Day” Di Youtube,

sedangkan variabel terkaitnya adalah Minat Belanja Produk Melalui Aplikasi

Shopee.

Untuk dapat menjelaskan dan meramalkan gejala dalam penelitian ini

maka penulis menggunakan teori :

2.2.1 Teori S-O-R (Stimulus-Organisme-Respons)

Pengertian Teori S-O-R adalah sebagai singkatan dari

Stimulus-Organism-Respon, ini semua berasal dari ilmu psikologi.

Objek material dari ilmu psikologi dan ilmu komunikasi adalah sama

yaitu manusia yang jiwanya meliputi komponen sikap, opini, perilaku,

kognisi, afeksi, konasi.


Teori ini menjelaskan pengaruh yang terjadi pada pihak

penerima (receiver) sebagai akibat dari komunikasi. Menurut teori ini

dampak atau pengaruh yang terjadi pada pihak penerima pada

dasarnya merupakan suatu reaksi tertentu dari stimulus tertentu. Pesan

(S) yang disampaikan kepada penerima (O) adalah sama, namun

penerima memiliki karakter yang berbeda-beda dalam menangkap

pesan yang disampaikan. Hal ini disebabkan pesan yang diterima oleh

seseorang diolah terlebih dahulu, selanjutnya penerima akan merespon

(R) pesan-pesan yang diterima sesuai dengan kebutuhan khalayak.

Menurut Mulyana (2001:133) teori ini menunjukkan

komunikasi sebagai proses ”aksi-reaksi” yang sederhana. ”bilamana

ada stimulus yang merangsang komunikan maka komunikan akan

memberikan respon tertentu terhadap rangsangan tadi. Oleh karena

itu, dapat dianggap proses ini sebagai pertukaran atau pemindahan

informasi atau gagasan”

Menurut Effendy (2003:254) unsur-unsur dalam teori ini

adalah ”

1. Pesan (Stimulus, S)

2. Komunikan (Organism, O)

3. Efek (Response, R)
Adapun bagian teori S-O-R ini dapat digambarkan sebagai berikut :

Gambar 2.1
Teori S-O-R (Stimulus, Organism, Response)

ORGANISM :
STIMULUS Perhatian.
Pengertian
Penerimaan

RESPONSE
(Perubahan sikap)

Teori S-O-R mengandung tiga elemen unsur, yaitu stimulus

(S) merupakan pesan yang disampaikan, Organisme (O) merupakan

pihak yang menerima pesan (recevier), dan respon (R) adalah

pengaruh yang terjadi yang dinyatakan dengan perasaan menyukai

atau tidak terhadap pesan setelah melalui proses perhatian, pengertian

dan penerimaan oleh receiver.

Dalam kaitan antara penelitian ini dengan Teori S-O-R, akan

dijelaskan sebagai berikut:

Stimulus (S)

Dalam penelitian ini, yang berperan sebagai stimuli adalah

penyajian iklan Shopee pada media YouTube. Stimulus tersebut akan

memberikan efek yang besar kepada khalayak. Intensitas iklan Shopee

”9.9 Super Shoping day “ di YouTube, merupakan hal yang sangat

berpengaruh dalam memberikan stimulus kepada khalayak


Organisme (O)

Khalayak atau penerima pesan dalam penelitian ini adalah

kalangan Mahasiswa.

Respon (R)

Tanggapan atau respon yang diberikan oleh khalayak. Dalam

penelitian ini adalah pembentukan Minat belanja produk melalui

aplikasi Shopee dalam benak khalayak, Khususnya Kalangan

Mahasiswa Pascasarjana Universitas Prof. Dr. Moestopo (Beragama).

Teori Stimulus Organisme Response (S-O-R) merupakan

penjelasan pengaruh yang terjadi pada pihak penerima pesan iklan

tersebut. Besar kecilnya pengaruh, tergantung pada isi penyajian

sebuah stimulus (pesan). Stimulus atau pesan yang disampaikan

kepada komunikan mungkin diterima atau mungkin ditolak.

Komunikasi akan tetap berlangsung jika adanya suatu perhatian dari

komunikan dan diteruskan pada proses berikutnya yaitu komunikan

mengerti isi pesan. Setelah komunikan mengolah dan menerima pesan

tersebut, maka terjadilah perubahan sikap (respon).

2.2.2 Konsep Kreatif Iklan

Konsep kreatif berkaitan dengan keistimewaan atau keunikan

produk yang tidak terdapat dalam produk lain dengan kategori yang

sama. Iklan dapat dikatakan kreatif apabila mencakup kriteria ROI :

Relevance, Originality, dan Impact. Tim kreatif dalam biro iklan

yakni creative director, copywriter dan art director yang bekerja sama

untuk membuat konsep, kalimat dan gambar.


Menurut Kleppner‟s dalam bukunya Advertising Procedure,

dalam sebuah konsep iklan kreatif yakni :

1. ”Alur cerita, teknik alur cerita sama dengan membuat


hidup ukuran kecil (dengan suatu permulaan,
pertengahan, dan akhir cerita dalam waktu 30 detik)”.
(J.Thomas dan W. Ronald Lane, 1992:261).
2. ”Setting berada dalam suasana yang sesuai (ruang tamu,
dapur, pabrik, kantor atau ruang terbuka) dengan produk
tersebut atau uraian produk tersebut”. (J.Thomas dan W.
Ronald Lane, 1992:258).
3. ”Model, seorang tokoh yang terkenal akan merebut
perhatian para pemirsa iklan adalah penting untuk
menyesuaikan antara model dengan produk”. (J.Thomas
dan W. Ronald Lane, 1992:258).
4. ”Musik, biasanya sering digunakan sebagai latar belakang
naskah yang dibicarakan atau sebagai nyanyian dan
bunyi”. (J.Thomas dan W. Ronald Lane, 1992:279).
5. ”Isi pesan, salah satu keuntungan pesan dari tanggapan
langsung adalah memberikan kesempatan kepada
pengiklan untuk menguji segala sesuatunya sampai
kepada hal yang kecil”. (J.Thomas dan W. Ronald Lane,
1992:49).
6. ”Slogan, kata slogan mempunyai asal-usul yang sesuai,
slogan meringkas tema manfaat suatu produk dalam
beberapa kata menyampaikan pesan yang mudah di
ingat”. (J.Thomas dan W. Ronald Lane, 1992:179).

Teori ini berguna dalam meneliti unsur-unsur Tayangan Iklan

Shopee Versi “9.9 Super Shoping Day“ di YouTube Terhadap Minat

Belanja Melalui Aplikasi Shopee Dikalangan Mahasiswa. Meliputi

alur cerita, setting, model iklan, musik, isi pesan, dan slogan iklan.

Indikator tersebut akan dinilai apakah mudah dipahami, mudah di

ingat dan menarik.


2.2.3 AIDCA

Menurut Rhenald Kasali dalam bukunya yang berjudul manajemen

periklanan konsep dan aplikasinya di Indonesia model aidca ini di awali oleh

Attention (perhatian),Interest(minat) ,Desire (keinginan),Conviction

(keyakinan) dan di akhiri dengan action (tindakan)

A. Perhatian (attention)

Iklan harus dapat menarik perhatian khalayak sasarannya ,agar

menarik iklan memerlukan bantuan ukuran (size atau airtime),

penggunaan warna (spot atau full colour),tata letak (lay out), jenis huruf

(typografi) ditampilkan dan sound atau efek jingle ( suara – suara

khusus)untuk menunjang tampilan iklan.

B. Minat (interest)

Perhatian harus segera ditingkatkan menjadi minat sehingga

timbul rasa ingin tahu secara lebih rinci dalam diri calon pembeli,

untukitu khalayak harus dirangsang agar mau membaca dan mengikuti

pesan – pesan yang ingin disampaikan. Penggunaan kata-kata kalimat

pembuka sebaiknya dapat merangsang orang tertarik lebih jauh

C. Keinginan (Desire)

Iklan harus berhasil menggerakan keinginan orang untuk

memiliki atau meminati produk tersebut, kebutuhan atau keinginan

mereka memiliki, memakai atau melakukan sesuatu harus dibangkitkan.


D. Keyakinan (Conviction)

Pada tahap ini iklan diharapkan dapat menimbulkan rasa percaya

diri calon pembeli terhadap kelebihan produk yang di tawarkan sehingga

calon pembeli tidak goyah lagi.

E. Tindakan (Action )

Merupakan upaya terakhir untuk membujuk calon pembeli agar

sesegera mungkin melakukan tindakan pembelian , pemilihan kata yang

tepat agar calon pembeli bergerak melakukan respons sesuai dengan yang

di harapkan yakni melakukan tindakan pembelian”(kasali, 2007:83-86)

2.2.4 Minat Beli

Minat (interest) digambarkan sebagai suatu situasi seseorang

sebelum melakukan suatu tindakan tersebut. Minat beli merupakan

perilaku yang muncul sebagai respon terhadap objek yang menunjukan

keinginan pelanggan untuk melakukan pembelian ( Kotler 2002 : 15).

Beberapa pengertian dari minat sebagai berikut : i. Minat dianggap

sebagai sebuah perangkap atau perantara antara faktor-faktor

motivasional yang mempengaruhi perilaku. ii. Minat juga

mengindikasikan seberapa jauh seseorang mempunyai kemampuan untuk

mencoba. iii. Minat menunjukan pengukuran kehendak seseorang. iv.

Minat berhubungan dengan perilaku yang terus-menerus. Minat beli

merupakan suatu proses pengambilan keputusan yang dilakukan untuk


konsumen dalam pembelian atas produk yang ditawarkan atau yang

dibutuhkan oleh konsumen tersebut. Ada 5 tahap dalam proses

pengambilan keputusan untuk membeli yang umum dilakukan oleh

seseorang yaitu : Pengenalan kebutuhan, proses informasi, evaluasi

produk atau merek pembelian, dan evaluasi pasca pembelian. Terdapat

perbedaan antara pembelian aktual yang benar-benar dilakukan untuk

konsumen dengan minat beli. Minat beli adalah kecendrungan pembelian

untuk melakukan pembelian dimasa mendatang, namun pengukuran

terhadap kecendrungan terhadap pembelian umumnya dilakukan guna

memaksimalkan prediksi terhadap pembelian aktual itu sendiri. Dari

uraian tersebut dapat disimpulkan mengenai pengertian minat beli adalah

tahap kecendrungan perilaku membeli dari konsumen pada suatu produk

atau jasa yang dilakukan pada jangka waktu tertentu dan secara aktif

menyukai dan mempunyai sikap positif terhadap suatu produk barang

atau jasa didasarkan pada pengalaman pembelian yang telah dilakukan

dimasa lampau. Minat beli merupakan pembelian yang dilakukan oleh

konsumen setelah mereka melakukan pembelian yang pertama kali. Ada

2 cara untuk mengukur minat perilaku membeli yang paling mudah

adalah dengan menanyakan konsumen. Dimana salah satu tipe minat

konsumen adalah minat pembelian mengantisipasi yang mereflesikan

apakah konsumen mengantifikasikan pembelian produk atau merek yang

sama lagi ( Engel, Blockwell dan Miniard, 2001 : 283).


2.3 Hipotesis Penelitian

Menurut Sugiyono (2009:96), hipotesis merupakan jawaban

sementara terhadap rumusan masalah penelitian, di mana rumusan masalah

penelitian telah dinyatakan dalam bentuk pertanyaan. Dikatakan sementara

karena jawaban yang diberikan baru didasarkan pada teori yang relevan,

belum didasarkan pada fakta-fakta empiris yang diperoleh melalui

pengumpulan data. Hipotesis juga dapat dinyatakan sebagai jawaban teoritis

terhadap rumusan masalah penelitian, belum jawaban empiris.

Hipotesis statistik diartikan sebagai “pernyataan mengenai keadaan

populasi yang akan diuji kebenarannya berdasarkan data yang diperoleh dari

sampel penelitian statistik” (Sugiyono,2008:160).

Berdasarkan uraian di atas, maka diambil sebuah hipotrsis penelitian

sebagai berikut :

1. Hipotesis Penelitian

Terdapat Pengaruh Tayangan Iklan Shopee Versi 9.9 Super Shoping

Day di YouTube Terhadap Minat Belanja Produk Melalui Aplikasi

Shopee Dikalangan Mahasiswa Pascasarjana Moestopo (Beragama).

2.4 Kerangka Konsep

Kerangka konsep berguna untuk mendukung atau menjelaskan latar

belakang dan gambaran singkat dari penelitian. Penelitian ini mencoba

menjelaskan hubungan-hubungan dalam variabel yang akan diteliti. Menurut

Suryabrata dalam bukunya Metodelogi Penelitian (1998:72), variabel adalah :


”Segala sesuatu yang menjadi objek pengamatan atau penelitian,

termasuk didalamnya faktor-faktor yang berperan dalam peristiwa atau gejala

yang diteliti”.

Sesuai dengan judul penelitian yang penulis buat yaitu: Pengaruh

Iklan Shopee Versi 9.9 Super Soping Day di YouTube Terhadap Minat

Belanja Melalui Aplikasi Shopee Dikalangan Mahasiswa Pascasarjana

Moestopo (Beragama).

Maka peneliti menggunakan dua variabel dalam kerangka konsep

penelitian ini, yaitu:

Variabel Bebas (Independent Variable - X)

Variabel bebas yaitu ”variabel yang menjadi penyebab terjadinya

variabel yang lain (variabel terkait)”. (Sugiarto.2001:15).

Dalam penelitian ini, variabel bebasnya adalah Iklan Shopee Versi 9.9

Super Shoping Day di YouTube. Artinya suatu proses dimana sebuah nilai

diberikan kepada tayangan iklan, setelah seringnya ditayangkan di YouTube

dan mampu membuat khalayak menilai baik dari segi tayangan maupun

produk yang ditawarkan.

Kleppner‟s menyatakan dalam bukunya Advertising Procedure, dalam

sebuah konsep iklan kreatif yang menggambarkan teknik alur cerita, ada

beberapa penilaian, yakni :

a) Alur cerita, mudah dipahami dan singkat berisi realitas kehidupan


b) Setting, berada dalam suasana yang sesuai dengan produk, bagus
dan kreatif.
c) Model, sesuai dengan karakter produk dan menarik perhatian
responden.
d) Musik, cocok dengan alur cerita, menghidupkan suasana iklan
e) Isi pesan, memberikan informasi mengenai produk, isi pesan dapat
dimengerti.
f) Slogan, meringkas manfaat produk dalam beberapa kata dan
mudah di ingat.

Variabel Terikat (Dependent Variable - Y)

Variabel Terikat yaitu ”variabel yang nilainya dipengaruhi oleh

variabel independen”. (Sugiarto,2001:15).

Variabel terikat dalam penelitian ini adalah Minat beli dikalangan

Mahasiswa Pascasarjana Universitas Prof. Dr. Moestopo (Beragama) ,

terhadap Iklan Shopee Versi “9.9 Super Shoping day “ di YouTube. Indikator

Minat Belanja Melalui Produk Melalui Aplikasi Shopee dikalangan

Mahasiswa Pascasarjana sebagai berikut :

Minat beli

1. Mengetahui

2. Keinginan

3. Menyukai

4. Kehendak/Bermaksud

5. Keputusan

2.5 Operasional Konsep

Operasional konsep menggambarkan hubungan antara variabel-

variabel penelitian di tingkat konseptual ini. Setelah dilengkapi dengan

indikator variabel penelitian dapat dilihat pada tabel berikut ini:


Tabel 2.2
Tabel Operasional Konsep
VARIABEL “KUALITAS IKLAN SHOPEE VERSI 9,9 SUPER SHOPING DAY DI
YOUTUBE
Konsep Obyek
Kleepner advertising procedure Iklan shopee
Dimensi Indikator

Alur
Cerita - Alur cerita singkat
- Alur cerita mudah dipahami

30 detik
6 scene
Setting - Setting iklan shopee sesuai
dengan produk
atau
- Setting iklan shopee sesuai
Lokasi dengan setting di ruang terbuka
- Setting iklan shopee sesuai
dengan alur cerita

Setting ruangan rumah


- aplikasi shopee nyaman
digunakan
Setting outdoor lapangan bola
- menggambarkan aplikasi
shopee yang leluasa

Setting ruangan studio

Model - Model sesuai dengan - Model Via Vallen


atau karakteristik produk Maulidia Octavia (Via Vallen)
Tokoh - Model tayangan iklan seorang penyanyi dangdut di
professional Indonesia sesuai dengan iklan
- Model membawakan pesan iklan shopee 9.9 Super Shoping Day
dengan baik yang menggunakan music
bergenre dangdut

- Model Bayu skak


Bayu Eko Moektito seorang
actor dan comedian professional
sesuai dengan iklan shopee 9.9
Super Shoping Day yang
meriah dan humor

- Model Baby monella


Moonella Sunshine Jo artis lucu
di media Instagram
Musik - Backsound (musik) dapat - Jingle ayo goyang shopee
menghidupkan suasan iklan menghidupkan suasana iklan
- Backsound menarik - Backsound music bergenre
dangdut menarik

Isi pesan - Isi pesan informative - Memberitahukan sebuah


- Isi pesan memberikan informasi perayaan promosi shopee
yang positif tentang promosi berupa diskon pembelian
produk Isi pesan menimbulkan produk melalui aplikasi shopee
Minat beli sampai 9.9 rupiah

- Memberitahukan promo –
promosi shopee 9.9
pembelian produk

Slogan - Slogan mudah diingat - Slogan 9.9 Super shoping day


- Slogan menarik mudah diingat
- Slogan menarik karena berupa
promosi harga untuk produk
yang dijual di shopee
VARIABEL “MINAT BELANJA PRODUK MELALUI APLIKASI SHOPEE”

MINAT BELANJA MELALUI APLIKASI APLIKASI SHOPEE

Indikator - Identitas

Mengetahui Shope indonesa adalah salah


satu pusat perbelanjaan yang
- Mengetahui aplikasi shopee dikelola oleh Grena (berubah
- Mengetahui Keunggulan shopee nama menjadi SEA Group).
- Mengetahui Keunikan shopee Bisnis C2C (customer to
Keinginan customer) mobile marketplace
yang diusung Shopee
- Berkeinginan mengunakan aplikasi shopee memungkinkan kehadirannya
- Berkeinginan belanja produk mengggunakan dapat dengan mudah diterima
aplikasi shopee oleh berbagai lapisan
Menyukai masyarakat, termasuk di
Indonesia.
- Menyukai promosi belanja aplikasi shopee
- Menyukai aplikasi shopee
- Menyukai produk produk shopee - Keunggulan

1. Discount up to 90 %
Kehendak / Bermaksud
Bagi kamu pecinta diskon,
- Bermaksud mendownload aplikasi shopee Shopee dapat jadi tempat
belanja yang cocok banget
- Bermaksud menggunakan aplikasi shopee
untuk kamu nih. Bagaimana
- Bermaksud belanja produk menggunakan tidak, Shopee sering kali
aplikasi shopee memberikan diskon hingga
Keputusan 90% tanpa terduga lho. Tak
perlu lagi berkhayal untuk
- Memutuskan untuk mendownload aplikasi shopee membeli produk impian,
- Memutuskan untuk menggunakan aplikasi shopee 2 . Refund
- Memutuskan untuk menggunakan aplikasi shopee Di Shopee penjual
untuk belanja produk merupakan orang kedua
yang menerima dana yang
kamu bayarkan, sehingga
jika barang yang kamu
terima rusak atau
bermasalah, kamu bisa
mengajukan refund dan
bahkan mendapatkan
danamu kembali. Tidak
perlu lagi takut akan tertipu
seller.
3 . Cashback
Percaya atau tidak, Shopee
mengadakan cashback
hampir setiap hari, dan tidak
tanggung-tanggung, bisa
sampai Rp. 75.000,
cashback yang diadakan
oleh Shopee ini tak
terbataskan oleh kategori-
kategori tertentu saja.
4 . Gratis Ongkir
Ketika berbelanja online, tak
jarang harga ongkir alias
ongkos kirim melebihi harga
barang, dan tak jarang, hal
itu dapat membuat kita
mengurungkan niat buat
berbelanja. Namun kini
kamu tak perlu lagi
khawatir, Shopee memiliki
program gratis ongkir
dengan subsidi hingga
Rp.20.000 lho. Kurirnya
pun juga beragam,
tergantung dengan
preferensi masing-masing.

- Keunikan

Keunikan Shopee yakni


diklaim sebagai aplikasi mobile
marketplace pertama bagi
konsumen-ke-konsumen (C2C).
Menurut Chris Feng, Chief
Executive Officer Shopee
menyampaikan bahwa, Shopee
adalah platform belanja online
yang memberikan konsep sosial
langsung, yakni para pengguna
Shopee tidak hanya sekadar jual
beli saja akan tetapi juga
memudahkan untuk berinteraksi
antar-sesama pengguna Shopee
lewat fitur pesan instan secara
langsung. Dengan fitur interface
intuitif dari Shopee ini,
siapapun dapat dengan
gampang menjual atau membeli
kurang dari 30 detik di
manapun dan kapanpun.
BAB III

METEDOLOGI PENELITIAN

3.1 Paradigma Penelitian

Paradigma menurut Burhan Bungin (2005:25) adalah cara pandang

seorang ilmuwan tentang sisi strategi yang paling menentukan nilai sebuah

disiplin ilmu pengetahuan itu sendiri. Pada pendekatan kuantitatif yang

digunakan adalah paradigma positivistic yang dilandasi amunisi bahwa

suatu gejala itu dapat diklarifikasikan dan hubungan gejala bersifat kausal

(sebab-akibat). Maka, penulis meneliti dengan memfokuskan pada beberapa

variabel.

Paradigma penelitian dalam hal ini diartikan sebagai pola yang

menunjukkan hubungan antara variabel yang akan diteliti sekaligus

mencerminkan jenis dan jumlah rumusan masalah yang perlu dijawab

melalui penelitian, teori yang digunakan untuk merumuskan hipotesis jenis

dan jumlah hipotesis dan teknik analisis statistik yang akan digunakan.

Dalam penelitian ini, paradigma yang digunakan yakni positivism

atau objektif. Menurut Krisyantono (2008:50) pada pendekatan positivisme

menunjukkan adanya realitas, diatur oleh kaidah-kaidah tertentu yang

berlaku universal.

Positivisme menurut Suparlan (1997:95) adalah penggunaan data

kuantitatif diperlukan dalam analisis dan dapat dipertanggung jawabkan

kesahihannya demi tercapainya ketepatan data dan ketepatan penggunaan

model hubungan variabel bebas dan variabel tergantung.

49
Dalam penelitian ini, peneliti menggunakan paradigma positivime

sebagai paradigma yang dipilih.

Pada dasarnya paradigma tersebut bertujuan untuk menguji sebuah

teori atau menjelaskan sebuah pengalaman melalui observasi dan

pengukuran dalam rangka meramalkan dan mengontrol kekuatan-kekuatan

disekitar manusia. Positivisme berasumsi bahwa fenomena sosial dapat

diteliti dengan cara yang sama dengan menggunakan pendekatan yang

bernilai serta penjelasan sebab-akibat sebagaimana halnya dalam penelitian

fenomena alam.

3.2 Pendekatan Penelitian

Pendekatan penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah

pendekatan kuantitatif. Pendekatan ini adalah pendekatan dengan

pengukuran terhadap fenomena sosial yang dijabarkan ke dalam komponen

masalah, variabel dan indikator. Tujuan utama dari pendekatan kuantitatif

adalah melakukan generalisasi, suatu pertanyaan kebenaran yang terjadi

dalam suatu realitas tentang suatu masalah yang diperkirakan akan berlaku

pada populasi tertentu. (Fauzy, 2001:05).

Penelitian kuantitatif adalah penelitian yang nyata dan berpola jika

dilihat dari segi ontology (hakekat dasar gejala sosial). Penelitian ini bebas

nilai, objektif, dan deduktif jika dilihat dari epistimologi (hakekat dasar ilmu

pengetahuan). Penelitian ini adalah penelitian yang bertujuan menemukan

hukum universal dan mencari penjelasan jika dilihat dari segi aksiologi

(tujuan penelitian). (Malhota, 1996:145).


Dalam penelitian ini, peneliti menggunakan pendekatan kuantitatif

untuk mengukur apakah terdapat Pengaruh Kualitas Iklan Shopee Versi 9.9

Super Shoping Day di YouTube Terhadap Minat Belanja Produk Melalui

aplikasi shopee Dikalangan Mahasiswa Pascasarjana Universitas Prof. Dr.

Moestopo (Beragama). Peneliti menggunakan pendekatan kuantitatif

berdasarkan keakuratan nilai yang dihasilkan dalam menyajikan suatu fakta

berdasarkan variabel X dan Y diatas.

3.3 Jenis Penelitian

Menurut Krisyantono (2008:60) jenis penelitian survey eksplanatif

adalah jenis penelitian yang menjelaskan hubungan antara dua atau lebih

variabel. Variabel dalam penelitian ini terdiri dari variabel bebas dan

variabel terikat

Dalam penelitian ini, jenis penelitian yang digunakan adalah

eksplanatif dengan pendekatan kuantitatif. Penelitian eksplanatif adalah

suatu bentuk penelitian yang dapat menguji hubungan antara dua variabel

atau lebih untuk mengetahui apakah suatu variabel disebabkan atau

dipengaruhi oleh variabel lainnya. Dalam penelitian ini penulis

menggunakan penelitian eksplanatif karena penulis berusaha meneliti dan

menjelaskan hubungan antara variabel-variabel dengan lebih mendalam dan

lebih akurat kebenarannya.


3.4 Metode Penelitian

Menurut Sugiyono (2008:11) menyatakan bahwa “metode survei

digunakan untuk mendapatkan data dari tempat tertentu yang alamiah

(bukan buatan), peneliti melakukan pengumpulan data, misalnya dengan

mengedarkan kuesioner, test, wawancara terstruktur dan sebagainya”.

Ciri khas metode survei adalah data dikumpulkan dari responden

yang banyak jumlahnya dengan menggunakan kuesioner. Dalam metode

survei, biasanya jumlah populasi penelitian cukup besar sehingga peneliti

perlu menentukan sampel penelitian dengan menggunakan teknik-teknik

penentuan sampel yang tersedia. Dari langkah-langkah metodologis, peneliti

memperoleh sejumlah informasi yang relevan untuk penelitiannya

(Ardianto, 2010: 51)

Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah

metode penelitian survey dengan menyebarkan kuesioner kepada

Mahasiswa Pascasarjana Universitas Prof. Dr. Moestopo (Beragama). yang

berisi pertanyaan terkait dengan Kualitas Iklan Shopee Versi 9.9 Super

Shoping Day di YouTube. Kuesioner ini berguna untuk memperoleh data

penelitian mengenai pengaruh Kualitas Iklan Shopee di YouTube terhadap

Minat Belanja Dikalangan Mahasiswa Pascasarjana Universitas Prof. Dr.

Moestopo (Beragama). Dalam penelitian ini penulis memilih jenis penelitian

survei karena penulis menggunakan jenis/format penelitian eksplanatif

kuantitatif.
3.5 Populasi

Populasi adalah jumlah total manusia yang cocok dijadikan

responden atau relevan dalam suatu penelitian. Populasi adalah wilayah

generalisasi yang terdiri atas objek atau subjek yang mempunyai kuantitas

dan karakteristik yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan

kemudian ditarik kesimpulan (Sugiyono, 2007:215).

Populasi dalam penelitian ini adalah Mahasiswa Pascasarjana

Universitas Prof. Dr. Moestopo (Beragama) , alasan memilih populasi ini

adalah Karena termasuk golongan ekonomi menengah yang sesuai dengan

karakteristik aplikasi shopee , kalangan pekerja yang memiliki minat yang

tinggi untuk belanja online, mereka juga termasuk orang yang sadar akan

teknologi. Populasi dari penelitian ini dengan kriteria yang cocok dijadikan

responden yaitu , karena tayangan iklan shopee tersebut memakai beberapa

model . Target market PT Shopee Internasional Indonesia ditunjukkan

kepada kalangan muda sampai dengan orang dewasa baik laki-laki maupun

perempuan. Atas dasar tersebut maka dipilihlah sebagai tempat penelitian,

dengan harapan dapat memperoleh hasil penelitian sesuai dengan yang

diharapkan penulis.

Berdasarkan data yang diperoleh penulis dari hasil pra-penelitian

Pascasarjana Universitas Moestopo , jumlah populasi mencapai 338 orang.

3.6 Teknik Pengambilan Sampel

Tehnik pengambilan sampel adalah cara menentukan sampel yang

jumlahnya sesuai ukuran sampel yang akan dijadikan sumber data


sebenarnya, dengan memperhatikan sifat-sifat dan penyebaran populasi agar

diperoleh sampel yang representative atau benar-benar mewakili populasi.

Menurut Arikunto (2006: 131) Sampel adalah sebagian dari populasi yang

akan diteliti oleh seorang peneliti.

Pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan “probability

sampling” dengan teknik “simple random sampling”.“Teknik pengambilan

sampel dengan jalan membagi-bagi populasi atas kelas-kelas atau tingkat-

tingkat tertentu”. (Kartono 1990 : 144).

Dikatakan simple (sederhana) karena pengambilan anggota sampel

dari populasi dilakukan secara acak tanpa memperhatikan strata yang ada

dalam populasi itu. (Sugiyono, 2007 :91-93).

Pengambilan Sample yang di lakukan peneliti tersebut ialah dengan

cara konvensional yaitu sistem Arisan ( dengan cara di kocok ) . Karena

pengambilan anggota sampel dari populasi dilakukan secara acak tanpa

memperhatikan strata yang ada dalam populasi tersebut. Jadi nama – nama

dalam populasi tersebut di masukan dalam sebuah wadah , kemudian di

kocok secara berulang – ulang sesuai dengan jumlah responden penelitian

yaitu sebesar 78 orang.

Berdasarkan data, jumlah seluruh mahasiswwa/i pascasarjana aktif

Universitas Moestopo 338 . Dalam penentuan sampel, maka digunakan

rumus Taro Yamane (2006:105) dengan pendekatan Simple Random

Sampling (SRS), dengan presisi yang ditentukan sebesar 10% dan tingkat

kepercayaan 90%. Jumlah sample pada penelitian ini ditentukan dengan


menggunakan rumus Taro Yamane dengan tingkat kepercayaan 90% dan

tingkat kesalahan 10%, sebagai berikut:

Rumus Taro Yamane


Keterangan :
n = jumlah sampel
N = jumlah populasi (338)
D = presisi (derajat kepercayaan 10%=0.1)

.16\

Dibulatkan menjadi 78

3.7 Tehnik pengumpulan data

“Metode pengumpulan data adalah teknik atau cara yang digunakan

peneliti untuk pengumpulan data.” (Rachmat Kriyanto 2006:91). Teknik

pengumpulan data yang dilakukan dalam penelitian ini adalah sebagai

berikut :

3.7.1 Data Primer

Data primer adalah cara pengumpulan data dengan

menyebarkan daftar pertanyaan kepada responden, dengan harapan

mereka akan memberikan respon atas daftar pertanyaan tersebut.

(Umar, 2002:88).
Untuk memperoleh data primer, peneliti memberikan

kuesioner pada Mahasiswa Pascasarjana Moestopo, yang menjadi

responden. Kuesioner yang peneliti gunakan adalah kuesioner

dengan bentuk pertanyaan tertutup. Pertanyaan yang mengharapkan

responden untuk memilih salah satu alternatif jawaban dari setiap

pertanyaan yang telah tersedia. Kemudian kuesioner tersebut di isi

oleh anak muda tersebut dan dikembalikan kepada peneliti.

Kuesioner atau angket menurut Sugiyono (2008:162)

merupakan teknik pengumpulan data yang dilakukan dengan cara

member seperangkat pertanyaan atau pernyataan tertulis kepada

responden untuk dijawabnya.

Kuesioner merupakan tehnik pengumpulan data yang efisien

bila peneliti tahu dengan pasti variabel yang di ukur dan tahu apa

yang akan diharapkan oleh responden. Penulis membuat daftar

pertanyaan yang harus di isi oleh responden (Mahasiswa

Pascasarjana Universitas Prof. Dr. Moestopo dengan tujuan untuk

mendapatkan informasi mengenai fokus permasalahan yang ada.

3.7.2 Data Sekunder

Data sekunder merupakan data yang tidak langsung diberikan

dari sumber kepada pengumpul data, melainkan diperoleh dari buku,

jurnal, dokumen, internet, artikel, atau tulisan-tulisan lain yang

relevan. (Sugiono, 2007:129)


Data sekunder umumnya berupa bukti, catatan atau laporan

historis yang telah tersusun dalam arsip (data dokumenter) yang

dipublikasikan dan yang tidak dipublikasikan.

Dalam penelitian ini, peneliti mencari berbagai dokumen,

dokumen yang peneliti gunakan adalah media YouTube dari situs PT.

Shopee Internasional Indonesia, guna melengkapi data penelitian

mengenai Pengaruh Tayangan Iklan Shopee Versi 9.9 Super Shoping

Day di YouTube Terhadap minat belanja produk melalui aplikasi

shopee dikalangan Mahasiswa Pascasarjana Universitas Prof. Dr.

Moestopo. Penelitian ini menggunakan studi kepustakaan sebagai

referensi teori maupun data yang berhubungan dengan permasalahan

yang diteliti. “Studi Kepustakaan untuk memberikan dasar teoritis

bagi penelitian, tujuan tinjauan kepustakaan adalah menghubungkan

penelitian dengan konteks penelitian yang lebih luas”. Jalaluddin

Rahmat (2005:107).

Pada penelitian ini penulis juga mengumpulkan buku-buku

yang ada hubungannya dengan komunikasi sebagai sumber, serta

bahan-bahan lain sebagai referensi teori maupun data yang

berhubungan dengan masalah yang diteliti dalam penulisan ini.


3.8 Uji Validitas dan Reabilitas Instrumen

3.8.1 Uji Validitas

Pengujian validitas instrument dilakukan untuk melihat

apakah instrument yang telah dibuat valid untuk digunakan.

Pengujian ini berguna untuk menyingkirkan item yang tidak

memiliki validitas cukup tinggi yang boleh digunakan dalam

instrument penelitian. Hasil penelitian yang valid bila terdapat

kesamaan antara data yang terkumpul dengan data yang

sesungguhya terjadi pada obyek yang diteliti. (Sugiyono, 2007:137).

Pengujian dilakukan dengan perhitungan korelasi antar item

dengan skor total yang diperoleh dengan menggunakan formula

korelasi Product Moment. (Priyatno, 2008 : 16-24).

Teknik yang digunakan untuk mengetahui kesejajaran adalah

teknik korelasi product moment yang dikemukakan oleh Pearson.

Rumus korelasi product moment adalah sebagai berikut :

Keterangan :

Rxy = koefisien korelasi antara variabel X dan variabel


Y, duavariabel yang dikorelasikan.
∑X = jumlah skor item
∑Y = jumlah skor total (seluruh item)
N = banyaknya data
Setelah dilakukan uji validitas terhadap 30 responden

pertama baik untuk instrument variable X dan variable Y diperoleh

data sebagai berikut :

1. Hasil uji validitas untuk variable X

Tabel 3.1
Item-Total Statistics
Corrected Item- Cronbach's
Scale Mean if Scale Variance Total Alpha if Item
Item Deleted if Item Deleted Correlation Deleted
x1 71.77313 29.402 .499 .787
x2 71.76810 29.566 .499 .788
x3 71.60010 29.245 .583 .782
x4 72.06037 31.215 .287 .803
x5 71.77340 30.591 .443 .792
x6 72.50067 30.783 .276 .806
x7 72.24533 31.095 .268 .806
x8 71.24510 30.648 .491 .790
x9 71.24510 31.404 .372 .797
x10 71.90943 28.800 .573 .781
x11 71.77323 29.644 .487 .788
x12 72.06087 30.083 .479 .789
x13 72.60053 30.359 .305 .804
x14 72.06053 30.302 .338 .801
x15 71.38550 30.495 .468 .791
Nilai-nilai Validitas Instrumen Variabel X

Analisis Validity menunjukkan

Items angket Variiabel X 15

R Kritis 0,361

Nilai Korelasi < R Kritis adalah

X4, X6, X7, X13, X14

Dengan pertimbangan 1) memelihara indikator 2) nilai reliabilitas

maka ke-5 items tersebut tidak di-drop.

Hasil uji validitas untuk instrument variabel kualitas iklan Shope

“9.9 Super Shopping Day” di youtube dari 10 instrumen diperoleh


nilai di atas 0,361 5 instrumen kurang dari 0,361 tidak di drop untuk

memelihara indakator dan nilai reabilitas.

Tabel 3.2
Nilai-nilai Validitas Instrumen Variabel Y
Item-Total Statistics

Corrected Item- Cronbach's


Scale Mean if Scale Variance Total Alpha if Item
Item Deleted if Item Deleted Correlation Deleted

Y1 200.41327 160.736 .694 .926


Y2 200.94617 168.099 .277 .930
Y3 200.84200 158.434 .725 .925
Y4 200.81793 166.556 .301 .930
Y5 201.52100 166.036 .268 .931
Y6 201.42767 167.255 .305 .930
Y7 201.06877 167.597 .230 .931
Y8 200.70833 160.118 .602 .927
Y9 201.39193 169.193 .174 .931
Y10 200.75587 162.150 .503 .928
Y11 201.81193 166.571 .339 .929
Y12 200.81197 171.733 .040 .931
Y13 201.53027 172.778 -.036 .932
Y14 201.31773 166.084 .402 .929
Y15 200.95987 158.742 .586 .927
Y16 200.55677 170.731 .097 .931
Y17 201.02357 167.478 .421 .929
Y18 201.15087 160.950 .661 .926
Y19 200.98617 162.773 .498 .928
Y20 200.87527 164.055 .435 .928
Y21 201.30087 165.328 .605 .927
Y22 201.02550 161.620 .708 .926
Y23 201.09133 161.381 .708 .926
Y24 201.00387 164.771 .439 .928
Y25 200.61160 158.734 .743 .925
Y26 201.05227 165.209 .554 .927
Y27 201.35910 163.507 .549 .927
Y28 201.21943 162.871 .576 .927
Y29 200.62260 164.397 .561 .927
Y30 200.81650 160.192 .705 .926
Y31 201.06573 160.922 .719 .926
Y32 200.90567 160.288 .663 .926
Y33 200.92067 161.040 .707 .926
Y34 200.81597 167.280 .391 .929
Y35 200.78027 163.707 .553 .927
Y36 200.99913 164.894 .558 .927
Y37 201.02877 161.486 .576 .927
Y38 200.99687 161.252 .696 .926
Y39 200.32187 164.312 .561 .927

Analisis Validitas menunjukkan

Items angket Variiabel X 15

R Kritis 0,361

Nilai Korelasi < R Kritis adalah

Y2, Y4, Y5, Y6, Y7, Y9, Y11, Y12, Y13, Y16

Dengan pertimbangan 1) memelihara indikator 2) nilai reliabilitas

maka ke-10 items tersebut tidak di-drop

Hasil uji validitas untuk instrument variabel keputusan pembelian

dari 29 instrumen diperoleh nilai di atas 0,361 , 10 instrumen kurang

dari 0,361 tidak di drop unutk menjaga indikator dan nilai reabilitas.

3.8.2 Uji Reliabilitas

Menurut Husaini (2003:293), uji reliabilitas adalah proses

pengukuran terhadap ketepatan (konsisten) dari suatu instrument.

Pengujian ini untuk menjamin kehandalan instrument-instrumen,

konsistensi, stabilitas. Sehingga, bila digunakan berkali-kali akan

menghasilkan data yang sama. Realibilitas instrument adalah sejauh


mana alat tersebut mampu memberikan kegiatan pengukuran yang

sesuai dengan apa yang telah diukur.

Dalam penerapannya, realibilitas dinyatakan dengan

koefisien reliabilitas yang angkanya pada rentang 0,0 sampai 1,00.

Semakin tinggi koefisien reliabilitas mendekati 1,00, semakin tinggi

reliabilitasnya. Sebaliknya, jika koefisien semakin rendah mendekati

0 maka semakin rendah realibilitasnya.

Uji reliabilitas dilakukan untuk mengetahui konsistensi

hasil pengukuran variabel. Uji reliabilitas adalah tingkat ketepatan

ketelitian atau keakuratan instumen. Instrumen yang dapat dipercaya

atau menghasilkan data yang dapat dipercaya. Suatu konstruk atau

variable dikatakan reliable apabila memiliki Cronbach Alpha

(Yamin dan Kurniawan, 2009:282).

Uji reliabilitas dolakukan dengan uji Alpha Cronbach.

Rumus Alpha Cronbach sebagai berikut :

Hasil uji reliabilitas untuk instrument variable terpaaniklan

Shope “9.9 Super Shopping Day” di Instagram dan variable

keputusan pembelian (Y) adalah sebagai berikut :

1. Hasil uji reliabilitas instrument variable X

Tabel 3.3
Case Processing Summary

N %

Cases Valid 30 100.0


a
Excluded 0 .0

Total 30 100.0

a. Listwise deletion based on all variables in the


procedure.

Case Processing Summary Variabel

Interpretasi Case Processing Summary adalah :

a. Valid adalah jumlah responden yang di teliti pada uji coba

kuesioner. Jumlah responden yang diambil untuk melakukan

uji validitas dan reabilitas 30 orang

b. Excludeda (a= Cases Listwise) adalah tidak mengikut sertakan

semua case atau responden yang mempunyai jawaban kosong

atau tidak ada yang dikeluarkan dari analisis

Table 3.4
Reabilitas

Reliability Statistics

Cronbach's
Alpha N of Items

.805 15

Analisis Reliability menunjukkan:

Alpha = 0,805 > 0,07

Dapat disimpulkan Angket Variabel X dapat digunakan


Hasil uji reliabilitas untuk instrument variable kualitas iklan

Shope “9.9 Super Shopping Day” di Instagram diperolehnilai

Cronbach‟s Alpha sebesar 0,805. Menunjukkan instrument pada

variabel ini memiliki kekonsistenan yang tinggi.

2. Hasil uji reliabilitas instrument variable Y

Tabel 3.5
Case Processing Summary
Case Processing Summary

N %

Cases Valid 30 100.0


a
Excluded 0 .0

Total 100 100.0

a. Listwise deletion based on all variables in the


procedure.

Interpretasi Case Processing Summary adalah :

a. Valid adalah jumlah responden yang di teliti pada uji coba

kuesioner. Jumlah responden yang diambil untuk melakukan uji

validitas dan reabilitas 30 orang

b. Excludeda (a= Cases Listwise) adalah tidak mengikut sertakan

semua case atau responden yang mempunyai jawaban kosong atau

tidak ada yang dikeluarkan dari analisis

Tabel 3.6
Reabililtas
Reliability Statistics

Cronbach's
Alpha N of Items

.930 39
Analisis Reliability menunjukkan:

Alpha = 0,930 > 0,07

Dapat disimpulkan Angket Variabel Y dapat digunakan

Hasil uji reliabilitas untuk instrument variable kualitas iklan

Shope Versi 9.9 Super Shopping Day di Youtube diperoleh nilai

Cronbach‟s Alpha sebesar 0,805. Menunjukkan instrument pada

variabel ini memiliki kekonsistenan yang tinggi.

3.9 Teknik Analisis Data

3.9.1 Analisis Data

Menurut Subagyo (2001:106), “Pada dasarnya analisa data

adalah kegiatan untuk memanfaatkan data sehingga dapat diperoleh

kebenaran atau ketidakbenaran dari suatu hipotesa.” Teknik analisis

data menggunakan bantuan program SPSS versi 20 (Statistical

Package For Social Science) melalui tahap-tahap sebagai berikut:

Editing:

Tahap ini untuk memeriksa membetulkan jawaban-jawaban

terhadap kuesioner oleh responden yang salah, tetapi tidak

menyalahi obyektifitas penelitian dan membuang jawaban-jawaban

yang tidak bisa dipakai.

Coding:

Setelah data diedit lalu diberi tanda-tanda atau kode.

Pengkodean berupa pemberian simbol yaitu angka pada masing-


masing jawaban yang diperoleh dari responden, dengan maksud agar

data tersebut mudah dibaca.

Tabulating atau Classifieng:

Data yang jelas dibaca kemudian diinput kedalam komputer

lalu ditabulasikan dalam bentuk tabel tunggal, dijelaskan secara rinci

sesuai jenis dan sifatnya. Untuk memberikan kadar penilaian data

jawaban responden dipergunakan skala Likert, menurut sugiyono,

“skala Likert digunakan untuk menghitung sikap, pendapat, dan

persepsi seseorang atau sekelompok orang tentang fenomena sosial.

Dengan skala Likert, maka variabel yang akan diukur dijabarkan

menjadi indikator variabel. Kemudian indikator tersebut dijadikan

sebagai titik tolak untuk menyusun item-item instrumen yang dapat

berupa pernyataan atau pertanyaan. Jawaban setiap instrumen yang

menggunakan skala Likert mempunyai gradasi dari sangat positif

sampai sangat negatif, yang dapat berupa kata-kata antara lain:

Tabel 3.7
Skala Likert

Pernyataan
Pilihan Jawaban Favorable Unfovorable
Sangat Setuju 5 1
Setuju 4 2
Ragu-ragu/Netral 3 3
Tidak Setuju 2 4
Sangat Tidak 1 5
Setuju
Interpreting:

Kesimpulan dari keseluruhan hasil data yang telah dianalisa

(Sarwono, 2006:21).

Berdasarkan uraian di atas maka dapat penulis jabarkan

bahwa, pada tahap editing peneliti akan memeriksa membetulkan

jawaban responden pada lembar kuesioner yang telah diisi, tetapi

tidak menyalahi obyektifitas penelitian dan membuang jawaban-

jawaban yang tidak bisa dipakai. Hal ini di lakukan peneliti untuk

mengontrol jawaban responden, agar data yang dihasilkan dari

kuesioner dapat langsung di input ke dalam komputer dan dianalisa

lebih lanjut.

Coding, artinya penulis memberikan kode pada setiap

jawaban responden. Pengkodean berupa pemberian simbol yaitu

angka pada masing-masing jawaban yang diperoleh dari responden,

dengan maksud agar data tersebut mudah dibaca dan dapat

diaplikasikan pada program SPSS serta dapat dianalisa lebih lanjut.

Setelah melakukan editing pada jawaban responden pada

lembar kuesioner dan pemberian kode (coding) pada hasil

jawabannya maka langkah selanjutnya adalah melakukan tabulating

atau classifieng dalam bentuk tabel tunggal yang menjelaskan secara

rinci keseluruhan hasil jawaban responden. Terakhir adalah

melakukan interpreting. Pada tahap ini peneliti menganalisa setiap

tabel yang dan memberikan kesimpulan dari hasil yang didapatkan.


Teknik yang digunakan analisa kuantitatif berdasarkan

presentase menurut skor kumulatif. Sedangkan rumus yang

digunakan untuk menganalisa data-data mengenai penelitian

asosiatif atau korelasi antara variabel-variabel maka menggunakan

Coefficient Corelation Product Moment Pearson sebagai “rencana

analisis yang digunakan untuk mencari hubungan dan membuktikan

Hipotesis hubungan dua variabel bila data kedua variabel berbentuk

interval atau ratio, dan sumber data dari dua variabel atau lebih

adalah sama.” (Sugiyono, 2005:106)

3.9.2 Uji Regresi Regresi Sederhana

Analisis regresi linier sederhana adalah hubungan secara

linear antara satu variabel independen (X) dengan variabel dependen

(Y). Analisis ini untuk mengetahui arah hubungan antara variabel

independen dengan variabel dependen apakah positif atau negatif

dan untuk memprediksi nilai dari variabel dependen apabila nilai

variabel independen mengalami kenaikan atau penurunan.. Data

yang digunakan biasanya berskala interval atau rasio.

Rumus:

Y = a + bx

Keterangan:

Y: Nilai Regresi

a: Nilai Coeficients

b: Nilai Constant
3.9.3 Uji Koefisien Determinasi (KD)

Menurut Sugiyono (2012:257), untuk melihat seberapa

besar tingkat pengaruh variabel independen terhadap variabel

dependen secara parsial digunakan koefisien determinasi (kd)

dengan rumus :

Keterangan :

= koefisien determinasi

= Koefisien korelasi yang dikuadratkan

Dalam analisis data penulis menggunakan perangkat

komputer dengan program SPSS atau Statistical Product and Service

Solution yang merupakan program aplikasi untuk melakukan

perhitungan statistik dengan menggunakan komputer.

3.9.4 Uji Regresi Linier Sederhana

Regresi linier sederhana didasarkan pada hubungan

fungsional atau kausal satu variabel bebas dengan satu variabel

terikat. Persamaan umum regresi linier sederhana adalah :

Keterangan :

Y = subyek dalam variabel bebas diprediksikan


a = harga X dan Y = 0 (harga konstan)
b = angka arah atau koefisien regresi, yang menunjukkan
peningkatan atau penurunan variabel terikat yang
didasarkan pada variabel bebas. Bila b (+) maka naik,
dan bila (-) maka terjadi penurunan.
x= subyek pada variabel independen yang mempunyai nilai
tertentu.

(Sugiyono, Statistikuntukpenelitian, 2009:243)

3.10 Hipotesis Statistik

Ho : (R x y = 0)

Tidak ada Pengaruh Tayangan Iklan Shopee Versi 9.9 Super Shoping

Day di YouTube Terhadap Minat Belanja Produk Melalui Aplikasi Shopee

Dikalangan Mahasiswa Universitas Prof Dr. Moestopo (Beragama).

Ha : (R x y ≠ 0)

Ada Pengaruh Tayangan Iklan Shopee Versi 9.9 Super Shoping Day di

YouTube Terhadap Minat Belanja Produk Melalui Aplikasi Shopee

Dikalangan Mahasiswa Universitas Prof. Dr. Moestopo (Beragama).


BAB IV

HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

4.1 Deskripsi Obyek Penelitian

4.1.1 Gambaran Umum PT. Shopee Internasional Indonesia

Shopee merupakan perusahaan e-commerce yang berada di bawah

naungan Garena (berubah nama menjadi SEA Group), perusahaan

internet di Asia Tenggara. Menjalankan bisnis C2C mobile marketplace,

Shopee resmi diperkenalkan di Singapura tahun 2015 diikuti oleh negara

Malaysia, Filipina, Taiwan, Thailand, Vietnam, dan Indonesia. Shopee

yang berada di bawah naungan CEO, Chris Feng, pria lulusan terbaik dari

Universitas Nasional Singapura memungkinkan para penggunanya

membeli atau menjual barang melalui aplikasi yang tersedia di platform

iOS dan Android.

Shopee Indonesia resmi diperkenalkan di Indonesia Desember

2015 di bawah naungan PT Shopee International Indonesia. Sejak

peluncurannya, Shopee Indonesia mengalami perkembangan sangat pesat,

bahkan hingga Maret 2018 aplikasinya sudah didownload oleh lebih dari

40 juta pengguna. Shopee menyediakan fitur live chat yang memudahkan

penjual dan pembeli untuk saling berinteraksi dengan mudah dan cepat.

PT. Shopee merupakan perusahaan yang bergerak dibidang

website dan aplikasi e-commerce secara online. Shopee merupakan e-

commerce yang menawarkan berbagai produk seperti pakaian wanita,

71
pakaian pria, barang elektronik, alat rumah tangga dan kebutuhan

olahraga.

4.1.2 Logo Perusahaan Shopee

Gambar 4.1
Logo Perusahaan Shopee

4 . 1 . 3 Visi dan Misi Shopee

Visi

“Menjadi mobile marketplace nomor 1 di Indonesia”

Misi

“Mengembangkan jiwa kewirausahaan bagi para penjual di Indonesia

4.1.4 Produk dan Layanan

Produk

Shopee menawarkan berbagai macam kebutuhan pria dan wanita

yang disesuaikan dengan gaya hidup di Indonesia, sesuatu yang menarik

dari Shopee adalah barang yang ditawarkan merupakan barang yang

sedang trendy pada saat ini. Produk yang ditawarkan Shopee mengikuti

gaya hidup pria dan wanita modern. Shopee menawarkan berbagai


macam barang seperti pakaian wanita, pakaian pria, barang elektronik,

alat rumah tangga, dan kebutuhan olahraga.

Layanan

Shopee memberikan kemudahan layanan kepada para penjual

dan pelanggan. Para penjual dimudahkan untuk menawarkan barang yang

diproduksi untuk dipasarkan kepada konsumen dengan klasifikasi barang

yang sederhana seperti pakaian wanita dan pakaian pria. Shopee Indonesia

berkerjasama dengan beberapa jasa logistik di Indonesia, seperti JNE,

J&T Express, GO-JEK (Go-Send), dan Pos Indonesia untuk membantu

proses pengiriman barang, serta pelanggan diberikan fasilitas untuk

berinteraksi langsung dengan penjual melalui jendela obrolan yang ada di

dalam website Shopee tersebut. (www.Shopee.co.id/) di akses 25

Desember 2018 Jam 00.00 WIB.

4.1.5 Iklan Shoppe 9.9 Super Shopping Day

Shopee meningkatkan penawarannya dengan 14 hari festival

belanja non-stop mulai 27 Agustus hingga 9 September, didukung dengan

jangkauan mitra yang semakin banyak termasuk Samsung, Unilever,

L'Oral Indonesia, and P&G. Pengguna akan mendapatkan berbagai

penawaran super antara lain: Super Goyang Shopee total hadiah 9,9

milyar; Super Flash Sale mulai dari Rp99; dan Super Brand Festival

dengan diskon hingga 99 persen untuk beragam produk dan kategori.


"Shopee telah bertumbuh dengan luar biasa dalam beberapa tahun

ini. Terbukti jumlah kunjungan ke aplikasi Shopee setiap bulannya lebih

dari 110 juta pengunjung. Di saat yang sama, jumlah penjual di Shopee

juga terus meningkat hingga 2 juta, yang menunjukkan bagaimana kami

dengan cepat telah menjadi destinasi belanja online pilihan bagi pembeli

dan penjual di Asia Tenggara dan Taiwan. Shopee 9.9 Super Shopping

Day diluncurkan sebagai tanda terima kasih bagi seluruh pengguna;

sejalan dengan hal ini kami senantiasa memperkuat kerjasama strategis

dengan brand-brand ternama untuk memberikan penawaran eksklusif dan

meningkatkan pengalaman belanja secara keseluruhan," kata Chris Feng,

CEO Shopee.

Untuk memenuhi kebutuhan pengguna yang beragam, rangkaian

festival belanja tahun ini akan memuat penawaran-penawaran tematik

selama 14 hari berturut-turut, yang didedikasikan untuk kategori dan

promosi tertentu menuju 9.9 Super Shopping Day pada 9 September,

termasuk:

27 Agustus: Super Voucher Day


28 Agustus: Super Fashion Day
29 Agustus: Super Electronic Day
30 Agustus: Super Brand Festival
31 Agustus: Super Goyang Shopee
1 September: Super Mom Day
2 September:Super Grand Prize Day
3 September: Super Cashback Day
4 September: Super Beauty Day
5 September: Super Men Day
6 September: Super Flash Sale Day
7 September: Supermarket Day
8 September: Super Home Day
9 September: Super Shopping Day

Beragam penawaran super di 9.9 Super Shopping Day termasuk

Super Flash Sale Day akan diadakan pada 6 September, di mana akan ada

14 kali flash sale dalam sehari mulai dari Rp 99 dengan berbagai pilihan

produk menarik. Terlebih lagi, pada tanggal 9 September, Shopee akan

memberikan lebih banyak lagi flash sale yang akan hadir setiap jamnya

selama 24 jam. Shopee juga akan menghadirkan versi terbaru dari in-app

game favorit pengguna yaitu Goyang Shopee, dimana para pengguna

dapat bermain hingga 9 kali dengan menggoyangkan ponsel mereka di

Super Goyang Shopee & Super Shopping Day. Di hari lain selama

rangkaian 9.9 Super Shopping Day ini, pengguna tetap memiliki waktu

bermain sebanyak 3 kali dalam sehari dan dapat kesempatan untuk

menangkan total hadiah sebesar 9,9 milyar berupa koin Shopee dan Grand

Prize sebuah mobil.

Shopee telah menjalin kerja sama yang kuat dengan brand-brand

ternama, termasuk Samsung, Unilever, L'Oral Indonesia dan P&G untuk

memberikan berbagai promosi terbaik bagi pengguna di Shopee 9.9 Super

Shopping Day. Berkolaborasi dengan lebih dari 1500 brand, Shopee akan

meluncurkan Super Brand Festival pada 30 Agustus, dengan ribuan

promo eksklusif dari berbagai brand dan peritel di Shopee Mall.

Terakhir, Shopee juga terus menjalin kerja sama strategis dengan

para pemain terbaik di industrinya antara lain dengan J&T Express, BNI,

BRI, Visa untuk menambah keuntungan belanja bagi pengguna di festival


belanja 9.9 Super Shopping Day. Contohnya, pemegang kartu BNI dapat

memperoleh tambahan diskon 15 persen untuk semua produk mulai dari

27 Agustus hingga 9 September dengan menggunakan kartu kredit BNI,

sedangkan pengguna J&T Express akan memperoleh gratis ongkir dengan

ketentuan spesial.

"Dengan dukungan yang kuat dari para mitra, kami berharap dapat

memberikan penawaran eksklusif untuk pengguna di Shopee 9.9 Super

Shopping Day. Selain itu, kami juga telah meningkatkan games dan

hadiah yang kami berikan untuk membuat pengalaman belanja online

yang semakin menyenangkan dan menarik bagi pengguna. Dengan

beragam promosi yang ditawarkan sesuai dengan kebutuhan dan

preferensi pengguna, kami yakin dapat memberikan pengalaman belanja

online yang tak tertandingi di festival belanja regional terbesar ini," tutup

Chris Feng, CEO Shopee. (https://www.merdeka.com/peristiwa/shopee-

99-super-shopping-day-festival-belanja-online-terbesar-di-asia-

tenggara.html)

4.2 Subyek Penelitian

4.2.1 Sejarah Singkat Universitas Prof. Dr. Moestopo (Beragama)

Sejarah berdirinya peguruan tinggi ini tidak terlepas dengan Prof.

Dr. Moestopo, yang pada awalnya dimulai dengan tonggak batu pertama

Yayasan UPDM dengan dibukanya kursus tukang gigi pada tahun 1952.

Pada waktu Moestopo masih berpangkat kolonel, ia menjabat

sebagai Kepala Bagian Bedah Rahang, Rumah Sakit Angkatan Darat


(sekarang RSPAD Gatot Subroto) mengabdikan diri pada dunia

pendidikan, dengan mengelola Kursus Kesehatan Gigi dr. Moestopo di

rumahnya sendiri di Jalan Merak 8, Jakarta. Kursus ini berlangsung selama

2 jam, sejak pukul 15.00 sampai 17.00 dengan tujuan untuk meningkatkan

kemampuan dan keterampilan tukang gigi di seluruh Indonesia yang

jumlahnya hampir 2.000 orang, agar dapat memenuhi kriteria minimal

Ilmu Kedokteran Gigi dalam hal higienis, gizi, dan anatomi sederhana,

sesuai dengan himbauan Menteri Kesehatan dalam Konggres PDGI II

tahun 1952.

Pada tahun 1957, dibukalah sebuah kursus yang dinamakan

„Kursus Tukang Gigi Intelek‟. Setelah kembali dari Amerika Serikat pada

tahun 1958, beliau mendirikan „Dental College Dr. Moestopo‟. Dental

college ini mendapat pengakuan resmi dari Departemen Kesehatan,

bahkan mendapat penghargaan dengan kunjungan Presiden Soekarno.

Selanjutnya, status dental college tersebut ditingkatkan menjadi

„Akademi Tinggi Gigi‟. Pada tahun 1960, status akademi tersebut

ditingkatkan menjadi „Perguruan Tinggi Swasta Dental College dr.

Moestopo‟ (sudah bersifat akademik).

Pada tahun 1961, Perguruan Tinggi Swasta Dental College dr.

Moestopo ditingkatkan menjadi Fakultas Kedokteran Gigi Prof. Dr.

Moestopo, yang resmi berdiri pada tanggal 15 Pebruari 1961.

Tahun 1962, Prof. Dr. Moestopo bersama ibu R.A. Soepartin

Moestopo mendirikan Yayasan Universitas Prof. Dr. Moestopo


berdasarkan akte Notaris R. Kadiman No. 62. Untuk mendirikan Yayasan

tersebut, Moestopo selaku pendiri dan ketua yayasan yang pertama

menggunakan tanah pribadi dan bangunannya di Jalan Hang Lekir I No. 8,

Jakarta dan sebuah mobil Opel Capitan tahun 1962 Nopol. B 311, sebagai

salah satu modal pertama. Di dalam perjalanannya, Akte Notaris ini telah

mengalami beberapa kali perubahan. Terakhir dengan Akte Notaris Zainal

Arifin SH, No. 3/ KGS, tanggal 8 April 1996. Yayasan UPDM sebagai

suatu badan sosial bertujuan melaksanakan kegiatan pengabdian kepada

Pemerintah RI melalui pendidikan, kesehatan, agama, riset ilmiah,

bimbingan dan penyuluhan mental.

Dalam perkembangannya, Universitas Prof.Dr.Moestopo pernah

memiliki 6 fakultas, yaitu: Kedokteran Gigi, Kedokteran, Sosial Politik

jurusan Administrasi Negara, Ekonomi jurusan Ekonomi Perusahaan,

Pertanian dan Publisistik. Namun Fakultas Pertanian tidak dapat

diselenggarakan karena tidak ada peminat. Demikian pula pada tahun 1971

Fakultas Kedokteran, karena tidak memiliki Teaching Hospital, terpaksa

ditutup. Pada tahun 1980, Fakultas Publisistik berganti nama menjadi

Fakultas Komunikasi.

Perkembangan selanjutnya Yayasan Universitas Prof. Dr.

Moestopo mengelola 4 Fakultas dan 1 Program Pascasarjana.

Pada tanggal 29 September 1986, Prof. Dr. Moestopo wafat dan

yayasan UPDM pun olej putra sulungnya, yaitu drg. J. M. Joesoef

Moestopo sebagai ketua yayasan.


Dalam bidang sarana dan prasarana, sejak tahun 1976 berturut-turut

dibangun gedung Berdikari, gedung Merah Putih, gedung Gotong Royong,

gedung Harapan, dan gedung Perdamaian, lengkap dengan peralatan dan

penyempurnaannya di Jl. Hang Lekir I/8, Jakarta Pusat. Terakhir dibangun

Kampus Bintaro III di Jl. Bintaro Permai no 3, Jakarta Selatan, yang diberi

nama „Graha R.A. Soepartien Moestopo‟.

( https://pps.moestopo.ac.id/mengenai-moestopo/).

4.2.2 Visi dan Misi

Visi

Mewujudkan komunitas pendidikan tinggi yang unggul, profesional dan

berintegritas dalam membangun masyarakat Indonesia yang maju,

demokratis, dan sejahtera berdasarkan Pancasila.

Misi

1. Mengembangkan ilmu pengetahuan, teknologi, dan seni yang dapat

meningkatkan kualitas hidup manusia.

2. Mengembangkan komunikasi UPDM(B) untuk menjadi kader bangsa

yang unggul, berwatak, kritis, dan mempunyai semangat belajar

seumur hidup.

3. Mengembangkan berbagai bentuk penelitian dan pengabdian kepada

masyarakat dibidang ilmu, teknologi, dan sen4. i yang berdaya guna

dan berhasil guna.


4. Menciptakan budaya akademik yang kondusif bagi pemberdayaan

semua potensi kemanusiaan secara optimal, dan terintegrasi, dan

berkesinambungan.

5. Mengembangkan sumber daya manusis yang profesional dan yang

merasa bangga menjadi bagian dari UPDM (B).

Tujuan

1. Terwujudnya partisipasi dan kontribusi dalam pengembangan ilmu

pengetahuan, teknologi, dan seni yang dapat meningkatkan

kesejahteraan masyarakat.

2. Tercapainya keunggulan institusi yang berkarakter adaptif, kreatif,

proaktif terhadap tuntutan perkembangan lingkungan yang strategis

dengan senantiasa melestarikan nilai-nilai kebangsaan.

3. Terwujudnya good university governance yang akan memberdayakan

dan mendayagunakan potensi sumber daya manusia dan kreativitas

secara optimal, efektif, dan efisien.

4. Terbangunnya iklim akademik yang kondusif bagi penyelenggaraan

pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat yang tepat

guna.

5. Termilikinya sumber daya manusia yang kapabel dan profesional

berbasis kinerja Tridharma yang mempunyai sense of belonging dan

belajar sepanjang hayat


4.2.3 Fasilitas Kampus

1. Laboratorium komputer dan bahasa berikut perangkat lunak

pendukung

2. Komputer yang saling terhubung dalam jaringan serta akses internet

3. Ruang kerja mahasiswa berikut fasilitas pendukung

4. Ruang Seminar untuk kegiatan akademik dan simposium

5. Perpustakaan dan koleksi jurnal ilmiah

6. Prasarana olah raga dan ibadah

7. Lokasi kampus dekat dengan pusat kegiatan dan prasarana transportasi

4.2.4 Identitas Responden

Identitas responden meliputi jenis kelamin, program studi dan

pekerjaan. Untuk lebih jelasnya disajikan ke dalam tabel frekuensi sebagai

berikut :

Tabel 4.1
Jenis Kelamin
n=78

Frequency Percent
Valid Laki - laki 50 64.1
Perempuan 28 35.9

Total 78 100.0

Data mengenai jenis kelamin responden sebanyak 64,1% (50

orang) laki-laki dan sebanyak 35,9% (28 orang) perempuan.


Tabel 4.2
Program studi
n = 78

Frequency Percent
Valid Magister Administrasi Publik 29 37.2

Magister Management 27 34.6

Magister Ilmu Komunikasi 22 28.2

Total 78 100.0

Data mengenai tingkat pendidikan responden sebagian besar

sebanyak 37,2% (29 orang) Program studi Magister Administrasi Publik

,Magister ilmu administrasi diikuti responden sebanyak 34,6% (27 orang)

Program studi Magister Management, dan 28,2% (22 orang) program studi

Magister Ilmu Komunikasi.

Tabel 4.3
Pekerjaan
n =100

f %
Pns 24 30.8

Karyawan Swasta 50 64.1

Wiraswasta 4 5.2

Total 78 100.0

Data mengenai pekerjaan responden menunjukkan mayoritas

sebanyak 64 ,1% (50 orang) bekerja sebagai karyawan swasta.


4.3 Deskripsi Hasil Penelitian

4.3.1 Kualitas iklan Shopee

Kualiatas iklan Shopee menggunakan 6 dimensi yaitu alur cerita,

setting atau lokasi, Model atau tokoh, Musik, isi pesan, slogan. Keenam

dimensi selanjutnya dikembangkan menjadi 15 instrumen untuk menjaring

tanggapan responden. Data tanggapan responden selanjutnya disajikan

dalam tabel rekapitulasi dan untuk memberikan kesimpulan tanggapan

responden menggunakan analisis skor dari Riduwan & Sunarto, (2007:20)

Setelah mengetahui tanggapan responden dari masing-masing

instrument selanjutnya dibuat pengukuran variable untuk mengetahui

kesimpulan atas Kualitas Iklan Shope Versi 9.9 Super Shopping Day di

Youtube. Untuk keperluan analisis digunakan analisis mean dari (Ardianto

2010: 235).

Tabel 4.4
Rekapitulasi Nilai Skor Variabel Kualitas Iklan Shopee “9.9 Super
Shopping Day” Di Youtube

No Pernyataan Mean
1 Alur cerita iklan 9.9 Super Shopping Day Shopee singkat 4.54
2 Alur cerita iklan 9.9 Super Shopping Day Shopee mudah
di pahami 4.58
3 Setting iklan Shopee dalam suasana yang sesuai dengan
produk (antara lain menawarkan prabot rumah tangga,alat
alat olah raga 4.47
4 Setting iklan Shopee bagus 4.65
5 Setting iklan Shopee kreatif 4.63
6 Model sesuai dengan karakteristik produk (lucu,
menghibur) 4.37
7 Model tayangan iklan professional 4.62
8 Model membawakan pesan iklan dengan baik 4.68
9 Backsound musik dapat menghidupkan suasana iklan 4.55
10 Backsound musik menarik 4.46
11 Isi pesan informatif 4.51
12 Isi pesan memberikan pesan yang positif 4.42
13 Isi pesan memberikan informasi tentang promosi 4.56
14 Slogan mudah di ingat 4.51
15 Slogan Menarik 4.57
Total Mean 68.12
Jumlah Pernyataan 15
Rata Rata Mean 4.54

Hasil analisis penilaian responden terhadap Kualitas iklan Shopee

Versi 9.9 Super Shopping Day di Youtube, Nilai Mean Terendah pada

instrumen 6 “Model sesuai dengan karakteristik produk (lucu,

menghibur)”. Dapat disimpulkan bahwa model iklan Shopee Versi 9.9

Super Shopping Day kurang sesuai dengan karakter produk. Namun

berdasarkan nilai mean tertinggi pada instrument 8 Model dapat

membawakan pesan iklan dengan baik.

Tabel 4.5
Deskripsi Variabel X
Kualitas Iklan Shopee 9.9 Super Shopping

Descriptives
Statistic Std. Error
xin Mean 64.86615 .783910
95% Confidence Interval for Lower Bound 63.30519
Mean
Upper Bound 66.42712
5% Trimmed Mean 65.39950
Median 66.41300
Variance 47.932
Std. Deviation 6.923303
Minimum 45.591
Maximum 74.295
Range 28.704
Interquartile Range 8.691
Skewness -1.203 .272
Kurtosis .886 .538
Frequency Percent

Valid 45,591 - 55,159 Rendah 9 11.5

55,159 - 64,727 Sedang 20 25.6

64,727 - 74,295 Tinggi 49 62.8

Total 78 100.0

Berdasarkan data pada tabel 4.5, 62,8% responden menilai kualitas

iklan tinggi. Walaupun responden menilai model iklan Shopee Versi 9.9

Super Shopping Day di Youtube kurang sesuai dengan karakter produk,

mereka menilai kualitas iklan tinggi. Hanya 11.5 % yang menyatakan

kualitas iklan Shopee rendah.

4.3.2 Minat Belanja Melalui Aplikasi Shopee

Minat Belanja dikukur menggunakan lima dmensi yaitu

Mengetahui, Menyukai, Berkeinginan, Bermaksud, Memutustukan yang

selanjutnya dikembangkan menjadi 39 instrumen. Data dari masing-

masing instrument disajikan dalam tabel Rekapitulasi sebagai berikut :

Pengukuran Variabel Minat Belanja Produk Melalui Aplikasi

Shopee

Setelah mengetahui tanggapan responden dari masing-masing

instrument selanjutnya dibuat pengukuran variable untuk mengetahui

Minat Belanja Produk Melalui Aplikasi Shopee. Untuk keperluan analisis

digunakan analisis mean dari (Adrianto 2010:235)

Tabel 4.6
Rekapitulasi Nilai Skor Variabel Y

No Pernyataan Mean
1 Anda mengetahui identitas Shopee Market Place sebagai
aplikasi pertama bagi konsumen ke konsumen (c2c) 4.38
2 Anda mengetahui keunggulan-keunggulan Shopee
(diskon sampai 90%, refund,cashback,gratis ongkir ) 4.44
3 Anda mengetahui keunikan Shopee sebagai aplikasi c2c
pertama di Indonesia dan fitur pesan singkat ( live chat) 4.51
4 Anda ingin menggunakan aplikasi Shopee karena
mempunyai keunggulan diskon sampai 90% 4.42
5 Anda ingin menggunakan aplikasi Shopee karena
mempunyai keunggulan refund 4.21
6 Anda ingin menggunakan aplikasi Shopee karena
mempunyai keunggulan cashback 4.46
7 Anda ingin menggunakan aplikasi Shopee karena
mempunyai keunggulan gratis ongkir 4.28
8 Anda ingin belanja produk melalui aplikasi Shopee karena
mempunyai keunggulan memberi diskon sampai 90% 4.51
9 Anda ingin belanja produk melalui aplikasi Shopee karena
mempunyai keunggulan refund 4.38
10 Anda ingin belanja produk melalui aplikasi Shopee karena
mempunyai keunggulan cashback 4.40
11 Anda ingin belanja produk melalui aplikasi Shopee karena
mempunyai keunggulan gratis ongkir 4.68
12 Anda menyukai keunggulan diskon sampai 90% 4.41
13 Anda menyukai keunggulan Shopee refund
4.55
14 Anda menyukai keunggulan Shopee cashback
4.35
15 Anda menyukai keunggulan Shopee gratis ongkir
4.46
16 Anda Bermaksud men-download aplikasi Shopee karena
keunggulan diskon sampai 90% 4.69
17 Anda bermaksud men-download aplikasi Shopee karena
keunggulan refund 4.33
18 Anda bermaksud men-download aplikasi Shopee karena
keunggulan cashback 4.41
19 Anda bermaksud men-download aplikasi Shopee karena
keunggulan gratis ongkir 4.42
20 Anda bermaksud menggunakan aplikasi Shopee karena
mempunyai keunikan fitur pesan instan 4.40
21 Anda bermaksud belanja produk melalui aplikasi Shopee
karena mendapat diskon sampai 90% 4.60
22 Anda bermaksud belanja produk melalui aplikasi Shopee
karena mempunyai keunggulan refund 4.36
23 Anda bermaksud belanja produk melalui aplikasi Shopee
karena mempunyai keunggulan cashback 4.53
24 Anda bermaksud belanja produk melalui aplikasi Shopee
karena mempunyai keunggulan gratis ongkir 4.47
25 Anda memutuskan untuk men-download aplikasi Shopee
karena mempunyai keunggulan diskon sampai 90% 4.59
26 Anda memutuskan untuk men-download aplikasi Shopee
karena mempunyai keunggulan refund 4.32
27 Anda memutuskan untuk men-download aplikasi Shopee
karena mempunyai keunggulan cashback 4.49
28 Anda memutuskan untuk men-download aplikasi Shopee
karena mempunyai keunggulan gratis ongkir 4.54
29 Anda memutuskan untuk men-download aplikasi Shopee
karena mempunyai keunggulan gratis ongkir 4.26
30 Anda memutuskan untuk menggunakan aplikasi Shopee
karena mempunyai keunggulan diskon sampai 90% 4.44
31 Anda memutuskan untuk menggunakan aplikasi Shopee
karena mempunyai keunggulan refund 4.40
32 Anda memutuskan untuk menggunakan aplikasi Shopee
karena mempunyai keunggulan cashback 4.63
33 Anda memutuskan untuk menggunakan aplikasi Shopee
karena mempunyai keunggulan gratis ongkir 4.36
34 Anda memutuskan untuk menggunakan aplikasi Shopee
karena mempunyai keunikan fitur pesan langsung 4.40
35 Anda memutuskan belanja produk menggunakan aplikasi
Shopee karena mempunyai keunggulan diskon sampai
90% 4.56
36 Anda memutuskan belanja produk menggunakan aplikasi
Shopee karena mempunyai keunggulan refund 4.37
37 Anda memutuskan belanja produk menggunakan aplikasi
Shopee karena mempunyai keunggulan cashback 4.44
38 Anda memutuskan belanja produk menggunakan aplikasi
Shopee karena mempunyai keunggulan gratis ongkir 4.41
39 Anda memutuskan belanja produk menggunakan aplikasi
Shopee karena mempunyai keunikan fitur pesan langsung 4.37
Total mean
173.23
Jumlah Pernyataan
39
Rata Rata Mean 4.41

Hasil analisis penilaian responden terhadap Minat Belanja Produk

Melalui Aplikasi Shopee, nilai mean terendah pada instrument 5


“responden ingin menggunakan aplikasi Shopee karena keunggulan refund

”. Dapat disimpulkan bahwa responden tidak ingin menggunakan aplikasi

shopee karena keunggulan refund Namun nilai mean tertinggi pada

instrument 16 menunjukan bahwa responden bermaksud untuk

mendownload aplikasi shopee karena keunggulan diskon sampai 90%.

Tabel 4.7
Deskripsi Tabel Y
Minat Belanja Melalui Aplikasi Shopee

Descriptives

Statistic Std. Error


Mean 162.54813 1.652339
yin
95% Confidence Interval for Lower Bound 159.25790
Mean
Upper Bound 165.83836
5% Trimmed Mean 164.24809
Median 166.65900
Variance 212.957
Std. Deviation 14.593061
Minimum 116.476
Maximum 177.468
Range 60.992
Interquartile Range 7.051
Skewness -2.094 .272
Kurtosis 3.664 .538

Frequency Percent

Valid 116,476 - 136,806 Rendah 6 7.7

136,806 - 157,136 Sedang 7 9.0

157,136 -177,468 Tinggi 65 83.3

Total 78 100.0

Berdasarkan data pada tabel 4.7, 83,3% responden menilai Minat

Belanja Produk Melalui Aplikasi Shopee tinggi. Walaupun responden


menilai ingin menggunakan aplikasi shopee karena keunggulan refund

kurang, mereka memiliki minat belanja produk melalui aplikasi shopee

yang tinggi . Hanya 7,7 % yang menyatakan kurang Berminat belanja

produk melalu aplikasi shopee.

4.4 Uji Hipotesis

4.4.1 Analisis Koefisien Determinasi

Analisis koefisien korelasi dimaksudkan untuk mengetahui besar

pengaruh variabel Kualitas Iklan Shopee Versi 9.9 Super Shopping Day di

Youtube terhadap Variabel Minat Belanja Produk Melalui Aplikasi

Shopee.

Tabel 4.8
Koefisien Determinasi Variabel X dan
Y

Model Summary

Adjusted R Std. Error of the


Model R R Square Square Estimate
a
1 .468 .219 .209 6.159069

a. Predictors: (Constant), VAR00004

Hasil analisis pengaruh langsung atau kontribusi langsung Variabel

Kualitas Iklan Shopee Versi 9.9 Super Shopping Day di Youtube terhadap

Variabel Minat Belanja Produk Melalui Aplikasi Shopee ditunjukkan oleh

koefisien determinasi (rxy²) sebesar 0,219 x 100% = 21,9%. Hal ini berarti

bahwa 21,9% varians variabel Minat Belanja Produk Melalui Aplikasi

Shopee dapat ditentukan oleh Variabel Kualitas Iklan Shopee Versi 9.9
Super Shopping Day di Youtube, dan sisanya (= 78,1%) ditentukan oleh

variabel lain.

Pengaruh sebesar 21,9% ini masih dapat ditingkatkan bila ada

peningkatan indikator variabel Kualitas Iklan Shopee. Berapa besar nilai

Minat Belanja Produk Melalui Aplikasi setiap adanya peningkatan satu

satuan pada indikator Kualitas Iklan Shopee dapat dijelaskan pada analisis

persamaan regresi linier sederhana.

4.4.2 Analisis Persamaan Regresi Linier Sederhana

Analisis persamaan regresi linier sederhana dimaksudkan untuk

memprediksi kenaikan Variable Minat Belanja Produk Melalui Aplikasi

Shopee apabila terjadi kenaikan satu satuan pada indikator Kualitas Iklan

Shopee “9.9 Super Shopping Day” Youtube.

Tabel 4.9
Koefisien Regresi Kualitas Iklan Shopee Versi 9.9 Super Shopping Day
Di Youtube dan Minat Belanja Produk Melalui Aplikasi Shopee

a
Coefficients

Standardized
Unstandardized Coefficients Coefficients

Model B Std. Error Beta t Sig.

1 (Constant) 28.789 7.849 3.668 .000

Y .222 .048 .468 4.615 .000

a. Dependent Variable: X

Dari hasil analisis regresi linier sederhana pada tabel di atas dapat

dijelaskan sebagai berikut :

Y = Minat Belanja Produk Melalui Aplikasi Shopee


X = Kualitas Iklan Shopee Versi 9,9 Super Shopping Day Di Youtube

a = 28,789

b = 0.222

(Y) = 25,502 + 0.466X

Pengaruh Kualitas iklan Shopee Versi 9.9 Super Shopping Day di

Youtube terhadap Minat Belanja Melalui Aplikasi Shopee, ditunjukkan

oleh persamaan regresi linier : Ŷ = 28,789 + 0,222X. Persamaan regresi

linier sederhana tersebut mencerminkan bahwa setiap kenaikan 1 skor

Variabel Kualitas Iklan Shope Versi 9.9 Super Shopping Day di Youtube

mempengaruhi kenaikan Variabel Minat Belanja Produk Melalui Aplikasi

Shopee sebesar 0,222 pada konstanta sebesar 28,789 Selanjutnya untuk

mengetahui kebenaran hipotesis adanya pengaruh Variabel Kualitas Iklan

Shope Versi 9.9 Super Shopping Day di Youtube terhadap Variabel Minat

Belanja Produk Melalui Aplikasi Shopee dengan melihat hasil nilai t-tes.

Pengujian keberartian.

Selanjutnya untuk mengetahui kebenaran hipotesis yang diajukan,

yaitu terdapat pengaruh Kualitas Iklan Shope Versi 9.9 Super Shopping

Day di Youtube terhadap Minat Belanja Produk Melalui Aplikasi Shopee,

maka dilakukan uji t.

Pedoman Statistik

thitung > ttabel (Ho) ditolak dan (Ha) diterima

thitung < ttabel (Ho) diterima dan (Ha) ditolak


Hasil :

Nilai thitung 4,615 sedangkan ttabel sebesar 1,991 dengan demikian thitung

4,615> ttabel 1,991 sehingga (Ho) ditolak dan (Ha) diterima artinya terdapat

pengaruh Kualitas Iklan Shope “9.9 Super Shopping Day” di Youtube

terhadap Minat Belanja Produk Melalui Aplikasi Shopee.

4.5 Pembahasan Hasil Penelitian

Pembahasan dalam penelitian ini mengarah pada Kualitas iklan Shopee

“9.9 Super Shopping Day di Youtube, pengaruhnya terhadap Minat belanja produk

melalui aplikasi Shopee. Agar pembahasan terarah dan sistematis maka

mengambil referensi dari Bungin (2009 : 228) dalam buku Metodologi Penelitian

Kuantiatif menyatakan materi-materi penting dalam pembahasan dan diskusi hasil

penelitian adalah : 1) temuan hasil penelitian, 2) teori yang digunakan dalam

penelitian, 3) hasil penelitian orang lain, 4) gagasan-gagasan orang lain yang

diketahui, 5) pendapat-pendapat pribadi peneliti, 6) bahan-bahan sekunder

lainnya.

4.5.1 Kualitas iklan Shopee Versi 9.9 Super Shopping Day di Youtube

Analisis penilaian responden terhadap Kualitas iklan Shopee

Versi 9.9 Super Shopping Day di Youtube, Skor Terendah pada item 6

“Model sesuai dengan karakteristik produk (lucu, menghibur)”. Dapat

disimpulkan bahwa model iklan Shopee Versi 9.9 Super Shopping Day

kurang sesuai dengan karakter produk. Namun demikian Model dapat

membawakan pesan iklan dengan baik.


Berdasarkan data pada tabel 4.5, 62,8% responden menilai

kualitas iklan tinggi. Walaupun responden menilai model iklan Shopee

Versi 9.9 Super Shopping Day di Youtube kurang sesuai dengan karakter

produk, mereka menilai kualitas iklan tinggi. Hanya 11,5 % yang

menyatakan kualitas iklan Shopee rendah.

Hasil penelitian diperoleh bahwa Kualitas Iklan Shopee Versi 9.9

Super Shopping Day Di Youtube adalah tinggi.

4.5.2 Minat Belanja Produk Melalui Aplikasi Shopee

Hasil analisis penilaian responden terhadap Minat Belanja Produk

Melalui Aplikasi Shopee, Skor Terendah pada instrument 5 “responde

ingin menggunakan aplikasi Shopee karena keunggulan refund”. Dapat

disimpulkan bahwa responden tidak ingin menggunakan aplikasi shopee

karena keunggulan refund Namun demikian responden bermaksud untuk

mendownload aplikasi shopee karena keunggulan diskon sampai 90%.

Berdasarkan data pada tabel 4.7, 83,3% responden menilai Minat

Belanja Produk Melalui Aplikasi Shopee tinggi. Walaupun responden

menilai ingin menggunakan aplikasi shopee karena keunggulan refund

kurang, mereka memiliki minat belanja produk melalui aplikasi shopee

yang tinggi . Hanya 7,7 % yang menyatakan kurang Berminat belanja

produk melalui aplikasi shopee.

Hasil penelitian diperoleh bahwa Minat Belanja Produk Melalui

Aplikasi Shopee adalah tinggi.


4.5.3 Pengaruh Kualitas Iklan Shope Versi 9.9 Super Shopping Day di

Youtube terhadap Minat Belanja Melalui Aplikasi Shopee

Hasil analisis korelasi kedua variabel ini diperoleh adanya

pengaruh variabel Kualitas Iklan Shopee Versi 9.9 Super Shopping Day di

Youtube terhadap varaibel Minat Belanja Produk Melalui Aplikasi Shopee

sebesar 0,219 = 21,9%. Hal ini berarti bahwa 21,9% varians variabel minat

belanja produk melalui aplikasi Shopee dapat ditentukan oleh variabel

kualitas iklan Shope Versi 9.9 Super Shopping Day di Youtube, dan

sisanya (= 78,1%) ditentukan oleh variabel lain yang tidak dapat

dijelaskan dalam penelitian ini. Pengaruh sebesar 21,9% ini masih dapat

ditingkatkan bila ada peningkatan pada indikator variabel Kualitas iklan

Shope. Berapa besar nilai peningkatan Minat Belanja Produk Melalui

Aplikasi Shopee setiap adanya peningkatan satu satuan pada indikator

Kualitas iklan Shopee. Adapun besarnya nilai prediksi peningkatan

sebesar 0,222 pada konstanta sebesar 28,789.

Dengan demikian Pengaruh Iklan Shopee Versi 9.9 Super

Shopping day di Youtube terhadap Minat Belanja Produk Melalui Aplikasi

Shopee benar secara teoritis karena di dukung oleh teori yang relevan.

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa teori Behaviorism, SOR,

AIDCA berlaku pada kasus Iklan Shopee Versi 9.9 Super Shopping Day

Di Youtube yang mempengaruhi Minat Belanja Produk Melalui Aplikasi.

BAB V

KESIMPULAN DAN SARAN


5.1 Kesimpulan

Berdasarkan hasil analisis yang telah dilakukan serta mengacu pada

tujuan penelitian dapat diberikan kesimpulan sebagai berikut :

1. Hasil penelitian diperoleh bahwa Kualitas iklan Shope Versi 9.9 Super

Shopping Day di Youtube adalah 62,8% responden menilai tinggi.

2. Hasil penelitian diperoleh bahwa Minat Belanja Produk Melalui

Aplikasi Shopee adalah 83,8% responden menilai tinggi.

3. Hasil analisis koefisien determinasi kedua variabel ini diperoleh adanya

pengaruh variabel Kualitas Iklan Shopee Versi 9.9 Super Shopping Day

di Youtube terhadap variabel Minat Belanja Produk Melalui Aplikasi

Shopee sebesar 0,219 = 21,9% dan sisanya (= 78,1%) ditentukan oleh

variabel lain yang tidak dapat dijelaskan dalam penelitian ini.

5.2 Saran

Berdasarkan uraian hasil penelitian dan kesimpulan di atas maka

dapat diberikan saran sebagai berikut :

1. Skor Terendah pada item 6 “Model sesuai dengan karakteristik produk

(lucu, menghibur)”. Responden menilai model iklan Shopee Versi 9.9

Super Shopping Day kurang sesuai dengan karakter produk, karena itu

model agar iklan lebih berkualitas pemilihan model dalam iklan shopee

lebih di sesuaikan dengan karakter shopee.

95
2. Kualitas Iklan shopee lebih dibuat menarik lagi agar dapat menarik 7,7%

responden yang kurang berminat belanja produk melalui aplikasi

shopee.
DAFTAR PUSTAKA

BUKU :

Aditya, Adrianus dkk. 2013. Social Media Nation. Jakarta: Prasetya Mulya
Publishing.

Ardianto, Elvinaro. 2010. Metode Penelitian Untuk Public Relations Kuantitatif


dan Kualitatif. Bandung : Rekatama Media.

Baskoro,Adi.2009. Panduan Searching Di Internet .Jakarta: PT Transmedia

Bungin, Burhan. 2005. Metode Penelitian Kuantitatif. Jakarta: Prenadamedia

_____________. 2009. Analisis Penelitian Data Kualitatif. Jakarta: Raja Grafindo

Cangara, Hafied. 2003. Pengantar Ilmu Komunikasi. Jakarta: PT. Raja Grafindo
Persada.

Effendy, Onong Uchjana. 2003. Ilmu, Teori dan Filsafat Komunikasi. Bandung :
PT. Citra Aditya Bakti.

Engel, Blackwell, Miniard. 2001. Consumer Behavior 9th Edition. Ohio: South
Westrn.

Howard,1994,Buyer Behavior in Markting Strategy,Prentice Hall, New Jersey

Jefkins Frank. 1995. Public Relations, Edisi Keempat. Jakarta: Erlangga.

___________. 1997. Periklanan, Edisi Ketiga. Jakarta: Erlangga.

Kotler,2002,Manajemen pemasaran,Edisi Millenium,Jilid 2, PT Perhallindo,


Jakarta.

Kasali, Rhenald. 1992. Manajemen Periklanan, Konsep dan Aplikasinya di


Indonesia. Jakarta: PT. Pusaka Utama Graffiti.

Kartono, Kartini, 1996, Pengantar Metodologi Riset Sosial, Bandung, Penerbit


Mandar Maju.

Kriyantono, Rachmat. 2006. Teknis Praktis Riset Komunikasi. Jakarta: Kencana


Prenada Group.

Mcquail. 1996. Media Massa. Jakarta: Erlangga.

Mcquail, Dennis. 1997. Teori Komunikasi Massa, Suatu Pengantar. Jakarta: Uni
Primas.
Mulyana, Dedi. 2001. Ilmu Komunikasi, Suatu Pengantar. Bandung: Remaja
Rosadakarya.

Priyatno, Dwi. 2008. Mandiri Belajar SPSS . Yogyakarta: Mediakom

Purnama, Ananda. 2011. Communication, Information Technology, Pearson


Education. New Jearsey: Upper Sadle River.

Rahmat, Jalaludin. 2005. Metode Penelitian Komunikasi. Bandung: PT. Remaja


Rosdakarya.

Riduwan dan Sunarto. 2007. Pengantar Statistika. Bandung: CV Alfabeta.

Jonathan, Sarwono. 2006. Metode Penelitian Kuantitatif dan Kualitatif.


Yogyakarta :Graha Ilmu

Joko Subagyo . 2001. Metode Penelitian dalam Teori dan Praktek. Jakarta:Rineka
Cipta

Sugiarto, dkk. 2001. Teknik Sampling. Jakarta: PT. Gramedia Pustaka Utama.

Sugiyono. 2005. Memahami penelitian kualitatif. Bandung : Alfabeta

________. 2007. Metode Penelitian Administrasi. Bandung: Alfabeta.

________. 2008. Metode Penelitian Administrasi. Bandung: Alfabeta.

________. 2009. Metode Penelitian Pendidikan. Bandung: CV Alfabeta.

________. 2009. Statistik Untuk Penelitian. Bandung: Alfabeta

________. 2011. Metode Penelitian Bisnis. Bandung: Alfabeta.

________. 2012. Metode Penelitian Kuantitatif dan Kualitatif. Bandung:


Alfabeta.

Sumadi, Suryabrata. 1998. Metodologi Penelitian. Jakarta: PT. Raja Grafindo


Persada.

Usman, Husaini dan Akbar, Purnomo Setiady. 2003. Metodologi Penelitian


Sosial. Jakarta: PT. Bumi aksara.

Widjaya, H.A.W. 1993. Pengantar Ilmu Komunikasi. Jakarta: Erlangga

Yamin, Sofyan & Heri Kurniawan. 2009. SPSS Complete. Jakarta: Salemba
Empat.
(http://purnamadewi17.blogspot.com/2018/03/jumlah-pengguna-internet-di-
indonesia.html

https://www.hinet.co.id/keunikan-belanja-di-shopee-dibanding-yang-lain/

https://portal-uang.com/2016/12/mengenal-kelebihan-dan-kekurangan-shopee.html

https://id.wikipedia.org/wiki/Shopee_Indonesia
Model Summary

Adjusted R Std. Error of the


Model R R Square Square Estimate
a
1 .468 .219 .209 6.159069

a. Predictors: (Constant), VAR00004

a
Coefficients

Standardized
Unstandardized Coefficients Coefficients

Model B Std. Error Beta t Sig.

1 (Constant) 28.789 7.849 3.668 .000

VAR00004 .222 .048 .468 4.615 .000

a. Dependent Variable: VAR00002

Descriptives

Statistic Std. Error

xin Mean 64.86615 .783910

95% Confidence Interval for Lower Bound 63.30519


Mean Upper Bound 66.42712

5% Trimmed Mean 65.39950

Median 66.41300

Variance 47.932

Std. Deviation 6.923303

Minimum 45.591

Maximum 74.295

Range 28.704

Interquartile Range 8.691

Skewness -1.203 .272

Kurtosis .886 .538

yor

Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent

Valid 116,476 - 136,806 Rendah 6 7.7 7.7 7.7

136,806 - 157,136 Sedang 7 9.0 9.0 16.7

157,136 -177,468 Tinggi 65 83.3 83.3 100.0

Total 78 100.0 100.0


Descriptives

Statistic Std. Error

yin Mean 162.54813 1.652339

95% Confidence Interval for Lower Bound 159.25790


Mean Upper Bound 165.83836

5% Trimmed Mean 164.24809

Median 166.65900

Variance 212.957

Std. Deviation 14.593061

Minimum 116.476

Maximum 177.468

Range 60.992

Interquartile Range 7.051

Skewness -2.094 .272

Kurtosis 3.664 .538

xor

Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent

Valid 45,591 - 55,159 Rendah 9 11.5 11.5 11.5

55,159 - 64,727 Sedang 20 25.6 25.6 37.2

64,727 - 74,295 Tinggi 49 62.8 62.8 100.0

Total 78 100.0 100.0

Descriptive Statistics

N Minimum Maximum Mean

Statistic Statistic Statistic Statistic Std. Error

x1 78 3 5 4.54 .068
x2 78 1 5 4.58 .094
x3 78 3 5 4.47 .072
x4 78 3 5 4.65 .063
x5 78 2 5 4.63 .071
x6 78 1 5 4.37 .090
x7 78 2 5 4.62 .069
x8 78 3 5 4.68 .056
x9 78 2 5 4.55 .079
x10 78 1 5 4.46 .083
x11 78 2 5 4.51 .087
x12 78 1 5 4.42 .090
x13 78 3 5 4.46 .075
x14 78 2 5 4.51 .077
x15 78 1 5 4.47 .079
Valid N (listwise) 78

Descriptive Statistics

N Minimum Maximum Mean

Statistic Statistic Statistic Statistic Std. Error

y1 78 1 5 4.38 .104
y2 78 2 5 4.44 .085
y3 78 1 5 4.51 .096
y4 78 2 5 4.42 .072
y5 78 1 5 4.21 .117
y6 78 1 5 4.46 .092
y7 78 1 5 4.28 .087
y8 78 2 5 4.51 .083
y9 78 2 5 4.38 .088
y10 78 2 5 4.40 .078
y11 78 3 5 4.68 .056
y12 78 3 5 4.41 .067
y13 78 2 5 4.55 .081
y14 78 1 5 4.35 .087
y15 78 1 5 4.46 .096
y16 78 4 5 4.69 .053
y17 78 2 5 4.33 .094
y18 78 3 5 4.41 .076
y19 78 1 5 4.42 .076
y20 78 3 5 4.40 .080
y21 78 3 5 4.60 .061
y22 78 3 5 4.36 .077
y23 78 2 5 4.53 .081
y24 78 2 5 4.47 .081
y25 78 2 5 4.59 .069
y26 78 1 5 4.32 .109
y27 78 2 5 4.49 .081
y28 78 3 5 4.54 .065
y29 78 1 5 4.26 .117
y30 78 2 5 4.44 .096
y31 78 1 5 4.40 .088
y32 78 3 5 4.63 .069
y33 78 1 5 4.36 .091
y34 78 2 5 4.40 .084
y35 78 2 5 4.56 .079
y36 78 2 5 4.37 .086
y37 78 2 5 4.44 .089
y38 78 2 5 4.41 .096
y39 78 1 5 4.37 .095
Valid N (listwise) 78

Item-Total Statistics
Corrected Item- Cronbach's
Scale Mean if Scale Variance Total Alpha if Item
Item Deleted if Item Deleted Correlation Deleted
x1 71.77313 29.402 .499 .787
x2 71.76810 29.566 .499 .788
x3 71.60010 29.245 .583 .782
x4 72.06037 31.215 .287 .803
x5 71.77340 30.591 .443 .792
x6 72.50067 30.783 .276 .806
x7 72.24533 31.095 .268 .806
x8 71.24510 30.648 .491 .790
x9 71.24510 31.404 .372 .797
x10 71.90943 28.800 .573 .781
x11 71.77323 29.644 .487 .788
x12 72.06087 30.083 .479 .789
x13 72.60053 30.359 .305 .804
x14 72.06053 30.302 .338 .801
x15 71.38550 30.495 .468 .791

Reliability Statistics

Cronbach's
Alpha N of Items
.805 15

Item-Total Statistics

Corrected Item- Cronbach's


Scale Mean if Scale Variance Total Alpha if Item
Item Deleted if Item Deleted Correlation Deleted

Y1 200.41327 160.736 .694 .926


Y2 200.94617 168.099 .277 .930
Y3 200.84200 158.434 .725 .925
Y4 200.81793 166.556 .301 .930
Y5 201.52100 166.036 .268 .931
Y6 201.42767 167.255 .305 .930
Y7 201.06877 167.597 .230 .931
Y8 200.70833 160.118 .602 .927
Y9 201.39193 169.193 .174 .931
Y10 200.75587 162.150 .503 .928
Y11 201.81193 166.571 .339 .929
Y12 200.81197 171.733 .040 .931
Y13 201.53027 172.778 -.036 .932
Y14 201.31773 166.084 .402 .929
Y15 200.95987 158.742 .586 .927
Y16 200.55677 170.731 .097 .931
Y17 201.02357 167.478 .421 .929
Y18 201.15087 160.950 .661 .926
Y19 200.98617 162.773 .498 .928
Y20 200.87527 164.055 .435 .928
Y21 201.30087 165.328 .605 .927
Y22 201.02550 161.620 .708 .926
Y23 201.09133 161.381 .708 .926
Y24 201.00387 164.771 .439 .928
Y25 200.61160 158.734 .743 .925
Y26 201.05227 165.209 .554 .927
Y27 201.35910 163.507 .549 .927
Y28 201.21943 162.871 .576 .927
Y29 200.62260 164.397 .561 .927
Y30 200.81650 160.192 .705 .926
Y31 201.06573 160.922 .719 .926
Y32 200.90567 160.288 .663 .926
Y33 200.92067 161.040 .707 .926
Y34 200.81597 167.280 .391 .929
Y35 200.78027 163.707 .553 .927
Y36 200.99913 164.894 .558 .927
Y37 201.02877 161.486 .576 .927
Y38 200.99687 161.252 .696 .926
Y39 200.32187 164.312 .561 .927
Reliability Statistics

Cronbach's
Alpha N of Items

.930 39
KUESIONER PENELITIAN

Pengaruh iklan shopee “9.9 Super Shoping Day” di Youtube terhadap minat
belanja produk melalui aplikasi Shopee di kalangan mahasiswa pasca sarjana
Moestopo

Yth.Saudara/i , Mahasiswa/i
Universitas moestopo
Di Tempat

Dengan Hormat,
Saya mahasiswa Universitas Prof. Dr. Moestopo (Beragama) Fakultas Ilmu
Komunikasi S1,

Nama : Eko Satria


NIM : 2014-41-429

Sedang mengadakan penelitian tentang pengaruh iklan shopee “9.9 Super Shoping
Day” di Youtube terhadap minat belanja produk melalui aplikasi Shopee di
kalangan mahasiswa Pascasarjana Moestopo. Saudara/i terpilih sebagai responden
untuk meberikan pendapat sebagai masukan penelitian ini.

Dalam menjawab kuesioner yang saya berikan, mohon kepada Saudara/i untuk
memberikan jawaban yang sejujur-jujurnya dan sesuai dengan keadaan yang
sebenarnya. Adapun jawaban yang Saudara/i berikan ini tidakakan berpengaruh pada
diri Saudara/i karena penelitian ini dilakukan semata-mata untuk pengembangan ilmu
pengetahuan.

Besar harapan saya, Saudara/i bersedia untuk mengisi kuesioner. Atas kesediaannya
saya ucapkan terimakasih.

Hormatsaya,
Peneliti

Eko Satria
2014-41-429
Petunjuk Pengisian

Berilah tanda centang (√) pada kolom jawaban yang ada anggap paling sesuai.

I. Identitas Responden

1. Nama :
…………………...................
Program studi :

2. Jenis Kelamin :

( ) 1. Laki-laki

( ) 2. Perempuan

3. Usia : … Tahun

4. Pekerjaan

5. Penghasilan

6. Nomer HP

……………………...........
II. Variabel Bebas

Kwalitas iklan shopee 9.9 Super Shoping Day

1. Alur Cerita Iklan shopee 9.9 Super Shoping Day

Alur cerita berdurasi 30 detik

Dengan 6 scene berbeda

Cara pengisian berikut yaitu mencentangkan (√) kolom yang


sudah di sediakan.

No. Pertanyaan SS S RR ST STS


1. Alur cerita iklan 9.9 Super Shoping
Day shopee singkat
2. Alur cerita iklan 9.9 Super Shoping
Day shopee mudah di pahami
2. Setting iklan shopee

- Ruangan
- Lapangan bola
- Studio
- Taman

No. Pertanyaan SS S RR ST STS


3. Setting iklan shopee dalam suasana
yang sesuai dengan produk (antara lain
menawarkan prabot rumah tangga,alat
alat olah raga )
4. Setting iklan shopee bagus
5. Setting iklan shopee kreatif

3. Model atau tokoh


- Model Via Vallen
Maulidia Octavia (Via Vallen) seorang penyanyi dangdut di
Indonesia
- Model Bayu Skak
Bayu Eko Moektito seorang actor dan comedian professional
- Model Baby Monella
Moonella Sunshine Jo artis lucu di media Instagram
No. Pertanyaan SS S RR ST STS
6. Model sesuai dengan karakteristik
produk (lucu, menghibur)
7. Model tayangan iklan professional
8. Model membawakan pesan iklan
dengan baik

4. Musik
- Jingle ayo goyang shopee
- Backsound baby shark
- Backsound bergenre dangdut

No. Pertanyaan SS S RR TS STS


9. Backsound musik dapat
menghidupkan suasana iklan
10. Backsound musik menarik

5. Isi pesan
- Memberitahukan sebuah perayaan promosi shopee berupa
diskon pembelian produk melalui aplikasi shopee sampai
9.9 rupiah
- Memberitahukan promo – promosi shopee 9.9
pembelian produk

No. Pertanyaan SS S RR TS STS


11. Isi pesan informatif
12. Isi pesan memberikan pesan yang
positif
13. Isi pesan memberikan informasi
tentang promosi

6. Slogan
- Slogan 9.9 Super shoping day

No. Pertanyaan SS S RR TS STS


14. Slogan mudah diingat
15. Slogan menarik
Variable terikat
Minat belanja produk melalui aplikasi shopee

Identitas aplikasi shopee


Shope Indonesa adalah salah satu pusat perbelanjaan yang dikelola oleh
Grena (berubah nama menjadi SEA Group), suatu bisnis C2C (customer to
customer) mobile marketplace.

Keunggulan
1. Discount up to 90 %
Bagi kamu pecinta diskon, Shopee dapat jadi tempat belanja yang cocok
banget untuk kamu nih. Bagaimana tidak, Shopee sering kali
memberikan diskon hingga 90% tanpa terduga lho. Tak perlu lagi
berkhayal untuk membeli produk impian,
2. Refund
Di Shopee penjual merupakan orang kedua yang menerima dana yang
kamu bayarkan, sehingga jika barang yang kamu terima rusak atau
bermasalah, kamu bisa mengajukan refund dan bahkan mendapatkan
danamu kembali. Tidak perlu lagi takut akan tertipu seller.
3. Cashback
Shopee mengadakan cashback hampir setiap hari sampai Rp. 75.000,
cashback yang diadakan oleh Shopee ini tak terbataskan oleh kategori-
kategori tertentu saja.
4. Gratis ONGKIR
Shopee memiliki program gratis ongkir dengan subsidi hingga
Rp.20.000

Keunikan

1. Keunikan Shopee yakni diklaim sebagai aplikasi mobile


marketplace pertama bagi konsumen-ke-konsumen (C2C). Menurut
Chris Feng, Chief Executive Officer Shopee,

2. Shopee adalah platform belanja online yang memberikan konsep


sosial langsung, yakni para pengguna Shopee tidak hanya sekadar
jual beli saja akan tetapi juga memudahkan untuk berinteraksi antar-
sesama pengguna Shopee lewat fitur pesan instan secara langsung (
Live chat). Dengan fitur interface intuitif dari Shopee ini, siapapun
dapat dengan gampang menjual atau membeli kurang dari 30 detik di
manapun dan kapanpun.
No. Pertanyaan SS S RR TS STS
1. Anda mengetahui identitas Shopee Market
Place sebagai aplikasi pertama bagi
konsumen ke konsumen
2. Anda mengetahui keunggulan-keunggulan
shopee (diskon sampai 90%,
refund,cashback,gratis ongkir )
3. Anda mengetahui keunikan shopee sebagai
aplikasi c2c pertama di Indonesia dan fitur
pesan singkat ( live chat)
4. Anda ingin menggunakan aplikasi shopee
karena mempunyai keunggulan diskon
sampai 90%
5. Anda ingin menggunakan aplikasi shopee
karena mempunyai keunggulan refund
6. Anda ingin menggunakan aplikasi shopee
karena mempunyai keunggulan cashback
7. Anda ingin menggunakan aplikasi shopee
karena mempunyai keunggulan gratis
ongkir
8. Anda ingin belanja produk melalui aplikasi
shopee karena mempunyai keunggulan
memberi diskon sampai 90%
9. Anda ingin belanja produk melalui aplikasi
shopee karena mempunyai keunggulan
refund
10. Anda ingin belanja produk melalui aplikasi
shopee karena mempunyai keunggulan
cashback
11. Anda ingin belanja produk melalui aplikasi
shopee karena mempunyai keunggulan
gratis ongkir
12. Anda menyukai keunggulan diskon sampai
90%
13. Anda menyukai keunggulan Shopee refund
14. Anda menyukai keunggulan Shopee
cashback
15. Anda menyukai keunggulan Shopee gratis
ongkir
16. Anda Bermaksud men-download aplikasi
Shopee karena keunggulan diskon sampai
90%
17. Anda bermaksud men-download aplikasi
shopee karena keunggulan refund
18. Anda bermaksud men-download aplikasi
shopee karena keunggulan cashback
19. Anda bermaksud men-download aplikasi
shopee karena keunggulan gratis ongkir
20. Anda bermaksud menggunakan aplikasi
Shopee karena mempunyai keunikan fitur
pesan instan
21. Anda bermaksud belanja produk melalui
aplikasi Shopee karena mendapat diskon
sampai 90%
22. Anda bermaksud belanja produk melalui
aplikasi shopee karena mempunyai
keunggulan refund
23. Anda bermaksud belanja produk melalui
aplikasi shopee karena mempunyai
keunggulan cashback
24. Anda bermaksud belanja produk melalui
aplikasi shopee karena mempunyai
keunggulan gratis ongkir
25. Anda memutuskan untuk men-download
aplikasi Shopee karena mempunyai
keunggulan diskon sampai 90%
26. Anda memutuskan untuk men-download
aplikasi Shopee karena mempunyai
keunggulan refund
27. Anda memutuskan untuk men-download
aplikasi Shopee karena mempunyai
keunggulan cashback
28. Anda memutuskan untuk men-download
aplikasi Shopee karena mempunyai
keunggulan gratis ongkir
29. Anda memutuskan untuk men-download
aplikasi shopee karena mempunyai
keunikan fitur pesan langsung
30. Anda memutuskan untuk menggunakan
aplikasi Shopee karena mempunyai
keunggulan diskon sampai 90%
31. Anda memutuskan untuk menggunakan
aplikasi shopee karena mempunyai
keunggulan refund
32. Anda memutuskan untuk menggunakan
aplikasi Shopee karena mempunyai
keunggulan cashback
33. Anda memutuskan untuk menggunakan
aplikasi Shopee karena mempunyai
keunggulan gratis ongkir
34. Anda memutuskan untuk menggunakan
aplikasi shopee karena mempunyai
keunikan fitur pesan langsung
35. Anda memutuskan belanja produk
menggunakan aplikasi Shopee karena
mempunyai keunggulan diskon sampai 90%
36. Anda memutuskan belanja produk
menggunakan aplikasi Shopee karena
mempunyai keunggulan refund
37. Anda memutuskan belanja produk
menggunakan aplikasi Shopee karena
mempunyai keunggulan cashback
38. Anda memutuskan belanja produk
menggunakan aplikasi Shopee karena
mempunyai keunggulan gratis ongkir
39. Anda memutuskan belanja produk
menggunakan aplikasi Shopee karena
mempunyai keunikan fitur pesan langsung
4 4 5 4 4 5 4 5 5 5 4 5 4 4 4 66
4 5 4 4 4 5 4 5 4 5 4 5 4 4 4 65
5 5 3 5 5 3 4 5 2 4 2 1 3 4 4 55
4 4 4 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 72
4 5 4 5 5 5 5 5 4 5 4 5 4 5 4 69
3 4 3 4 4 3 4 5 4 3 4 3 3 4 3 54
4 5 4 4 4 4 5 5 4 4 5 5 4 5 4 66
5 4 4 5 5 4 4 4 5 4 5 4 5 4 5 67
4 4 4 4 5 4 4 4 5 4 5 4 4 4 4 63
5 5 5 5 5 4 5 5 5 5 5 5 5 5 5 74
4 5 5 5 5 4 5 4 5 4 5 4 4 5 5 69
3 1 3 4 3 1 2 5 5 5 5 4 4 5 3 53
4 5 4 4 4 4 5 4 4 4 5 4 4 5 5 65
4 4 5 4 4 5 4 5 4 5 4 5 4 4 5 66
5 5 4 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 4 73
4 3 4 4 4 4 3 3 4 4 3 3 4 3 4 54
5 4 5 4 4 5 4 4 4 5 4 4 5 4 5 66
5 5 3 5 5 3 4 5 2 4 2 1 3 4 4 55
5 4 4 5 5 4 4 4 5 4 4 4 5 4 4 65
4 5 4 5 5 4 5 4 5 4 5 4 4 5 4 67
4 5 4 5 5 4 5 5 5 4 4 4 4 5 4 67
4 5 4 5 4 5 5 5 5 5 4 4 4 5 5 69
5 5 4 4 4 4 5 4 4 4 5 4 5 5 4 66
4 5 5 5 5 5 5 5 5 5 4 4 4 5 5 71
5 1 5 5 2 5 4 5 5 1 5 4 3 4 5 59
4 4 4 3 3 4 4 4 3 4 3 4 4 4 4 56
5 5 5 5 5 4 5 4 5 4 5 4 5 5 5 71
5 4 5 5 5 4 4 5 5 5 5 5 4 4 5 70
4 5 4 5 5 4 5 5 5 4 5 5 4 5 4 69
5 5 4 5 5 4 5 4 5 4 5 4 5 5 4 69
5 5 5 5 4 4 5 5 3 5 4 5 5 3 5 68
5 5 5 5 5 2 5 5 4 3 5 5 5 5 5 69
5 5 5 5 5 5 5 5 4 5 5 5 5 4 5 73
4 5 5 5 5 5 5 5 4 5 5 5 3 5 5 71
5 5 5 5 5 5 5 5 4 5 5 5 5 4 5 73
5 5 3 5 5 5 5 5 4 5 5 5 5 5 5 72
4 5 5 5 5 5 5 5 4 4 5 5 5 5 5 72
5 5 4 5 5 5 5 5 4 5 5 5 5 5 4 72
4 5 5 5 5 5 5 5 3 5 5 5 5 5 5 72
5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 4 5 74
4 5 5 5 5 5 5 5 5 4 5 5 5 2 5 70
5 4 5 5 5 4 5 5 5 5 5 5 4 5 5 72
4 5 5 5 4 5 5 5 5 5 5 3 5 5 5 71
5 3 5 5 4 4 5 5 5 5 5 4 5 5 5 70
5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 4 5 5 5 74
5 5 5 4 4 4 5 5 5 5 5 5 5 2 5 69
5 5 5 3 5 5 5 5 5 5 3 5 5 5 5 71
5 5 5 5 5 5 5 5 5 4 5 5 5 5 5 74
5 5 5 5 5 5 5 4 5 4 4 5 5 5 4 71
5 5 5 5 5 5 5 5 5 4 5 4 5 5 5 73
5 5 5 5 5 5 5 4 5 5 4 4 5 5 5 72
5 5 5 5 5 4 5 5 5 4 5 4 4 5 4 70
5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 75
5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 4 74
5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 2 5 5 4 5 71
5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 4 5 74
5 5 5 5 5 3 5 5 5 5 5 5 5 4 5 72
5 5 5 5 5 5 3 5 5 5 5 5 4 4 5 71
5 5 5 3 5 5 4 4 5 5 5 5 5 5 5 71
5 5 5 5 5 5 4 5 5 5 5 4 4 5 5 72
5 5 4 5 5 4 5 4 5 4 5 4 5 5 4 69
4 4 4 4 5 4 4 4 5 4 5 4 4 4 4 63
5 5 4 5 5 4 5 4 5 4 5 4 5 5 4 69
5 4 5 4 4 5 4 5 4 5 4 5 5 4 5 68
4 2 5 4 3 4 4 5 4 5 3 5 4 4 1 57
5 5 4 5 5 5 5 5 5 5 4 5 5 5 4 72
3 4 3 4 4 3 4 4 4 2 4 4 3 4 3 53
4 5 5 5 5 5 5 4 5 5 5 4 4 5 5 71
4 5 4 4 5 5 5 4 5 5 5 4 4 5 4 68
5 5 4 5 5 4 5 5 5 4 5 5 5 5 4 71
5 4 5 5 5 5 4 5 5 5 4 5 5 4 5 71
4 5 4 5 5 4 5 5 5 4 4 5 4 5 4 68
4 5 4 5 5 4 5 5 5 4 5 5 4 5 4 69
5 4 5 4 4 5 4 4 4 5 4 4 5 4 5 66
5 4 5 4 4 4 4 5 4 4 5 5 5 4 5 67
4 5 4 5 5 4 5 4 5 4 5 4 4 5 4 67
3 4 4 4 4 3 4 4 4 4 4 4 3 4 4 57
5 5 4 4 4 5 5 5 4 5 4 5 5 5 4 69
354 357 349 363 361 341 360 365 355 348 352 345 348 352 349
Succesive Interval
4 4 5 4 4 5 4 5 5 5 4 5 4 4 4
4,262 2,377 5,594 4,174 3,619 4,357 3,630 6,088 4,911 4,298 3,384 4,066 4,155 3,538 2,849 61,301
4,262 3,817 4,200 4,174 3,619 4,357 3,630 6,088 3,486 4,298 3,384 4,066 4,155 3,538 2,849 59,923
5,711 3,817 3,000 5,678 5,088 2,032 3,630 6,088 2,000 2,849 2,000 1,000 3,000 3,538 2,849 52,281
4,262 2,377 4,200 5,678 5,088 4,357 5,125 6,088 4,911 4,298 4,753 4,066 5,523 4,987 4,298 70,011
4,262 3,817 4,200 5,678 5,088 4,357 5,125 6,088 3,486 4,298 3,384 4,066 4,155 4,987 2,849 65,841
3,000 2,377 3,000 4,174 3,619 2,032 3,630 6,088 3,486 1,804 3,384 1,619 3,000 3,538 1,704 46,454
4,262 3,817 4,200 4,174 3,619 3,008 5,125 6,088 3,486 2,849 4,753 4,066 4,155 4,987 2,849 61,439
5,711 2,377 4,200 5,678 5,088 3,008 3,630 4,500 4,911 2,849 4,753 2,645 5,523 3,538 4,298 62,709
4,262 2,377 4,200 4,174 5,088 3,008 3,630 4,500 4,911 2,849 4,753 2,645 4,155 3,538 2,849 56,939
5,711 3,817 5,594 5,678 5,088 3,008 5,125 6,088 4,911 4,298 4,753 4,066 5,523 4,987 4,298 72,945
4,262 3,817 5,594 5,678 5,088 3,008 5,125 4,500 4,911 2,849 4,753 2,645 4,155 4,987 4,298 65,670
3,000 1,000 3,000 4,174 2,704 1,000 2,000 6,088 4,911 4,298 4,753 2,645 4,155 4,987 1,704 50,418
4,262 3,817 4,200 4,174 3,619 3,008 5,125 4,500 3,486 2,849 4,753 2,645 4,155 4,987 4,298 59,878
4,262 2,377 5,594 4,174 3,619 4,357 3,630 6,088 3,486 4,298 3,384 4,066 4,155 3,538 4,298 61,325
5,711 3,817 4,200 5,678 5,088 4,357 5,125 6,088 4,911 4,298 4,753 4,066 5,523 4,987 2,849 71,453
4,262 1,692 4,200 4,174 3,619 3,008 2,615 3,000 3,486 2,849 2,638 1,619 4,155 2,552 2,849 46,718
5,711 2,377 5,594 4,174 3,619 4,357 3,630 4,500 3,486 4,298 3,384 2,645 5,523 3,538 4,298 61,133
5,711 3,817 3,000 5,678 5,088 2,032 3,630 6,088 2,000 2,849 2,000 1,000 3,000 3,538 2,849 52,281
5,711 2,377 4,200 5,678 5,088 3,008 3,630 4,500 4,911 2,849 3,384 2,645 5,523 3,538 2,849 59,891
4,262 3,817 4,200 5,678 5,088 3,008 5,125 4,500 4,911 2,849 4,753 2,645 4,155 4,987 2,849 62,828
4,262 3,817 4,200 5,678 5,088 3,008 5,125 6,088 4,911 2,849 3,384 2,645 4,155 4,987 2,849 63,047
4,262 3,817 4,200 5,678 3,619 4,357 5,125 6,088 4,911 4,298 3,384 2,645 4,155 4,987 4,298 65,824
5,711 3,817 4,200 4,174 3,619 3,008 5,125 4,500 3,486 2,849 4,753 2,645 5,523 4,987 2,849 61,248
4,262 3,817 5,594 5,678 5,088 4,357 5,125 6,088 4,911 4,298 3,384 2,645 4,155 4,987 4,298 68,687
5,711 1,000 5,594 5,678 2,000 4,357 3,630 6,088 4,911 1,000 4,753 2,645 3,000 3,538 4,298 58,203
4,262 2,377 4,200 3,000 2,704 3,008 3,630 4,500 2,619 2,849 2,638 2,645 4,155 3,538 2,849 48,973
5,711 3,817 5,594 5,678 5,088 3,008 5,125 4,500 4,911 2,849 4,753 2,645 5,523 4,987 4,298 68,488
5,711 2,377 5,594 5,678 5,088 3,008 3,630 6,088 4,911 4,298 4,753 4,066 4,155 3,538 4,298 67,192
4,262 3,817 4,200 5,678 5,088 3,008 5,125 6,088 4,911 2,849 4,753 4,066 4,155 4,987 2,849 65,837
5,711 3,817 4,200 5,678 5,088 3,008 5,125 4,500 4,911 2,849 4,753 2,645 5,523 4,987 2,849 65,646
5,711 3,817 5,594 5,678 3,619 3,008 5,125 6,088 2,619 4,298 3,384 4,066 5,523 2,552 4,298 65,380
5,711 3,817 5,594 5,678 5,088 1,503 5,125 6,088 3,486 1,804 4,753 4,066 5,523 4,987 4,298 67,522
5,711 3,817 5,594 5,678 5,088 4,357 5,125 6,088 3,486 4,298 4,753 4,066 5,523 3,538 4,298 71,421
4,262 3,817 5,594 5,678 5,088 4,357 5,125 6,088 3,486 4,298 4,753 4,066 3,000 4,987 4,298 68,897
5,711 3,817 5,594 5,678 5,088 4,357 5,125 6,088 3,486 4,298 4,753 4,066 5,523 3,538 4,298 71,421
5,711 3,817 3,000 5,678 5,088 4,357 5,125 6,088 3,486 4,298 4,753 4,066 5,523 4,987 4,298 70,276
4,262 3,817 5,594 5,678 5,088 4,357 5,125 6,088 3,486 2,849 4,753 4,066 5,523 4,987 4,298 69,972
5,711 3,817 4,200 5,678 5,088 4,357 5,125 6,088 3,486 4,298 4,753 4,066 5,523 4,987 2,849 70,028
4,262 3,817 5,594 5,678 5,088 4,357 5,125 6,088 2,619 4,298 4,753 4,066 5,523 4,987 4,298 70,554
5,711 3,817 5,594 5,678 5,088 4,357 5,125 6,088 4,911 4,298 4,753 4,066 5,523 3,538 4,298 72,846
4,262 3,817 5,594 5,678 5,088 4,357 5,125 6,088 4,911 2,849 4,753 4,066 5,523 2,000 4,298 68,410
5,711 2,377 5,594 5,678 5,088 3,008 5,125 6,088 4,911 4,298 4,753 4,066 4,155 4,987 4,298 70,137
4,262 3,817 5,594 5,678 3,619 4,357 5,125 6,088 4,911 4,298 4,753 1,619 5,523 4,987 4,298 68,930
5,711 1,692 5,594 5,678 3,619 3,008 5,125 6,088 4,911 4,298 4,753 2,645 5,523 4,987 4,298 67,930
5,711 3,817 5,594 5,678 5,088 4,357 5,125 6,088 4,911 4,298 4,753 2,645 5,523 4,987 4,298 72,874
5,711 3,817 5,594 4,174 3,619 3,008 5,125 6,088 4,911 4,298 4,753 4,066 5,523 2,000 4,298 66,985
5,711 3,817 5,594 3,000 5,088 4,357 5,125 6,088 4,911 4,298 2,638 4,066 5,523 4,987 4,298 69,501
5,711 3,817 5,594 5,678 5,088 4,357 5,125 6,088 4,911 2,849 4,753 4,066 5,523 4,987 4,298 72,847
5,711 3,817 5,594 5,678 5,088 4,357 5,125 4,500 4,911 2,849 3,384 4,066 5,523 4,987 2,849 68,441
5,711 3,817 5,594 5,678 5,088 4,357 5,125 6,088 4,911 2,849 4,753 2,645 5,523 4,987 4,298 71,426
5,711 3,817 5,594 5,678 5,088 4,357 5,125 4,500 4,911 4,298 3,384 2,645 5,523 4,987 4,298 69,916
5,711 3,817 5,594 5,678 5,088 3,008 5,125 6,088 4,911 2,849 4,753 2,645 4,155 4,987 2,849 67,259
5,711 3,817 5,594 5,678 5,088 4,357 5,125 6,088 4,911 4,298 4,753 4,066 5,523 4,987 4,298 74,295
5,711 3,817 5,594 5,678 5,088 4,357 5,125 6,088 4,911 4,298 4,753 4,066 5,523 4,987 2,849 72,847
5,711 3,817 5,594 5,678 5,088 4,357 5,125 6,088 4,911 4,298 2,000 4,066 5,523 3,538 4,298 70,093
5,711 3,817 5,594 5,678 5,088 4,357 5,125 6,088 4,911 4,298 4,753 4,066 5,523 3,538 4,298 72,846
5,711 3,817 5,594 5,678 5,088 2,032 5,125 6,088 4,911 4,298 4,753 4,066 5,523 3,538 4,298 70,520
5,711 3,817 5,594 5,678 5,088 4,357 2,615 6,088 4,911 4,298 4,753 4,066 4,155 3,538 4,298 68,967
5,711 3,817 5,594 3,000 5,088 4,357 3,630 4,500 4,911 4,298 4,753 4,066 5,523 4,987 4,298 68,533
5,711 3,817 5,594 5,678 5,088 4,357 3,630 6,088 4,911 4,298 4,753 2,645 4,155 4,987 4,298 70,010
5,711 3,817 4,200 5,678 5,088 3,008 5,125 4,500 4,911 2,849 4,753 2,645 5,523 4,987 2,849 65,646
4,262 2,377 4,200 4,174 5,088 3,008 3,630 4,500 4,911 2,849 4,753 2,645 4,155 3,538 2,849 56,939
5,711 3,817 4,200 5,678 5,088 3,008 5,125 4,500 4,911 2,849 4,753 2,645 5,523 4,987 2,849 65,646
5,711 2,377 5,594 4,174 3,619 4,357 3,630 6,088 3,486 4,298 3,384 4,066 5,523 3,538 4,298 64,142
4,262 1,474 5,594 4,174 2,704 3,008 3,630 6,088 3,486 4,298 2,638 4,066 4,155 3,538 1,000 54,114
5,711 3,817 4,200 5,678 5,088 4,357 5,125 6,088 4,911 4,298 3,384 4,066 5,523 4,987 2,849 70,083
3,000 2,377 3,000 4,174 3,619 2,032 3,630 4,500 3,486 1,503 3,384 2,645 3,000 3,538 1,704 45,591
4,262 3,817 5,594 5,678 5,088 4,357 5,125 4,500 4,911 4,298 4,753 2,645 4,155 4,987 4,298 68,468
4,262 3,817 4,200 4,174 5,088 4,357 5,125 4,500 4,911 4,298 4,753 2,645 4,155 4,987 2,849 64,122
5,711 3,817 4,200 5,678 5,088 3,008 5,125 6,088 4,911 2,849 4,753 4,066 5,523 4,987 2,849 68,655
5,711 2,377 5,594 5,678 5,088 4,357 3,630 6,088 4,911 4,298 3,384 4,066 5,523 3,538 4,298 68,540
4,262 3,817 4,200 5,678 5,088 3,008 5,125 6,088 4,911 2,849 3,384 4,066 4,155 4,987 2,849 64,468
4,262 3,817 4,200 5,678 5,088 3,008 5,125 6,088 4,911 2,849 4,753 4,066 4,155 4,987 2,849 65,837
5,711 2,377 5,594 4,174 3,619 4,357 3,630 4,500 3,486 4,298 3,384 2,645 5,523 3,538 4,298 61,133
5,711 2,377 5,594 4,174 3,619 3,008 3,630 6,088 3,486 2,849 4,753 4,066 5,523 3,538 4,298 62,714
4,262 3,817 4,200 5,678 5,088 3,008 5,125 4,500 4,911 2,849 4,753 2,645 4,155 4,987 2,849 62,828
3,000 2,377 4,200 4,174 3,619 2,032 3,630 4,500 3,486 2,849 3,384 2,645 3,000 3,538 2,849 49,282
5,711 3,817 4,200 4,174 3,619 4,357 5,125 6,088 3,486 4,298 3,384 4,066 5,523 4,987 2,849 65,685
DAFTAR RIWAYAT HIDUP

Nama : Eko Satria

NIM : 2014 – 41 – 429

Tempat/Tanggal Lahir : Jakarta, 22 April 1995

Jenis Kelamin : Laki – laki

Alamat : Jalan nusa indah raya no 07 rt 011/rw 003


kelurahan Malaka Jaya ,kecamatan Duren
Sawit

Nomor Handphone : 0878885559619

Email : Cderz23.es@gmail.com

TINGKAT PENDIDIKAN FORMAL

No Pendidikan Tahun

1 SD Negeri 07 pagi Malaka Jaya 2000 – 2006

2 SMP Negeri 139 Jakarta Timur 2006 – 2009

3 SMA Negeri 50 Jakarta Timur 2009 – 2012

4 Mahasiswa Universitas Prof. Dr. Moestopo 2014 – Sekarang


(Beragama) Fakultas Ilmu Komunikasi,
Konsentrasi Periklanan

Anda mungkin juga menyukai